Anda di halaman 1dari 5

SOAL PAS (PENILAIAN AHKIR SEMESTER)

Sekolah : SMK Al Ilyas Malangbong


Kompetensi Keahlian : Semua Jurusan
Mata Pelajaran : PAI dan BP
Kelas/Semester : XII / 1
Tahun Pelajaran : 2020/2021

1. Bacalah dan cermati teks di bawah ini !

Laut Dua Warna

Allah berfirman: “Dia membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian
bertemu, antara keduanya ada batas yang tidak dilampaui oleh masing-masing. Maka nikmat
Allah manakah yang kamu dustakan. Dari keduanya keluar mutiara dan marjan.” (Q.S ar-
Rahman/55:19-22).“Dan Dialah yang membiarkan dua laut yang mengalir (berdampingan);
yang ini tawar lagi segar dan yang lain asin lagi pahit; dan Dia jadikan antara keduanya
dinding dan batas yang menghalangi.” (Q.S al-Furq±n/25:53).
Sejumlah ahli menemukan laut dua warna yang tak pernah bercampur yang terletak di
selat Gibraltar yang menghubungkan lautan Mediterania dan samudera atlantik. Hebatnya
lagi, kedua laut itu dibatasi oleh dinding pemisah. Bukan dalam bentuk dinding tebal,
pembatasnya adalah air laut itu sendiri. Dengan adanya pemisah ini setiap lautan memelihara
karakteristiknya sehingga sesuai dengan makhluk hidup (ekosistem) yang tinggal di
lingkungan itu. Namun mereka masih mempertanyakan, mengapa tidak bisa bercampur?
Pertanyaan itu baru terjawab pada tahun 1942M/1361H. melalui studi yang mendalam
menyingkap adanya lapisan-lapisan air pembatas yang memisahkan antara lautan-lautan yang
berbeda-beda, dan berfungsi memelihara karakteristik khas setiap lautan dalam hal kadar
berat jenis, kadar garam, biota laut, suhu, dan kemampuan melarutkan oksigen.
Kemudian semakin banyak fakta-fakta yang menakjubkan terungkap, sehingga Professor
Shroeder, ahli kelautan dari Jerman mengungkapkan kekagumannya akan kebenaran al-
Qur'an yang telah diturunkan 14 abad yang lalu telah berbicara mengenai hal tersebut.
Subhanallah.
Pesan-pesan yang dapat diambil dari teks diatas adalah …..
(Jawaban lebih dari satu jawaban )
A. Penciptaan alam yang masih jadi misteri dapat dicari jawabannya dengan proses berpikir
B. Teori-teori tentang pemecahan penciptaan alam merupakan konspirasi manusia
C. Allah menciptakan semua itu tidaklah dengan sia-sia
D. Segala sesuatu yang masih menjadi misteri hanya Allah SWT. yang mengetahui
E. Dengan terpecahkannya misteri penciptaan alam dapat menambah keimanan kepada
Allah SWT.
(Skor 15)

2. Perhatikan gambar berikut!


Berdasarkan potongan gambar diatas, peristiwa tersebut merupakan tanda-tanda datangnya
kiamat …..
(Skor 5)

3. Manusia dianugerahi oleh Allah Swt. nafsu yang memiliki kecenderungan kepada kebaikan
(positif) dan kejahatan (negatif). Firman Allah: “maka Allah mengilhamkan kepadanya
(nafsu) kejahatan dan ketakwaannya”. (Q.S.asy-Syams/91:8). Dengan nafsu itulah manusia
dapat meraih martabat tertinggi ketika potensi positif nafsunya sedang optimal. Ia pun dapat
terjerembab ke dalam kehinaan, bahkan di bawah martabat binatang, ketika potensi negatif
nafsunya sedang berperan, sehingga perilakunya dibimbing oleh nafsu negatif itu. Firman
Allah: “Sungguh telah Kami ciptakan manusia dalam bentuk yang paling sempurna,
kemudian Kami kembalikan dia kepada derajat yang paling rendah” [Q.S. at-Tin /95:4-5 ].
Pada saat manusia terlena karena mengkuti nafsunya itulah ia membutuhkan teguran dan
peringatan dari orang lain, supaya sadar dan kembali kepada kebaikan. Itulah kondisi
“alpa” atau “kesalahan” yang menjadi ciri khas manusia. Sabda Rasulullah: “Semua
manusia adalah pendosa, dan sebaik-baik pendosa adalah yang mau beratubat”.
Hebatnya lagi, kesalahan dan kealpaan itu pun dapat mempercepat laju manusia mencapai
derajat tertinggi, yaitu ketika mereka bertaubat dan menyesali dosadosanya yang telah
dilakukannya. Sabda Rasulullah: ”orang yang bertaubat dari dosa, seperti orang yang
bersih dari dosa”.
Pada saat manusia tidak mampu mengenali dirinya dan tidak merasa berbuat dosa, karena
enggan bermuhasabah (introspeksi diri), ketika itulah nasihat dan teguran orang lain
diperlukan. Oleh karena itu, di samping ada ajaran kontrol diri, evaluasi diri/introspeksi
(muhasabah), Allah Swt. mengajarkan kita untuk mengontrol orang lain sebagai sumbangsih
dan bentuk kepedulian terhadap sesama. Saling menasihati (tausiyyah) ini adalah salah satu
bentuk dakwah, yaitu dakwah billisan (dengan kata-kata), yaitu menyampaikan nasihat
kebaikan secara lisan. Sayangnya, kalau kita sedang berbuat dosa (misal: ghibah), kemudian
ada teman yang menasihati atau mengingatkan supaya meninggalkannya, kebanyakan kita
masih menganggap bahwa teman kita sedang “usil” atau “campur tangan”, padahal itu
merupakan bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada sesama.
Pernyataan-pernyataan yang sesuai dengan teks di atas adalah …………….
(Jawaban lebih dari satu jawaban )
A. manusia membutuhkan teguran dan peringatan dari orang lain supaya hatinya lebih damai
B. manusia mencapai derajat tertinggi, yaitu ketika mereka menasihati orang lain
C. nasihat diperlukan bagi orang yang susah bermuhasabah diri
D. saling menasihati termasuk kedalam kegiatan dakwah/ tausiyyah
E. tidak saling menasihati merupakan bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada sesama.
(Skor 10)

