Anda di halaman 1dari 90

RENCANA STRATEGIS

UNIVERSITAS BENGKULU
2006 -2016

UNIVERSITAS BENGKULU
2006

1
KATA PENGANTAR

Perencanaan merupakan salah satu bagian dari manajemen yang harus dibuat
dengan seksama, jelas dan berdasarkan fakta dan data. Perencanaan suatu perguruan tinggi
sebaiknya mengacu kepada tuntutan penggunaan jasa baik di tingkat lokal, nasional,
regional maupun internasional. Oleh sebab itu, perencanaan strategis (Renstra) UNIB
periode 2006-2016 disusun untuk mengantisipasi perubahan kebutuhan stakeholder.
Renstra 2006-2016 dan Rencana Operasional (Renop) 2006-2010 disusun
berdasarkan amanat UUD 1945, amandemen ke–4 pasal 31 tentang Pendidikan; Ketetapan
MPR Nomor VII/MPR/2001 tentang Visi Indonesia Masa Depan; Undang-Undang Nomor
20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas); Undang-Undang Nomor
17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang
Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; UU Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintah Daerah, UU Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara
Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah; UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan
Dosen; PP Nomor 20 Tahun 2004 tentang Rencana Kerja Pemerintah; PP Nomor 21 Tahun
2004 tentang Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga, dan PP Nomor 19
Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; kebijakan Ditjen Dikti (HELTS dan
paradigma baru); Keputusan Menteri Pendidikan Nasional 111/O/2004 tentang Statuta
UNIB; Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi dan Percepatan PT-BHP; serta kondisi
internal dan eksternal (SWOT analysis) visi, misi, tujuan, tata nilai yang hendak dituju oleh
UNIB.
Renstra dan Renop ini akan digunakan sebagai acuan dan pedoman dalam
pengembangan UNIB selama periode 2006-2016. Untuk itu, semua sivitas akademika,
karyawan dan para pimpinan diharuskan untuk mempelajari dan melaksanakan program
dan kegiatan dalam Renstra dan Renop 2006-2016. Renstra dan Renop akan dievaluasi
dalam kurun waktu tertentu untuk mengantisipasi perubahan yang nyata terutama di sektor
kebutuhan stakeholder UNIB.
Rektor menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah
memberikan bahan masukkan untuk penyusunan Renstra dan Renop UNIB. Semoga
bermanfaat bagi kita semua.

Bengkulu, Desember 2006


Rektor,

Zainal Muktamar, Ph.D


NIP. 131 404 851

i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................................................i
DAFTAR ISI..........................................................................................................................ii
DAFTAR TABEL.................................................................................................................iv
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................................v

BAB I. PENDAHULUAN.....................................................................................................1
A. Latar belakang...............................................................................................................1
B. Penyatuan Bahasa dan Proses Konsultasi .....................................................................2
C. Alur Penyusunan Renstra ..............................................................................................2
D. Pengaitan Program dengan Kegiatan Pokok.................................................................3

BAB II. DASAR KEBIJAKAN PENGEMBANGAN UNIVERSITAS..............................5


A. Program Pendidikan Nasional dan Pendidikan Tinggi .................................................5
B. Visi Universitas Bengkulu ............................................................................................6
C. Misi Universitas Bengkulu............................................................................................7
D. Tujuan ...........................................................................................................................7
E. Tata Nilai Universitas Bengkulu ...................................................................................7
F. Slogan (motto) UNIB ....................................................................................................9
G. Unggulan Universitas Bengkulu ...................................................................................9

BAB III. ANALISIS SITUASI ......................................................................................10


A. Perspektif Pengembangan Universitas Bengkulu .......................................................10
B. Akses Pendidikan ........................................................................................................11
C. Mutu Program Pendidikan ..........................................................................................12
D. Tata Kelola Universitas Bengkulu ..............................................................................16

BAB IV. KEBIJAKAN POKOK PENGEMBANGAN UNIVERSITAS BENGKULU ....18


A. Pemerataan dan Perluasan Akses................................................................................18
B. Peningkatan Mutu, Relevansi, dan Daya Saing ..........................................................19
C. Penguatan Tata Kelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik....................................19
D. Percepatan UNIB menjadi PT-BHP............................................................................21

BAB V. RENCANA PENGEMBANGAN UNIVERSITAS 2006-2016 ............................24


A. Peningkatan Kapasitas dan Modernisasi.....................................................................24
B. Penguatan Pelayanan...................................................................................................24
C. Daya Saing Regional...................................................................................................25
D. Daya Saing Internasional ............................................................................................25

BAB VI. PROGRAM STRATEGIS UNIVERSITAS BENGKULU 2006-2016 ...............26


A. Peningkatan Akses dan Komitmen Masyarakat .........................................................26
B. Peningkatan Kualitas Program Akademik ..................................................................27
C. Peningkatan Kualitas Penelitian dan Publikasi ...........................................................28
D. Peningkatan Kualitas Pengabdian kepada Masyarakat...............................................29
E. Peningkatan Softskill dan Lifeskill Mahasiswa...........................................................30
F. Peningkatan Sistem Informasi Manajemen .................................................................32
G. Peningkatan Otonomi Pengelolaan SDM ...................................................................33
H. Peningkatan Otonomi Pengelolaan Keuangan dan Asset ...........................................33
I. Peningkatan Brand Image UNIB..................................................................................34

ii
J. Percepatan UNIB menjadi PT-BHP ............................................................................34

BAB VII. STRATEGI PEMBIAYAAN..............................................................................36


A. Fungsi Pembiayaan Pendidikan ..................................................................................36
B. Rencana Pembiayaan ..................................................................................................37
1. Pembiayaan Pengembangan Universitas .................................................................37
2. Rencana Pembiayaan Program Prioritas..................................................................40

BAB VIII. SISTEM PEMANTAUAN DAN EVALUASI .................................................43


A. Landasan Hukum Pelaksanaan ...................................................................................43
B. Prinsip Pelaksanaan.....................................................................................................43
C. Sistematika Pemantauan dan Evaluasi ........................................................................43
D. Mekanisme Pelaksanaan .............................................................................................44
E. Indikator Kinerja Universitas Bengkulu......................................................................45

DAFTAR PUSTAKA ..........................................................................................................48

iii
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Keterkaitan Program Ditjen Dikti dengan Kegiatan Pokok UNIB.........................3


Tabel 2. Perkembangan Mahasiswa Baru Pada 5 Tahun Terakhir .....................................11
Tabel 3. Jumlah Mahasiswa Selama 5 Tahun Terakhir ......................................................12
Tabel 4. Jumlah Lulusan UNIB Dalam 5 Tahun Terakhir..................................................12
Tabel 5. Kualifikasi Dosen Berdasarkan Jenjang Kependidikan Pada Tahun 2005...........13
Tabel 6. Perkembangan Tenaga Administrasi Tetap 5 Tahun Terakhir ............................13
Tabel 7. Data Fasilitas Fisik: Nama Gedung, Jumlah, dan Luas (m2) ...............................14
Tabel 8. Kapasitas Tampung (mahasiswa/ ruang) Berdasarkan Nama Gedung Kuliah .....15
Tabel 9. Luas Laboratorium (m2) Berdasarkan Pengelolaan. .............................................16
Tabel 10. Indikator Kunci dan Target Capaian UNIB........................................................46

iv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 2. Bagan Struktur Organisasi Universitas Bengkulu...........................................49


Lampiran 3. Rencana Strategis Universitas Bengkulu 2006-2016 ......................................50
Lampiran 4. Rencana Operasional UNIB Tahun 2006-2010...............................................53

v
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar belakang
Salah satu tujuan negara Republik Indonesia adalah mencerdaskan kehidupan
bangsa dan untuk itu setiap warga negara Indonesia berhak memperoleh pendidikan yang
bermutu sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliknya. Untuk itu perguruan tinggi
bertugas untuk memberikan kesempatan yang sama kepada setiap orang untuk
mendapatkan pendidikan yang bermutu. Mutu pendidikan yang baik akan menciptakan
lulusan yang memiliki keterampilan hidup sehingga memiliki kemampuan untuk mengenal
dan mengatasi masalah diri dan lingkungannya.
Untuk mencapai tujuan tersebut, maka setiap perguruan tinggi harus selalu
meningkatkan kualitasnya, sehingga mampu menghasilkan lulusan yang mempunyai daya
saing yang kuat baik di level lokal, nasional maupun internasional. Peningkatan daya saing
lulusan tidak dapat ditawar-tawar karena setiap negara harus siap menghadapi globalisasi,
dimana tidak ada batas antar lulusan perguruan tinggi di dunia. Jika tidak siap, maka
lulusan perguruan tinggi di suatu negara tidak mampu bersaing dengan lulusan luar negeri.
Untuk mampu menghasilkan lulusan bermutu tinggi, maka setiap perguruan tinggi harus
senantiasa memperbaiki mutu oraganisasinya serta mandiri. Dalam upaya mencapai tujuan
tersebut, Ditjen Dikti mengeluarkan kebijakan baru yaitu setiap perguruan tinggi dalam
pengembangannya harus mengacu kepada Higher Education Long Term Strategy (HELTS)
2003-2010 dan paradigma baru pengelolaan perguruan tinggi. Kebijakan Ditjen Dikti
tersebut menyebutkan adanya tiga komponen dasar yang strategis yaitu daya saing bangsa,
kesehatan organisasi dan otonomi. Ketiga komponen dasar ini saling terkait satu sama lain,
sehingga dalam pengembangan perguruan tinggi ketiganya tidak dapat dipisah-pisahkan.
Universitas Bengkulu (UNIB) terus melakukan beberapa pembenahan dalam upaya
peningkatan efisiensi kelembagaan. Pembenahan di bidang kelembagaan ini didasarkan
pada tiga pertimbangan (Anonimus, 2005). Pertama, Ditjen Dikti Depdiknas melalui
HELTS menetapkan strategi jangka panjang antara lain menciptakan kesehatan
kelembagaan. Kedua, efisiensi kelembagaan merupakan salah satu isu yang menjadi
wacana bagi penyempurnaan Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Pendidikan Tinggi.
Ketiga, efisiensi kelembagaan merupakan tuntutan nyata yang sesuai dengan potensi dan
kebutuhan perguruan tinggi, stakeholder dan pengguna jasa. Peningkatan efisiensi
kelembagaan ini akan bermuara pada efisiensi produktivitas lulusan.
Peningkatan efisiensi tentunya harus disertai oleh peningkatan daya saing lulusan
UNIB. Upaya peningkatan daya saing lulusan dapat dianalisis dari upaya perbaikan PBM,
kompetensi dosen, integritas kegiatan kurikuler dan ekstrakurikuler dan peningkatan sarana
dan prasarana yang dibutuhkan. Meskipun upaya-upaya yang dilakukan telah mampu
meningkatkan indeks prestasi kumulatif (IPK) lulusan, namun masa tunggu lulusan dalam
mendapatkan pekerjaan masih lama yaitu antara satu tahun sampai dengan empat tahun.
Untuk mengatasi masalah-masalah ini, UNIB berupaya meningkatkan mutu lulusan
melalui program-program softskill dan lifeskill. Disamping itu, perlu adanya evaluasi
pembelajaran matakuliah khususnya bahasa inggris, kewirausahaan, komunikasi dan
aplikasi komputer serta matakuliah-matakuliah yang menunjang keahlian lulusan. UNIB
juga telah berupaya menata organisasinya untuk meningkatkan daya saing institusi.
Meskipun terus melakukan upaya perbaikan, tetapi hasil pendidikan di Universitas

1
Bengkulu belum sesuai dengan yang diharapkan, yaitu membentuk lulusan yang
mempunyai bukan saja mutu intelektual tetapi juga watak, moral, sosial dan fisik, atau
dengan kata lain lulusan UNIB cerdas secara komprehensif, yang meliputi cerdas spiritual,
cerdas emosional, cerdas sosial dan cerdas kinestetis. Untuk mencapai hal tersebut,
Rencana Strategis (Renstra) Universitas Bengkulu disusun dengan mengacu pada amanat
UUD 1945, amandemen ke–4 pasal 31 tentang Pendidikan; Ketetapan MPR Nomor
VII/MPR/2001 tentang Visi Indonesia Masa Depan; Undang-Undang Nomor 20 Tahun
2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas); Undang-Undang Nomor 17 Tahun
2003 tentang Keuangan Negara; Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem
Perencanaan Pembangunan Nasional; UU Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah
Daerah, UU Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah
Pusat dan Pemerintahan Daerah; UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen; PP
Nomor 20 Tahun 2004 tentang Rencana Kerja Pemerintah; PP Nomor 21 Tahun 2004
tentang Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga, dan PP Nomor 19 Tahun
2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, kebijakan Ditjen Dikti (HELTS dan paradigma
baru), Statuta UNIB dan
Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi dan Percepatan PT-BHP.

B. Penyatuan Bahasa dan Proses Konsultasi


Renstra UNIB merupakan menjabaran visi dan misi UNIB dengan memperhatikan
kebijakan Ditjen Dikti dengan HELTS-nya. Penyusunan Renstra melibatkan semua unsur
yang ada di Fakultas-fakultas, UPT-UPT, Lembaga-lembaga, UPM, unsur pimpinan
dengan memperhatikan kepentingan stakeholder baik internal maupun eksternal. Ini berarti
dalam penyusunan Renstra digunakan pendekatan bottom up dan top down dan
mengintegrasikan keduanya secara sinergis.
Terdapat dua hal yang menjadi dasar penyusunan Renstra ini, yaitu keadaan yang
diinginkan di masa depan yang disesuaikan dengan kebijakan Ditjen Dikti, dan yang kedua
adalah kondisi saat ini termasuk isu-isu tentang kebijakan pembangunan pendidikan
nasional. Berdasarkan hal tersebut di atas maka disusunlah kebijakan, program, kegiatan
dan startegi pelaksanaannya. Renstra UNIB disusun dengan memperhitungkan kekuatan
dan kelemahan UNIB dan memperhitungkan tantangan dan hambatan, serta peluang yang
akan dihadapi untuk mencapai tujuan tersebut.

C. Alur Penyusunan Renstra


Penyusunan Renstra UNIB dilakukan melalui 7 langkah sebagai berikut.
1. Memahami visi UNIB.
2. Pemeriksaan posisi UNIB.
3. Melakukan SWOT analysis tentang kekuatan dan kelemahan UNIB, serta peluang dan
tantangan.
4. Memahami misi UNIB kedepan.
5. Menyusun Rencana jangka panjang (10 tahun ke depan).
6. Merumuskan rencana operasional (Rencana jangka menengah).
7. Merumuskan rencana kegiatan dan program tahunan.
Ketujuh langkah tersebut melibatkan semua unit, lembaga dan fakultas di
lingkungan UNIB. Setiap unit mengajukan Rencana Strategis, yang kemudian dirumuskan

2
di tingkat universitas. Kemudian dilakukan pembahasan Renstra di tingkat Senat
Universitas. Setelah disetujui oleh Senat Universitas, maka Rektor mensyahkan Renstra
UNIB tahun 2006-2016.
D. Pengaitan Program dengan Kegiatan Pokok
Kegiatan pokok Universitas Bengkulu mengacu pada isu strategis Ditjen Dikti yang
meliputi: (1) Pemerataan dan perluasan akses, (2) Peningkatan mutu, relevansi dan daya
saing, (3) Penguatan tata kelola, akuntabilitas dan pencitraan publik. Di dalam isu strategi
ketiga, UNIB memasukkan kegiatan dalam rangka percepatan menjadi PT-BHP.
Keterkaitan antara program pokok UNIB dan program strategis Ditjen Dikti disajikan pada
Tabel 1.
Tabel 1
Tabel 1. Keterkaitan Program Ditjen Dikti dengan Kegiatan Pokok UNIB
Program
No. Kegiatan Pokok UNIB
Ditjen Dikti

1. Pemerataan Pengembangan program studi, jurusan, fakultas yang market


dan driven
Perluasan Pengembangan model pendidikan program inservice
Akses Pengembangan outreach program
Peningkatan kerjasama dengan stakeholder lokal, nasional dan
internasional baik pemerintah maupun swasta.
Peningkatan promosi untuk meningkatkan brand equity
Peningkatan mutu pelayanan terhadap stakeholder
Penguatan unit-unit yang ada dalam pembentukan brand image
2. Peningkatan Pengembangan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan pasar
Mutu, kerja
Relevansi Peningkatan kualifikasi dan kompetensi dosen
dan Daya Pengembangan Pembelajaran berbasis riset
Saing Peningkatan layanan pembelajaran
Pengembangan dan pelaksanaan sistem penjaminan mutu
Pengembangan pembelajaran berbasis ICT (information and
communication technology)
Benchmarking PBM
Pengembangan inovasi PBM
Peningkatan kapasitas lembaga untuk meraih Program Hibah
Kompetisi
Peningkatan akreditasi
Optimalisasi dan standarisasi laboratorium.
Peningkatan sarana dan prasarana program akademik
Peningkatan kualitas lulusan
Pengembangan program penelitian unggulan
Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika dalam
penelitian, publikasi dan HAKI serta pengembangan ipteks
Peningkatan kualitas dan kuantitas insentif dan reseacrh award
Optimalisasi peer group
Peningkatan professionalisme penelitian sivitas akademika
Pengembangan program unggulan pengabdian pada masyarakat

3
Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika dalam
pengabdian pada masyarakat.
Pengembangan pengabdian pada masyarakat berbasis riset, potensi
wilayah dan kebutuhan masyarakat.
Pengembangan desa binaan
Pengembangan KKN terpadu dan berkelanjutan
Peningkatan kualitas penalaran, keilmuan, minat dan bakat
mahasiswa
Pengembangan integritas antara kegiatan kurikuler dan ekstra
kurikuler.
Peningkatan budaya sikap akademik, sosial, kemandirian dan
kreativitas.
Pengembangan inkubator kewirausahaan
Peningkatan kesejahteraan mahasiswa
Popularitas (peningkatan tingkat kompetisi program)
Peningkatan sarana dan prasarana organisasi kemahasiswaan
Peningkatan kepuasan mahasiswa
Penigkatan keterlibatan mahasiswa dalam pengambilan keputusan
3. Penguatan Peningkatan dan pengembangan sistem pengelolaan organisasi
Tata Kelola, Peningkatan akses informasi
Akuntabilitas Peningkatan kinerja sistem informasi dalam memanfaatkan
dan teknologi informatika
Pencitraan Pengembangan pola komunikasi dengan stakeholder internal dan
Publik eksternal.
Pengelolaan informasi secara efektif dan efisien
Peningkatan efisiensi sistem informasi universitas berbasis
Teknologi Informasi
Pengembangan sistem informasi keuangan
Peningkatan efisiensi kelembagaan
Pengembangan tata kearsipan
Pengembangan manajemen SDM
Peningkatan manajemen fasilitas fisik.
Peningkatan kebanggaan terhadap UNIB (E’sprit d corp)
Rasionalisasi keorganisasian

Peningkatan jumlah dan sumber dana


Peningkatan akuntabilitas pengelolaan keuangan
Perbaikkan mekanisme alokasi dana dan pencairan dana
Perbaikkan kapasitas manajerial dan kinerja pengelolaan keuangan
Perbaikan sistem manajemen monitoring dan evaluasi internal
Pengembangan panduan Standar Operasional Prosedur (SOP)
Peningkatan sarana dan prasarana perpustakaan
Diseminasi profil lembaga ke semua stakeholder
Peningkatan jaringan kerjasama dengan pemerintah pusat dan
daerah, industri dan masyarakat
Pengembangan University Venture
Peningkatan disiplin kerja
Program kampus hijau dan bersih
Pengembangan tata pamong

4
BAB II
DASAR KEBIJAKAN PENGEMBANGAN UNIVERSITAS

A. Program Pendidikan Nasional dan Pendidikan Tinggi


Pembangunan pendidikan nasional ke depan didasarkan pada paradigma
membangun manusia Indonesia seutuhnya, yang berfungsi sebagai subyek yang memiliki
kapasitas untuk mengaktualisasikan potensi dan dimensi kemanusiaan secara optimal.
Dimensi kemanusiaan itu mencakup tiga hal paling mendasar, yaitu: (i) afektif yang
tercermin pada kualitas keimanan, ketakwaan, akhlak mulia termasuk budi pekerti luhur
serta kepribadian unggul, dan kompetensi estetis; (ii) kognitif yang tercermin pada
kapasitas pikir dan daya intelektualitas untuk menggali dan mengembangkan serta
menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi; dan (iii) psikomotorik yang tercermin pada
kemampuan mengembangkan keterampilan teknis, kecakapan praktis, dan kompetensi
kinestetis (Renstra Depdiknas, 2005).
Pendidikan merupakan proses sistematis untuk meningkatkan martabat manusia
secara holistik, yang memungkinkan ketiga dimensi kemanusiaan paling elementer di atas
dapat berkembang secara optimal. Dengan demikian, pendidikan seyogianya menjadi
wahana strategis bagi upaya mengembangkan segenap potensi individu, sehingga cita-cita
membangun manusia Indonesia seutuhnya dapat tercapai. Selain itu, pembangunan
pendidikan nasional juga diarahkan untuk membangun karakter dan wawasan kebangsaan
bagi peserta didik, yang menjadi landasan penting bagi upaya memelihara persatuan dan
kesatuan bangsa dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dalam hal
ini, pemerintah mempunyai kewajiban konstitusional untuk memberi pelayanan pendidikan
yang dapat dijangkau oleh seluruh warga negara. Oleh karena itu, upaya peningkatan akses
masyarakat terhadap pendidikan yang lebih berkualitas merupakan mandat yang harus
dilakukan bangsa Indonesia. Depdiknas mempunyai visi: “Terwujudnya sistem pendidikan
sebagai pranata sosial yang kuat dan berwibawa untuk memberdayakan semua warga
negara Indonesia berkembang menjadi manusia yang berkualitas sehingga mampu dan
proaktif menjawab tantangan zaman yang selalu berubah”. Sejalan dengan Visi
Pendidikan Nasional tersebut, Depdiknas berhasrat untuk pada tahun 2025
menghasilkan: INSAN INDONESIA CERDAS DAN KOMPETITIF.
Ditjen Dikti sejak 1 Maret 2003 telah menetapkan Strategi Jangka Panjang
Pendidikan Tinggi tahun 2003-2010. Kebijakan dasar yang ditempuh mencakup tiga hal,
yaitu, (1) pengembangan daya saing bangsa, (2) pemberdayaan otonomi kelembagaan, dan
(3) penciptaan organisasi kelembagaaan yang sehat. Untuk mewujudkan kebijakan dasar,
Ditjen Dikti menempuh strategi yang realistis. Kebijakan pengembangan daya saing
bangsa ditempuh melalui dua strategi yaitu peningkatan keunggulan dan peningkatan
keadilan dan tanggungjawab sosial.
Peningkatan keunggulan dilakukan dengan tujuh cara, yaitu, (1) pemenuhan
persyaratan keunggulan dengan sumber-sumber yang tepat, (2) perluasan kualitas sumber
daya manusia dan kelembagaan yang memenuhi indikator pengukuran dan pasar kerja, (3)
memanfaatkan delivery method yang berpusat kepada pembelajaran mahasiswa, (4)
pelatihan guru untuk meningkatkan kualitas guru sekolah dasar dan menengah, (5)
pengembangan penelitian untuk meningkatkan relevansi, kualitas, akses dan keadilan serta
memberikan manfaat langsung pada masyarakat, (6) pengembangan keterampilan lunak
untuk menumbuhkan kreativitas dan inisiatif guna menghadapi ketidakpastian di masa

5
yang akan datang, dan (7) peningkatan seni sebagai karakteristik bangsa yang dapat
menumbuhkan kepribadian bagi pengembangan kreativitas dan inovasi.
Strategi peningkatan keadilan dan tanggungjawab sosial diimplementasikan dengan
empat cara, yaitu: (1) peningkatan partisipasi kepada private providers untuk berperan
dalam memajukan kualitas kelembagaan, (2) pengembangan pendidikan lanjutan untuk
memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat, (3) pengembangan pendidikan jarak jauh
dengan mekanisme jaminan mutu yang ketat, dan (4) pengembangan program penguatan
melalui pemberian bea siswa, pinjaman mahasiswa dan program voucher.
Kebijakan pemberdayaan otonomi kelembagaan ditempuh melalui dua strategi
yaitu mereformasi dalam bentuk resmi dan strukturisasi pembiayaan. Strategi legal reform
diimplementasikan melalui lima cara, yaitu: (1) penataan peranan Ditjen Dikti melalui
regulasi lingkungan kelembagaan dan insentif keuangan, (2) restrukturisasi pembiayaan
pemerintah melalui desentralisasi kewenangan manajemen pada fakultas, jurusan dan unit-
unit kelembagaan, (3) pengembangan manajemen kepegawaian dan pegawai negeri yang
menguntungkan untuk meningkatkan otonomi kelembagaan, pemberdayaan
kepemimpinan, dan memenuhi kebutuhan staf, (4) peningkatan status resmi sesuai regulasi
dari Mendiknas, dan (5) pemberian insentif pajak untuk meningkatkan partisipasi
masyarakat dan pemenuhan perangkat pendidikan.
Strategi strukturisasi pembiayaan diimplementasikan melalui dua cara, yaitu (1)
pemberian competitive funding melalui sistem kompetisi proposal untuk meningkatkan
efektivitas dan efisiensi pembiayaan dari pemerintah, dan (2) restrukturisasi pembiayaan
yang berulang-ulang bagi biaya operasional dan pemeliharaan.
Kebijakan peningkatan kesehatan organisasi kelembagaan ditempuh melalui dua
strategi, yaitu membangun kapasitas dan kerjasama kelembagaan. Strategis membangun
kapasitas diimplementasikan dengan empat cara, yaitu: (1) penyesuaian struktural pada
Ditjen Dikti yang memuat spirit otonomi dan desentralisasi, (2) meningkatkan peranan
organisasi sejawat untuk menjamin mutu lembaga, (3) membangun kapasitas lembaga
sendiri untuk meningkatkan kredibilitas, dan (4) menciptakan sistem pengelolaan yang
bersih, berbasis pada kebermaknaan, dan membebaskan dari praktik korupsi, kolusi dan
nepotisme.
Strategi kerjasama kelembagaan diimplementasikan dengan dua cara yaitu: (1)
memfungsikan sumber daya kelembagaan dengan penggabungan dan (2) peningkatan
kolaborasi antar mahasiswa, dosen dan masyarakat profesional, baik antar dan dalam
perguruan tinggi sendiri maupun lembaga industri guna meningkatkan mutu pengajaran
dan penelitian.
Dengan mengacu kepada program pendidikan nasional dan pendidikan tinggi
tersebut di atas, UNIB akan melakukan beberapa pembenahan terutama di bidang
manajemen SDM, manajemen keuangan, manajemen fasilitas fisik, perubahan strategi
pembiayaan, sistem informasi, brand image untuk mempersiapkan UNIB menjadi PT-
BHP.

