Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SD INSAN CENDEKIA


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semeseter : II / 1
Materi Pokok : Bermain di Lingkunganku (Tema 2) Bermain di Lingkungan Rumah
(Sub Tema 1)
Alokasi Waktu : 2 Jam Pelajaran @ 35 menit

1. Tujuan Pembelajaran
 Dengan contoh yang dijelaskan guru, siswa dapat menyatakan kalimat matematika yang
berkaitan dengan masalah tentang perkalian dengan benar.
 Dengan contoh yang dijelaskan guru, siswa dapat menyatakan perkalian dua bilangan
sebagai penjumlahan berulang dengan benar.
 Dengan contoh yang dijelaskan guru, siswa dapat menghitung hasil kali dua bilangan
dengan hasil bilangan cacah sampai 100 dengan tepat.

2. Langkah-Langkah Pembelajaran
A. Kegiatan Pendahuluan
 Kelas dimulai dengan salam, menanyakan kabar dan mengecek kehadiran siswa.
 Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh guru.
 Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan sikap disiplin setiap saat dan menfaatnya
bagi tercapainya sita-cita.
 Pembiasaan membaca dan menulis 15 menit

3. Kegiatan Inti
 Siswa mengamati contoh penyelesaian di buku siswa.
 Siswa menjelaskan penyelesaian dari contoh soal yang telah diamati.
 Siswa menyelesaikan beberapa soal tentang perkalian berdasarkan contoh. (Mandiri)
 Kemudian siswa memecahkan masalah tentang perkalian melalui soal cerita.
 Siswa bersama guru saling mendiskusikan jawaban yang telah ditulis.

4. Kegiatan Penutup
 Siswa menyimpulkan materi yang telah dipelajari
 Guru membagikan Lembar Kerja untuk dikerjakan siswa di rumah dengan didampingi
orang tua masing-masing
 Siswa diberi kesempatan bertanya atau mengemukakan pendapat tentang materi hari ini
 Salam dan doa dipimpin salah satu siswa

5. Penilaian
Penilaian Sikap : Observasi selama kegiatan belajar mengajar berlangsung
Penilaian Pengetahuan : Tes Tulis
Penilaian Keterampilan : Presentasi secara lisan

Mengetahui, Bogor, 20 Agustus 2020


Kepala SD Insan Cendekia Guru Mata Pelajaran

H. Umam Azzaki, M.Pd Nurul Fikriyah

Anda mungkin juga menyukai