Anda di halaman 1dari 29

MATA KULIAH: MEDIA PEMBELAJARAN

FISIKA
DOSEN PENGAMPU: AZMI ASRA,S.Si,M.Pd

EDMODO

NGADIONO REZA PRATAMA (2031700)


SINTA ANDRIANI (1831007)
VIVI DWI SURYANI (1831008)
EDMODO

BAB I BAB II BAB III BAB IV


PENDAHULUAN TINJAUAN PUSTAKA PEMBAHASAN PENUTUP
BAB I
Latar Belakang
Semakin berkembangnya teknologi informasi yang
didukung dengan kehadiran internet memiliki berbagai
dampak positif, yang diantaranya berupa lebih
dimudahkannya proses belajar mengajar antara guru
dan murid atau mahasiswa dengan dosen.

Berbagai macam website, aplikasi, dan bahkan


media sosial dibuat oleh para developer untuk
tujuan ini. Salah satunya adalah Edmodo,
sebuah jaringan sosial yang terbukti sangat
membantu jutaan guru dan murid dalam
melakukan proses belajar mengajar.
Rumusan Masalah

Bagaimana sejarah Apa manfaat jejaring sosial


dan pengertian edmodo bagi guru dan siswa
edmodo? Bagaimana implikasi dalam pembelajaran ?
edmodo untuk
pembelajaran pada
Apa fitur-fitur yang pendidikan jarak jauh ? Apa kelebihan dan
terdapat di edmodo? kekurangan edmodo ?
Tujuan

Untuk mengetahui Untuk mengetahui manfaat


tentang sejarah dan jejaring sosial edmodo bagi
pengertian edmodo guru dan siswa dalam
Untuk mengetahui pembelajaran
implikasi edmodo
Untuk mengetahui fitur- untuk pembelajaran Untuk mengetahui
fitur yang terdapat di pada pendidikan kelebihan dan
edmodo jarak jauh kekurangan edmodo
BAB II
Tinjauan Agama
Q.S Al-Baqarah (2) 31
Artinya: “Dan Dia mengajarkan kepada Adam Nama-nama (benda-
benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada Para Malaikat
lalu berfirman: "Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu
memang benar orang-orang yang benar!"

Dari ayat tersebut Allah mengajarkan kepada Nabi Adam a.s. nama-
nama benda seluruhnya yang ada di bumi, Kemudian Allah
memerintahkan kepada malaikat untuk menyebutkannya, yang
sebenarnya belum diketahui oleh para malaikat. Benda-benda yang
disebutkan oleh Nabi Adam a.s. diperintahkan oleh Allah swt. tentunya
telah diberikan gambaran bentuknya oleh Allah swt.
Tinjauan Menurut Ahli
Soekartawi (2007)
E-learning menurut Soekartawi istilah umum yang digunakan untuk semua
teknologi yang mendukung kegiatan belajar dalam suatu susunan
perlengkapan mengajar dan pembelajaran seperti saluran telepon, audio
dan video, satelit telekonferen, sambungan transmisi dan yang lebih dikenal
dengan pelatihan berbasis web atau petunjuk dengan bantuan komputer
yang biasanya berhubungan dengan kursus secara online.

Suriadhi (2014) mendefinisikan Edmodo sebagai platform


media sosial yang sering digambarkan seperti facebook untuk
sekolah dan dapat berfungsi lebih banyak lagi sesuai dengan
kebutuhan guru dan siswa.
BAB III
Pembahasan
Sejarah dan Pengertian Edmodo
• Edmodo didirikan pada tahun 2008 oleh Nicolas Brog dan Jeff
O’Hara. Edmodo adalah sebuah platform Microblogging yang
secara khusus dikembangkan dan dirancang untuk digunakan
oleh guru dan siswa dalam suatu ruang kelas.
• Edmodo adalah sebuah platform web dengan menggunakan konsep social
networking berbasis Microblogging yang dikhususkan untuk membangun
lingkungan belajar online yang aman untuk berbagi data, informasi serta
konten-konten pendidikan yang dapat dibagikan baik oleh guru maupun siswa
danjuga konten khusus berupa nilai, kuis, acara kegiatan, penugasan dan
poling yang hanya dapat dibagikan oleh guru.
BAB III
Pembahasan
Fitur-fitur yang terdapat di Edmodo

❖ Assignment
Assignment digunakan oleh guru untuk memberikan penugasan kepada
siswa secara online. Guru dapat secara langsung memberikan penilaian
terhadap hasil tugas yang telah dikerjakan siswa. Skor yang diberikan
secara otomatis akan tersimpan dalam fitur gradbook..
Fitur-fitur yang terdapat di Edmodo