B. Visi Universitas Bengkulu


Universitas Bengkulu akan menjadi perguruan tinggi yang berada di barisan
terdepan dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang mendukung
pembangunan berkelanjutan yang beretika dan bermoral dalam suatu sistem akademik

6
yang demokratis dan didukung oleh fasilitas yang efisien, efektif, dan terpadu serta
memberikan pelayanan yang memuaskan.

C. Misi Universitas Bengkulu


Misi Universitas Bengkulu adalah (a) melaksanakan pendidikan, penelitian, dan
pengabdian kepada masyarakat untuk mencerdaskan dan memenuhi kebutuhan
masyarakat, (b) meningkatkan suasana akademik yang lebih beretika, bermoral dan
demokratis, (c) meningkatkan dan mengembangkan program-program akademik unggulan,
kemitraan dengan dunia usaha, pemerintah dan masyarakat, (d) meningkatkan kompetensi
lulusan Universitas Bengkulu melalui program-program akademik yang strategis, efektif,
komprehensif dan relevan, dan (e) meningkatkan kualitas sivitas akademika Universitas
Bengkulu.

D. Tujuan
Tujuan penyelenggaraan Universitas Bengkulu untuk (a) menyiapkan mahasiswa
menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik, profesi dan/atau vokasi
yang dapat menerapkan, mengembangkan, dan/atau memperkaya khasanah ilmu
pengetahuan, teknologi, dan/atau seni, (b) mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu
pengetahuan, teknologi, dan/atau seni, (c) mengupayakan penggunaan ilmu pengetahuan,
teknologi, dan/atau seni guna meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya
kebudayaan nasional.

E. Tata Nilai Universitas Bengkulu


Dalam melaksanakan proses pendidikan yang sesuai visi dan misi yang telah
ditetapkan, perlu ditetapkan tata nilai yang merupakan dasar sekaligus pemberi arah bagi
sikap dan perilaku pimpinan, sivitas akademika dan karyawan dalam menjalankan tugas
sehari-hari. Selain itu, tata nilai tersebut juga akan menyatukan hati dan pikiran semua
unsur pendidikan dalam usaha mewujudkan visi dan misi UNIB. Untuk itu, UNIB telah
mengidentifikasi nilai-nilai yang harus dimiliki oleh setiap pimpinan, sivitas akademika
dan karyawan, nilai-nilai dalam melakukan pekerjaan serta nilai-nilai-nilai yang akan
ditangkap oleh para stakeholder. Nilai masukan yang tepat akan mengantisipasi
karakteristik calon PNS UNIB, yang selanjutnya akan menjalankan nilai proses dengan
baik dalam manajemen organisasi untuk meningkatkan mutu interaksi antar manusia di
dalam struktur organisasi UNIB, sehingga menghasilkan nilai keluaran yang akan
memfokuskan UNIB kepada hal-hal yang diharapkan dalam mencapai visi dan misi
dengan baik.
Nilai-nilai masukan, yakni nilai-nilai yang dibutuhkan dalam diri setiap pegawai
UNIB, dalam rangka mencapai keunggulan, yang meliputi:
• Amanah dan beradab
Memiliki integritas, bersikap jujur dan mampu mengemban kepercayaan serta beradap
• Profesional
Memiliki pengetahuan dan kemampuan yang memadai serta memahami bagaimana
mengimplementasikannya
• Antusias dan Bermotivasi Tinggi
Menunjukkan rasa ingin tahu, semangat berdedikasi serta berorientasi pada hasil
• Bertanggung Jawab

7
Memahami resiko pekerjaan dan berkomitmen untuk mempertanggung-jawabkan
hasil kerjanya
• Kreatif
Memiliki pola pikir, cara pandang, dan pendekatan yang variatif terhadap setiap
permasalahan
• Disiplin
Taat kepada tata tertib dan aturan yang ada serta mampu mengajak orang lain untuk
bersikap yang sama
• Peduli
Menyadari dan mau memahami serta memperhatikan kebutuhan dan kepentingan
pihak lain.

Nilai-nilai proses, yakni nilai-nilai yang harus diperhatikan dalam bekerja di UNIB, dalam
rangka mencapai dan mempertahankan kondisi yang diinginkan, yang meliputi:
• Visioner dan Berwawasan
Bekerja berlandaskan pengetahuan dan informasi yang luas serta wawasan yang jauh
ke depan
• Menjadi Teladan
Berinisiatif untuk memulai dari diri sendiri untuk melakukan hal-hal baik sehingga
menjadi contoh bagi pihak lain
• Memotivasi
Memberikan dorongan dan semangat bagi pihak lain untuk berusaha mencapai tujuan
bersama
• Mengilhami
Memberikan inspirasi dan memberikan dorongan agar pihak lain tergerak untuk
menghasilkan karya terbaiknya
• Memberdayakan
Memberikan kesempatan dan mengoptimalkan daya usaha pihak lain sesuai
kemampuannya
• Membudayakan
Menjadi motor dan penggerak dalam pengembangan masyarakat menuju kondisi yang
lebih berbudaya
• Taat Azas
Mematuhi tata tertib, prosedur kerja, dan peraturan perundangan
• Koordinatif dan Bersinergi dalam Kerangka Kerja Tim
Bekerja bersama berdasarkan komitmen, kepercayaan, keterbukaan, saling
menghargai, dan partisipasi aktif bagi kepentingan Universitas
• Akuntabel
Bekerja secara terukur dengan prinsip yang standar serta memberikan hasil kerja yang
dapat dipertanggungjawabkan.

Nilai-nilai keluaran, yakni nilai-nilai yang diperhatikan oleh para stakeholder, yang
meliputi:
Produktif (Efektif dan Efisien)
Memberikan hasil kerja yang baik dalam jumlah yang optimal melalui pelaksanaan
kerja yang efektif dan efisien
Suka Mutu Tinggi
Menghasilkan dan memberikan hanya yang terbaik

8
Dapat Dipercaya (Andal)
Mampu mengemban kepercayaan dan memberikan bukti berupa hasil kerja dalam
usaha pencapaian visi dan misi Universitas
Responsif dan Aspiratif
Peka dan mampu dengan segera menindaklanjuti tuntutan yang selalu berubah
Antisipatif dan Inovatif
Mampu memprediksi dan tanggap terhadap perubahan yang akan terjadi, serta
menghasilkan gagasan dan pengembangan baru
Demokratis, Berkeadilan, dan Inklusif
Terbuka atas kritik dan masukan serta mampu bersikap adil dan merata
Pembelajaran Sepanjang Hayat
Berkeinginan dan berusaha untuk selalu menambah dan memperluas wawasan,
pengetahuan dan pengalaman.
Berakhlak dan Berbudi

F. Slogan (motto) UNIB


Untuk mendorong implementasi nilai-nilai yang dimiliki, UNIB menetapkan slogan
yang diharapkan dapat menjiwai mahasiswa, dosen dan karyawan dalam menjalankan
fungsi dan tugasnya masing-masing. Dari tata nilai yang dikemukakan di bagian terdahulu,
secara umum UNIB berkomitmen untuk memberikan layanan yang terbaik untuk semua
stakeholdernya (terutama lulusan dan masyarakat pengguna lulusan), termasuk layanan
internal untuk dosen dan karyawan. Sebagai institusi yang mempunyai tanggungjawab
dalam mengemban misi Tri Dharma Perguruan Tinggi, layanan prima akan selalu
diupayakan untuk memberikan yang terbaik bagi kepentingan lulusan, stakeholder lainnya,
dan ilmu pengetahuan. Dengan segala potensi dan kemampuan yang dimiliki, UNIB
berkomitmen untuk mengantarkan lulusannya, stakeholder lainnya, dan ilmu pengetahuan
untuk dapat berada dalam kondisi yang lebih baik. Kata kuncinya adalah UNIB akan
mengantarkan stakeholder-nya untuk memperoleh masa depan yang lebih baik. Slogan
harus memberikan daya tarik dan inspirasi bagi para pembacanya. Slogan harus mampu
mendorong mahasiswa, dosen dan karyawan untuk menjiwai dalam menjalankan fungsi
dan tugasnya. Bagi para pembaca eksternal, slogan harus mampu mendorong rasa ingin
tahu terhadap UNIB. Mengingat cakupan pembaca UNIB tidak terbatas bagi para
pengguna bahasa Indonesia saja, tetapi juga masyarakat internasional, maka slogan UNIB
yang universal adalah “Conveying Better Future”.

G. Unggulan Universitas Bengkulu


Bengkulu mempunyai wilayah membujur sepanjang bagian pantai barat Sumatra
dan terdiri dari hutan tropis menggambarkan potensi sumber yang dimiliki. Berdasarkan
potensi wilayah dan sumber daya yang dimiliki maka Universitas Bengkulu
mengembangkan program unggulan penelitian dan pengabdian pada masyarakat berbasis
wilayah pesisir dan hutan tropis.

9
BAB III
ANALISIS SITUASI

Isu-isu strategis, program-program strategis , kegiatan, sasaran, serta strategi


pelaksanaan pendidikan di Universitas Bengkulu dituangkan dalam Renstra 2006-20016
yang disusun dengan mempertimbangkan keadaan dan tantangan dalam lingkungan
strategis agar sasaran sepuluh tahun ke depan lebih realistis dan konsisten dengan prinsip-
prinsip pengelolaan pendidikan yang efisien, efektif, akuntabel, dan demokratis. Analisis
situasi yang dikaji dalam bab ini dapat dilihat baik dari tantangan internal maupun
eksternal. Analisis situasi keberhasilan dan masalah-masalah yang dikelompokkan ke
dalam isu-isu strategis meliputi: (1) Pemerataan dan perluasan akses, (2) Peningkatan
mutu, relevansi dan daya saing, (3) Penguatan tata kelola, akuntabilitas dan pencitraan
publik.

A. Perspektif Pengembangan Universitas Bengkulu


Pengembangan Universitas Bengkulu di masa mendatang tidak terlepas dari
kebijakan dasar Depdiknas melalui strategi jangka panjang yaitu menciptakan
kelembagaan yang sehat, efisiensi kelembagaan, dan akuntabilitas baik kepada masyarakat
maupun kepada pemerintah. Selanjutnya Dirjen DIKTI sejak 1 Maret 2003 telah
menetapkan strategi jangka panjang perguruan tinggi tahun 2003 sampai dengan tahun
2010 yaitu kebijakan (1) daya kompetisi nasional, (2) pemberdayaan otonomi
kelembagaan, dan (3) penciptaan organisiasi kelembagaan yang sehat.
Pada kebijakan daya kompetisi nasional UNIB terus melakukan beberapa usaha
antara lain: (1) berupaya terus mencapai keunggulan pada berbagai kegiatan , (2)
melakukan perluasan kualitas sumber daya manusia guna memenuhi kebutuhan
masyarakat dan pasar kerja, (3) memberdayakan unit-unit untuk meningkatkan mutu
tridarma, (4) menumbuhkan kreatifitas karya ilmiah mahasiswa, (5) memberikan berbagai
jenis beasiswa dan dispensasi SPP guna meningkatkan keadilan dan tanggung jawab sosial
pada masyarakat.
Pada kebijakan otonomi kelembagaan UNIB terus melakukan berbagai upaya
menata unit-unit kelambagaan : (1) menata peranan unit-unit kelembagan sesuai dengan
regulasi Dirjen DIKTI, (2) melakukan reformasi finansial dan sistem pengadaan, (3)
pengembangan manajemen kepagawaian, pemberdayaan kepemimpinan dan memenuhi
kebutuhan staf, (4) pemberian competitive funding melalui sistem kompetisi, (5)
melakukan restrukturisasi pembiayaan operasional dan pembiayaan yang berulang-ulang
secara ketat.
Pada kebijakan peningkatan kesehatan organisasi, UNIB terus melakukan berbagai
usaha melalui (1) membangun kapasitas organisasi yang sesuai dengan spirit otonomi, (2)
meningkatkan organisasi sejawat (peer organization) untuk menjamin mutu lembaga, (3)
meningkatkan kredibilitas lembaga, (4) terus menciptakan good governance, (5)
melakukan berbagai kerjasama.
Berdasarkan evaluasi diri ditemukan lima kekuatan yaitu:1) lebih dari 80%
dosen berkualifikasi S2 dan S3, 2) diversifikasi spesialisasi dosen cukup tinggi, 3)
UNIB berada pada peringkat lima dalam penelitian yang didanai oleh Dikti, 4) 65%
jurusan dan program studi terakreditasi, 5) kurikulum disusun berdasarkan kompetensi.
Disisi lain terdapat delapan kelemahan yaitu: 1) publikasi, penelitian dan pengabdian

10
relatif rendah, 2) kerjasama rendah, 3) terbatasnya sumberdaya finansial, 4) rendahnya
kualitas input mahasiswa, 5) jumlah student body yang kecil, 6) kebanggaan terhadap
kelembagaan rendah, 7) database belum tersusun dengan baik, 8) tingkat pelayanan
terhadap stakeholder rendah. Selain itu terdapat 6 peluang yaitu: 1) terbukanya peluang
kerja untuk berwirausaha, 2) terbukanya peluang untuk menambah student body, 3)
makin terbukanya kerjasama dengan stakeholder, 4) terbukanya mendapatkan dana
hibah kompetitif, 5) tersedianya dana penelitian dan pengabdian pada masyarakat, 6)
tersedianya insentif publikasi dan dana publikasi. Enam tantangan yang dihadapi yaitu:
1) peluang kerja semakin sempit, 2) softskill dan lifeskill mahasiswa masih rendah, 3)
tuntutan PTN menjadi PT-BHP, 4) tuntutan implementasi undang-undang guru dan
dosen, 5) dana block grant semakin kompetitif, dan 6) cepatnya perkembangan
teknologi informasi.
Berdasarkan evaluasi diri tersebut di atas, maka disusunlah sepuluh program
strategis sebagai berikut: (1) peningkatan akses dan komitmen masyarakat, (2)
peningkatan kualitas program, (3) peningkatan kualitas penelitian dan publikasi, (4)
peningkatan kualitas pengabdian pada masyarakat, (5) peningkatan softskill dan lifeskills
mahasiswa, (6) peningkatan sistem informasi manajemen, (7) Peningkatan otonomi
pengelolaan sumberdaya manusia, (8) peningkatan otonomi pengelolaan keuangan dan
asset, (9) Pencitraan publik, (10) Percepatan UNIB sebagai PT-BHP.

B. Akses Pendidikan
Universitas Bengkulu menyelenggrakan program pendidikan dan pengajaran mulai
dari jenjang Diploma, S1, dan S2, dengan jumlah fakultas sebanyak 6 fakultas dan 1
jurusan program teknik. Sistem penerimaan mahasiswa baru dilakukan melalui jalur
seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB), dan melalui jalur penelusuran potensi
akademik (PPA) untuk program S1reguler. Sedangkan program Diploma, S1 ekstensi, dan
program S2 melalui jalur ujian tulis lokal.
Data jumlah mahasiswa baru UNIB selama 5 tahun terakhir disajikan pada Tabel
2. Perkembangan jumlah mahasiswa baru di UNIB dari tahun ke tahun cenderung
menurun, maka pada program lima tahun ke depan akan dilakukan kegiatan untuk
meningkatkan popularitas UNIB di mata publik.

Tabel 2. Perkembangan Mahasiswa Baru Pada 5 Tahun Terakhir


No. Tahun Akademik Jumlah Mahasiswa Baru
1. 2001/2002 1964
2. 2002/2003 2027
3. 2003/2004 2138
4. 2004/2005 2108
5. 2005/2006 2288

Data mahasiswa terdaftar selama lima tahun terakhir tertera dalam Tabel 3 berikut
ini. Dari tabel dapat dibaca bahwa student body UNIB mengalami sedikit penurunan.
Untuk mengatasi hal tersebut, pada lima tahun mendatang UNIB akan melakukan beberapa
kegiatan untuk meningkatkan student body-nya.

11
Tabel 3. Jumlah Mahasiswa Selama 5 Tahun Terakhir
Jumlah Mahasiswa Terdaftar
Tahun
D2 D3 S1 S2 Jumlah
2001/2002 501 1068 8450 189 10245
2002/2003 404 1012 7985 239 9640
2003/2004 672 1012 7712 358 9754
2004/2005 793 764 7398 312 9267
2005/2006 1003 828 7565 569 9965

Data jumlah lulusan dalam 5 tahun terakhir di UNIB tertera dalam Tabel 4. Tahun
akademik 2005/2006 mengalami penurunan yang sangat nyata. Penurunan jumlah lulusan
S1 sudah diantisipasi pada tahun 2006 ini dan terus dilakukan evaluasi ke depan.

Tabel 4. Jumlah Lulusan UNIB Dalam 5 Tahun Terakhir


Jumlah Lulusan
Tahun
D2 D3 S1 S2 Jumlah
2001/2002 147 280 1137 13 1577
2002/2003 162 321 1337 29 1849
2003/2004 172 217 1294 45 1728
2004/2005 242 213 1214 17 1686
2005/2006 0 100 420 16 536

C. Mutu Program Pendidikan


Masukan mahasiswa Universitas Bengkulu pada umumnya berasal dari provinsi –
provinsi yang ada di Sumatera dan dari Jawa. Pada tahun 2005 hampir 41% mahasiswa
UNIB berasal dari luar propinsi Bengkulu. Secara eksternal, komponen masukan yang
secara signifikan berpengaruh terhadap peningkatan mutu program pendidikan meliputi:
(1) ketersediaan staf pengajar secara kuantitas dan kualitas, maupun kesejahteraan staf
pengajar , (2) prasarana dan sarana belajar yang belum tersedia dan belum didayagunakan
secara optimal, dan (3) pendanaan pendidikan yang belum memadai untuk menunjang
mutu pembelajaran, serta (4) proses pembelajaran yang belum efisien dan efektif.
Sampai dengan tahun 2005, total staf pengajar di Universitas Bengkulu berjumlah
658 orang. Jika dibandingkan dengan tahun 2003 terjadi penambahan dosen sebesar 10
orang, pada tahun 2004 penambahan dosen hanya berjumlah 12 orang dan tahun 2005
terjadi penambahan sebanyak 40 orang. Apabila jumlah dosen ini dihitung berdasarkan
jumlah mahasiswa yang ada, maka rasio dosen dan mahasiswa adalah 1: 14.
Kualifikasi dosen UNIB berdasarkan jenjang kependidikan sampai tahun 2005
dapat dilihat pada Tabel 5 di bawah ini.

12
Tabel 5. Kualifikasi Dosen Berdasarkan Jenjang Kependidikan Pada Tahun 2005
Jumlah Dosen
No Fakultas Total
S1 S2 S3
1. Pertanian 32 127 45 204
2. Ekonomi 18 63 8 89
3. Hukum 9 36 3 48
4. Isip 22 38 2 62
5. KIP 36 131 20 187
6. MIPA 18 45 6 69
7. Program Teknik 19 23 1 46

Dari Tabel 5 menunjukkan bahwa berdasarkan kualifikasi jenjang pendidikan maka


kualifikasi dosen Program Teknik perlu mendapatkan prioritas karena dosen masih
berpendidikan S1 dan S2 dan belum ada dosen berpendidikan S3. Bahkan perlu prioritas
penerimaan dosen Program Teknik di masa yang akan datang. Untuk pendidikan S3 maka
Fakultas Hukum, Ekonomi, ISIP dan MIPA perlu mendapatkan prioritas. Meskipun
demikian, penambahan jumlah dosen baru di setiap fakultas cukup penting, sebab dosen
UNIB generasi pertama akan pensiun dalam waktu yang hampir bersamaan dengan jumlah
yang cukup banyak.
Perkembangan tenaga administrasi tetap 5 tahun terakhir tertera dalam Tabel 6
berikut ini. Jumlah tenaga administrasi UNIB mengalami sedikit peningkatan. Peningkatan
jumlah tenaga administrasi tetap diperlukan untuk mendukung pengembangan UNIB ke
depan serta mengganti tenaga administrasi yang pensiun.

