Anda di halaman 1dari 1

Hidrolisis Protein oleh Pepsin

Tujuan dari hidrolisis protein oleh pepsin adalah untuk mengetahui kemampuan
enzim pepsin dalam menghidrolisis protein. Prinsip kerjanya adalah fibrin karmen akan
terhidrolisis akibat suasana asam setelah ditambah HCl yang mengaktifkan pepsin. Ketiga
tabung akan diinkubasi pada suhu 37°C selama 10 menit. Ferreira et al., (2007)
menyatakan bahwa peptida yang berasal dari proses hidrolisis protein ini biasanya inaktif 
pada  sekuens  asam  amino  protein  asal,  tetapi  bioaktivitas  peptida akan dihasilkan
oleh enzim proteolitik  pada  saat  proses pencernaan atau pada saat pengolahan
makanan.
Tabel 2. Hasil Hidrolisis Protein Oleh Pepsin
Tabun Perlakuan Hasil
g

1 1 ml pepsin + 1 ml HCl 0,4% + 1 potong Warna larutan berubah merah


fibrin karmen dan fibrin karmen mengecil
2 1ml air + 1 ml HCl 0,4% + 1 potong fibrin Warna larutan tidak berubah
karmen
3 1 ml pepsin (dipanaskan) + 1 ml HCl Warna larutan tidak berubah
0,4% + 1 potong fibrin karmen

Hasil yang didapat adalah larutan pada tabung 1 menjadi warna merah karena
fibrin karmen terhidrolisis akibat suasana asam setelah ditambah HCl yang
mengaktifkan pepsin. Tabung 2 tidak terjadi hidrolisis diakibatkan oleh tidak ada enzim
dalam perlakuan tersebut. Tabung 3 tidak terjadi hidrolisis diakibatkan oleh enzim yang
mengalami denaturasi akibat dipanaskan. Ismanto (2017) menyatakan bahwa hirolisis
protein ini merupakan proses hidrolisis yang terjadi pada ikatan peptida di antara asam-
asam amino. Hasil sudah sesuai dengan literatur.

Dafpus Tambahan :

Ismanto, A., 2017. Evaluasi proses hidrolisis enzimatis protein daging rusa sambar
(rusa unicolor) menggunakan enzim pepsin dan tripsin. Jurnal Pertanian Terpadu, 5(2),
pp.1-8

Anda mungkin juga menyukai