❖ File and Links


Pada fitur ini guru dan siswa dapat mengirimkan pesan
dengan melampirkan file dan link pada grup kelas, siswa
atau guru lainnya. File yang dilampirkan berlaku untuk
semua jenis ekstensi seperti .doc, .pdf, .ppt, .xls, dll
❖ Quiz
Quiz digunakan untuk memberikan evaluasi secara
online baik berupa pilihan ganda, isian singkat,
maupun soal uraian. Quiz hanya dapat dibuat oleh
guru, sedangkan siswa hanya mengerjakannya saja.
Fitur ini dilengkapi dengan batas waktu pengerjaan,
informasi tentang kuis yangakan dibuat, judul kuis dan
tampilan kuis.
Fitur-fitur yang terdapat di Edmodo

❖ Polling
Polling hanya dapat dibuat oleh guru untuk
dibagikan kepada siswa. Biasanya guru
menggunakan poling untuk mengetahui tanggapan
siswa mengenai hal tertentu yang berkenaan
dengan pelajaran.
❖ Gradebook
Fitur gradebook digunakan sebagai catatan nilai siswa. Pemberian
nilai dapat dilakukan oleh guru dan dapat diisi secara manual atau
secara otomatis. Pengisian nilai secara otomatis hanya bisa
dilakukanberdasarkan hasil skor Assignment dan Quiz.Penilaian pada
gradebookdapat di-export menjadi file.csv.
Fitur-fitur yang terdapat di Edmodo

❖ Library
Fitur ini digunakan sebagai tempat penyimpanan berbagai
sumber pembelajaran dengan konten yang beragam.
Dengan fitur library, guru dapat meng-upload bahan ajar,
materi, presentasi, sumber referensi, gambar, video, audio
dan konten digital lainnya

❖ Award Badges
Fitur ini digunakan untuk memberikan suatu penghargaan baik
kepadasiswa maupun kelompok. Penghargaan dapat
ditentukan oleh guru itu sendiri sehingga tidak menghambat
kreatifitas guru dalam memberikan penghargaan.
Fitur-fitur yang terdapat di Edmodo

❖ Parents Codes
Menurut Rismayanti (2012), Fitur ini
berfungsi memberi kesempatan kepada
orangtua/wali masing-masing siswa
dapat bergabung memantauaktivitas
belajar dan prestasi putra-putrinya, guru
harus mengakses kode untuk orang tua
siswa dan kemudian membagikannya
pada masing-masing orangtua/wali.
Akses kode untuk orang tua siswa
dapat diperoleh dengan mengklik nama
kelas.
Implikasi Edmodo Untuk Pembelajaran Pada Pendidikan
Jarak Jauh

Edmodo seperti alat bantu belajar lainnya, bisa menjadi


hanya sebuah platform online untuk mendorong
pembelajaran pendidik secara jarak jauh, atau dapat
menjadi cara lebih kreatif untuk melibatkan para peserta
didik dalam pembelajaran kolaboratif dan kognisi
terdistribusi (Jenkins) jarak jauh.

Edmodo bukanlah jawaban untuk setiap kelas


tetapi yang terpenting adalah platform ini
memberikan aspek penting dari sebuah lingkungan
belajar yang positif pada pendidikan jarak jauh.
Manfaat Edmodo
•Siswa bisa berinteraksi dalam pantauan gurunya
•Tidak ada orang luar yang bisa masuk dan melihat kelas virtual
• Guru bisa memulai pertanyaan, menaruh foto atau video, menaruh presentasi
bahan ajar, yang kesemuanya bebas untuk diunduh oleh siswa dan dikomentari
•Murid bisa kembali kapan saja untuk mengulang materi
• Edmodo bisa dipadukan dengan situs lain seperti wall wisher, glogster dan lain
sebagainya.
• Guru bisa menaruh nilai dari pekerjaan siswa
• Kelas virtual yang dibuat seorang guru tidak terbatas
•Siswa bisa bekerja sama dengan siswa lain dalam grup kecil
• Edmodo memungkinkan guru menaruh bahan ajar
•Siswa yang pendiam bisa bebas berkata-kata
• Guru bisa mengajarkan tata cara yang berlaku di dunia maya
Kelebihan edmodo

diantaranya :

❖User Interface. Mengadaptasi tampilan seperti


facebook, secara sederhana edmodo relatif mudah
untuk digunakan bahkan untuk pemula sekalipun.
❖Compatibility. Edmodo mendukung preview
berbagai jenis format file seperti: pdf, pptx, html, swf
dan sebagainya
❖Aplikasi. Edmodo tidak hanya dapat diakses
dengan menggunakan PC (laptop / desktop) tetapi
juga bisa diakses dengan menggunakan gadget
berbasis Android OS.
Kekurangan Edmodo

❖Social Media. Edmodo tidak terintegrasi dengan jenis sosial


media apapun, seperti facebook, twitter atau google plus. Padahal
pada saat sekarang ini, hampir setiap website terintegrasi dengan
media sosial supaya penggunanya dapat berbagi (sharing).
Lagipula orang Indonesia lebih familiar mengetikkan kata
facebook.com ketimbang edmodo.com

❖Languange. Penggunaan bahasa program yang masih


berbahasa inggris sehingga terkadang menyulitkan guru dan
siswa.