Tabel 6. Perkembangan Tenaga Administrasi Tetap 5 Tahun Terakhir


Jumlah Tenaga Administrasi
Tahun
GOL I GOL II GOL III GOL IV Jumlah
2001/2002 22 181 106 17 326
2002/2003 13 128 178 17 336
2003/2004 6 109 200 17 332
2004/2005 4 109 200 17 332
2005/2006 4 106 217 20 347

Untuk bidang penelitian dari data jumlah (judul) penelitian pada tahun 2004
menurun sebanyak 2 judul dibandingkan dengan tahun 2003. Pada tahun 2005 kembali
meningkat dari 116 judul menjadi 119 judul Data hasil penelitian dosen pada tahun 2005
menunjukkan bahwa dari total dosen UNIB (658 orang) mengusulkan proposal penelitian
sebanyak 334 judul. Ini berarti lebih dari 50% dosen berpartisipasi dalam pengajuan
proposal penelitian ke Dikti. Selain penelitian dana DIKTI terdapat beberapa penelitian
yang didanai dengan Hibah Penelitian (Research Grant) yang termasuk dalam eligible cost
component pada program-program blockgrant (PHK A1, TPSDP, A2, SemiQue, dan Hibah
SP4) yang dimenangkan beberapa program studi/jurusan. Dari jumlah penelitian yang
didanai pada tahun 2005 menunjukkan bahwa hanya kurang lebih 18% rasio antara jumlah
penelitian dengan jumlah dosen. Untuk meningkatkan jumlah penelitian yang diterima,

13
maka dalam program lima tahunan akan dilakukan kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan
kemampuan dosen dalam pengajuan proposal penelitian di tingkat nasional.
Bidang pengabdian pada masyarakat dari data jumlah judul kegiatan Pengabdian
pada Masyarakat yang dilakukan oleh dosen UNIB pada tahun 2003 sebanyak 76 judul,
tahun 2004 sebanyak 57 judul dan tahun 2005 sebanyak 64 judul. Total judul pengabdian
pada masyarakat dalam 3 tahun terakhir sebanyak 197 judul. Dari data tersebut dapat
dibaca bahwa partisipasi dosen pada pengabdian pada masyarakat sangat rendah. Oleh
sebab itu dalam Rencana Lima Tahun direncanakan program peningkatan motivasi dan
partisipasi sivitas akademika dalam pengabdian pada masyarakat.
Kegiatan penelitian dan pengembangan serta publikasi hasil-hasilnya masih sangat
terbatas. Di samping itu proses transfer pengetahuan dan teknologi juga mengalami
hambatan karena masih terbatasnya buku-buku teks dan jurnal-jurnal internasional yang
dapat diakses. Dengan kualitas dan kuantitas hasil penelitian dan pengembangan yang
belum memadai, sangat sedikit hasil penelitian dan pengembangan yang dapat diterapkan
oleh masyarakat dan masih sedikit pula yang sudah dipatenkan hak kekayaan
intelektualnya.
Sarana dan prasarana belajar yang dimiliki Universitas Bengkulu yang berupa
bangunan, tempat kerja, dan mess dapat dilihat pada Tabel 7 dibawah ini.
Tabel 7. Data Fasilitas Fisik: Nama Gedung, Jumlah, dan Luas (m2)
No Nama Gedung Jumlah Luas (m2)
1. Gedung kantor 18 22.736
2. Gedung Kuliah/Pendidikan 10 13.130
3. Gedung Laboratorium 17 16.538
4. Gedung Pertemuan 4 2.947
5. Gedung Pustaka 8 7.195
6. Gedung Mess 9 5.355
7. Tempat Ibadah 2 469
8. Tempat Olah Raga 4 7.512
9. Gedung Sarana Lain 21 9.866

Saat ini kapasitas tampung mahasiswa untuk gedung perkuliahan dapat dilihat pada
Tabel 8., dimana kapasitas tampung maksimum adalah 6.200 mahasiswa, padahal jumlah
mahasiswa sekarang ini adalah sebanyak 9965 orang. Untuk mengatasi kekurangan
kapasitas tampung, maka perkuliahan dilakukan sebanyak 5 shift/hari. Jumlah mahasiswa
di masa yang akan datang direncanakan meningkat sampai dengan 15.000 orang. Selain itu
juga, direncanakan pengembangan dan pembukaan fakultas, jurusan ataupun program studi
baru yang market driven. Peningkatan jumlah mahasiswa merupakan prioritas utama
karena sesuai dengan program pemerintah bahwa jumlah mahasiswa di suatu perguruan
tinggi adalah 25.000. Sebagai konsekuensinya, diperlukan peningkatan kapasitas tampung.
Hal ini tentunya memerlukan penambahan gedung perkuliahan beserta sarana dan
prasarananya untuk mendukung peningkatan jumlah mahasiswa. Diperkirakan peningkatan
jumlah mahasiswa akan meningkat tajam terutama dengan rencana akan dibukanya

14
Fakultas Teknik dan beberapa program studi S1 unggulan di Universitas Bengkulu pada
tahun-tahun mendatang.

Tabel 8. Kapasitas Tampung (mahasiswa/ ruang) Berdasarkan Nama Gedung Kuliah


GEDUNG
RUANG
A I J GKB I GKB II GKB III BS V
1 100 60 80 50 70 80 80
2 80 40 100 50 50 120 80
3 100 40 40 50 50 80 80 80
4 50 40 40 70 50 50 80
5 50 60 80 150 50 80
6 50 40 100 50 70 100
7 50 60 80 50 50 60
8 50 40 50 50 80
9 50 60 50 150 50
10 50 60 70 50 80
11 50 60 150 50 100
12 60 50 70 60
13 60 50 70 80
14 60 50 70
15 50 50
16 70 50
17 50 50
18 50 50
19 50 70
20 50 50
21 70 50
22 50
23 50
24 70
25 70
JUMLAH 680 740 520 1330 1510 940 240 240
Ket.: GKB= Gedung kuliah bersama; BS= Basic science.

Pengaturan penggunaan gedung dilakukan oleh manajemen universitas, sedangkan


penggunaan ruangan yang disesuaikan dengan kebutuhan lebih rinci seperti jadual
perkuliahan, ujian dan praktikum dikoordinasikan oleh fakultas dan atau jurusan.
Total keseluruhan luas ruangan perkantoran sebesar 20,736 m2. Dari 16 gedung
perkantoran yang dimiliki oleh UNIB maka penggunaannya adalah untuk administrasi
universitas (53,43%) dan sisanya (46,57%) digunakan untuk perkantoran di level fakultas.
Kebutuhan ruang yang sampai saat ini masih dirasa kurang adalah kebutuhan ruang
untuk staf pengajar (dosen), yang tersebar di 49 program studi. Kekurangan ruang dosen di
UNIB sampai saat ini diatasi dengan memanfaatkan ruang-ruang di laboratorium (terutama
di Fak. Pertanian dan MIPA) ataupun dengan memanfaatkan ruangan-ruangan yang

15
tersedia untuk digunakan sebagai “ruang dosen” secara bersama-sama. Mulai tahun 2004
sudah dimulai diadakannya ruang-ruang dosen individual atau berkelompok. Terbatasnya
ruang dosen ini tentu saja menjadi kendala, karena interaksi mahasiwa-dosen, terutama
dalam pembimbingan akademik, dirasa kurang nyaman.
Luas laboratorium yang ada dapat dilihat pada Tabel 9. Secara rata-rata sampai saat
ini tidak terjadi problema dalam luas laboratorium ini. Yang sampai saat ini menjadi
kendala adalah kurangnya fasilitas dibeberapa laboratorium. Dari sisi jumlah mahasiswa,
kebutuhan ruang untuk acara praktikum sampai saat ini masih tercukupi. Hasil perhitungan
menunjukkan bahwa secara rata-rata terdapat rasio sebesar 3,54 m2/mhs. Rasio ini masih
sangat ideal apalagi kalau dikonversikan kedalam pengaturan jumlah shift. Namun ditinjau
dari fasilitas praktikum dan penelitian, maka diperlukan peningkatan jumlah dan mutu
peralatan serta jumlah teknisi.

Tabel 9. Luas Laboratorium (m2) Berdasarkan Pengelolaan.


No Nama Laboratorium Luas
1. Laboratorium Tanah 600
2. Laboratorium TIP 1.000
3. Laboratorium Kehutanan & Peternakan 2.000
4. Laboratorium Agronomi 3.000
5. Rumah Kaca I 320
6. Rumah Kaca II 64
7. Laboratorium Biologi, Fisika & Kimia 6.450
8. Laboratorium Biologi dan Matematika(V) 1.000
9. Laboratorium UPP 01 112
10. Laboratorium Komputer 950
11. Stasiun Percobaan 590.000
12. Laboratorium Sosial Ekonomi 2.000

Untuk mendukung pelaksanaan proses belajar mengajar, jumlah koleksi buku


perpustakaan sampai saat ini masih dirasa kurang. Penambahan buku teks cenderung
menurun pada tiga tahun terakhir sejak tahun 2003. Jumlah jurnal yang tersedia di
perpustakaan pusat masih terbatas meskipun beberapa jurusan mempunyai jurnal sendiri.
Selain tersedia buku di perpustakaan pusat, di setiap jurusan mempunyai ruang baca yang
menyediakan buku lebih spesifik dengan kebutuhan jurusannya.

D. Tata Kelola Universitas Bengkulu


Pada hakikatnya tata kelola Universitas Bengkulu mengacu pada peraturan perundang-
undangan antara lain PP No. 60 Tahun 1996 dan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No.
111 Tahun 2004 tentang Statuta Universitas Bengkulu, serta kebijakan Pendidikan Tinggi.
Prinsip utama yang dilakukan dalam pengelolaan Universitas Bengkulu ditujukan untuk
meningkatkan kualitas lulusan.
Universitas Bengkulu terus melakukan pengembangan model desentralisasi
pengelolaan pendidikan. Fakultas menerapkan kebijakan pendidikan dalam kerangka
desentralisasi pendidikan melalui (1) penetapan formula dan mekanisme pengembangan bagi
satuan pendidikan, (2) penguatan akuntabilitas dan good governance, (3) penetapan sistem

16
keuangan dan perencanaan, (4) pengembangan kapasitas (capacity building) mulai dari tingkat
universitas sampai ke unit terkecil.
Universitas Bengkulu setiap tahun berupaya untuk meningkatkan kualitas. Pada saat ini
UNIB telah memiliki staf pengajar yang cukup baik, dengan kualifikasi S2 dan Doktor (S3) ,
dan Guru Besar (Professor), serta didukung oleh tenaga administrasi umum dan akademik
yang profesional di bidangnya. Dengan kualifikasi ini diharapkan tranformasi ilmu
pengetahuan menjadi lebih dapat dipertanggungjawabkan.
Untuk meningkatkan akuntabilitas proses belajar mengajar (teaching and learning
proces) dilakukan evaluasi baik melalui program studi maupun melalui lembaga audit internal
seperti P2AP (Teaching and learning Centre) dan Unit Penjaminan Mutu (Quality Assurance
Board).
Pengelolaan asset berorientasi pada efisiensi dan optimalisasi, seperti resource sharing,
dengan cara ini maka penggunakan fasilitas menjadi lebih efisien dan optimal. Pada
prinsipnya model pengelolaan asset di lakukan secara terpusat menjadi otoritas Pembantu
Rektor bidang Administrasi Umum.
Universitas Bengkulu ke depan terus membenahi manajemen keuangan agar lebih
terencana, efisien, tepat waktu, transparan, dan akuntabel. Kelembagaan bidang keuangan
terus ditingkatkan profesionalismenya melalui kebijakan dan studi banding ke institusi
perguruan tinggi yang sudah menjadi BHMN. Selain itu tim monev akan secara bertahap
ditingkatkan kualitas dan profesionalisme agar hasil monev dapat dipertanggungjwabkan.
Melalui lembaga tersebut akan dikembangkan kebijakan dan prosedur yang akan
digunakan sebagai standar bagi semua pihak yang terkait dengan pengelolaan keuangan.
Untuk mencapai manajemen keuangan yang terencana, efisien, tepat waktu, dan
transparansi maka UNIB menentukan kebijakan skala prioritas didasarkan pada aktivitas
(activities based funding) dan pendanaan berdasarkan kompetisi (competitive based
funding), kebijakan tersebut ditujukan agar dana yang terbatas dapat dialokasikan secara
tepat.
Sebagai wujud akuntabilitas dan transparansi penggunaan keuangan, dilalukan
monitoring dan evaluasi (Monev) yang dilakukan oleh tim evaluasi baik secara internal
yang dibentuk oleh rektor maupun monev eksternal seperti BPKP, BPK, Inspektorat,
maupun monitoring yang lain yang dibentuk sesuai dengan program seperti program hibah.
Komitmen universitas ditunjukkan dengan membentuk tim monitoring dan evaluasi
internal untuk monitoring dan evaluasi dana-dana dari PHK maupun dana rutin.
Sesuai dengan pasal 39 bab IX Statuta Universitas Bengkulu, organisasi
Universitas Bengkulu terdiri atas: dewan penyantun, pimpinan, senat universitas, tenaga
pengajar para dosen, pelaksana akademik terdiri (1) bidang pendidikan, (2) bidang
penelitian, (3) bidang pengabdian kepada masyarakat, pelaksana administrasi, unit
penunjang untuk pelaksana yang meliputi: perpustakaan, (2) laboratorium, (3) bengkel, (4)
stasiun percobaan, (5) pusat komputer, dan (6) unit lain yang dianggap perlu untuk
mendukung penyelenggaraan pendidikan akademik, profesi dan/atau vokasi pada
Universitas Bengkulu. Struktur organisasi Universitas Bengkulu dapat dilihat pada
Lampiran 1. Struktur keorganisasian Universitas Bengkulu dimungkinkan mengalami
perubahan di masa yang akan datang untuk menyesuaikan tuntutan kebutuhan, situasi dan
kondisi serta perkembangan pada masa yang akan datang.

17
BAB IV
KEBIJAKAN POKOK PENGEMBANGAN UNIVERSITAS BENGKULU

A. Pemerataan dan Perluasan Akses


Pemerataan dan perluasan akses pendidikan diarahkan pada upaya memperluas daya
tampung satuan pendidikan sesuai dengan prioritas nasional, serta memberikan kesempatan
yang sama bagi semua peserta didik dari berbagai golongan masyarakat yang berbeda baik
secara sosial, ekonomi, gender, lokasi tempat tinggal dan tingkat kemampuan intelektual
serta kondisi fisik. Kebijakan ini ditujukan untuk meningkatkan kapasitas penduduk
Indonesia untuk dapat belajar sepanjang hayat dalam rangka peningkatan daya saing bangsa
di era global.
UNIB akan memperluas akses pendidikan tinggi untuk menjawab meningkatnya
partisipasi sekolah menengah. Meningkatnya angka partisipasi perguruan tinggi tersebut
akan diiringi oleh kebijakan yang mengarah pada pencapaian daya saing lulusan perguruan
tinggi secara global. Secara bersamaan, dilakukan upaya untuk meningkatkan proporsi
jumlah keahlian yang sesuai dengan kebutuhan pembangunan.
Kebijakan perluasan pendidikan tinggi juga dilakukan searah dengan upaya
membuka kesempatan bagi calon mahasiswa yang berasal dari penduduk di atas usia ideal
pendidikan tinggi (>24 tahun) seperti karyawan, guru sekolah, tenaga spesialis industri,
termasuk dalam pendidikan non-gelar dan pendidikan profesi yang mengutamakan
penguasaan pengetahuan, keterampilan dan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan
lapangan kerja industri.
Perluasan akses pendidikan tinggi juga dilakukan melalui pengembangan kapasitas
pembelajaran digital jarak jauh yang semakin luas dan efektif. UNIB dapat memanfaatkan
secara optimal ICT yang akan dibangun untuk proses pembelajaran, pengelolaan, dan
akses informasi. Dengan terdapatnya ICT UNIB juga dapat mengembangkan
pembelajaran jarak jauh dalam rangka meningkatkan pemerataan dan perluasan pendidikan
ke UNIB
Untuk meningkatkan akses masyarkat masuk UNIB, pengembangan jalur-jalur
khusus penerimaan mahasiswa baru dimasa yang akan datang dimungkinkan. Bentuk jalur
khusus disesuaikan dengan kebutuhan dan perkembangan stakeholder baik lokal, nasional,
maupun internasional.
Beberapa kebijakan strategis yang disusun dalam rangka memperluas pemerataan
dan akses pendidikan adalah sebagai berikut.
a. Memperluas kesempatan masyarakat untuk meneruskan pendidikan ke UNIB.
b. Memperluas kesempatan bagi masyarakat untuk berperanserta dalam kegiatan
pendidikan di UNIB.
c. Memperluas kesempatan belajar sepanjang hayat bagi penduduk dewasa yang ingin
meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kecakapan hidup yang relevan dengan
kebutuhan masyarakat melalui program-program pendidikan berkelanjutan. Perluasan
kesempatan sepanjang hayat dapat juga dilakukan dengan mengoptimalkan berbagai
fasilitas pendidikan formal yang sudah ada sebagai bagian dari harmonisasi pendidikan
formal dan non formal.
d. Memperhatikan secara khusus kesetaraan gender, pendidikan untuk layanan khusus di
daerah terpencil.

18
e. Melaksanakan komunikasi, informasi, edukasi, serta advokasi kepada masyarakat agar
keluarga makin sadar akan pentingnya pendidikan serta mau mengirimkan anak-
anaknya ke UNIB.
f. Memanfaatkan secara optimal sarana radio, televisi, komputer dan perangkat ICT
lainnya untuk digunakan sebagai media pembelajaran dan untuk pendidikan jarak jauh.

B. Peningkatan Mutu, Relevansi, dan Daya Saing


Peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing di masa depan diharapkan dapat memberikan
dampak bagi perwujudan eksistensi manusia dan interaksinya sehingga dapat hidup
bersama dalam keragaman sosial dan budaya. Selain itu, upaya peningkatan mutu dan
relevansi dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat serta daya saing bangsa. Mutu
pendidikan juga dilihat dari meningkatnya penghayatan dan pengamalan nilai-nilai
humanisme yang meliputi keteguhan iman dan takwa serta berakhlak mulia, etika,
wawasan kebangsaan, kepribadian tangguh, ekspresi estetika, dan kualitas jasmani.
Peningkatan mutu dan relevansi pendidikan diukur dari pencapaian kecakapan akademik
dan non-akademik yang lebih tinggi yang memungkinkan lulusan dapat proaktif terhadap
perubahan masyarakat dalam berbagai bidang baik di tingkat lokal, nasional maupun
global (Depdiknas, 2005).

Untuk meningkatkan mutu, relevansi dan daya saing, UNIB menurunkan dua belas
program strategis sebagai berikut.
1. Meningkatkan akreditasi program studi di lingkungan Universitas Bengkulu.
2. Melaksanakan penjaminan mutu melalui unit yang ditunjuk.
3. Pengembangan Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan.
4. Perbaikan dan Pengembangan Sarana dan Prasarana.
5. Perluasan Pendidikan Kecakapan Hidup.
6. Pembentukkan kelas internasional.
7. Mendorong sivitas akademika UNIB untuk berpartisipasi dalam penelitian,
publikasi, pengajuan HAKI dan pengabdian kepada masyarakat.
8. Peningkatan softskill dan lifeskill mahasiswa UNIB.
9. Pengembangan program-program unggulan baik di bidang pendidikan, penelitian
maupun pengabdian pada masyarakat.
10. Pengawasan dan Penjaminan Mutu secara Terprogram
11. Pengembangan Dosen sebagai Profesi
12. Teknologi informasi dan komunikasi dalam kegiatan tridarma perguruan tinggi.

C. Penguatan Tata Kelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik


Kebijakan tata kelola dan akuntabilitas meliputi sistem pembiayaan berbasis
kinerja. Kebijakan perwujudan tata kelola UNIB yang sehat dan akuntabel dilakukan
secara intensif melalui Sistem Monitoring dan Evaluasi Internal (SMEI), pengawasan
masyarakat, serta pengawasan fungsional yang terintegrasi dan berkelanjutan. UNIB
mengembangkan dan melaksanakan SMEI pada masing-masing unit dalam mengelola
kegiatan pelayanan tridarma perguruan tinggi sehari-hari.

19
Penguatan kapasitas pendidikan tinggi dilakukan melalui pengembangan
mekanisme untuk mewujudkan kesehatan organisasi dan otonomi di UNIB. Secara
keseluruhan, upaya tersebut dilakukan dengan menetapkan sistem, mekanisme, norma-
norma, dan standar yang relevan yang dapat dijadikan acuan bagi masing-masing unit
untuk meningkatkan kesehatan institusinya. Pada tahun 2007, diharapkan mekanisme kerja
institusi di lingkungan UNIB sudah dapat diselesaikan.
Penerapan ICT akan dimanfaatkan secara optimal untuk membantu merealisasikan
manajemen pendidikan yang transparan dan akuntabel. Model penerapannya dapat
diwujudkan melalui media on-line yang memuat informasi dan laporan perencanaan dan
pelaksanaan kebijakan kepada publik atau stakeholder pendidikan lainnya. Dengan media
tersebut, partisipasi masyarakat dalam bentuk usulan, kritik, atau informasi lainnya dapat
diakomodasi secara lebih mudah dan terbuka kepada pembuat kebijakan.
Mengacu kepada kebijakan nasional di bidang pendidikan tersebut dan dalam
rangka peningkatan tata kelola, akuntabilitas, dan pencitraan publik Universitas Bengkulu
secara keseluruhan dapat digambarkan sebagai berikut.
1. Peningkatan Sistem dan Akses Informasi; untuk mewujudkan pengelolaan
pendidikan yang bersih efektif, efisien, produktif dan akuntabel. Oleh karena itu sistem
pengendalian internal sangat penting dikembangkan guna mendeteksi penyimpangan
secara dini dan menumbuhkan tanggung jawab melalui proses evaluasi diri. Sistem ini
tidak hanya dikembangkan dalam pengelolaan pendidikan di tingkat pimpinan saja, tetapi
meliputi segenap komponen Universitas Bengkulu.
2. Peningkatan Otonomi Pengelolaan Sumberdaya Manusia; untuk menciptakan tata
kelola yang efisien, akuntabel, harus dibarengi dengan peningkatan etos kerja baik pada
level pimpinan, maupun seluruh komponen yang terlibat dalam sistem tersebut, yaitu
rektor, pembantu rektor, dekan, dan unit-unit terkecil lainnya. Selain itu sejalan dengan
perubahan paradigma pengelolaan pendidikan tinggi yang mengarah pada otonomi
perguruan tinggi dalam bentuk Badan Hukum Pendidikan Tinggi (BHP) yang dalam
waktu dekat akan berlaku untuk semua satuan pendidikan, termasuk Universitas
Bengkulu, maka sedini mungkin perlu dipersiapkan hal-hal yang mendukung perubahan
tersebut. Beberapa hal yang penting dalam kerangka BHP tersebut antara lain berkaitan
dengan budaya kerja dan status kepegawaian.
3. Peningkatan Otonomi Pengelolaan dan Aset; kebijakan ini bertujuan untuk
meningkatkan jumlah dan sumber dana non pemerintah, akuntabilitas
keuangan,mekanisme pengelolaan dan alokasi dana, perbaikan kapasitas manajerial dan
kinerja keuangan, perbaikan sistem monitoring dan evaluasi, dan peningkatan
aksesibilitas sarana dan prasarana.
4. Peningkatan Brand Image Universitas Bengkulu; kebijakan ini bertujuan untuk
meningkatakan citra lembaga, mengoptimalkan pemanfaatan SDM dan jaringan
kerjasama, menggali sumber dana bagi aktivitas tridharma perguruan tinggi, meningkatan
disiplin, meningkatan kenyamanan lingkungan Universitas Bengkulu, serta
mengembangkan tata pamong.
Kebijakan strategis dalam rangka peningkatan tata kelola, akuntabilitas, dan
pencitraan publik Universitas Bengkulu dilakukan melalui program-program sebagai
berikut.
1. Peningkatan Sistem dan Akses Informasi; untuk mewujudkan kebijakan tersebut
dilakukan beberapa program yang meliputi; peningkatan sistem pengelolaan universitas,
peningkatan akses informasi, peningkatan kinerja sistem informasi dalam memanfaatkan

20
teknologi informatika, pengembangan pola komunikasi dengan stakeholder internal dan
eksternal, pengelolaan sitem informasi secara efektif dan efisien, peningkatan efisiensi
sistem informasi berbasis teknologi informasi, pengembangan sistem informasi
keuangan, dan peningkatan efisiensi kelembagaan.
2. Peningkatan Otonomi Pengelolaan Sumberdaya Manusia; untuk menciptakan tata
kelola yang efisien, akuntabel, harus dibarengi dengan peningkatan etos kerja baik pada
tingkat pimpinan, maupun seluruh komponen yang terlibat dalam sistem tersebut, yaitu
rektor, pembantu rektor, dekan, dan unit-unit terkecil lainnya. Beberapa program yang
dilakukan meliputi; peningkatan budaya kerja koorporasi, peningkatan kebanggan
terhadap UNIB (E’sprit d corp).
3. Peningkatan Otonomi Pengelolaan dan Aset; untuk mewujudkan kebijakan dimaksud
dilakukan beberapa progran yaitu; peningkatan jumlah dan sumber dana, peningkatan
akuntablitas pengelolaan keuangan, perbaikan mekanisme alokasi dan pencairan dana,
perbaikan kapasitas manajerial dan kinerja pengelola keuangan, perbaikan sistem
manajemen monitoring dan evaluasi internal, pengebangan panduan standar operasional
prosedur, dan peningkatan sarana dan prasarana perpustakaan.
Peningkatan Brand Image Universitas Bengkulu; kebijakan ini
diimplementasikan melalui program-program seperti; diseminasi profil lembaga ke semua
stakeholder, peningkatan jaringan kerjasama, pengembangan university venture,
peningkatan disiplin kerja, program kampus hijau dan bersih (green and clean university),
dan pengembangan tata pamong.

