Anda di halaman 1dari 5

Laporan praktikum keseragaman dan keberagaman

tumbuhan

a. Judul: laporan praktikum daun mangga dan daun jambu biji


b. Tujuan: untuk mengamati dan meneliti keseragaman dan keberagaman sifat pada
tumbuhan
c. Tinjauan pustaka:
 Kehati,keseragamn dan keberagaman tumbuhan
Keanekaragaman hayati disebut juga “Biodiversitas”. Keanekaragaman atau

keberagaman dari makhluk hidup dapat terjadi karena akibat adanya

perbedaan warna, ukuran, bentuk, jumlah, tekstur, penampilan dan sifat-

sifat lainnya.

Sedangkan keanekaragaman dari makhluk hidup dapat terlihat dengan

adanya persamaan ciri antara makhluk hidup. 

Kehati memiliki tiga tingkatan yaitu :

1. kehati tingkat gen

2. kehati tingkat jenis/species

3. kehati tingkat ekosistem

1 Keanekaragaman Hayati Tingkat Gen


Apa yang dimaksud dengan keanekaragaman hayati tingkat gen? Untuk menemukan
jawaban ini, cobalah amati tanaman bunga mawar. Tanaman ini memiliki bunga yang
berwarna-warni, dapat berwarna merah, putih atau kuning. Atau pada tanaman mangga,
keanekaragaman dapat Anda temukan antara lain pada bentuk buahnya, rasa, dan
warnanya.
2.Keanekaragaman Hayati Tingkat Jenis
Dapatkah Anda membedakan antara tumbuhan kelapa aren, nipah dan pinang? Atau
membedakan jenis kacang-kacangan, seperti kacang tanah, kacang buncis, kacang kapri,
dan kacang hijau? Atau Anda dapat membedakan kelompok hewan antara kucing,harimau,
singa dan citah? Jika hal ini dapat Anda bedakan dengan benar, maka paling tidak
sedikitnya anda telah mengetahui tentang keanekaragaman jenis.
3.Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem
Di dalam ekosistem, seluruh makhluk hidup yang terdapat di dalamnya selalu melakukan
hubungan timbal balik, baik antar makhluk hidup maupun makhluk hidup dengan
lingkungnnya atau komponen abiotiknya. Hubungan timbal balik ini menimbulkan keserasian
hidup di dalam suatu ekosistem. Apa yang menyebabkan terjadinya keanekaragaman
tingkat ekosistem? Perbedaan letak geografis antara lain merupakan faktor yang
menimbulkan berbagai bentuk ekosistem.

Morfologi daun

A. Warna daun

Daun dapat berwarna hijau karena adanya dominasi pigmen warna hijau yang
disebut klorofil adan klorofil b yang ada di dalam serat-serat tanaman. Pigmen
tersebut berfungsi untuk melakukan penyerapan sinar matahari sebagai proses
fotosintesis. Mereka berada di suatu bagian dalam bagian sel yang disebut
kloroplas.

Pigmen hijau itu menutupi pigmen-pigmen warna lainnya seperti karoten berwarna
jingga, xantofil berwarna kuning, dan antosianin berwarna biru, merah, atau ungu
tergantung derajat keasaman.

Lalu bagaimana dengan daun-daun selain berwarna hijau?

Jika kandungan klorofil dalam daun sedikit, maka warnanya tidak akan hijau.
Warnanya akan mengikuti jumlah yang lebih dominan, Sobat Orbit. Misalnya, daun
yang lebih banyak mengandung xantofil, maka daun akan berwarna kuning.

Ada beberapa faktor penyebabnya, yaitu perbedaan dalam hal susunan dan
kandungan biokimia; ada tidaknya susunan bulu-bulu atau rambut pada permukaan
daun; perbedaan habitat tanaman, umur daun, dan lain-lain.

B. Bentuk daun

Beberapa variasi bentuk daun mangga yang harus anda kenal


 Lonjong, ujungnya seperti mata tombak
 Berbentuk bulat telur, ujungnya runcing seperti mata tombak
 Berbentuk segi empat, tetapi ujungnya runcing
 Berbentuk segi empat dengan ujung membulat

C. Sistem pertulangan

1. Tulang Daun Menyirip


Tulang daun menyirip berbentuk seperti susunan sirip ikan. Contohnya adalah daun
mangga, daun jambu, daun nangka, dan daun rambutan.
Contoh Tulang Daun Menyirip

2. Tulang Daun Menjari


Bentuk tulang daun menjari seperti susunan jari-jari tangan. Contohnya adalah daun
pepaya, daun singkong, kapas dan daun jarak.

