Anda di halaman 1dari 7

TAUTOLOGI, EKUIVALEN, KONDISIONAL DAN BIKONDISIONAL

DEFINISI 1

Suatu bentuk pernyataan yang benar dalam semua kondisi kebenaran yang mungkin untuk

komponen-komponennya disebut tautologi. Bentuk pernyataan yang salah dalam segala

kemungkinan kondisi kebenaran untuk komponen-komponennya disebut kontradiksi.

CONTOH 1 Tunjukkan bahwa bentuk pernyataan 𝑝 ∨∼ 𝑝 dan 𝑝 ∧∼ 𝑝 berturut-turut

merupakan tautologi dan kontradiksi.

Solusi : Mari kita tunjukkan melalui tabel kebenaran. Dalam hal ini, satu tabel digunakan

untuk dua pernyataan yang akan ditunjukkan.

𝑝 ∼𝑝 𝑝 ∧∼ 𝑝 𝑝 ∨∼ 𝑝

T F T F

F T T F

Tabel 1. Pernyataan 𝑝 ∨∼ 𝑝 selalu bernilai salah dan pernyataan

𝑝 ∧∼ 𝑝 selalu bernilai benar.

DEFINISI 2

Dua bentuk pernyataan majemuk yang memiliki nilai kebenaran yang sama satu sama lain

di bawah semua kondisi kebenaran yang mungkin untuk komponen-komponennya dikatakan

ekuivalen logis.

CONTOH 2

Tunjukkan bahwa bentuk pernyataan ∼ (𝑝⋁𝑞) dan ∼ 𝑝 ∧∼ 𝑞 adalah ekuivalen.


Solusi : Mari kita tunjukkan melalui tabel kebenaran. Dalam hal ini, kita akan menggunakan

satu tabel kebenaran yang terdiri dari empat baris dan tujuh kolom .

p q p∨q ∼p ∼q ∼ p ∧∼ q ∼ (p⋁q)

T T T F F F F

T F T F T F F

F T T T F F F

F F F T T T T

Tabel 2. Bentuk pernyataan ∼ (𝑝⋁𝑞) dan ∼ 𝑝 ∧∼ 𝑞 memiliki persamaan nilai kebenaran

satu sama lain dalam semua kemungkinan kondisi kebenaran.

DEFINISI 3

Diberikan pernyataan 𝑝 dan 𝑞. Kita dapat mendefinisikan :

a) Pernyataan 𝑝 maka 𝑞. Dinotasikan dengan 𝑝 ⇒ 𝑞 dan dibaca jika 𝑝 maka 𝑞, adalah

benar kecuali dalam kasus dimana 𝑝 benar dan 𝑞 salah. Pernyataan ini disebut

kondisional, pernyataan 𝑝 dan 𝑞 masing-masing disebut premis dan konklusi

(kesimpulan).

b) Pernyataan 𝑝 jika dan hanya jika 𝑞. Dinotasikan 𝑝 ⇔ 𝑞 dan dibaca jika dan hanya

jika, adalah benar dalam kasus dimana 𝑝 dan 𝑞 keduanya benar atau 𝑝 dan 𝑞

keduanya salah. Pernyataan ini disebut bikondisional.


𝑝 𝑞 𝑝⇒𝑞 𝑝⇔𝑞

T T T T

T F F F

F T T F

F F T T

Tabel 3 Tabel kebenaran untuk kondisional dan bikondisional

Contoh kondisional diantaranya :

1. Jika aku menyelesaikan pekerjaanku, aku pergi ke kota

2. Jika 2 + 2 = 5 maka {0,1} ⊆ (0,1)

3. Jika 2 + 2 = 4 maka 5 bukan bilangan prima

Contoh bikondisional diantaranya :

1. 3 ganjil jika dan hanya jika 4 genap (true)

2. 7 + 6 = 14 jika dan hanya jika 7 kali 6 sama dengan 41 (true)

3. Segitiga memiliki tiga sisi jika dan hanya jika segi enam memiliki tujugh sisi

(false)
LKPD (LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK)

PETUNJUK

• Diskusikan soal-soal berikut bersama anggota kelompokmu
• Jika sudah selesai, tekan finish dan kirim
• Sebagai bahan diskusi, screenshoot jawaban dan share ke forum diskusi Sipejar

ANGGOTA KELOMPOK
1.