D. Percepatan UNIB menjadi PT-BHP


Yang dimaksud dengan konsep PT BHP adalah perguruan tinggi yang otonom dan
berbadan hukum. Otonomi diberikan kepada perguruan tinggi agar dapat berperan sebagai
kekuatan moral, dan hal ini merupakan salah satu aspek penting dalam reformasi
pendidikan tinggi. Dengan adanya status perguruan tinggi menjadi PT BHP maka
dimungkinkan adanya rasionalisasi keorganisasian.
Pengertian otonomi perguruan tinggi yang baku belum ada, sehingga terjadi
perbedaan di kalangan perguruan tinggi. Tidak adanya konsensus atau kesamaan persepsi
mengenai otonomi tersebut akan menyebabkan terjadinya kondisi yang tidak menentu.
Oleh karena itu, saat ini dibutuhkan suatu pemahaman secara nasional dan tidak utuh
mengenai otonomi yang dapat menggalang peran dan kontribusi semua pihak yang
berkepentingan (stakeholder).
Untuk menyamakan persepsi tentang otonomi tersebut, salah satunya adalah bahwa
perguruan tinggi perlu melakukan berbagai perubahan ke arah pengelolaan yang otonom
agar dapat berfungsi lebih baik untuk mengembangkan sumberdaya manusia.
Secara umum, perguruan tinggi diberi kebebasan untuk mengevaluasi diri,
memahami dan menghayati mandat yang diharapkan stakeholder termasuk pemerintah
kepadanya, dan menentukan cita-citanya sendiri.
Ada dua keuntungan yang dapat diperoleh melalui pengelolaan yang otonom, yaitu
1) tingkat akuntabilitas yang lebih tinggi dan 2) kemampuan pemerintah yang lebih efektif
untuk menerapkan kebijakannya kepada perguruan tinggi.
Pendekatan otonomi dalam pendanaan perguruan tinggi ditekankan kepada
perhitungan berbasis keluaran (output) dan bukan berbasis masukan (input). Untuk ini

21
perlu pendefinisian keluaran perguruan tinggi secara cermat dan dapat digunakan oleh
masyarakat untuk mengukurnya yaitu dalam bentuk jumlah lulusan, mutu lulusan dan
relevansinya dengan kebutuhan nasional. Hal ini untuk menunjukkan akuntabilitas publik
terhadap dana yang digunakan oleh perguruan tinggi. Pendanaan yang berbasis masukan
(misalnya jumlah dosen) mempunyai risiko yang lebih besar kearah penyalahgunaan
karena akan lebih banyak digunakan untuk kepentingan pribadi dosen dan tidak mengarah
kepada produktivitas lembaga. Akibatnya efisiensi penggunaan dana tidak dapat tercapai.
Melalui mekanisme pendanaan pemerintah yang didasarkan kepada keluaran, perguruan
tinggi dapat diarahkan supaya memperhatikan kepentingan nasional.
UNIB sebagai salah satu perguruan tinggi hendaknya memperhatikan beberapa hal
yaitu:
a. Mencari daya dan upaya agar UNIB mampu memberikan kontribusi kepada
pertumbuhan ekonomi, peningkatan daya saing, pemberdayaan otonomi daerah,
serta upaya untuk mengatasi kemiskinan dan degradasi lingkungan.
b. UNIB dituntut untuk lebih responsif terhadap perkembangan/perubahan tuntutan
dunia kerja.
c. UNIB perlu menekankan perluasan wawasan mahasiswa melalui program lintas
disiplin.
d. Melakukan promosi dan mengamankan bidang-bidang studi unggulan dan penting
serta langka terutama di Propinsi Bengkulu dan sekitarnya.
e. UNIB hendaknya selalu berorientasi kepada peningkatan mutu dan keunggulan.
f. UNIB juga di masa yang akan datang akan terus meningkatkan jaminan akses
pendidikan bagi mereka yang kurang mampu.
g. UNIB akan terus meningkatkan efisiensi dalam pemanfaatan sumber daya yang
dimiliki.
Untuk memenuhi harapan di atas, perguruan tinggi perlu menjadi sehat melalui
pemberian fasilitas untuk beroperasi secara otonom (akademik, keuangan dan manajemen)
dan agar mempunyai kapasitas serta kemauan untuk melaksanakannya.
Berbagai perubahan yang harus terjadi secara komprehensif untuk keberhasilan
pelaksanaan otonomi adalah: a) perubahan kebijakan pemerintah terhadap pendidikan
tinggi, b) kerangka legislatif dan pengaturan tentang hakekat otonomi, c) kebutuhan akan
akuntabilitas, d) mekanisme pendanaan, e) kesiapan perguruan tinggi untuk mengemban
otonomi.
Sebelum UNIB melakukan pengelolaan otonom sebagai BHP, mulai dari tingkat
pengaturan dan kebijakan sampai kepada tingkat sistem dan operasi, UNIB paling tidak
harus mempersiapkan tujuh aspek yaitu 1) mahasiswa, 2) matakuliah, 3) manajemen, 4)
sumebr daya manusia, 5) keuangan, 6) perolehan pendapatan dan 7) administrasi yang
profesional. UNIB telah siap dengan sistem dan operasi untuk sistem untuk mahasiswa dan
sistem untuk matakuliah, sedangkan ke lima butir lainnya masih perlu dipersiapkan baik
secara khusus oleh UNIB maupun bersama dengan pemerintah pusat. Berkaitan dengan
rencana percepatan UNIB menjadi PT-BHP, beberapa hal akan dikembangkan yaitu ICT,
otonomi pengelolaan sumber daya manusia, otonomi pengelolaan keuangan dan asset,
peningkatan brand image UNIB serta hal-hal lainnya yang memang menjadi keharusan
untuk dipersiapkan.
UNIB sebagai salah satu perguruan tinggi negeri telah ditunjuk sebagai salah satu
perguruan tinggi yang harus segera melakukan pembenahan tersebut di atas untuk

22
mengemban otonomi. Pada Renstra 2006-2016, UNIB merencanakan untuk menjadi
perguruan tinggi berbadan hukum pada tahun 2009.

23
BAB V
RENCANA PENGEMBANGAN UNIVERSITAS 2006-2016
Rencana pengembangan Universitas Bengkulu jangka panjang ini dimaksudkan
sebagai pedoman bagi penentuan penekanan pelaksanaan kebijakan pengembangan UNIB
jangka menengah dalam memastikan tercapainya visi, misi dan tujuan Universitas
Bengkulu.
Pengembangan Universitas Bengkulu jangka panjang mengacu kepada pembangunan
pendidikan yang dikembangkan oleh Depkinas untuk periode 2005-2025, yaitu (i)
peningkatan kapasitas dan modernisasi, (ii) penguatan pelayanan, (iii) daya saing regional,
dan (iv) daya saing internasional.
Setiap tema strategis pengembangan UNIB jangka panjang di atas akan diturunkan
dalam program kerja universitas sesuai kebijakan pengembangan UNIB jangka menengah
yang menekankan pada 3 tantangan utama yaitu (i) pemerataan dan perluasan akses, (ii)
peningkatan mutu, relevansi dan daya saing, dan (iii) peningkatan tata kelola, akuntabilitas
dan citra publik. (Lampiran 2)

A. Peningkatan Kapasitas dan Modernisasi


Untuk periode 2006-2010, pengembangan UNIB ditekankan kepada peningkatan
daya tampung UNIB. Untuk itu, peningkatan sarana dan prasarana serta pendirian program
studi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat akan menjadi prioritas.
Salah satu kendala dalam pemerataan pendidikan di Propinsi Bengkulu dan
sekitarnya adalah cakupan geografisnya yang luas. Apalagi jika mengacu kepada era global
maka diharapkan cakupan UNIB bukan hanya diakses oleh masyarakat setempat, tetapi
juga oleh masyarakat nasional maupun internasional. Hal ini memerlukan modernisasi
pada sistem dan jaringan informasi menggunakan ICT yang memadai.
Modernisasi dengan menggunakan ICT juga dapat meningkatkan sistem
pengawasan pada implementasi program-program pendidikan. Dilengkapi dengan sistem
informasi manajemen yang tangguh, tantangan untuk mewujudkan sistem tata kelola yang
sehat, efisien, dan akuntabel akan lebih mudah tercapai. Citra UNIB sebagai salah satu
perguruan tinggi negeri akan meningkat baik di tingkat lokal, nasional maupun
internasional.
Tema pokok pengembangan UNIB periode tahun 2006-2010 ini yang
berkonsentrasi pada kapasitas dan modernisasi sangat mendukung program pemerintah,
yaitu ‘Pendidikan untuk Masa Depan’.

B. Penguatan Pelayanan
Tema strategis pada periode tahun 2010-2015 ditekankan pada penguatan
pelayanan di UNIB. Setelah rasio kebutuhan dan sediaan sarana dan prasarana bagi
kegiatan tridarma perguruan tinggi di UNIB menjadi optimal, fokus selanjutnya adalah
bagaimana meningkatkan mutu pendidikan dan pengajaran agar relevan dan berdaya
saing. Untuk meningkatkan daya saing tersebut, maka akan dilakukan evaluasi dan
pembenahan terutama dalam PBM. Sasaran dan program-program kerja yang tertuang
dalam Renstra dan Renop telah diupayakan mampu menjawab tuntutan mutu dari kapasitas
pendidikan yang semakin besar, dan desentralisasi fiskal serta otonomi perguruan tinggi.

24
Strategi penguatan pelayanan ini merupakan peralihan penekanan dari pendidikan
yang berorientasi aspek kuantitas kepada aspek kualitas. Penguatan pelayanan diharapkan
akan memudahkan akses masyarakat baik lokal, nasional maupun internasional ke UNIB,
dan meningkatkan akuntabilitas publik. Hal-hal tersebut diharapkan mampu meningkatkan
citra publik baik terhadap lulusan yang dihasilkan maupun pelayanan jasa lainnya, dan
meningkatkan akses dan komitmen masyarakat terhadap UNIB. Untuk itu, sasaran-sasaran
pendukungnya antara lain implementasi dan operasi yang optimal terhadap tata nilai,
mekanisme dan koordinasi kerja akan direstrukturisasi.

C. Daya Saing Regional


Salah satu elemen pada deklarasi visi pendidikan nasional tahun 2025 adalah
kompetitif pada tingkatan global. Oleh karena itu, pada periode pengembangan UNIB
tahun 2015-2020 difokuskan pada kualitas pendidikan yang memiliki daya saing regional
pada tingkat ASEAN terlebih dahulu. Standar mutu yang berkesinambungan pada periode
ini diharapkan relevan dengan pasar regional ASEAN. Standar tersebut harus berdasarkan
pada benchmarking yang obyektif dan realistis. UNIB melalui sepuluh programnya akan
terus meningkatkan daya saing. Untuk mencapai tujuan itu, maka peningkatan kualitas
program akademik, penelitian dan pengembangan ilmu serta pengabdian kepada
masyarakat akan menjadi prioritas utama. Semua kegiatan tersebut akan diarahkan untuk
selalu menjembatani kebutuhan stakeholder di tingkat ASEAN.
UNIB juga akan selalu mengevaluasi manajemen pendidikan melalui standarisasi,
penjaminan mutu, akreditasi program studi, UPM dan universitas. Perbaikan dan
pengembangan hal-hal itu akan lebih difokuskan dalam periode ini. Semua itu dilakukan
tanpa mengesampingkan program-program sebelumnya yang berhubungan dengan
kemudahan akses pendidikan dan akuntabilitas publik dalam pelaksanaannya.
Sasaran-sasaran pembangunan yang melandasi kebijakan strategis pada periode ini
meliputi terbentuk dan beroperasinya sistem layanan dengan standar tingkat Asia-Pasifik,
sehingga diharapkan citra UNIB akan melintasi negara Asia-Pasifik.

D. Daya Saing Internasional


Menjelang perwujudan visi UNIB yang ditargetkan terwujud pada tahun 2025 ini,
maka dalam periode pengembangan UNIB tahun 2020-2025 akan dicanangkan pencapaian
nilai kompetitif secara internasional.
Semakin mengglobalnya industri dan jasa, termasuk jasa pendidikan, maka sudah
seharusnya UNIB dapat menyelenggarakan program pendidikan skala nasional dengan
mutu internasional sehingga pendidikan nasional bangsa Indonesia minimal menjadi tuan
rumah di negaranya sendiri.
Dengan menuju terciptanya standar mutu pendidikan berkelas internasional, UNIB
harus mempunyai sistem layanan standar international, citra yang kuat, dan kerja sama
yang erat dengan perguruan tinggi di dunia terutama di tridarma perguruan tinggi.

25
BAB VI
PROGRAM STRATEGIS UNIVERSITAS BENGKULU 2006-2016

A. Peningkatan Akses dan Komitmen Masyarakat


Pemerataan dan perluasan akses pendidikan diarahkan pada upaya memperluas daya
tampung UNIB dengan prioritas nasional, serta memberikan kesempatan yang sama bagi
semua peserta didik dari berbagai golongan masyarakat yang berbeda baik secara sosial,
ekonomi, gender, lokasi tempat tinggal dan tingkat kemampuan intelektual serta kondisi
fisik. Kebijakan ini ditujukan untuk meningkatkan kapasitas penduduk Indonesia untuk dapat
belajar sepanjang hayat dalam rangka peningkatan daya saing bangsa di era global.
Upaya peningkatan akses masyarakat meliputi kegiatan pengembangan program
studi, jurusan dan fakultas yang market driven, pengembangan model pendidikan program in
service dan outreach program. Penutupan atau penggabungan program studi, jurusan atau
fakultas yang kurang diminati dapat juga dilakukan. Namun dalam pelaksanaannya perlu
pemikiran dan pertimbangan yang matang (Lampiran 3).
Pada tahun 2006-2010 akan dibuka dua fakultas, 7 program strata dua (S2), 17
program studi S1, dua program doktor dan 3 program diploma. Pada periode ini juga akan
dibuka dua kelas internasional. Pengembangan model pendidikan program in service
diutamakan agar masyarakat yang telah bekerja tetapi ingin melanjutkan pendidikannya atau
meningkatkan kemampuan/kompetensinya untuk mendukung tugas mereka. UNIB selama
periode ini akan membuka lima program ekstensi, program sertifikasi dan paket-paket
pelatihan. Bentuk-bentuk lainnya dapat dilakukkan selama hal itu dibutuhkan masyarakat.
Outreach program merupakan bentuk tanggungjawab sosial UNIB terhadap masyarakat
umum, khususnya masyarakat marginal. Outreach program dilakukan untuk meningkatkan
jumlah masyarakat miskin yang dapat mengakses UNIB, sehingga diharapkan adanya
peningkatan kesejahteraan keluarga miskin. Selain itu, rasio gender yang seimbang dan
prioritas penerimaan mahasiswa wilayah pesisir yang miskin.
Upaya peningkatan komitmen masyarakat dituangkan ke dalam empat kegiatan
yaitu: 1) peningkatan kerjasama dengan stakeholder, 2) peningkatan promosi untuk
meningkatkan brand equity, 3) peningkatan mutu pelayanan terhadap stakeholder, dan 4)
penguatan unit-unit yang ada dalam pembentukkan brand image.
Peningkatan kerjasama dengan stakeholder lebih menekankan kepada tindak lanjut
MOU yang telah dihasilkan pada periode yang lalu. MOU baru masih dimungkinkan jika hal
itu dianggap sangat dibutuhkan bagi kedua belah pihak. Kerjasama juga dijalin antara dosen
dan mahasiswa dalam kegiatan tridarma perguruan tinggi. Kerjasama ini lebih ditekankan
kepada banyaknya mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan dosen di bidang tridarma
perguruan tinggi. Peningkatan promosi ditujukan untuk meningkatkan jumlah pendaftar
SPMB, pembukaan jalur khusus dan peningkatan jumlah pendaftar PPA. Peningkatan mutu
pelayanan terhadap stakeholder dilakukan dengan beberapa cara yaitu adanya SOP yang
jelas, penataan struktur organisasi, pelatihan bagi karyawan dan dosen serta penyusunan data
base. Penguatan unit-unit dilakukan dengan strukturisasi unit-unit di lingkungan UNIB,
penerapan SOP, dan pelatihan manajemen bagi pengelola di semua unit.

26
B. Peningkatan Kualitas Program Akademik
Program strategis peningkatan kualitas program akademik dituangkan ke dalam 13
macam kegiatan, yaitu: 1) pengembangan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan pasar
kerja, 2) peningkatan kualifikasi dan kompetensi dosen, 3)pengembangan pembelajaran
berbasis penelitian, 4) peningkatan layanan pembelajaran, 5) pengembangan dan
pelaksanaan sistem penjaminan mutu, 6)pengembangan pembelajaran berbasis ICT, 7)
benchmarking proses belajar mengajar, 8) pengembangan inovasi proses belajar mengajar,
9) peningkatan kapasitas lembaga untuk meraih program hibah kompetisi, 10) peningkatan
akreditasi, 11) optimalisasi dan standarisasi laboratorium, 12) peningkatan sarana dan
parasarana program akademik, 13) peningkatan kualitas lulusan.
Kegiatan pertama bertujuan untuk mensinkronkan kurikulum dengan kebutuhan
pasar kerja. Diharapkan pada tahun 2010 sebanyak 70% kurikulum program studi telah
sesuai dengan kebutuhan pasar kerja. Kegiatan kedua bertujuan untuk meningkatkan
kualifikasi dan kompetensi dosen. Pada tahun 2010 diharapkan skor TOEFL dosen baru =
500, 80% dosen muda telah mengikuti pelatihan medodologi pembelajaran, 60% dosen
muda studi lanjut ke S2, 18% dosen lulusan S3, 9% guru besar, 25% dosen mengikuti
kegiatan ilmiah, dan 60% dosen menjadi anggota organisasi profesi. Kegiatan ketiga
bertujuan mengintegrasikan hasil-hasil penelitian dalam perkuliahan. Target yang ingin
dicapai adalah pada tahun 2010 sebanyak 31% pembelajaran/matakuliah telah dimasukkan
unsur hasil penelitian terkini. Kegiatan keempat dilakukan dengan membentuk unit
penjamin mutu (UPM) baik di tingkat program studi, jurusan maupun fakultas, adanya
dokumen penjaminan mutu, pelaksanaan penjaminan mutu serta mampu meningkatkan
kepuasan stakeholder terhadap program studi, jurusan dan fakultas.
Pengembangan dan pelaksanaan sistem penjaminan mutu (kegiatan 5), dilakukan
dengan membuat pedoman kebijakan dan prosedur jaminan mutu. Pedoman tersebut
diharapkan telah dijadikan acuan oleh semua unit pada tahun 2008. Pelaksanaan
penjaminan mutu dibarengi oleh monitoring dan evaluasi. Monitoring dan evaluasi
dilakukan minimal dalam satu semester. Hasil monitoring dan evaluasi tersebut dijadikan
dasar untuk perbaikkan pelaksanaan pada periode berikutnya.
Pengembangan pembelajaran berbasis ICT bertujuan untuk meningkatkan kualitas
dan inovasi PBM. Diharapkan program ICT ini dapat dilaksanakan mulai tahun 2007.
Pengajuan proposal ICT kepada Dikti telah dilakukan pada tahun 2006. Sasaran ICT pada
tahun 2010 adalah 75% dosen telah dilatih e-learning, 5% dosen mengembangkan bahan
ajar e-learning, adanya 300 koneksi intranet dan 40% matakuliah telah mempunyai
pedoman rancangan pembelajaran dan evaluasi.
Benchamarking PBM meliputi benchmarking matakuliah dan kurikulum.. Dengan
benchmarking, diharapkan matakuliah dan kurikulum yang dihasilkan oleh UNIB setara
dengan perguruan tinggi lain di Indonesia. Untuk periode 2006-2010 benchmarking hanya
akan dilakukan di tingkat nasional. Cara cara ini diharapkan kualitas PBM di UNIB secara
bertahap mampu bersaing dengan perguruan tinggi ternama di Indonesia.
Pengembangan inovasi PBM dilakukan dengan memotivasi dosen untuk menggali
inovasi-inovasi PBM yang sesuai dengan matakuliah yang diampunya. Untuk mencapai
hal tersebut maka diadakan pelatihan PBM, program Hibah Pengajaran pada setiap block
grant. Selain itu, dosen dimotivasi untuk selalu merevisi buku ajar atau bahan ajarnya
sesuai dengan perkembangan ipteks. Untuk selalu memacu prestasi dosen, maka perlu
adanya perbaikkan pedoman sistem monitoring dan evaluasi serta perbaikkan
pelaksanaannya. Idealnya, semua dosen mempunyai academic plan sebagai acuan atau
pedoman dalam pelaksanaan kegiatan tridarma perguruan tinggi.

27
Peningkatan kapasitas lembaga untuk meraih PHK dilakukan dengan mengadakan
pelatihan bagi task force pada setiap jurusan tentang PHK. Target akhirnya adalah bahwa
terjadi peningkatan yang nyata dalam memperoleh PHK.
Peningkatan akreditasi sangatlah penting baik bagi penyelenggara perguruan tinggi
maupun bagi lulusan. Dewasa ini, akreditasi suatu program studi merupakan salah satu
persyaratan untuk memasuki dunia kerja bagi lulusan. UNIB merencanakan untuk
meningkatkan akreditasi program studi, UPM-UNIB dan institusi perguruan tinggi
(UNIB). Peningkatan akreditasi program studi merupakan salah satu komponen penting
dalam penilaian akreditasi institusi perguruan tinggi.
Untuk melaksanakan kegiatan tridarma perguruan tinggi dengan mutu yang baik,
maka seharusnya semua laboratorium mempunyai standar yang sesuai dengan tuntutan
yang seharusnya. Dewasa ini, standarisasi sudah merupakan hal yang mutlak dibutuhkan
agar setiap laboratorium mampu bersaing dalam memperebutkan stakeholder. Untuk itu,
UNIB merencanakan untuk melaksanakan standarisasi laboratorium yang ada di UNIB
baik yang sosial maupun yang eksakta. Untuk meningkatkan efisiensi penggunaan
laboratorium UNIB menerapkan resource sharing system.
Untuk mendukung peningkatan daya tampung UNIB, maka logis jika sarana dan
prasarana program akademik baik berupa fisik maupun non-fisik perlu ditingkatkan pula.
Beberapa program studi di lingkungan UNIB belum mempunyai ruang dosen yang
memadai, sehingga dimasa yang akan datang hal ini menjadi prioritas utama untuk
direalisasikan.
Muara dari kegiatan PBM adalah menghasilkan lulusan yang baik, sehingga
mampu bersaing di pasar kerja baik di tingkat lokal, nasional, regional maupun
internasional. Indikator utama bahwa mutu lulusan baik antara lain adalah masa tunggu
lulusan untuk memperoleh kerja pendek, IPK tinggi dan lulus tepat waktu. Melalui PHK,
berbagai kegiatan dilakukan, terutama proses PBM, agar indikator utama tersebut dapat
dipenuhi oleh sebagian besar lulusan UNIB. Untuk membantu lulusan lebih cepat
mendapatkan pekerjaan, UNIB telah membentuk satu unit pelayanan informasi kerja.
Tugas unit ini terutama melatih lulusan untuk mampu bersaing di pasar kerja, memberikan
informasi kerja, dan fasilitas-fasilitas lainnya.

C. Peningkatan Kualitas Penelitian dan Publikasi


Di bidang penelitian program strategis yang akan dilaksanakan adalah peningkatan
kualitas penelitian, dengan kegiatan antara lain penetapan program unggulan, peningkatan
motivasi dan partisipasi sivitas akademika, pengembangan penelitian berbasis potensi dan
kebutuhan masyarakat, peningkatan kualitas dan kuantitas insentif dan research award,
optimalisasi peer group dan peningkatan profesionalisme penelitian.
Penetapan program unggulan dimaksudkan untuk menentukan arah penelitian yang
tepat sasaran dengan menyusun program-program unggulan serta membentuk pusat-pusat
penelitian yang kredibel untuk mengimplementasikan program sesuai dengan kebutuhan
stakeholder. Sasaran yang ingin dicapai antara lain a) terinventarisasinya kegiatan
penelitian unggulan yang disesuaikan kebutuhan stakeholder, b) tersedia dan
terimplementasikannya standar prosedur operasional pelaksanaan penelitian, c) klasifikasi
penelitian, penentuan arah, agenda penelitian beserta implementasinya, d) studi kelayakan
pendirian pusat-pusat pengabdian, serta e) tersedianya kerangka kebijakan unggulan
penelitian.

28
Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika bertujuan untuk
meningkatkan minat sivitas akademika dalam melaksanakan penelitian dengan
menintikberatkan pada penguasaan metodologi pelaksanaan kegiatan penelitian melalui
sosialisasi, pelatihan, bedah proposal guna meningkatkan kualitas proposal yang akan
dikirim. Dalam pelaksanaan penelitian diharapkan terjadi peningkatan keterlibatan dosen
dan mahasiswa.
Peningkatan penelitian berbasis potensi sumberdaya alam hutan tropis , wilayah
pesisir, dan kebutuhan masyarakat bertujuan agar penelitian yang dilaksanakan dapat
ditindaklanjuti menjadi pengabdian kepada masyarakat, sehingga penelitian yang
dihasilkan mampu memecahkan masalah yang dihadapi oleh masyarakat. Hasil-hasil
penelitian ini diharapkan dipublikasikan ke jurnal baik jurnal nasional terakreditasi
maupun jurnal internasional. Hasil-hasil penelitian tersebut selain bermanfaat bagi sivitas
akademika juga dapat didesiminasikan ke stakeholder untuk diimplementasikan ke
masyarakat. Hasil-hasil penelitian yang berpotensi mendapat HAKI dapat diajukan untuk
mendapatkan HAKI.