Contoh Tulang Daun Menjari

3. Tulang Daun Melengkung


Bentuk tulang daun melengkung seperti garis-garis lengkung.tulang daun jenis ini
dapat kita temukan pada berbagai tumbuhan di lingkungan sekitar kita. Ujung-ujung
tulang daun melengkung terlihat menyatu. Contohnya adalah daun sirih, daun gadung,
dan daun genjer.

Contoh Tulang Daun Melengkung

4. Tulang Daun Sejajar


Bentuk tulang daun sejajar seperti garis-garis lurus yang sejajar. Tiap-tiap ujung tulang
daun ini menyatu.  Contohnya adalah tebu, padi, dan semua jenis rumput.

Contoh Tulang Daun Sejajar


D. Sistem permukaan daun

Bentuk permukaan daun bermacam-macam, antara lain:

1. Tanpa rambut, licin;


2. Berbulu pendek, lembut;
3. Keriput;
4. Berambut seperti wol, ikal.

d. Alat dan bahan:


1. 10 lembar daun mangga jenis A
2. 10 lembar daun mangga jenis B(sama jenis,beda pohon)
3. 10 lembar daun biji beri label c
4. Penggaris, pensil dan kertas

e. Cara kerja :
1. Ambil ketiga jenis daun tersebut
2. Cuci dan bersihkan daun tersebut
3. Lakukan observasi terhadap ciri morfologi setiap daun:
bentuk,panjang,lebar,warna,sistem pertulangan,dan sifat permukaan
4. Catat hasil observasi dalam bentuk tabel

f. Hasil pengamatan:
g. Pembahasan hasil pengamatan: berdasarkan hasil observasi pada ketiga jenis daun
tersebut, terdapat persamaan sifat/ciri tubuh yang biasa disebut keseragaman
namun terdapat juga perbedaan sifat,warna,bentuk,ukuran yg biasa disebut
keberagaman. Ketiga jenis daun tersebut memiliki bentuk,ukuran,warna yang
masing masing berbeda.

h. Kesimpulan : jadi, dalam satu spesies makhluk hidup juga dijumpai keseragaman
dan keberagaman.itu yang membuat keanekragaman hayati terbentuk.

i. Pertanyaan dan jawaban


1. Jelaskan pendapat anda tentang jumlah persamaan sifat pada tanaman
sejenis,bandikan pula dengan jumlah perbedaannya
2. Jelaskan pendapat anda tentang jumlah persamaan sifat pada tanaman yang
berbeda jenis,bandikan pula dengan jumlah perbedaannya
3. Faktor apakah yang menyebabkan perbedaan sifat pada tanman sejenis
4. Mengapa pada tanaman yang berbeda jenis lebih banyak terdapat
perbedaan sifat dibandingkan dengan tanaman satu jenis?jelaskan
5. Buatlah kesimpulan tentang pe ngertian keanekragaman hayati dan berilah
contoh

jawaban
1) Jumlah persamaan sifat ada 2 yaitu bentuk,sifat pertulangan.jumlah perbedaan
sifat ada 3 yaitu warna,sifat permukaan,ukuran
2) Jumlah persamaan sifat ada 1 yaitu sistem pertulangan dan jumlah perbedaan sifat
ada 5 yaitu warna,bentuk,ukuran,sifat permukaan
3) Intensitas cahaya,suhu,struktur tanah,air
4) Karena adanya keanekragaman spesies,semakin berbeda jenis makan semakin
banyak keberagaman sifatnya,semakin sejenis makan semakin banyak keseragaman
sifatnya.
5) keanekaragaman hayati adalah keanekaragaman kehidupan di bumi beserta pola-
pola yang membentuknya. Contoh variasi tingkat gen : mangga arumanis, mangga
manalagi, dan mangga golek. Keanekaragaman spesies :kelapa,kurma sagu.
Keanekragaman ekosistem; ekosistem lumut.ekosistem padang rumput,ekosistem
padang pasir 

Anda mungkin juga menyukai