2.

3.

4.

5.

6.

SOAL-SOAL
1. Melalui tablel kebenaran, periksalah nilai kebenaran dari penyataan berikut :
• 𝑝 ∨ ∼ (𝑝 ∧ 𝑞)
• ∼ (𝑝 ∨ 𝑞) ∧ 𝑝
Jawab :
• Untuk penyataan 𝑝 ∨ ∼ (𝑝 ∧ 𝑞)
𝒑 𝒒 𝒑∧𝒒 ∼ (𝒑 ∧ 𝒒) 𝒑 ∨ ∼ (𝒑 ∧ 𝒒)

B B
B S
S B
S S
• Untuk penyataan ∼ (𝑝 ∨ 𝑞) ∧ 𝑝
𝒑 𝒒 𝒑∨𝒒 ∼ (𝒑 ∨ 𝒒) ∼ (𝒑 ∨ 𝒒) ∧ 𝒑
B B
B S
S B
S S
• Diantara dua pernyataan tersebut, pernyataan manakah yang termasuk tautologi?
Mengapa?

• Lalu penyataan selain itu, disebut apa? Mengapa?

2. Melalui tabel kebenaran, periksalah apakah pernyataan ∼ (𝑝 ⋀ 𝑞) ≡ (∼ 𝑞 ∨∼ 𝑞)


benar?
Jawab :
𝒑 𝒒 ∼𝒑 ∼𝒒 𝒑∧𝒒 ∼ (𝒑 ∧ 𝒒) ∼ 𝒒 ∨∼ 𝒒

S
• Jadi, apakah pernyataan ∼ (𝑝 ⋀ 𝑞) ≡ (∼ 𝑞 ∨∼ 𝑞) benar? Mengapa?

3. Tentukan nilai kebenaran dari bikondisional berikut : 2𝑚−𝑛 = 2𝑚 −


2𝑛 jika dan hanya jika 25−2 = 23
Jawab :
Misalkan 𝑝 ∶ bernilai

𝑞∶ bernilai

Maka, 𝑝 ⇔ 𝑞 bernilai

4. Tentukan nilai kebenaran dari kondisional berikut : Jika 3 faktor dari 6 maka 6 habis
dibagi 2
Jawab :
Misalkan 𝑝 ∶ bernilai

𝑞∶ bernilai

Maka, 𝑝 ⇒ 𝑞 bernilai

SELAMAT MENGERJAKAN !
TUGAS INDIVIDU

Petunjuk :
• Kerjakan soal-soal berikut secara individu
• Jawaban difoto dengan camscan format PDF
• Beri nama file : Nama_NIM_Offering
• Kirim tugas pada link https://forms.gle/AE7rHZPjRPLkjaHWA

Soal
1. Dengan menggunakan tabel kebenaran, tentukan nilai kebenaran dari pernyataan
majemuk di bawah ini. Apakah termasuk tautologi, kontradiksi atau kontingensi?
a) ∼ (𝑝 ⇒ 𝑞) ⋀ ∼ 𝑝
b) ((𝑝 ⇒ 𝑞) ⋀ ∼ 𝑞) ⇒ ∼ 𝑝)
2. Selidikilah apakah pernyataan Jika hari ini hujan maka Nabila memakai payung
ekuivalen dengan Hari ini tidak hujan atau nabila memakai payung?
3. Tentukan nilai kebenaran dari pernyataan kondisional berikut :
a) Jika 7 bukan bilangan prima maka 7 bilangan ganjil
b) 2 + 5 ≤ 7 maka 7 bukan bilangan prima
1
c) Jika 2 + 6 = 8 maka sin 30 ° = 2

4. Carilah nilai-nilai 𝑥 agar kalimat berikut menjadi bikondisional yang bernilai benar
3𝑥 − 4 = 2𝑥 + 2 jika dan hanya jika 6 adalah bilangan genap

Anda mungkin juga menyukai