D. Peningkatan Kualitas Pengabdian kepada Masyarakat


Di bidang pengabdian masyarakat program strategis yang akan dilaksanakan adalah
peningkatan kualitas pengabdian pada masyarakat, dengan kegiatan antara lain penetapan
program unggulan, peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika, pengembangan
pengabdian masyarakat berbasis penelitian, potensi dan kebutuhan masyarakat,
pembentukkan desa binaan, serta penyelenggaraan KKN terpadu dan berkelanjutan.
Penetapan program unggulan dimaksudkan untuk menentukan arah pengabdian
yang tepat sasaran dengan menyusun program-program unggulan serta membentuk pusat-
pusat pengabdian yang kredibel untuk mengimplementasikan program sesuai dengan
kebutuhan stakeholder. Sasaran yang ingin dicapai antara lain a) terinventarisasinya
kegiatan pengabdian pada masyarakat unggulan yang disesuaikan kebutuhan stakeholder,
b) tersedia dan terimplementasikannya standar prosedur operasional pelaksanaan
pengabdian pada masyarakat, c) klasifikasi pengabdian, penentuan arah, agenda
pengabdian berserta implementasinya, d) studi kelayakan pendirian pusat-pusat
pengabdian, serta e) tersedianya kerangka kebijakan unggulan pengabdian pada
masyarakat.
Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika bertujuan untuk
meningkatkan minat sivitas akademika dalam melaksanakan pengabdian pada masyarakat
dengan menitikberatkan pada penguasaan metodologi pelaksanaan kegiatan pengabdian
pada masyarakat melalui sosialisasi, pelatihan, bedah proposal guna meningkatkan kualitas
proposal yang akan dikirim. Dalam pelaksanaan pengabdian pada masyarakat diharapkan
terjadi peningkatan keterlibatan dosen dan mahasiswa.
Peningkatan pengabdian masyarakat berbasis penelitian, potensi wilayah dan
kebutuhan masyarakat bertujuan agar pengabdian masyarakat yang dilaksanakan
berdasarkan hasil-hasil penelitian, sehingga mutu pengabdian sangat sesuai dengan
harapan masyarakat. Dengan demikian diharapkan hasil pengabdian tersebut mampu
memberikan pemecahan masalah yang dihadapi masyarakat. Hasil-hasil pengabdian ini
akan dipublikasikan ke jurnal pengabdian. Hasil-hasil pengabdian tersebut selain
bermanfaat bagi sivitas akademika juga dapat didesiminasikan ke stakeholder untuk
direplekasikan di tempat lain yang mempunyai karakter potensi wilayah yang secara
relatif sama.

29
Pembentukkan desa binaan bertujuan untuk membangun model percontohan yang
sesuai untuk wilayah pesisir, dataran rendah dan dataran tinggi sebagaimana kebanyakan
desa di Propinsi Bengkulu. Melalui kegiatan ini diharapakan dapat dibina 3 desa setiap
tahun secara intensif, sehingga manfaatnya benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat.
Dalam program ini juga mencakup inventarisasi potensi desa, pengabdian yang sesuai
dengan kebutuhan desa, sehingga dapat dipadukan antara keutuhan dan paket teknologi
yang dimiliki oleh LPM-UNIB. Dengan demikian maka akan terbentuk desa binaan yang
mampu mengelola sumberdaya yang ada didukung oleh penerapan manajemen
kelembagaan yang ada. Pada tahun 2007 diharapkan sudah terbentuk 3 desa binaan,
sedangkan pada tahun 2010 sudah terbentuk 12 desa binaan.
Penyelenggaraan Kukerta diharapkan juga mampu memadukan potensi yang ada di
desa dengan dengan program-program yang dilaksanakan oleh mahasiswa. Program yang
dilaksanakan hendaknya dapat memberikan pemecahan masalah yang dihadapi oleh
masyarakat dengan pendekatan multidisipliner. Dengan cara tersebut diharapkan
pelaksanaan Kukerta membawa dampak positif secara langsung.

E. Peningkatan Softskill dan Lifeskill Mahasiswa


Secara definisi dapat dikatakan bahwa Perguruan Tinggi (PT) bermutu merupakan
lembaga pendidikan tinggi yang terkelola secara efektif dan efisien sehingga mampu
menghasilkan jasa-jasa kependidikan yang sesuai dengan kebutuhan-kebutuhan para
pelanggannya. Produk jasa perguruan tinggi mencakup lima dasar jasa, yaitu jasa
kurikuler, jasa penelitian, jasa pengabdian pada masyarakat, jasa ekstra kurikuler, dan jasa
administrasi. Sedangkan lulusan adalah produk parsial, karena sesungguhnya dia terbentuk
bukan hanya oleh PT tetapi juga oleh faktor-faktor lain seperti potensi mahasiswa sendiri
dan masyrakat serta lingkungan keluarga. Kelima jasa tersebut merupakan keterpaduan
yang bulat yang disebut jasa kependidikan PT. Jasa kependidikan ini melalui proses-proses
pemroduksian dan penyajiannnya dibudidayakan dalam diri para pelanggan primer
(mahasiswa) selama masa studi, sehingga kepribadian dan kemampuannya bermutu, dalam
arti sesuai dengan kebutuhan mereka sendiri dan kebutuhan masyarakat, terutama dunia
kerja.
Mutu dan relevansi pendidikan tercermin dari kemampuan membentuk kecakapan
(competencies) lulusan agar dapat menjadi pekerja produktif dengan upah yang lebih
tinggi. Kesempatan pendidikan keahlian, keterampilan dan profesi harus besar dan merata
dikaitkan dengan sentra-sentra pengembangan ekonomi industri, pendayagunaan iptek, dan
peningkatan kecakapan hidup yang sesuai dengan prinsip belajar sepanjang hayat.
Untuk mencapai mutu dan relevansi pendidikan ini, maka dicantumkan program
strategis “Peningkatan Softskill dan Lifeskill Mahasiswa” di dalam rencana strategis UNIB
2006-2016. Pendidikan lifeskill (kecakapan hidup), merupakan kebijakan strategis bagi
peserta didik (mahasiswa) dimana pendidikan ini akan memberikan kompetensi yang dapat
dijadikan modal untuk usaha mandiri atau bekerja. Maka kegiatan strategis ini menjadi
sangat penting peranannya bagi penanggulangan kemiskinan dan pengangguran. Untuk
mencapai program strategis ini disusunlah kegiatan-kegiatan sebagai berikut:
1. Peningkatan Kualitas Penalaran, Keilmuan, Minat Dan Bakat Mahasiswa
Kegiatan penelitian dan pengembangan serta publikasi hasil-hasilnya masih sangat
terbatas. Di samping itu proses transfer pengetahuan dan teknologi juga mengalami
hambatan karena masih terbatasnya buku-buku teks dan jurnal-jurnal internasional yang
dapat diakses. Dengan kualitas dan kuantitas hasil penelitian dan pengembangan yang

30
belum memadai, sangat sedikit hasil penelitian dan pengembangan yang dapat diterapkan
oleh masyarakat dan masih sedikit pula yang sudah dipatenkan hak kekayaan
intelektualnya.
Tujuan dari kegiatan program ini adalah meningkatkan kualitas penalaran,
keilmuan, minat dan bakat mahasiswa. Kebijakan strategis dan sasaran yang disusun dalam
rangka mencapai tujuan ini adalah disusunnya rencana-rencana kegiatan-kegiatan pelatihan
untuk pengembangan keilmuan sesuai minat dan bakat bagi mahasiswa, peningkatan
kemampuan berbahasa inggris baik secara lisan dan tulisan bagi mahasiswa. Salah satu
tolok ukur adalah lulusan mempunyai skor TOEFL minimum 400. Rencana kegiatan
strategis lainnya adalah memberikan kemampuan dasar kepada para lulusan dalam bidang
teknologi informasi, khususnya pengusaaan program aplikasi Microsoft office, kemampuan
menulis karya ilmiah, mempresentasikannya dalam bentuk seminar nasional, dan
mempublikasikannya di jurnal terakreditasi secara nasional.
Untuk mendukung pencapaian kegiatan strategis butir 6.1 ini, Universitas Bengkulu
(UNIB) telah melakukan terobosan-terobosan yang cukup signifikan, yaitu dilakukannya
pembangunan dan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi sebagai sarana
pembelajaran. Kegiatan prioritas ini ingin mengembangkan sistem pembelajaran mandiri di
perguruan tinggi. Teknologi informasi dan komunikasi akan dimanfaatkan secara optimal
dalam fungsinya sebagai media pembelajaran jarak jauh (distance learning), media
pembelajaran mandiri, dan juga untuk memfasilitasi manajemen pendidikan.

2. Pengembangan Integritas Antara Kegiatan Kurikuler dan Ekstra Kurikuler


Keberagaman terdapat pada semua komponen suatu sistem, terutama pada manusia
(SDM). Dalam proses pembelajaran, misalnya terdapat keberagaman dalam tingkat
keberhasilan mahasiswa karena kemampuan dan keadaan yang berbeda-beda. Dalam
semua kegiatan PT, keberagaman itu harus mendapat perhatian khusus, dan PT harus bisa
mengakomodasikannya. Oleh karenanya di dalam Renstra UNIB 2006-2016 rencana
kegiatan “Pengembangan Integritas antara Kegiatan Kurikuler dan Ekstra Kurikuler” ini
disusun agar keberagaman yang ada bisa diakomodasi.
Tujuan dari kegiatan rencana strategis ini adalah meningkatkan relevansi kegiatan
kurikuler dengan ekstrakurikuler. Sasaran utama dari kegiatan ini adalah terciptanya
kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja di setiap program studi. Pada tahun
2016 diharapkan materi kuliah (kurikulum) di masing-masing prodi terintegrasi dengan
kebutuhan pasar kerja mencapai 9%.

3. Peningkatan Pembudayaan Sikap Akademik, Sosial, Kemandirian Dan Kreativitas


Modernisasi dalam kehidupan manusia merupakan akselerasi perubahan
kehidupannya. Kemajuan teknologi sebagai produk kecerdasan intelektual menempatkan
posisi kecerdasan intelektual menjadi sangat strategis dalam modernisasi. Pada umumnya
beranggapan bahwa jika seseorang memiliki kecerdasan intelektual (KI) yang tinggi maka
yang bersangkutan akan lebih sukses dalam karier atau kehidupan dimana mereka bekerja.
Perguruan Tinggi sebagai kumpulan dari orang-orang yang memiliki kecerdasan
intelektual di atas rata-rata harus mengenali diri secara sadar atas kemampuan yang
dimilikinya. Masyarakat kampus (sivitas akademika) harus juga berempati, yakni
mengenali emosi orang lain, membina hubungan untuk menunjang popularitas,
kepemimpinan dan keberhasilan antar pribadi. Oleh karena itu setiap pengajar (dosen)

31
harus bisa menumbuhkan rasa percaya diri mahasiswa didalam pembelajarannya. Rasa
percaya diri pada mahasiswa sangat menolong mahasiswa itu untuk dapat belajar dengan
lebih berhasil. Sikap kejujuran dan menghargai karya orang lain. Setiap pengajar juga
harus bisa menanamkan pemahaman kepada para mahasiswanya tentang keuntungan-
keuntungan kerja sama dan kerugian-kerugian dari persaingan. Untuk itu sikap akademik,
sosial, dan kemandirian harus dibudayakan pada lingkungan kampus, sehinga jika mereka
terjun kemasyarakat menjadi seorang intelek yang tangguh, dapat dipercaya, dan
dirindukan kehadirannya.
Untuk menciptakan lulusan yang dirindukan kehadirannya oleh masyarakat maka
disusunlah Renstra yang bertujuan meningkatkan perilaku positif mahasiswa dalam
akademik, sosial, kemandirian dan kreativitas. Sasaran jangka panjang, tahun 2016 adalah
80% mahasiswa memahami nilai, etika, sikap dan moral akademis, sosial, kemandirian dan
kreativitas.

F. Peningkatan Sistem Informasi Manajemen


Program strategis peningkatan sistem informasi manajemen akan dilakukan melalui
9 kegiatan yaitu: 1) Perbaikkan sistem pengelolaan tridarma perguruan tinggi, 2)
peningkatan akses informasi, 3) peningkatan kinerja pengelola sistem informasi dalam
memanfaatkan teknologi informatika, 4) pengembangan pola komunikasi dengan
stakeholder internal dan eksternal, 5) pengelolaan informasi secara efektif dan efisien, 6)
peningkatan efisiensi sistem informasi berbasis teknologi informasi, 7) pengembangan
sistem informasi keuangan, 8) peningkatan efisiensi kelembagaan, dan 9) pengembangan
tata kearsipan.
Perbaikkan sistem pengelolaan tridarma perguruan tinggi bertujuan untuk
meningkatkan kinerja organisasi. Sasaran kegiatan ini meliputi restrukturisasi organisasi,
mendorong semua unit untuk mempunyai sistem perencanaan dan garis besar rencana yang
baik, pengembangan sistem monitoring dan evaluasi di setiap unit, dan memiliki semua
pedoman yang diperlukan bagi pengelolaan administrasi dan kerjasama dan kemitraan.
Peningkatan akses informasi bertujuan untuk meningkatkan kinerja pelayanan
internal dan eksternal. Untuk mencapai tujuan tersebut maka pada tahap awal akan
dilakukan pelatihan bagi pengelola informasi di semua unit kerja, dan penerapan merit
system. Kegiatan ketiga sasaran utama yang dituju adalah penataan database. Database
diperlukan untuk semua aktivitas di universitas, fakultas dan unit-unit lainnya termasuk di
dalamnya penyusunan proposal-proposal baik yang rutin, block grant maupun yang
bersifat kerjasama. Untuk meningkatkan saling pengertian dan kerjasama, maka perlu
dikembangkan pola komunikasi yang memberikan keuntungan atau mampu memecahkan
masalah bagi pihak-pihak yang melakukan kerjasama (kegiatan 4).
Untuk meningkatkan layanan informasi bagi stakeholder, maka dibutuhkan
pengelolaan informasi yang efektif dan efisien (Kegiatan 5). Untuk mencapai hal tersebut,
semua pimpinan, karyawan, dan dosen yang diberi wewenang dalam pengelolaan
informasi perlu dilatih. Pelatihan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan
pengetahuan dam keterampilan mereka, sehingga mereka lebih terampil dalam
memberikan layanan informasi kepada stakeholder.
Kegiatan 6 bertujuan untuk meningkatkan efektivitas proses komunikasi dan
informasi. Tahap awal kegiatan adalah merancang dan membangun sistem untuk
memperlancar arus komunikasi dan informasi baik yang berupa kegiatan tridarma
perguruan tinggi maupun kegiatan penunjangnya. Selama sepuluh tahun ke depan

32
diharapkan pelayanan kegiatan tridarma perguruan tinggi telah mempunyai sistem yang
mantap dan memuaskan sebagian besar stakeholder. Untuk meningkatkan akuntabilitas
keuangan perlu dikembangkan sistem informasi keuangan (kegiatan 8). Sistem informasi
keuangan ini kemudian diterapkan dan mempunyai sistem monev. yang jelas dan terukur,
sehingga penggunaan keuangan dapat dipertanggungjawabkan baik kepada publik internal
maupun publik eksternal. Pengembangan tata kearsipan perlu diperhatikan untuk dapat
memberikan pelayanan prima kepada semua stakeholder.

G. Peningkatan Otonomi Pengelolaan SDM


Peningkatan otonomi pengelolaan sumberdaya manusia dilakukan melalui 2
kegiatan utama yaitu, 1) pengembangan manajemen SDM, dan 2) peningkatan kebanggaan
terhadap UNIB. Tujuan kegiatan pertama adalah meningkatkan kinerja pimpinan, dosen,
karyawan dan mahasiswa. Tahap awal kegiatannya adalah merancang sistem analisis
jabatan, sistem rekruitmen, sistem evaluasi kerja, dan merit system. Setelah terbentuk hal-
hal tersebut, maka akan dilakukan sosialisasi, penerapan dan monev secara rutin. Kegiatan
kedua bertujuan untuk meningkatkan rasa memiliki UNIB. Kegiatan ini dilakukan melalui
pembuatan rancangan motto, atribut, wadah silaturahmi, reuni alumni, gerakan cinta
almamater serta kemudahan bagi staf dan dosen tetap UNIB untuk mendapatkan beasiswa.

H. Peningkatan Otonomi Pengelolaan Keuangan dan Asset


Peningkatan otonomi pengelolaan keuangan dan asset dilakukan melalui 7
kegiatan yaitu, 1) peningkatan jumlah dan sumber dana, 2) peningkatan akuntabilitas
pengelolaan keuangan, 3) perbaikkan mekanisme alokasi dana dan pencairan dana, 4)
perbaikkan kapasitas manajerial dan kinerja pengelolaan keuangan, 5) perbaikkan sistem
manajemen monitoring dan evaluasi internal, 6) pengembangan prosedur standar
operasional (SOP), dan 7) peningkatan sarana dan prasarana perpustakaan.
Peningkatan jumlah dan sumber dana dilakukan dengan cara pertama
menginventarisasi produk dan jasa yang dapat dipromosikan dan ditawarkan ke
masyarakat. Melalui kegiatan ini diharapkan terjadi kenaikkan penerimaan PNBP secara
bertahap dan reguler. Sumber dana lain yang diharapkan adalah dari penyesuaian SPP
mahaiswa baik yang reguler maupun yang non-reguler.
Dewasa ini, relevansi antara rencana program kegiatan dengan anggaran belum
tinggi. Untuk itu, selama sepuluh tahun ke depan diharapkan semua unit di lingkungan
UNIB telah memiliki rencana program kegiatan dan anggaran yang baik (kegiatan 2).
Untuk mencapai hal tersebut maka pelatihan mengenai rencana program kegiatan dan
anggaran bagi semua unit menjadi sangat mendesak untuk dilakukan. Kegiatan 3
bertujuan untuk memperbaiki mekanisme alokasi dana dan pencairan dana. Diharapkan
pada tahap awal kegiatan telah dibuat SOP-nya untuk kemudian diterapkan dan dipantau
dan dievaluasi. Untuk memperbaiki kapasitas manajerial dan kinerja pengelolaan keuangan
(kegiatan 4), maka setiap pimpinan dan staf yang terkait terlebih dahulu dilatih tentang hal
tersebut. Setelah pelatihan, mereka diharapkan segera menerapkan hasil pelatihan dalam
penyelesaian tugas-tugas mereka. Untuk menjamin pelaksanaan hasil pelatihan di
lapangan, maka akan dilakukan monitoring dan evaluasi setiap periodik, minimal sekali
dalam satu semester. Sistem monitoring dan evaluasi harus terus dievaluasi mengingat
perubahan masyarakat yang cepat dan tak terduga. Untuk itu, dalam kegiatan 5 akan
dilakukan perbaikkan sistem monitoring dan evaluasi internal (MEI). Diharapkan dalam
lima tahun ke depan semua unit sudah menerapkan sistem MEI yang telah diperbaiki.

33
Agar supaya pelaksanaan tugas sesuai dengan yang diharapkan, maka setiap tugas
atau kegiatan di semua unit mempunyai SOP (kegiatan 6). Untuk itu UNIB merencanakan
dalam 2 tahun ke depan semua unit telah mempunyai SOP yang standard sebagai pedoman
dalam pelaksanaan tugas.
Terakhir, perupustakaan merupakan aset UNIB yang penting, karena sebagai sarana
bagi kelancaran kegiatan tridarma perguruan tinggi. Untuk meningkatkan fungsi
perpustakaan maka perlu ditingkatkan aksesibilitas sarana dan prasaran perpustakaan.
Pada kegiatan ini akan ditingkatkan ketersediaan bahan pustaka, terbitan terkini.
Ketersediaan bahan bacaan yang cukup tentunya akan dapat meningkatkan kunjungan baik
mahasiswa maupun dosen ke perpustakaan. Perpustakaan UNIB diharapkan memberikan
layanan e-library.

I. Peningkatan Brand Image UNIB


Peningkatan brand image UNIB meliputi 4 kegiatan yaitu, 1) diseminasi profil
lembaga ke semua stakeholder, 2) peningkatan jaringan kerjasama, 3) pengembangan
university venture, dan 4) peningkatan disiplin kerja.
Diseminasi profil lembaga ke stakeholder (kegiatan 1) diharapkan mampu
meningkatkan saling pengertian antara UNIB dengan stakeholder. Pengertian yang lebih
baik terhadap UNIB akan dapat meningkatkan kerjasama antara UNIB dan stakeholder
(kegiatan 2), yang secara bertahap akan dapat meningkatkan citra UNIB. Pengembangan
university venture (kegiatan 3) disamping dapat memberikan tambahan dana bagi kegiatan
tridarma perguruan tinggi, juga akan meningkatkan peranserta UNIB ke masyarakat. Selain
itu, diharapkan UNIB mampu menerbitkan buku-buku bermutu yang dijual ke seluruh
pelosok tanah air yang merupakan salah satu cara untuk meningkatkan citra UNIB. Untuk
tujuan tersebut, maka UNIB perlu membentuk UNIB Press. Peningkatan disiplin kerja
(kegiatan 4) juga akan meningkatkan citra UNIB di masyarakat. Kegiatan ini diawali
dengan pembuatan kode etik yang kemudian diterapkan untuk semua pimpinan, dosen, staf
dan mahasiswa. Untuk meningkatkan disiplin kerja, maka setiap pegawai di lingkungan
UNIB akan diaudit kinerjanya.

J. Percepatan UNIB menjadi PT-BHP


Perubahan sistem pendidikan tinggi terjadi di berbagai negara dan perubahan tersebut
umumnya meliputi Dalam konsep PT BHP yang telah dicanangkan, ditetapkan bahwa
otonomi diberikan kepada perguruan tinggi agar dapat berperan sebagai kekuatan moral,
dan hal ini merupakan salah satu aspek penting dalam reformasi pendidikan tinggi.
Pengertian otonomi perguruan tinggi yang baku belum ada, sehingga terjadi
perbedaan di kalangan perguruan tinggi. Tidak adanya konsensus atau kesamaan persepsi
mengenai otonomi tersebut akan menyebabkan terjadinya kondisi yang tidak menentu.
Oleh karena itu, saat ini dibutuhkan suatu pemahaman secara nasional dan utuh mengenai
otonomi yang dapat menggalang peran dan kontribusi semua pihak yang berkepentingan
(stakeholder). UNIB sebagai salah satu perguruan tinggi negeri telah ditunjuk sebagai
salah satu perguruan tinggi yang harus segera melakukan pembenahan untuk mengemban
otonomi. Pada Renstra 2006-2016, UNIB merencanakan untuk menjadi perguruan tinggi
berbadan hukum pada tahun 2009

34
Untuk menyamakan persepsi tentang otonomi tersebut, salah satunya adalah bahwa
perguruan tinggi perlu melakukan berbagai perubahan kearah pengelolaan yang otonom
agar dapat berfungsi lebih baik untuk mengembangkan sumberdaya manusia.
Secara umum, perguruan tinggi diberi kebebasan untuk mengevaluasi diri,
memahami dan menghayati mandat yang diharapkan stakeholder termasuk pemerintah
kepadanya, dan menentukan cita-citanya sendiri.
Ada dua keuntungan yang dapat diperoleh melalui pengelolaan yang otonom, yaitu
1) tingkat akuntabilitas yang lebih tinggi dan 2) kemampuan pemerintah yang lebih efektif
untuk menerapkan kebijakannya kepada perguruan tinggi.
Pendekatan otonomi dalam pendanaan perguruan tinggi ditekankan kepada
perhitungan berbasis keluaran (output) dan bukan berbasis masukan (input). Untuk ini
perlu pendefinisian keluaran perguruan tinggi secara cermat dan dapat digunakan oleh
masyarakat untuk mengukurnya yaitu dalam bentuk jumlah lulusan, mutu lulusan dan
relevansinya dengan kebutuhan nasional. Hal ini untuk menunjukkan akuntabilitas publik
terhadap dana yang digunakan oleh perguruan tinggi. Pendanaan yang berbasis masukan
(misalnya jumlah dosen) mempunyai risiko yang lebih besar kearah penyalahgunaan
karena akan lebih banyak digunakan untuk kepentingan pribadi dosen dan tidak mengarah
kepada produktivitas lembaga. Akibatnya efisiensi penggunaan dana tidak dapat tercapai.
Melalui mekanisme pendanaan pemerintah yang didasarkan kepada keluaran, perguruan
tinggi dapat diarahkan supaya memperhatikan kepentingan nasional.
UNIB sebagai salah satu perguruan tinggi hendaknya memperhatikan beberapa hal
yaitu:
a. Mencari daya dan upaya agar UNIB mampu memberikan kontribusi kepada
pertumbuhan ekonomi, peningkatan daya saing, pemberdayaan otonomi daerah,
serta upaya untuk mengatasi kemiskinan dan degradasi lingkungan.
b. UNIB dituntut untuk lebih responsif terhadap perkembangan/perubahan tuntutan
dunia kerja.
c. UNIB perlu menekankan perluasan wawasan mahasiswa melalui program lintas
disiplin.
d. Melakukan promosi dan mengamankan bidang-bidang studi unggulan dan penting
serta langka terutama di Propinsi Bengkulu dan sekitarnya.
e. UNIB hendaknya selalu berorientasi kepada peningkatan mutu dan keunggulan.
f. UNIB juga dimasa yang akan datang akan terus meningkatkan jaminan akses
pendidikan bagi mereka yang kurang mampu.
g. UNIB akan terus meningkatkan efisiensi dalam pemanfaatan sumber daya yang
dimiliki.
Untuk memenuhi harapan di atas, perguruan tinggi perlu menjadi sehat melalui
pemberian fasilitas untuk beroperasi secara otonom (akademik, keuangan dan manajemen)
dan agar mempunyai kapasitas serta kemauan untuk melaksanakannya.