❖Video Conference belum tersedia. Hal ini cukup penting untuk


berinteraksi dengan siswa jika guru tidak bisa hadir secara
langsung di ruang kelas.
Cara Menggunakan Edmodo

Saat ini kita akan membahas cara menggunakan edmodo


sebagai :

Guru Siswa
Cara menggunakan edmodo sebagai guru

Cara membuat kelas :

•Login menggunakan akun Guru kalian di


Edmodo.
•Setelah itu pilih Create a Class pada tampilan
utama.
•Selanjutnya lengkapi kolom nama kelas, mata
pelajaran dan lain sebagainya.
•Jika sudah, klik Create.
•Kelas di Edmodo berhasil dibuat
Cara menggunakan edmodo sebagai guru

Mengundang siswa :

▪Buka kelas yang sudah kalian buat tadi.


▪Kemudian klik Tambahkan Siswa -> Invite.
▪Setelah itu akan muncul kode kelas di layar.
▪Salin kode tersebut dan bagikan melalui grup
chat WhatasApp atau Telegram.
▪Selesai
Cara menggunakan edmodo sebagai guru

Membuat materi :

▪Klik kelas yang sudah kalian buat.


▪Ketikkan keterangan mengenai materi pelajaran yang akan
disampaikan pada kolom Catatan.
▪Klik ikon Lampirkan File.
▪Tambahkan materi file berupa Doc, Docx, Xls, Pdf, Jpg dan lain
sebagainya.
▪Jika sudah, silahkan klik Open.
▪Terakhir, pilih Pos.
▪Nantinya materi tersebut akan diunduh oleh para siswa di
Edmodo.
Cara menggunakan edmodo sebagai guru

Mengirim Tugas :

▪Buka kelas yang sudah dibuat.


▪Pilih menu Tugas.
▪Lalu masukkan Judul Tugas. Contoh : Uraian Bahasa
Indonesia.
▪Tentukan batas waktu pengerjaan tugas tersebut.
▪Kemudian centang kotak kecil bertuliskan Tambahkan ke
Buku Nilai.
▪Setelah itu lengkapi kolom Deskripsi dibagian bawah.
▪Klik ikon lampirkan dan pilih file yang dibutuhkan melaui
komputer maupun smartphone.
▪Terakhir, kalian klik Kirim di sudut kiri bawah.
Cara Menggunakan Edmodo Sebagai Murid

Bergabung kelas :

▪Login Edmodo menggunakan akun Siswa.


▪Setelah itu pilih Join Class.
▪Masukkan kode kelas yang sudah diterima
melalui grup chat.
▪Sekarang kalian sudah tergabung di kelas
Edmodo.
Cara Menggunakan Edmodo Sebagai Murid

Mengerjakan Tugas :

▪Klik menu Kelas pada tampilan utama.


▪Selanjtunya pilih Open pada tugas yang
tertera pada tampilan Upcoming.
▪Setelah itu kalian akan dialihkan ke lembar
soal dari tugas tersebut.
▪Sekarang kalian bisa mulai mengerjakan
tugas tersebut.
Cara Menggunakan Edmodo Sebagai Murid

Mengumpulkan tugas :

•Setelah tugas selesai silahkan pilih


Turn In Assignment.
•Jika perlu melampirkan file gambar,
video atau berkas klik menu Attach.
•Pilih file yang dibutuhkan.
•Jika sudah klik OK.
Cara Menggunakan Edmodo Sebagai Murid

Melihat nilai :

▪Klik menu Planner pada tampilan utam Edmodo.


▪Setelah itu ubah Upcoming menjadi Completed.
▪Maka akan muncul semua tugas yang sudah
dikumpulkan.
▪Selanjutnya klik Your Grade pada tugas yang ingin
kalian lihat nilainya.
▪Pada tampilan selanjutnya kalian akan melihat
jumlah nilai dari tugas tersebut.
▪Selesai.
Kesimpulan

Edmodo menyediakan lingkungan dimana mengajar dan


belajar dapat menghasilkan kegembiraan peserta didik,
peserta didik menjadi lebih mandiri, tanpa melupakan standar
pengukuran keberhasilan peserta didik.

Edmodo merupakan aplikasi yang menarik untuk


membangun semangat peserta didik untuk belajar pada
pendidikan jarak jauh.
DAFTAR PUSTAKA

https://jurnalmahasiswa.unesa.ac.id/index.php/jpap/article/viewFile/12541/11574
http://download.smkn1majalengka.sch.id/file=Kumpulan+Tutorial/Mengenal+Lebih+Deka
t+Edmodo.pdf.
https://www.gadgetized.net/cara-menggunakan-edmodo/
https://jurnal.univpgri-palembang.ac.id/index.php/prosiding/article/download/877/740
https://media.neliti.com/media/publications/162722-ID-penggunaan-media-e-learning-
berbasis-edm.pdf
TERIMA
KASIH
CREDITS: This presentation template was created
by Slidesgo, including icons by Flaticon, and
infographics & images by Freepik

Anda mungkin juga menyukai