4. cermati contoh kasus dibawah ini!


Bocah berusia 12 tahun, kelas VI SD berinisial SR, berencana melakukan resepsi pernikahan,
pada 8 Maret 2018. Kabar pernikahan siswi SD tersebut telah dibenarkan oleh Lurah
Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara Muh Azharuddi Al Anshari.
Ia menghimbau orang tua anak untuk tidak menikahkannya karena masih di bawah umur.
Meski dilarang namun kedua orangtua mereka Basri dan Sinar tetap akan menikahkan
anaknya di hari yang telah ditentukan. Belum diketahui apa alasan orang tua mereka
menikahkan kedua anak mereka secepat ini
Pada contoh kasus tersebut, hukum nikah bagi mereka adalah …..
A. Wajib
B. Sunnah
C. Makruh
D. Haram
E. Mubbah
(Skor 6)
(Skor No 5-20 masing-masing 4)
5. Apabila terdapat alif lam bertemu dengan huruf sin, maka hukum bacaannya adalah …..
A. Gunnah
B. Alif lam syamsiyah
C. Izhar qamariyah
D. Mad thabi’i
E. Qalqalah
6. Kata Allail yang terdapat dalam Q.S. Ali Imran ayat 190 memiliki arti …..
A. Langit
B. Bumi
C. Malam
D. Siang
E. Berakal
7. Arti kata Ulil Albab dalam Q.S. Ali Imran ayat 190 adalah orang-orang yang …..
A. Melakukan
B. Mendengar
C. Menasihati
D. Menyampaikan
E. Berakal
8. Salah satu asbabun nuzul Q.S. Ali Imran ayat 159 adalah ketika …..
A. Umat Islam menang dalam perang Badar
B. Nabi Muhammad Saw. pindah ke Habsyi
C. Nabi Muhammad dalam pengejaran orang Quraisy
D. Umat Islam kalah dengan perang Uhud
E. Umat Islam menang dalam perang Tabuk
9. Kiamat dibagi menjadi dua yaitu …..
A. Kiamat sugra dan kubra
B. Kiamat sedang dan kecil
C. Hari akhir dan takdir
D. Kiamat sedang dan besar
E. Kiamat kecil dan sedang
10. Iman kepada hari akhir termasuk masalah …..
A. Ghaib
B. Sam’iyyat
C. Akhirat
D. Yang akan dating
E. Hawiyah
11. Tempat berkumpulnya manusia pada saat yaumul hasyr, yaitu di …..
A. Akhirat
B. Padang arafah
C. Padang mahsyar
D. Hawiyah
E. Jahim
12. Sebelum hari kiamat datang, Allah SWT. Akan menunjukkan tanda-tandanya, diantaranya
…..
A. Matahari terbit dari arah barat
B. Keluarnya binatang di waktu malam
C. Keluarnya angin kencang
D. Meluapnya air lautan
E. Banyaknya binatang melata
13. Sebagai seorang muslim, apabila melihat seseorang melakukan kemaksiatan sebaiknya …..
A. Didiamkan
B. Dinasihati
C. Dilaporkan
D. Dipukuli
E. Dimasa
14. Hukum memberikan nasihat adalah …..
A. Fardu ‘ain
B. Fardu kifayah
C. Sunah
D. Makruh
E. Haram
15. Hablu minannas merupakan hubungan kepada …..
A. Allah SWT.
B. Hewan
C. Alam
D. Tumbuhan
E. Sesama manusia
16. Mengetuk pintu dan mengucap salam terhadap pemilik rumah merupakan bentuk adab …..
A. Diri sendiri
B. Orang tua
C. Bertetangga
D. Bertamu
E. Terhadap guru
17. Bagi seseorang yang memiliki keinginan untuk menikah dan sudah mempunyai kemampuan,
apabila tidak segera menikah dikhawatirkan terjerumus pada perbuatan zina, maka baginya
menikah hukumnya …..
A. Wajib
B. Sunnah
C. Makruh
D. Haram
E. Mubah
18. Perceraian yang dijatuhkan atas kehendak suami disebut …..
A. Khuluk
B. Fasakh
C. Rujuk
D. Talak
E. Nusyuz
19. Pemberian yang wajib diberikan oleh calon suami kepada calon istri namun tidak termasuk
rukun nikah disebut …..\
A. Sedekah
B. Hadiah
C. Iwad
D. Nafkah
E. Mahar
20. Salah satu tujuan nikah adalah membentuk keluarga yang sakinah mawaddah warrahmah.
Hal tersebut dijelaskan dalam surah …..
A. Al-Isra ayat 2
B. Al-Baqarah ayat 227
C. Ar-rum ayat 21
D. An-Nisa ayat 34
E. Ali Imran ayat 159

Anda mungkin juga menyukai