35
BAB VII.
STRATEGI PEMBIAYAAN

Pendanaan pendidikan nasional disusun dengan mengacu pada aturan perundangan


yang berlaku, kebijakan Mendiknas, program-program pembangunan pendidikan dan
sasarannya, serta implementasi program dalam dimensi ruang dan waktu. Dalam lima
tahun ke depan, pelaksanaan program-program pembangunan pendidikan masih akan
menghadapi berbagai keterbatasan sumberdaya, baik sarana-prasarana, ketenagaan,
maupun anggaran pendidikan baik dari sumber APBN maupun APBD. Oleh karena itu,
strategi pembiayaan disusun untuk menyiasati keterbatasan sumberdaya tersebut agar
pelaksanaan program pembangunan pendidikan dapat memberikan andil yang signifikan
terhadap pencapaian tujuan pendidikan nasional seperti yang diamanatkan oleh UU Nomor
20 Tahun 2003.

A. Fungsi Pembiayaan Pendidikan


Pembiayaan pendidikan, dalam kurun waktu 2006-2016, disusun dalam rangka
melaksanakan fungsi-fungsi sebagai berikut: (1) memperjelas pemihakan terhadap
masyarakat miskin dan/atau masyarakat kurang beruntung lainnya; (2) memperkuat
otonomi dan desentralisasi pendidikan; serta (3) sebagai insentif dan disinsentif bagi: (a)
perluasan dan pemerataan pendidikan, (b) peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing
pendidikan secara berkelanjutan, dan (c) penguatan tata kelola, akuntabilitas, dan citra
publik pengelola pendidikan.
Untuk melaksanakan semua kegiatan tingkat universitas dan fakultas, diperlukan
dana yang bersumber dari Penyelenggaraan Kegiatan dan Usaha Pendidikan Tinggi
(PKUPT), Administrasi Umum (AU), dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Universitas Bengkulu beserta unit-unit di bawahnya, telah merencanakan penganggaran
untuk semua kegiatan secara proporsional, baik untuk kegiatan yang bersifat rutin,
pembangunan maupun kegiatan non-fisik.
Di Universitas Bengkulu, dana yang teralokasi baik dari pemerintah pusat (DIKTI)
maupun dana masyarakat (PNBP) digunakan untuk pelaksanaan kegiatan yang
dikelompokkan dalam Kategori Program Utama, yaitu:
Perencanaan secara terpadu diupayakan seoptimal mungkin, dimana masing-masing
sumber anggaran dapat saling mendukung kegiatan dalam kategori program utama,
meskipun terdapat batasan jumlah anggaran pendanaan yang dapat dialokasikan, sebagai
contoh, secara top down (perencanaan DIKTI) mengarahkan agar anggaran pembangunan
diupayakan untuk peningkatan relevansi, kualitas dan daya saing pendidikan sarjana dan
diploma. Sementara itu anggaran rutin dan dana masyarakat diarahkan untuk penataan
peningkatan kualitas program akademik berkelanjutan.
Mekanisme penggunaan anggaran dilaksanakan dengan mengacu kepada RPKAT,
Renop dan Renstra UNIB. RPKAT pada tahap awal disusun oleh setiap unit di lingkungan
UNIB seperti Fakultas, Lembaga dan UPT, dan Biro-biro. Setiap unit mempresentasikan
RPKAT-nya di depan forum pembahas anggaran tingkat universitas. Setelah melalui revisi,
kemudian disyahkan oleh Senat Universitas untuk selanjutnya dikirim ke Dikti.
Untuk melaksanakan semua kegiatan tingkat universitas dan fakultas, diperlukan
dana yang bersumber dari Penyelenggaraan Kegiatan dan Usaha Pendidikan Tinggi

36
(PKUPT), Administrasi Umum (AU), dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP).
Universitas Bengkulu beserta unit-unit di bawahnya, telah merencanakan penganggaran
untuk semua kegiatan secara proporsional, baik untuk kegiatan yang bersifat rutin,
pembangunan maupun kegiatan non-fisik.
Di Universitas Bengkulu, dana yang teralokasi baik dari pemerintah pusat (DIKTI)
maupun dana masyarakat (PNBP) digunakan untuk pelaksanaan kegiatan yang
dikelompokkan dalam program strategis, yaitu: (1) peningkatan akses dan komitmen
masyarakat, (2) peningkatan kualitas program, (3) peningkatan kualitas penelitian dan
publikasi, (4) peningkatan kualitas pengabdian pada masyarakat, (5) peningkatan softskill
dan lifeskills mahasiswa, (6) peningkatan sistem informasi manajemen, (7) Peningkatan
otonomi pengelolaan sumberdaya manusia, (8) peningkatan otonomi pengelolaan
keuangan dan asset, (9) Pencitraan publik, (10) Percepatan UNIB menjadi PT-BHP.
Perencanaan secara terpadu diupayakan seoptimal mungkin, dimana masing-masing
sumber anggaran dapat saling mendukung kegiatan dalam Sepuluh Program Strategis.

B. Rencana Pembiayaan

1. Pembiayaan Pengembangan Universitas


Kemajuan suatu institusi tergantung pada kemampuan manajemen dalam
mengelola keuangannya. Seperti diketahui bahwa pengelolaan keuangan negara di
Departemen Pendidikan Nasional, termasuk institusi perguruan tinggi, sampai saat ini
masih belum memuaskan.
Empat fokus pengelolaan keuangan yang perlu memperoleh perhatian agar berjalan
dengan baik. Pertama, UNIB akan menyusun program dan anggaran yang merupakan
rangkuman usulan dari bawah (jurusan/fakultas) dengan jadwal perencanaan yang reliable.
Perlu prosedur baku pemanfaatan anggaran yang mengacu pada peraturan perundangan
yang berlaku. Pelaksanaan kegiatan harus dimonitor oleh tim monev internal yang
kompeten, sebaiknya 3 kali dalam setahun yaitu awal tahun, tengah tahun dan akhir tahun
anggaran. Kedua, UNIB akan mengembangkan manajemen penerimaan, untuk
mengantisipasi rencana menjadi BHP yang akan memerlukan peningkatan penerimaan dari
masyarakat. Diperlukan kebijakan dan prosedur yang jelas untuk mengatur semua
pemasukan dana dari masyarakat untuk menghindari kerugian pihak manapun. Ketiga,
perlu dikembangkan sistem akuntansi dan pelaporan yang mengacu standar Depdiknas
(Standar Akutansi Internnal). Untuk kepentingan internal perlu dikembangkan sistem yang
lebih sederhana dengan tujuan untuk monitoring pelaksanaan penggunaan anggaran.
Keempat, UNIB secara terus menerus meningkatkan kapasistas manajemen keuangan
dengan meningkatkan kualitas dan profesionalisme sumberdaya manusianya.
Untuk melaksanakan 10 program strategis dalam Renstra 2006-2016, Universitas
Bengkulu akan melakukan berbagai pengembangan program, kegiatan dan peningkatan
mutu pendidikan, penelitian, pengadian pada masyarakat serta perbaikkan manajemen.

1.1. Kelembagaan
Kelembagaan bidang keuangan di UNIB sudah terstruktur. Namun masih
diperlukan kebijakan guna mendukung pengelolaan keuangan menjadi tertib, taat azas,
transparan dan efisien. Pengelolaan keuangan universitas di bawah tanggungjawab

37
Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum yang dibantu oleh Pembantu Dekan Bidang
Administrasi Umum di tingkat fakultas dan bagian keuangan di tingkat universitas.
Koordinasi dilakukan untuk pembahasan alokasi anggaran PNBP tahun berjalan,
perencanaan program tahun depan, serta koordinasi penyelesaian tindaklanjut temuan audit
internal dan eksternal.
Bagian perencanaan dan bagian keuangan universitas bertugas untuk membahas
usulan program dan anggaran tahun berikutnya dengan Dirjen anggaran. Selanjutnya
bagian keuangan bertanggungjawab pada proses pencairan dana DIPA di KPPN. Pejabat
pembuat komitmen dan Pembantu Dekan Bidang Administrasi Umum bertugas untuk
membuat usulan program kegiatan setiap bulan yang harus dicairkan dananya serta
mempertanggungjawabkan pengeluaran dana bulan sebelumnya.
Lembaga yang menangani manajemen penerimaan akan ditingkatkan fungsinya
terutama pada penerimaan dana masyarakat. Penerimaan dari unit-unit lain seperti UPT-
UPT, Lembaga Penelitian dan LPPM, serta fakultas akan di-audit oleh tim khusus yang
dibentuk oleh universitas. Rencana Univeristas Bengkulu untuk menjadi BHP
mengharuskan setiap unit di lingkungan UNIB untuk mempunyai pengelolaan keuangan
yang kuat. Ini dilakukan untuk mendukung upaya peningkatan mutu institusi.
Lembaga pengawasan keuangan di tingkat universitas maupun fakultas belum
terbentuk. Selama ini pengawasan terhadap penggunaan keuangan diserahkan kepada audit
internal (Itjen Depdiknas) maupun audit eksternal (BPKP dan BPK). Hasil audit
selanjutnya akan ditindaklanjuti oleh masing-masing unit yang teraudit. Koordinasi tindak
lanjut temuan auditor dilakukan oleh Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum.
Dalam kurun waktu 3 tahun kedepan Universitas Bengkulu harus dapat membenahi
manajemen keuangan menjadi lebih terencana, efisien, tepat waktu, transparan dan
akuntabel. Kelembagaan bidang keuangan akan terus ditingkatkan profesionalismenya
melalui studi kebijakan maupun studi banding di institusi perguruan tinggi yang sudah
menjadi BHMN. Selain itu tim monev internal akan secara bertahap ditingkatkan kualitas
dan profesionalisme agar hasil monev dapat dipertanggungjawabkan. Melalui lembaga
tersebut akan dikembangkan kebijakan dan prosedur yang akan digunakan sebagai standar
bagi semua pihak yang terkait dengan pengelolaan keuangan.
Untuk mewujudkan akuntabilitas kelembagaan maka UNIB memutuskan untuk
memilih mekanisme pendanaan yang sesuai dengan semangat akuntabilitas. Salah satu
diantaranya adalah pendanaan block-funding, yang memberikan kebebasan dan keluwesan
penggunaan dana sehingga dapat diarahkan kepada pencapaian hasil yang optimal.
Sehubungan dengan itu, pendanaan berbasis keluaran sedang dan akan terus
dikembangkan untuk menggantikan pendanaan itemized allocation.

1.2 Sistem dan Prosedur


Mengenai sistem dan prosedur manajemen keuangan telah diterbitkan SK Rektor
UNIB No.: 2980/J30/HK/2006 tertanggal 22 Juni 2006 tentang Finance Management
Framework UNIB. SK tersebut mengandung beberapa poin penting antara lain mengatur
tentang perencanaan dan pengaganggaran, penyampaian anggaran, supervisi, audit dan
pelaporan, mandat, wewenang, dan tugas tim pengelola keuangan UNIB.
Dalam perencanaan dan penganggaran UNIB mengacu kepada: 1) manajemen
keuangan berdasarkan prinsip-prinsip paradigma baru, HELTS 2003-2010, visi dan misi
UNIB, perencanaan strategis, perencanaan operasional, efisiensi, transparansi,

38
akuntabilitas, standarisasi, dan legalitas; 2) sumber pendanaan: PNBP, DIPA, Pemda,
Penelitian dan Pengabdian pada masyarakat; 3) usulan program dan anggaran berasal dari
unit pengguna; 4) alokasi anggaran untuk setiap unit berdasarkan student body dan asumsi
penerimaan; 5) di tingkat fakultas, setiap jurusan menyampaikan usulan program kepada
dekan, senat fakultas dan pimpinan fakultas mengevaluasi usulan program dan anggaran
dan setelah disetujui disampaikan kepada rektor; 6) Unit Pelaksana Teknis (UPT)
menyampaikan usulan program dan anggaran kepada rektor melalui PR II, 7) di tingkat
universitas, bagian perencanaan dan keuangan merekapitulasi semua ajuan program dan
anggaran. Tim reviewer tingkat universitas melaksanakan evaluasi program dan anggaran
dan menyampaikan komentar dan rekomendasi untuk setiap usulan program dan anggaran,
8) Rektor beserta Pembantu Rektor Bidang Akademik, Pembantu Rektor Bidang
Administrasi Umum, Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Pembantu Rektor
Bidang Kerjasama melaksanakan evaluasi melalui presentasi dan diskusi yang
disampaikan oleh Kepala UPT, Dekan/Pembantu Dekan Bidang Administrasi Umum, 9)
Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum menyampaikan rangkuman usulan program
dan anggaran kepada Komisi B senat universitas, 10) Senat universitas mengevaluasi dan
mengesahkan usulan program dan anggaran universitas, 11) Rektor menyetujui program
dan anggaran, 12) Usulan program dan anggaran yang terpadu disampaikan kepada
pemerintah melalui DIKTI/Sekjen DIKNAS.
Dalam penyampaian anggaran terdapat beberapa butir sebagai berikut: 1)
Pemerintah pusat menyetujui usulan program dan anggaran melalui dokumen DIPA, 2)
Rektor melalui Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum, kemudian Dekan melalui
Pembantu Dekan Bidang Administrasi Umum, dan Kepala UPT menyusun Petunjuk
Operasional berdasarkan Pagu anggaran dalam DIPA, 3) Pembantu Rektor Bidang
Administrasi Umum mengevaluasi usulan anggaran dan merekomendasikan pembiayaan,
4) Bagian keuangan mengadministrasikan semua permintaan pembiayaan dan
menyampaikan kepada KPPN, 5) KPPN menyampaikan anggaran yang telah disetujui dan
ditransfer melalui account universitas, fakultas atau unit.
Fakultas dan unit-unit lain bertanggungjawab terhadap pemanfaatan anggaran dan
menyampaikan laporan keuangan secara berkala kepada Pembantu Rektor Bidang
Administrasi Umum melalui Bagian Keuangan. Supervisi, audit dan pelaporan melalui
prosedur sebagai berikut: 1) Pelaksanaan audit yang dilakukan oleh internal dan eksternal
auditor, 2) Unit Audit Internal (UAI) memonitor, mensupervisi dan mengevaluasi semua
pelaksanaan program dan anggaran di semua unit, 3) UAI secara periodik akan
mengunjungi bagian keuangan, fakultas, jurusan dan UPT untuk mengevaluasi kinerja,
tarnsparansi dan akuntablitasnya, 4) UAI dan bagian keuangan menyusun laporan dengan
menggunakan Standar Akuntansi Instansi (SAI), 5) UAI akan bekerja di bawah supervisi
Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum dan melaporkan kegiatannya secara berkala
kepada Rektor, 6) semua kegiatan yang telah dilaksanakan akan diaudit oleh Inspektorat
Jenderal Depdiknas, BPK dan atau BPKP.
Sistem pengelolaan keuangan mengacu kepada transparansi. Kebijakan pimpinan
menyangkut pengelolaan keuangan di tingkat fakultas dan universitas akan didukung oleh
prosedur pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien. Untuk itu beberapa langkah yang
perlu ditempuh antara lain adalah: 1) melakukan sosialisasi kepada civitas academica
tentang sistem pengelolaan keuangan negara; 2) semua pihak yang terkait dengan
pengelolaan keuangan harus mempunyai rencana implementasi (jadwal) yang tepat serta
diikuti dengan kemampuan untuk mempertanggungjawabkan pengeluaran.

39
Penggunaan anggaran PNBP di tingkat fakultas dan universitas direncanakan
dengan lebih baik, disusun dari unit pengguna (bottom up) dan berdasarkan pada rencana
program berbasis kegiatan. Secara bertahap hingga tahun 2008 akan dibangun sistem
kontrol terhadap penggunaan anggaran baik ditingkat fakultas maupun universitas untuk
menjamin agar pemanfaatan dana sesuai dengan perencanaan dan tepat sasaran. Tim
monev internal akan difungsikan untuk menjadi lembaga kontrol, demikian juga senat
fakultas akan diberdayakan guna mengontrol penggunaan dana masyarakat di tingkat
fakultas.
Manajemen penerimaan akan dikembangkan mencakup pengelolaan dana
masyarakat selain dari SPP mahasiswa. Penerimaan dana masyarakat oleh UPT, Lembaga
Penelitian, LPPM, serta fakultas melalui kerjasama dengan instansi luar dan swasta akan
dikelola dengan prosedur yang jelas untuk mengoptimalkan sumber penerimaan dan
pemanfaatannya.
Sistem akuntansi dan pelaporan akan dikembangkan. Aturan sistem
perbendaharaan negara dan sistem SAI (Sistem Akuntansi Instansi) yang disusun oleh
Depdiknas akan tetap dipenuhi. Untuk kepentingan internal akan dikembangkan sistem
akuntansi dan pelaporan yang dapat digunakan untuk mengontrol penggunaan dana oleh
fakultas dan universitas. Mengingat Universitas Bengkulu akan menjadi BHP maka fokus
kontrol terhadap pemanfaatan dana PNBP harus semakin ketat dengan menggunakan
standar prosedur yang jelas dan dipahami oleh semua pihak terkait. Demikian juga akan
dikembangkan prosedur pelaporan keuangan yang ditujukan untuk masyarakat dan
stakeholder.

1.3 Sumberdaya Manusia


Kapasitas manajemen keuangan di Universitas Bengkulu masih lemah. Pejabat
setingkat kepala biro, kabag dan kasubag umum dan keuangan perlu ditingkatkan kualitas
dan profesionalismenya, termasuk juga kemampuan staf administrasi bidang keuangan.
Sistem pengelolaan sumberdaya manusia bidang keuangan belum dikembangkan, sehingga
jenjang karir belum didasarkan pada kompetensi. Kelemahan sumberdaya manusia terletak
pada kemampuan merencanakan, memahami paradigma baru perguruan tinggi, memahami
perubahan-perubahan aturan bidang keuangan dan perbendaharaan negara, serta
penguasaan terhadap teknologi informasi.
Kapasitas manajemen keuangan di Universitas Bengkulu akan terus ditingkatkan.
Pejabat setingkat kepala biro, kabag dan kasubag umum dan keuangan akan secara
bertahap ditingkatkan kualitas dan profesionalisme dalam bekerja melalui pemagangan,
studi banding maupun in house training, termasuk juga pelatihan terhadap bendahara
penerimaan dan pengeluaran serta staf administrasi bidang keuangan. Sistem pengelolaan
sumberdaya manusia bidang keuangan akan dikembangkan sehingga jenjang karir/mutasi
akan berdasarkan pada kompetensi.

2. Rencana Pembiayaan Program Prioritas


Hingga saat ini krisis ekonomi masih terjadi di Indonesia, yang dampaknya juga
sangat terasa di perguruan tinggi. Alokasi dana yang disediakan semakin terbatas, sehingga
menghambat upaya perguruan tinggi meningkatkan kualitasnya. Anggaran Pembangunan
dan Rutin berkurang sehingga kegiatan pembangunan dibatasi, hanya pada program
lanjutan. Selanjutnya, dengan diterapkannya asas otonomi perguruan tinggi, ada tuntutan

40
dari fakultas yang menterjemahkan pengelolaan dana PNBP sebesar-besarnya bisa
ditingkat fakultas. Hal ini juga cukup menyulitkan pihak universitas mengingat dengan
diterapkannya paradigma baru PT, maka sistem pendanaan akan secara berangsur
dialihkan melalui sistem kompetisi (block grant) yang selalu harus menyertakan komitmen
dari PNBP.
Sejak tahun 1999, pihak manajemen universitas dengan menggunakan dana DIKS
juga mengadopsi sistem kompetisi antar program studi lingkup UNIB guna
memperebutkan 3 grant masing-masing sebesar 25 juta selama 3 tahun. Sistem ini
bertujuan untuk mempersiapkan masing-masing program studi untuk berkompetisi
ditingkat nasional (DIKTI), selain itu juga membudayakan sikap untuk mampu
mengevaluasi diri maupun akuntabilitas dalam melaksanakan program.
Dalam upaya mengantisipasi globalisasi, PT harus distandarisasi kualitasnya
melalui kegiatan akreditasi. Agar program studi mampu bersaing dengan prodi yang sama
di universitas lain, dalam maupun luar negeri, maka salah satu langkah yang harus
diupayakan adalah prodi harus terakreditasi dengan nilai A. Pihak universitas sangat
mendukung, termasuk pendanaan, langkah-langkah yang diambil oleh fakultas, jurusan
maupun program studi dalam mempersiapkan diri agar terakreditasi A. Dengan
menggunakan dana DIKS, universitas maupun unit di bawahnya selalu melaksanakan
kegiatan evaluasi pembelajaran yang datanya sangat diperlukan dalam proses akreditasi.
Sekitar 5 tahun yang lalu, Information Technology (IT) mulai dimanfaatkan untuk
komunikasi, sistem informasi akademik, administrasi dan pembelajaran di beberapa
perguruan tinggi. DIKTI sangat mendukung program ini dan bahkan menyediakan fasilitas
VSAT pada beberapa perguruan tinggi, termasuk UNIB, sehingga IT dapat mempercepat
proses perbaikan kualitas di berbagai bidang. UNIB juga telah memasang jaringan LAN ke
seluruh fakultas sehingga komunikasi, sistem administrasi akademik, serta penyebaran
informasi menjadi semakin mudah dan cepat. Langkah ke depan, UNIB berencana untuk
memanfaatkan program SIAKAD yang lebih baru agar sistem informasi akademik dapat
semakin cepat, akurat dan aman. UNIB menjadi salah satu simpul pengembangan ICT di
perguruan tinggi Indonesia. UNIB mempunyai komitmen untuk terus mengembangkan
ICT agar efisiensi, layanan, akuntabilitas institusi dapat dipertanggungjawabkan.
Berkaitan dengan upaya peningkatan kiprah UNIB di masyarakat, maka alokasi
dana untuk pencitraan publik menjadi prioritas pula. Peningkatan pencitraan publik dapat
dilakukan dengan meningkatkan peran Humas UNIB, peningkatan disiplin, pengembangan
university venture, program kampus bersih dan hijau dan pengembangan tata pamong.
Peningkatan kualitas penelitian dan publikasi serta pengabdian kepada masyarakat juga
akan meningkatkan pencitraan publik.
Mengingat dana dari pemerintah pusat masih terbatas, secara umum program dan
anggaran UNIB, 3 tahun ke depan berusaha mempertahankan laju peningkatan kualitas
pembelajaran yang telah ada. Pembangunan lanjutan masih akan dilakukan terutama
gedung kuliah bersama dan gedung auditorium. Rehabilitasi beberapa fasiltas pendukung
di lingkup universitas juga masih perlu dilakukan, dan juga pengadaan peralatan
pendukung kegiatan belajar mengajar akan terus diupayakan. Sementara itu, program-
program lanjutan yang bersifat non-fisik akan memperoleh porsi yang semakin meningkat,
sehingga diharapkan laju peningkatan kualitas pembelajaran minimal dapat dipertahankan.
Rencana pengembangan Universitas Bengkulu tidak akan terlepas dari Visi dan
Misi, Rencana Strategis, dan Rencana Operasional Universitas Bengkulu yang telah
dirumuskan segenap sivitas akademika Universitas Bengkulu. Bottom- Up Planning dan
Top- Down support system akan selalu dan terus dikedepankan dalam rangka

41
penyelenggaraan pengembangan Universitas Bengkulu yang berkelanjutan. HELTS 2003 –
2010 dan paradigma baru pengelolaan pendidikan tinggi juga dijadikan pedoman dalam
penyusunan rencana pengembangan institusi.
Untuk mencapai tujuan di atas, UNIB selain mengandalkan anggaran dari
pemerintah (PKUPT dan AU), juga akan terus meningkatkan dana yang diperoleh dari
masyarakat (PNBP) serta dana-dana dari luar negeri berupa hibah ataupun loan.
Peningkatan dana masyarakat akan didekati melalui peningkatan student body, pendirian
university venture, peningkatan pelayanan jasa bagi masyarakat, peningkatan kerjasama di
bidang tri darma perguruan tinggi baik di dalam maupun di luar negeri. Dana-dana hibah
dan loan diperoleh melalui mekanisme kerjasama dan kompetitif baik di dalam maupun di
luar negeri.

42
BAB VIII
SISTEM PEMANTAUAN DAN EVALUASI

Monitoring dan evaluasi dilakukan sebagai usaha untuk menentukan apa yang
sedang dilaksanakan dengan cara menilai hasil/prestasi yang dicapai dan jika terdapat
penyimpangan dari standar yang telah ditentukan, maka segera diadakan perbaikkan,
sehingga semua hasil/prestasi yang dicapai sesuai dengan rencana.

A. Landasan Hukum Pelaksanaan


Landasan hukum pelaksanaan pemantauan dan evaluasi di Universitas Bengkulu
adalah: 1) Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional; 2)
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; 3) Undang-Undang
Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; 4) Undang-
Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah; 5) Peraturan Pemerintah
Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; Keputusan Menteri
Pendidikan Nasional Nomor 111/O/2004, tentang Statuta Universitas Bengkulu dan 6)
berbagai peraturan perundangan terkait lainnya. Selain merujuk pada berbagai undang-
undang dan peraturan pemerintah yang ada, perlu juga mempertimbangkan beberapa draft
Undang-Undang dan Peraturan Pemerintah seperti Undang-Undang Badan Hukum
Pendidikan (BHP) dan Peraturan Pemerintah tentang Pengelolaan Pendidikan Nasional.

B. Prinsip Pelaksanaan
Pelaksanaan pemantauan dan evaluasi dilakukan berdasarkan prinsip-prinsip
sebagai berikut: 1) kejelasan tujuan dan hasil yang diperoleh dari pemantauan dan evaluasi;
2) pelaksanaan dilakukan secara objektif; 3) dilakukan oleh petugas yang memahami
konsep, teori dan proses serta berpengalaman dalam melaksanakan pemantauan dan
evaluasi agar hasilnya sahih dan handal; 4) pelaksanaan dilakukan secara terbuka; 5)
melibatkan berbagai pihak yang dipandang perlu dan berkepentingan secara proaktif; 6)
pelaksanaannya dapat dipertanggungjawabkan secara internal dan eksternal; 7) mencakup
seluruh objek agar dapat menggambarkan secara utuh kondisi dan situasi sasaran
pemantauan dan evaluasi; 8) pelaksanaan dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah
ditetapkan dan pada saat yang tepat agar tidak kehilangan momentum yang sedang terjadi;
9) dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan; 10) berbasis indikator kinerja, yaitu
kriteria/indikator yang dikembangkan berdasarkan sepuluh program strategis UNIB; 11)
efektif dan efisien (Depdiknas, 2005).

C. Sistematika Pemantauan dan Evaluasi


Pada tahap awal pemantauan dan evaluasi, tim pemantau perlu mencari data-data
hasil saat ini. Hal ini dapat dilakukan dengan tiga cara yaitu pengamatan langsung, laporan
lisan dan laporan tertulis. Setelah diperoleh data yang diinginkan, pemantau kemudian
membandingkan hasil dengan standar yang telah ditentukan – dalam hal ini Renstra,
Renop, RPKAT, jika terjadi hasil yang berbeda antara yang dicapai dengan standar yang
ditentukan.

43
D. Mekanisme Pelaksanaan
a. Kegiatan rutin
Monitoring dan evaluasi kegiatan rutin dilakukan secara berjenjang, terstruktur dan
terjadwal. Monev dilakukan tiga kali dalam satu tahun oleh Tim khusus. Tim khusus
dibentuk berdasarkan SK rektor dengan kriteria tertentu.
b. Block grants
Pelaksanaan monitoring dan evaluasi, umumnya ada dua jenis sebagai berikut
yaitu:
1. Monitoring dan evaluasi tahunan lengkap.
Monitoring dan evaluasi tahunan lengkap dilakukan tiga kali setiap tahun selama
periode pelaksanaan hibah. Pada monitoring dan evaluasi tahunan lengkap, tim reviewer
diharuskan bertemu dengan semua pihak yang ada di unit penerima hibah dan pihak-pihak
lain yang terkait.
Monitoring dan evaluasi dilakukan tiga kali dalam setahun yaitu:
a. Monitoring dan evaluasi awal tahun pelaksanaan hibah.
b. Monitoring dan evaluasi pertengahan tahun pelaksanaan hibah.
c. Monitoring dan evaluasi akhir tahun pelaksanaan hibah.

2. Monitoring dan evaluasi tahunan parsial


Monitoring dan evaluasi tahunan parsial atau yang lebih dikenal monitoring dan
evaluasi tahunan saja, umumnya dilakukan pada hibah yang waktu pelaksanaannya lebih
dari 3 tahun dan kegiatan dilakukan pada waktu tidak dilakukan monitoring dan evaluasi
tahunan lengkap.
Untuk meningkatkan kualitas secara terus menerus baik dalam perencanaan
maupun dalam implementasinya bagi seluruh program pengembangan di segenap level,
dibentuklah Tim Monitoring dan Evaluasi Internal (Monevin) di tingkat universitas oleh
Rektor. Monevin ini merupakan bagian integral dari akuntabilitas publik perguruan tinggi
untuk menjaga agar organisasi berfungsi sepenuhnya sesuai visi dan misinya dan
beroperasi secara efektif dan efesien serta menjunjung tinggi nilai-nilai inovasi dan
kreativitas baik pada tingkat individu maupun seluruh sistem manajemennya.
Dalam kontek pengembangan program monitoring dan evaluasi internal bertugas
untuk menelaah kesiapan dan peningkatan kualitas proposal sehingga bisa merebut hibah
kompetisi. Pada tahap ini, analisa SWOT pada berbagai aspek akademik dan manajemen
dikelompokan sesuai isu-isu strategis “LRAISE” yang muncul. Akar masalah yag
berhasil diidentifikasi dicoba untuk dijawab dan diantisipasi dalam berbagai bentuk
alternatif kegiatan untuk perbaikan kualitas pembelajaran dan peningkatan efisiensi
internal atau eksternal baik di tingkat jurusan maupun universitas sebagai unit pengusul
sesuai tingkat skema blockgrant. Pada tingkat implementasi program pengembangan,
monevin diarahkan untuk meng-akses kemajuan pelaksanaan kegiatan program dan
memberikan masukan agar output dan outcome sesuai target indikator yang telah
dirumuskannya.

44
E. Indikator Kinerja Universitas Bengkulu
Secara umum, terdapat empat jenis indikator kinerja yang digunakan untuk acuan
dalam pemantauan dan evaluasi atau indikator kinerja Universitas bengkulu sebagai
berikut:
1. Indikator masukan, mencakup antara lain kurikulum, mahasiswa, dana, sarana dan
prasarana belajar, data dan informasi, staf pengajar, sumber belajar, motivasi
belajar, kesiapan mahasiswa dalam belajar, kebijakan dan peraturan serta
perundang-undangan yang berlaku.
2. Indikator proses, meliputi masa studi, model pelaksanaan perkulihan, lama
menyelesaikan tugas akhir, jumlah mahasiswa pindah atau drop out, efektivitas
perkuliahan, mutu proses perkuliahan, dan Penggunaan metode pembelajaran.
3. Indikator keluaran, terdiri dari jumlah lulusan, IPK lulusan, kualitas lulusan ,
jumlah lulusan berdasarkan jenis kelamin
4. Indikator dampak, antara lain berupa masa tunggu lulusan mendapatkan pekerjaan,
studi lanjut lulusan, kesesuaian keahlian lulusan dengan bidang pekerjaan,
pengaruh lulusan terhadap angkatan kerja

Indikator kinerja yang diukur dalam pemantauan dan evaluasi meliputi sepuluh
program strategis Universitas Bengkulu yaitu, (1) peningkatan akses dan komitmen
masyarakat, (2) peningkatan kualitas program, (3) peningkatan kualitas penelitian dan
publikasi, (4) peningkatan kualitas pengabdian pada masyarakat, (5) peningkatan softskill
dan lifeskills mahasiswa, (6) peningkatan sistem informasi manajemen, (7) Peningkatan
otonomi pengelolaan sumberdaya manusia, (8) peningkatan otonomi pengelolaan
keuangan dan asset, (9) Pencitraan publik, (10) Pembentukkan PT-BHP.
Dari sepuluh program strategis tersebut selanjutnya dijabarkan kedalam rencana operasional
Universitas Bengkulu dan diuraikan menjadi indikator kunci/prioritas untuk mengukur
keberhasilan dalam mencapai target Rencana Operasional Universitas Bengkulu tahun
2006-2010.

45
Tabel 10. Indikator Kunci dan Target Capaian UNIB
KONDISI DAN TARGET
NO. SASARAN INDIKATOR KUNCI 2006 2007 2008 2009 2010
1 Peningkatan akses dan komitmen · Jumlah program studi S1 dan diploma baru/tahun 7 5 10 2 -
masyarakat
· Jumlah program S2 baru/tahun 1 2 2 2 -
· Jumlah program doktor baru/tahun - - 1 1 1
· Jumlah Jurusan & Fakultas baru/tahun - 5 4 - 1
· Jumlah program sertifikasi - 1 2 3 4
· Penambahan jumlah penerima beasiswa miskin 2% 2% 2% 2% 2%
· Paket pelatihan bagi masyarakat 5 7 9 11 13
· Jumlah kerjasama tingkat lokal 15 20 25 30 35
· Junlah kerjasama tingkat nasional 5 10 15 20 25
· Jumlah kerjasama tingkat internasional - 3 3 3 3
· Jumlah kelas standar internasional - 1 2 2 2
· Penambahan asal mahaiswa dari luar Prop. Bengkulu 25% 30% 35% 40% 40%

2 Peningkatan kualitas program · Standarisasi kurikulum bagi program studi - 10% 30% 50% 70%
· Matakuliah terintegrasi 1% 1,5% 2% 2,5% = 2,5%
· Monitoring dan evaluasi kurikulum program studi - 10% 30% 50% 70%

· Jumlah S2 (orang) 462 472 482 492 502


· Jumlah doktor (orang) 77 82 87 93 98
· Jumlah professor 0,9% 2% 5% 7% 9%
· Nilai TOEFL bagi dosen baru = 450 = 465 = 480 = 500 = 500
· IPK lulusan 2,75-3,50 2,75-3,50 2,75-3,50 2,75-3,50 2,75-3,5
· Masa tunggu lulusan memperoleh pekerjaan (bln) Dec-48 12-Jul 12-Jul 12-Jul 12-Jul

· Kelulusan tepat waktu = 2% = 6% = 10% = 15% = 20%


· Akreditasi program studi 65% 68% 70% 72% 74%
· Akreditasi UPM-UNIB - - C - B
· Memiliki SOP 25% 50% 100% 100% 100%
· Akreditasi institusi UNIB - - C C B
· Peningkatan kompetensi karyawan 5% 7% 9% 11% 13%
3 Peningkatan kualitas penelitian dan · Penambahan jumlah judul penelitian unggulan 1 2 2 3 3
publikasi
· Jumlah penelitian per tahun 100 120 130 140 150
· Jumlah publikasi per tahun 50 60 65 70 75
· Jumlah peer group 7 9 11 13 15
· Jumlah HAKI per tahun 1 2 2 3 3
· Jumlah buku ilmiah yang diterbitkan dalam 5 tahun 15 20 25 30 = 30
terakhir
· Akreditasi jurnal ilmiah 4 5 6 6 7
4 Peningkatan kualitas pengabdian · Jumlah judul pengabdian unggulan per tahun 1 2 2 3 3
pada masyarakat · Keterlibatan dosen dalam pengabdian per tahun 5% 11% 17% 23% 29%

· Keterlibatan mahasiswa dalam pengabdian/tahun 25% 35% 45% 55% 65%

· Persentase publikasi tahun berjalan 25% 35% 45% 55% 70%


· Jumlah HAKI per tahun - 1 2 3 4
· Jumlah desa binaan per tahun - 3 6 9 12
· Peresentase pelaksanaan KKN berbasis potensi desa 10% 40% 50% 60% 70%

· Desiminasi hasil pengabdian tahun berjalan - 10% 30% 40% 50%


· Akreditasi jurnal pengabdian pada masyarakat - - - C

5 Peningkatan softskill dan life skills · Persentase jumlah mahasiswa berprestasi tingkat 1% 2% 3% 4% = 5%
mahasiswa nasional
· jumlah karya keterampilan mahasiswa 15 20 23 26 29
· Persentase keputusan melibatkan mahasiswa. 5% 7% 9% 11% 13%
· TOEFL lulusan > 400 5% 10% 15% 20% 20%
· Persentase lulusan baru yang berwirausaha 1% 2% 3% 4% 5%
6 Peningkatan sistem informasi · Persentase unit-unit tersambung intranet/internet 40% 60% 80% 90% 100%
manajemen
· Terjadi kesalahan informasi 8% 6% 4% 2% =2%
· Waktu tunggu perolehan informasi 5 hari 4 hari 7 jam 5 jam = 5 jam
· Frekuensi akses intranet oleh unit-unit 3 hari 1x 2 hari 1 x 1 hari 1 x 1 hari 2x 1 hari 3x

46
Tabel 10. Indikator Kunci dan Target Capaian UNIB (lanjutan)
KONDISI DAN TARGET
NO. SASARAN INDIKATOR KUNCI
2006 2007 2008 2009 2010
7 Peningkatan otonomi pengelolaan Pertemuan rutin terjadwal 3bln sekali 2 bln sekali 1 bln sekali 2mg sekali 1 mg sekali
sumberdaya manusia, Persentase penambahan degree 2% 2% 2% 2%% 2%
training karyawan & dosen

Persentase non degre training 3% 5% 5% 5% 5%


karyawan & dosen
Persentase beban kerja sesuai 50% 55% 60% 65% 70%
spesialisasinya
8 Peningkatan otonomi pengelolaan Persentase unit-unit yang 40% 50% 60% 70% 80%
keuangan dan asset dapat mengelola keuangan dan
aset
Temuan penyimpangan =0.5% =0.5% =0.5% =0,5% =0,5%
keuangan dan aset
Akses informasi keuangan 0% 50% 100% 100% 100%
universitas oleh sivitas akademika

9 Pencitraan publik. Pengakuan =rata-rata =rata-rata rata-rata = rata-rata Kompetitif


masyarakat/peringkat perguruan
tinggi secara nasional

Jumlah jaringan kerjasama 3 3 3 3 3


internasional
Calon mahasiswa dari luar 10% 15% 20% 25% 30%
Bengkulu
Kenaikkan jumlah pendaftar 5% 10% 15% 20% 25%
SPMB yang memilih UNIB

Peningkatan nilai SPMB 515 525 535 550 575


10 Pengembangan UNIB menjadi PT-BHP Pembentukkan PT-BHP - - - PT-BHP
terbentuk
Persentase 10% 50% 80% 100% 100%
dosen/karyawan/mahasiswa
memhami kesiapan PT BHP
Persentase penyiapan aturan, 20% 75% 100% 100% 100%
kebijakan, dan sistem PT BHP

Peningkatan perolehan 5% 10% 20% 30% =30%


pendapatan lembaga

47
DAFTAR PUSTAKA

Anonimus. 2005. Rancangan Undang Undang tentang Badan Hukum Pendidikan, Jakarta.

Anonimus. 2005. Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Pendanaan dan Pengelolaan


Pendidikan. Depdiknas, Jakarta.

BAN. 2005. Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi. BAN, Depdiknas, Jakarta.

Depdiknas. 2005. Rencana Pembangunan Jangka Panjang. Depdiknas, Jakarta.

UNIB. 2004. Statuta Universitas Bengkulu. Universitas Bengkulu, Bengkulu.

UNIB. 2005. Memorandum Akhir Jabatan Rektor Universitas Bengkulu Periode 2001-
2005. Universitas Bengkulu, Bengkulu.

UNIB. 2005. Laporan Tengah Tahunan Universitas Bengkulu. Universitas Bengkulu,


Bengkulu.

UNIB. 2005. Prospektus Universitas Bengkulu Tahun 2005. Universitas Bengkulu,


Bengkulu.

Knapp, D. E. 2001. The Brand Mindset. Diterjemahkan oleh Sisnuhadi. Penerbit Andi,
Yogyakarta.

Ramli, R. Dan A. Warsidi. 2001. Asas-Asas Manajemen. Pusat Penerbitan Universitas


Terbuka. Jakarta.

Sudibyo, B. 2005. Kebijakan Pembangunan Pendidikan Nasional. Disampaikan pada Rapat


Kerja Nasional Departemen Pendidikan Nasional. Jakarta.

48
Lampiran 1. Bagan Struktur Organisasi Universitas Bengkulu

Rektor
Pembantu Rektor Pembantu Rektor
Pembantu Rektor Bidang Administrasi Pembantu Rektor
Bidang
Senat Universitas Bidang Akademik Bidang Lainnya Dewan Penyantun
Umum Kemahasiswaan

Biro Administrasi Akademik,


Kemahasiswaan, Perencanaan, dan Sistem Biro Administrasi
Informasi Umum dan
Keuangan

Bagian Pendidikan Bagian Bagian Perencanaan Bag Umum, Bagian Bagian


dan Kerjasama Kemahasiswaan dan S I Hukum dan Tata Kepegawaian Keuangan
Laksana

1 2 3 4 5 6 7 8
10 11 12 13 14 15 16 17
9

Keterangan : 3. Sub Bag Sarana dan Prasarana 6. Sub Bag Pelay. Kesej Mahasiswa
9. Sub Bag Tata Usaha 12. Sub Bag Perlengkapan 15. Sub Bag Monitoring
1. Sub Bag Ped. Dan Evaluasi4. Sub Bag Kerjasama 7. Sub Bag Sistem Informasi 10. Sub Bag Rumah Tangga 13. Sub bag Tenaga Adm 16. Sub Bag dana Masyarakat
2.. Sub Bag Reg. dan Statistika
5. Sub Bag Minat Penalar Informasi Kemhs 8. Sub Bag Perencanaan 11. Sub Bag Hukum Tatalaksana14. Sub bag Tenaga Akademik 17. Sub Bag Angg Rutin dan Pembangunan

UPT Fakultas Lembaga Lembaga


Perpustakaa
UPT Penelitian Pengabdian Bag TU
Komputer Fakultas Bag TU pada
Lainnya Bag. TU
PUSAT
Jurusan
PUSAT PUSAT
Sub Bag TU

Data & Informasi


PUSAT

Data & Informasi

Sub Bag Umum

Sub Bag Prog.


Sub Bag Umum

Sub Bag Prog.


Laboratorium/
Kemahasiswaan
& perlengkapan
Sub Bag Umum

Kepegawaian
Keuangan &

Studio
Pendidikan

Sub Bag
Sub Bag

Sub Bag

49
Lampiran 2. Rencana Strategis Universitas Bengkulu 2006-2016
Isu-isu Strategis Program Strategis Kegiatan
Perluasan dan 1 Pengembangan program studi, jurusan, fakultas yang market driven
Pemerataan Akses 1. Peningkatan Akses Masyarakat
2 Pengembangan model pendidikan program inservice
3 Pengembangan outreach program

2. Peningkatan komitmen 1 Peningkatan kerjasama dengan stakeholder baik lokal, nasional dan internasional baik
masyarakat pemerintah maupun swasta.
2 Peningkatan promosi untuk meningkatkan brand equity
3 Peningkatan mutu pelayanan terhadap stakeholder
4 Penguatan unit-unit yang ada dalam pembentukan brand image

Peningkatan Mutu, 3. Peningkatan kualitas Program 1 Pengembangan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja
relevansi, dan daya Saing Akademik
2 Peningkatan kualifikasi dan kompetensi dosen
3 Pengembangan Pembelajaran berbasis riset
4 Peningkatan layanan pembelajaran
5 Pengembangan dan pelaksanaan sistem penjaminan mutu
6 Pengembangan pembelajaran berbasis ICT
7 Benchmarking PBM
8 Pengembangan Inovasi PBM
9 Peningkatan kapasitas lembaga untuk meraih Program Hibah Kompetisi
10 Peningkatan akreditasi
11 Optimalisasi dan standarisasi laboratorium.
12 Peningkatan sarana dan prasarana program akademik
13 Peningkatan kualitas lulusan

4. Peningkatan kualitas penelitian 1 Pengembangan program penelitian unggulan


dan publikasi 2 Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika dalam penelitian, publikasi dan
HAKI serta pengembangan ipteks.

50
Isu-isu Strategis Program Strategis Kegiatan
3 Peningkatan kualitas dan kuantitas insentif dan research award
4 Optimalisasi peer group.
5 Peningkatan profesionalisme penelitian sivitas akademika
5. Peningkatan kualitas pengabdian 1 Pengembangan program unggulan
pada masyarakat
2 Peningkatan motivasi dan partisipasi sivitas akademika
3 Pengembangan pengabdian pada masyarakat berbasis riset, potensi wilayah dan
kebutuhan masyarakat
4 Pengembangan desa binaan
5 Pengembangan KKN terpadu dan berkelanjutan
6. Peningkatan Softskills dan lifeskills 1 Peningkatan kualitas penalaran, keilmuan, minat dan bakat mahasiswa
mahasiswa
2 Pengembangan integritas antara kegiatan kurikuler dan ekstra kurikuler.
3 Peningkatan budaya sikap akademik, sosial, kemandirian dan kreativitas
4 Pengembangan inkubator kewirausahaan
5 Peningkatan kesejahteraan mahasiswa
6 Popularitas (Peningkatan tingkat kompetisi program)
7 Peningkatan sarana dan prasarana organisasi kemahasiswaan
8 Peningkatan kepuasan mahasiswa
9 Peningkatan keterlibatan mahasiswa dalam pengambilan keputusan

Penguatan Tata Kelola, 7. Peningkatan sistem informasi 1 Peningkatan dan pengembangan sistem pengelolaan organisasi
Akuntabilitas dan manajemen berbasis teknologi
Pencitraan Publik informasi
2 Peningkatan akses informasi
3 Peningkatan kinerja sistem informasi dalam memanfaatkan teknologi informatika
4 Pengembangan pola komunikasi dengan stakeholder internal dan eksternal
5. Pengelolaan informasi secara efektif dan efisien
6 Peningkatan efisiensi sistem informasi universitas berbasis Teknologi Informasi
7 Peningkatan efisiensi kelembagaan

51
Isu-isu Strategis Program Strategis Kegiatan
8 Pengembangan sistem informasi keuangan
9 Pengembangan tata kearsipan

Percepatan UNIB menjadi PT-BHP 1 Pengembangan manajemen SDM


8. 1. Peningkatan otonomi pengelolaan 2. Peningkatan manajemen fasilitas fisik
sumberdaya manusia
3 Peningkatan kebanggaan terhadap UNIB (E’sprit d corp)
4. Rasionalisasi keorganisasian
1 Peningkatan jumlah dan sumber dana
8.2. Peningkatan otonomi pengelolaan 2 Peningkatan akuntabilitas pengelolaan keuangan
keuangan dan asset
3 Perbaikan mekanisme alokasi dana dan pencairan dana
4 Perbaikan kapasitas manajerial dan kinerja pengelolaan keuangan
5 Perbaikan sistem manajemen monitoring dan evaluasi internal
6 Pengembangan SOP
7 Peningkatan sarana dan prasarana perpustakaan

9. Peningkatan brand image UNIB 1 Diseminasi profil lembaga ke semua stakeholder


2 Peningkatan jaringan kerjasama dengan pemerintah pusat dan daerah, industri,
masyarakat
3 Pengembangan University Venture
4 Peningkatan disiplin kerja
5 Program kampus hijau dan bersih
6 Pengembangan tata pamong

52
Lampiran 3. Rencana Operasional UNIB Tahun 2006-2010

Issue Strategis: Perluasan dan Pemerataan Akses


Program Strategis: Peningkatan Akses Masyarakat
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Pengembangan Program Mengembangkan PS, 1(satu) program S2, Satu Fakutas, Tiga Program Dua Program S2, Satu Program
Studi, Jurusan, Fakultas Jurusan & Fakultas empat program S1 empat jurusan, diploma, Enam Dua Program doktor, Satu
yang market driven sesuai dengan empat program Program S1, 2 Studi S1, satu Fakultas
kebutuhan S1, dua program Program S2, empat program doktor
stakeholder S2 jurusan, satu (S3)
program doktor
(S3)

Satu kelas Satu kelas Penguatan Penguatan


internasional internasional
(konservasi
hutan tropis)
2 Pengembangan model Meningkatkan jalur Dua ekstensi Penambahan Penambahan Satu
pendidikan program in pendidikan bagi Satu program program ekstensi
service stakeholder yang telah ekstensi
bekerja
Tersusunnya Pembentukan Pembentukan dan Pembentukan Pembentukan
proposal program dan pelaksanaan pelaksanaan dua dan pelaksanaan dan pelaksanaan
sertifikasi satu program program sertifikasi tiga program empat program
sertifikasi sertifikasi sertifikasi
5 paket pelatihan Penambahan dua Penambahan dua Penambahan dua Penambahan dua
paket pelatihan paket pelatihan paket pelatihan paket pelatihan
Pelatihan 2 buah e-book Penambahan 2 Penambahan 2 Penambahan 2
pembuatan bahan buah e-book buah e-book buah e-book
ajar dalam bentuk e-
book
Satu sekolah Dua sekolah binaan Tiga sekolah Empan sekolah
binaan binaan binaan

53
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
3 Pengembangan outreach Meningkatkan jumlah Jumlah penerima Jumlah penerima Jumlah penerima Jumlah penerima Jumlah penerima
Program mahasiswa miskin di beasiswa beasiswa beasiswa beasiswa beasiswa
propinsi Bengkulu mahasiswa miskin mahasiswa mahasiswa miskin mahasiswa mahasiswa
yang dapat mengakses meningkat 2% miskin meningkat 2% miskin miskin
UNIB meningkat 2% meningkat 2% meningkat 2%
Rasio mahasiswi Rasio mahasiswi Rasio mahasiswi Rasio mahasiswi Rasio mahasiswi
dan mahasiswa 2:3 dan mahasiswa dan mahasiswa 1:1 dan mahasiswa dan mahasiswa
1:1 1:1 1:1
1% mahasiswa 2% mahasiswa 3% mahasiswa 4% mahasiswa
yang diterima yang diterima yang diterima yang diterima
melalui jalur melalui jalur melalui jalur melalui jalur
khusus berasal khusus berasal dari khusus berasal khusus berasal
dari wilayah wilayah pesisir dari wilayah dari wilayah
pesisir pesisir pesisir

54
Issue Strategis:Perluasan dan Pemerataan Akses
Program Strategis: Peningkatan Komitmen Masyarakat

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Peningkatan kerjasama Meningkatkan Identifikasi 5 MoU 3 MoU 3 MoU 3 MoU
dengan stakeholder kerjasama di bidang stakeholder
tridarma perguruan potensial
tinggi
Tindak lanjut Tindak lanjut MoU Tindak lanjut Tindak lanjut
MoU MoU MoU
Satu kerjasama Satu kerjasama di Satu kerjasama Satu kerjasama
di bidang bidang di bidang di bidang
pembelajaran pembelajaran pembelajaran pembelajaran
tingkat tingkat tingkat tingkat
internasional internasional internasional internasional
Keterlibatan (3:1) (4:1) (5:1) (6:1)
mahasiswa dalam
kegiatan dosen
(2:1)
2 Peningkatan promosi Meningkatkan jumlah Pendaftar SPMB Pendaftar SPMB Pendaftar SPBM Pendaftar SPMB Pendaftar SPMB
untuk meningkatkan calon mahasiswa naik 5% dari tahun naik 10% dari naik 15% dari naik 20% dari naik 25% dari
brand equity 2005 tahun 2006 tahun 2007 tahun 2008 tahun 2009
Adanya jalur Adanya jalur Adanya jalur Adanya jalur
khusus khusus penerimaan khusus khusus
penerimaan mahasiswa penerimaan penerimaan
mahasiswa mahasiswa mahasiswa
3 Peningkatan mutu Meningkatkan kinerja 25% SOP 50% SOP 100% SOP
pelayanan terhadap pimpinan, dosen dan terbentuk terbentuk terbentuk
stakeholder karyawan

55
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Penataan ulang Satu Lembaga 20% unit diaudit 40% unit diaudit 60% unit diaudit
struktur organisasi audit terbentuk
Studi banding bagi Pelatihan
karyawan peningkatan
kompetensi
pengelola
Magang untuk
karyawan
Penyusunan data 50% data base 100% data base Updating data Updating data
base Universitas Universitas Universitas
tersusun tersusun
4 Penguatan unit-unit yang Meningkatkan Strukturisasi 10% unit di 20% unit di UNIB 30% unit di 40% unit di
ada dalam pembentukkan kompetensi unit-unit Lembaga, UPT, UNIB menerapkan SOP UNIB UNIB
brand image di UNIB pusat penelitian menerapkan menerapkan SOP menerapkan
dan pengabdian SOP SOP
Pelatihan
manajemen
pengelola unit-unit

56
Issue Strategis: Peningkatan Mutu, Relevansi dan Daya Saing
Program Strategis: Peningkatan Kualitas Program Akademik

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Pengembangan Mensinkronisasikan Pelatihan evaluasi 10 % program 30 % program studi 50% program 70 % program
kurikulum yang relevan kurikulum dengan dan pembuatan studi studi studi
dengan kebutuhan pasar kebutuhan pasar kerja kurikulum
kerja
2 Peningkatan kualifikasi Meningkatkan skor Toefl dosen Skor Toefl dosen Skor Toefl dosen Skor Toefl dosen
dan kompetensi dosen kualifikasi dan baru >=450. baru >=475. baru >=475. baru >=500
kompetensi dosen
50% dosen muda 60% dosen 65% dosen muda 70% dosen muda 80% dosen
sudah mengikuti muda sudah sudah mengikuti sudah mengikuti muda sudah
pelatihan mengikuti pelatihan pelatihan mengikuti
metodologi pelatihan metodologi metodologi pelatihan
pembelajaran metodologi pembelajaran pembelajaran metodologi
pembelajaran pembelajaran
25% dosen muda 30% dosen muda 40% dosen muda 50% dosen muda 60% dosen muda
studi lanjut studi lanjut studi lanjut studi lanjut studi lanjut
setingkat S2 setingkat S2 setingkat S2 setingkat S2 setingkat S2
10% dosen lulusan 12% dosen 14% dosen lulusan 16% dosen 18% dosen
S3 lulusan S3 S3 lulusan S3 lulusan S3
0,9% guru besar 2% guru besar 5% guru besar 7% guru besar 9% guru besar
Kegiatan ilmiah 5% Kegiatan ilmiah Kegiatan ilmiah Kegiatan ilmiah Kegiatan ilmiah
10% 15% 20% 25%
Keanggotaan dalam Keanggotaan Keanggotaan Keanggotaan Keanggotaan
asosiasi profesi dalam asosiasi dalam asosiasi dalam asosiasi dalam asosiasi
20% profesi 30% profesi 40% profesi 50% profesi 60%
Regenerasi 5% regenerasi 10% regenerasi 15% regenerasi 20% regenerasi
kepakaran kepakaran kepakaran kepakaran kepakaran
Keseusuaian Keseusuaian Keseusuaian Keseusuaian Keseusuaian
kepakaran dengan kepakaran kepakaran dengan kepakaran kepakaran
tugas mengajar dengan tugas tugas mengajar dengan tugas dengan tugas
<50% mengajar 50% 60% mengajar 70% mengajar 75%

57
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
3 Pengembangan Mengintegrasikan Pelatihan 11% pembelajaran 21% pembelajaran 26% pembelajaran 31% pembelajaran
pembelajaran berbasis hasil-hasil pembelajaran berbasis riset berbasis riset berbasis riset berbasis riset
riset penelitian dalam berbasis riset
perkualiahan
5% pembelajaran
berbasis riset 5%
4 Peningkatan layanan Meningkatkan Unit penjamin Unit penjamin Unit penjamin Unit penjamin Unit penjamin
pembelajaran mutu layanan mutu Fakultas, mutu Fakultas, mutu Fakultas, mutu Fakultas, mutu Fakultas,
pembelajaran Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS
masing-masing masing-masing masing-masing masing-masing masing-masing
25%, 10%, 7% 80%, 50%, 50% 100%, 75%, 100% 100%, 100%, 7% 100%, 100%, 7%
terbentuk terbentuk terbentuk terbentuk terbentuk
Dokumen PM di Dokumen PM di Dokumen PM di Dokumen PM di Dokumen PM di
Fakultas, Jurusan, Fakultas, Jurusan, Fakultas, Jurusan, Fakultas, Jurusan, Fakultas, Jurusan,
PS masing-masing PS masing-masing PS masing-masing PS masing-masing PS masing-masing
0%, 0%, 10% 50%, 25%, 50% 100%, 50%, 100% 100%, 50%, 100% 100%, 50%, 100%
Pemahaman & Pemahaman & Pemahaman & Pemahaman & Pemahaman &
pelaksanaan PM pelaksanaan PM pelaksanaan PM pelaksanaan PM pelaksanaan PM
pada pimpinan, dan BM pada dan BM pada dan BM pada dan BM pada
dosen, karyawan, pimpinan, dosen, pimpinan, dosen, pimpinan, dosen, pimpinan, dosen,
mahasiswa masing- karyawan, karyawan, karyawan, karyawan,
masing 25%, 10%, mahasiswa masing- mahasiswa masing- mahasiswa masing- mahasiswa masing-
10%, 5% masing 25%, 10%, masing 25%, 10%, masing 25%, 10%, masing 25%, 10%,
10%, 5% 10%, 5% 10%, 5% 10%, 5%

Standar akademik Standar akademik Standar akademik Standar akademik Standar akademik
dan kepuasan dan kepuasan dan kepuasan dan kepuasan dan kepuasan
stakeholder stakeholder stakeholdesr stakeholdesr stakeholdesr
terhadap Fakultas, terhadap Fakultas, terhadap Fakultas, terhadap Fakultas, terhadap Fakultas,
Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS Jurusan, PS
meningkat 25%, meningkat 25%, meningkat 25%, meningkat 25%, meningkat 25%,
10%, 7% 10%, 7% 10%, 7% 10%, 7% 10%, 7%

58
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
5 Pengembangan dan Mengoptimalkan Satu pedoman 100% Fakultas, 100% Fakultas, 100% Fakultas, 100% Fakultas,
pelaksanaan sistem sistem penjaminan kebijakan dan 50% Jurusan dan 75% Jurusan dan 100% Jurusan 100% Jurusan
penjaminan mutu mutu prosedur jaminan 50% Program 75% Program studi dan 100% dan 100%
mutu studi telah telah menerapkan Program studi Program studi
menerapkan telah telah
menerapkan menerapkan
Pedoman standar 100% Fakultas, 100% Fakultas, 100% Fakultas, 100% Fakultas,
mutu 50% Jurusan dan 75% Jurusan dan 100% Jurusan 100% Jurusan
50% Program 75% Program studi dan 100% dan 100%
studi telah telah menerapkan Program studi Program studi
menerapkan telah telah
menerapkan menerapkan
65% unit telah 80% unit telah 100% unit telah 100% unit telah 100% unit telah
memiliki dokumen memiliki memiliki dokumen memiliki memiliki
hasil evaluasi diri dokumen hasil hasil evaluasi diri dokumen hasil dokumen hasil
evaluasi diri evaluasi diri evaluasi diri
Pembuatan
program kajian
dan
pengembangan
sumber daya dan
pranata
kelembagaan
6 Pengembangan Meningkatkan 5% dosen dilatih e- 10% dosen dilatih 15% dosen dilatih 20% dosen 25% dosen
pembelajaran berbasis kualitas dan inovasi learning e-learning e-learning dilatih tentang e- dilatih e-learning
ICT PBM learning
1% dosen 2% dosen 3% dosen 4% dosen 5% dosen
mengembangkan mengembangkan mengembangkan mengembangkan mengembangkan
bahan ajar e- bahan ajar e- bahan ajar e- bahan ajar e- bahan ajar e-
learning learning learning learning learning
Koneksi intranet Koneksi intranet Koneksi intranet Koneksi intranet Koneksi intranet
150 200 250 300 350

59
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Pedoman rancangan 10% matakuliah 20% matakuliah 30% matakuliah 40% matakuliah
pembelajaran dan telah mempunyai telah mempunyai telah mempunyai telah mempunyai
evaluasi pedoman pedoman pedoman pedoman
rancangan rancangan rancangan rancangan
pembelajaran pembelajaran dan pembelajaran pembelajaran
dan evaluasi evaluasi dan evaluasi dan evaluasi
7 Benchmarking PBM Meningkatkan mutu 1% matakuliah 1,5% matakuliah 2% matakuliah 2,5% matakuliah 3% matakuliah
PBM telah di benchmark telah di telah di benchmark telah di telah di
benchmark benchmark benchmark
10 % kurikulum 15 % kurikulum PS 20 % kurikulum 25 % kurikulum
PS telah di telah di benchmark PS telah di PS telah di
benchmark benchmark benchmark
8 Pengembangan inovasi Mengembangkan Pelatihan inovasi Penambahan 5 Penambahan 10 Penambahan 10 Penambahan 10
PBM inovasi PBM PBM inovasi PBM inovasi PBM inovasi PBM inovasi PBM
75% dosen 100% dosen 100% dosen 100% dosen 100% dosen
mempunyai RKBM mempunyai mempunyai RKBM mempunyai mempunyai
RKBM dan SAP dan SAP dan RKBM dan SAP RKBM dan SAP
analisis instrumen dan analisis dan analisis
pembelajaran instrumen instrumen
pembelajaran pembelajaran
Insentif dosen Insentif dosen Insentif dosen Insentif dosen Insentif dosen
berprestasi berprestasi berprestasi berprestasi berprestasi
10% bahan ajar 20% bahan ajar 35% bahan ajar 50% bahan ajar 65% bahan ajar
terbaru terbaru terbaru terbaru terbaru
Pembuatan 25% dosen 35% dosen 45% dosen 55% dosen
pedoman evaluasi melaksanakan melaksanakan melaksanakan melaksanakan
kemajuan dan pedoman pedoman evaluasi pedoman pedoman
keberhasilan belajar evaluasi evaluasi evaluasi
mahasiswa

60
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
9 Peningkatan kapasitas Meningkatkan Dua staf per 45% unit 55% unit 65% unit 75% unit
lembaga untuk meraih kemampuan lembaga Jurusan telah memperoleh PHK memperoleh memperoleh memperoleh PHK
Program Hibah untuk meraih PHK mengikuti pelatihan PHK PHK
Kompetisi (PHK) penyusnan proposal
PHK, 25 % unit
memperoleh PHK
10 Peningkatan akreditasi Meningkatkan 65% program 68% program 70% program 72% program 74% program
akreditasi program terakreditasi terakreditasi terakreditasi terakreditasi terakreditasi
3 program 4 program 5 program 6 program 7 program
terakreditasi A terakreditasi A terakreditasi A terakreditasi A terakreditasi A
UPM universitas Penyusunan draft UPM
belum terakreditasi akreditasi UPM Terakreditasi C
Penyusunan draft Universitas Universitas
akreditasi terakreditasi C terakreditasi B
universitas
11 Optimalisasi dan Meningkatkan mutu Penyusunan aturan Pelatihan prosedur Pelaksanaan Pelaksanaan Pelaksanaan
standarisasi laboratorium laboratorium untuk dalam peningkatan standarisasi standarisasi standarisasi standarisasi
menunjang kegiatan resource sharing. laboratorium. laboratorium.. laboratorium. laboratoriumutama
tridarma perguruan Utama Utama
tinggi.
- Pelaksanaan - Pelaksanaan - Pelaksanaan - Pelaksanaan
standarisasi lab. resource sharing resource sharing resource sharing
Utama dan monitoring dan monitoring dan monitoring
dan evaluasi. dan evaluasi. dan evaluasi.
12 Peningkatan sarana dan Meningkatkan sarana Sarana dan Sarana dan Sarana dan Sarana dan
prasarana program dan prasarana prasarana fisik prasarana fisik prasarana fisik prasarana fisik
akademik program akademik
13 Peningkatan kualitas Meningkatkan daya Produktivitas Produktivitas Produktivitas Produktivitas Produktivitas
lulusan saing lulusan lulusan dari semua lulusan dari lulusan dari lulusan dari lulusan dari
mahasiswa 10% seluruh mahasiswa seluruh seluruh seluruh mahasiswa
13% mahasiswa 16% mahasiswa 19% 22%

61
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Lulus tepat waktu Lulus tepat waktu Lulus tepat Lulus tepat Lulus tepat
>2% 6% waktu 10% waktu 15% waktu 20%
IPK antara 2,75- IPK antara 2,75- IPK antara 2,75- IPK antara 2,75- IPK antara 2,75-
3,50 10% 3,50 15% 3,50 20% 3,50 30% 3,50 40%
DO dari seluruh DO dari seluruh DO dari seluruh DO dari seluruh DO dari seluruh
mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa <5%
Masa tunggu Masa tunggu Masa tunggu Masa tunggu Masa tunggu
lulusan 13-24 lulusan 7-12 bulan lulusan 7-12 lulusan 7-12 lulusan 7-12
bulan bulan bulan bulan
Pembuatan 20% lulusan UNIB 30% lulusan 40% lulusan 50% lulusan
program pelacakan UNIB UNIB UNIB
lulusan10% lulusan
UNIB
Satu unit pelayanan 10% lulusan 20% lulusan 30% lulusan 40% lulusan
informasi kerja mendapatkan mendapatkan mendapatkan mendapatkan
informasi kerja dari informasi kerja informasi kerja informasi kerja
unit dari unit dari unit dari unit
40 lulusan dilatih 40 lulusan dilatih 40 lulusan dilatih 40 lulusan dilatih

62
Issue Strategis : Peningkatan Mutu, Relevansi dan Daya Saing
Program Strategis: Peningkatan Kualitas Penelitian dan Publikasi

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Pengembangan program Menyusun dan Inventarisasi dan - Telaah kebutuhan 5% judul 10% judul 15% judul
penelitian unggulan membentuk program kompilasi stakeholder. penelitian sesuai penelitian sesuai penelitian sesuai
dan pusat penelitian penelitian sivitas kebutuhan kebutuhan kebutuhan
yang market driven akademika stakeholder stakeholder stakeholder
Klasifikasi Penentuan arah dan
penelitian sivitas agenda penelitian
akademika
Satu kerjasama di Satu kerjasama Satu kerjasama Satu kerjasama
bidang penelitian di bidang di bidang di bidang
tingkat penelitian tingkat penelitian tingkat penelitian tingkat
internasional internasional internasional internasional
Studi kelayakan Pendirian pusat Lima kerjasama Lima Kerjasama Lima Kerjasama
pendirian pusat penelitian berjalan berjalan berjalan
penelitian pengelolaan
wilayah pesisir dan
kelautan
Menyusun 5 judul penelitian 10 Judul 10 Judul 10 Judul
kerangka kebijakan unggulan penelitian penelitian penelitian
unggulan unggulan unggulan unggulan
penelitian

63
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
2 Peningkatan motivasi dan Meningkatkan 10 % dosen telah 25 % dosen telah 50 % dosen telah 75 % dosen telah 100 % dosen
partisipasi sivitas motivasi dan mengikuti mengikuti mengikuti mengikuti telah mengikuti
akademika dalam partisipasi sivitas pelatihan pelatihan pelatihan pelatihan pelatihan
penelitian, publikasi & akademika dalam penyusunan penyusunan penyusunan penyusunan penyusunan
HAKI serta penelitian, publikasi proposal penelitian proposal proposal penelitian proposal proposal
pengembangan ipteks & HaKI dan penulisan penelitian dan dan penulisan penelitian dan penelitian dan
artikel ilmiah penulisan artikel artikel ilmiah penulisan artikel penulisan artikel
ilmiah ilmiah ilmiah
100% proposal 100% proposal 100% proposal 100% proposal 100% proposal
penelitian di- penelitian di- penelitian di- penelitian di- penelitian di-
review oleh tim review oleh tim review oleh tim review oleh tim review oleh tim
pertimbangan pertimbangan pertimbangan pertimbangan pertimbangan
Jumlah proposal Jumlah proposal Jumlah proposal Jumlah proposal Jumlah proposal
yang diterima yang diterima yang diterima yang diterima yang diterima
meningkat 5% meningkat 5% meningkat 5% meningkat 5% meningkat 5%
-Standarisasi
penjaminan mutu
penelitian.
Identifikasi data Penyusunan Pemberian insentif Pemberian Pemberian
base penelitian aturan pemberian insentif insentif
yang berpotensi insentif patent.
HAKI.
10% hasil 20% hasil 30% hasil 40% hasil 50% hasil
penelitian dalam 3 penelitian dalam penelitian dalam 3 penelitian dalam penelitian dalam
tahun terakhir 3 tahun terakhir tahun terakhir 3 tahun terakhir 3 tahun terakhir
dipublikasikan di dipublikasikan di dipublikasikan di dipublikasikan di dipublikasikan di
jurnal terakreditasi jurnal jurnal terakreditasi jurnal jurnal
terakreditasi terakreditasi terakreditasi

64
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 karya di-HAKI 2 karya di- 2 karya di-HAKI 2 karya di-HAKI 2 karya di-HAKI
HAKI
Jumlah buku yang Jumlah buku Jumlah buku yang Jumlah buku Jumlah buku
diterbitkan dalam yang diterbitkan diterbitkan dalam yang diterbitkan yang diterbitkan
lima tahun terakhir dalam lima tahun lima tahun terakhir dalam lima tahun dalam lima tahun
15 judul terakhir 20 judul 25 judul terakhir 30 judul terakhir >30
judul
3 Peningkatan kualitas dan Meningkatkan Evaluasi aturan Revisi aturan 10% dosen 12% dosen 14% dosen
kuantitas insentif dan motivasi dan pemberian insentif pemberian mendapat karya mendapat karya mendapat karya
reseacrh award partisipasi sivitas insentif. inovatif inovatif inovatif
akademika dalam Penyusunan
penelitian, publikasi aturan award
& HAKI
5% dosen dan 5% dosen dan 5% dosen dan 5% dosen dan 5% dosen dan
0,1% mahasiswa 0,2% mahasiswa 0,3% mahasiswa 0,4% mahasiswa 0,5% mahasiswa
mendapat insentif. mendapat mendapat mendapat mendapat
penghargaan penghargaan karya penghargaan penghargaan
karya inovatif inovatif karya inovatif karya inovatif
4 Optimalisasi peer group Meningkatkan Terbentuknya 7 peer groups 14 peer groups 21 peer groups 28 peer groups
aktivitas peer groups standar perilaku terbentuk terbentuk terbentuk terbentuk
kecendikiawanan
Terbentuknya
prosedur
pengembangan
perilaku
kecendekiawanan
5 Peningkatan Meningkatkan Penambahan 500 150 titik koneksi 200 titik koneksi 250 titik koneksi 300 titik koneksi
profesionalisme profesionalisme koleksi jurnal dan internet internet internet internet
penelitian sivitas penelitian sivitas referensi dari tahun
akademika akademika sebelumnya.

65
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Penambahan Penambahan 1250 Penambahan Penambahan
1000 koleksi koleksi jurnal dan 1500 koleksi 2000 koleksi
jurnal dan referensi dari tahun jurnal dan jurnal dan
referensi dari sebelumnya. referensi dari referensi dari
tahun tahun tahun
sebelumnya. sebelumnya. sebelumnya.
Peningkatan Peningkatan Peningkatan Peningkatan
jumlah jumlah lab utama. jumlah jumlah
laboratorium laboratorium laboratorium
utama. utama. utama.
Penambahan offset
percetakan.
Pelatihan Pelatihan Pelatihan Pelatihan Pelatihan
metodologi metodologi metodologi metodologi metodologi
penelitian bagi 40 penelitian bagi penelitian bagi 40 penelitian bagi penelitian bagi
dosen muda dan 40 40 dosen muda dosen muda dan 40 40 dosen muda 40 dosen muda
mahasiswa dan 40 mahasiswa dan 40 dan 40
mahasiswa mahasiswa mahasiswa
Proposal yang Proposal yang Proposal yang Proposal yang Proposal yang
diterima meningkat diterima diterima meningkat diterima diterima
(8:1) meningkat (7:1) (6,5:1) meningkat (6:1) meningkat (5:1)
Perbaikkan sistem Monev Monev penelitian Monev Monev
monev penelitian. penelitian penelitian penelitian
Standarisasi 25% penelitian 35% penelitian 45% penelitian 55% penelitian
penjaminan mutu sesuai standar sesuai standar sesuai standar sesuai standar
penelitian.
Pelatihan pengelola Pelatihan penu- Jurnal LP Lomba penulisan Lomba penulisan
jurnal bagi sivitas lisan karya terakreditasi karya ilmiah karya ilmiah
akademika. ilmiah
Lomba penulisan Lomba penulisan
karya ilmiah karya ilmiah

66
Issue Strategis: Peningkatan Mutu, Relevansi dan Daya Saing
Program Strategis: Peningkatan kualitas pengabdian pada masyarakat

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Pengembangan program Menyusun program Inventarisasi dan Telaah 20 % hasil 40% hasil 60% hasil
unggulan pengabdian unggulan dan kompilasi kebutuhan pengabdian pengabdian pengabdian
pada masyarakat membentuk pusat- pengabdian sivitas stakeholder memenuhi memenuhi memenuhi
pusat pengabdian akademika kebutuhan kebutuhan kebutuhan
yang relevan dengan stakeholder stakeholder stakeholder
stakeholder
Klasifikasi dan Terbentuknya 20 % kegiatan 30% kegiatan 40% kegiatan
penentuan arah payung pengabdian pengabdian pengabdian
pengabdian sivitas pengabdian mengacu payung mengacu payung mengacu payung
akademika pengabdian pengabdian pengabdian
Studi kelayakan Pemberdayaan terjalinnya 2 terjalinnya 4 terjalinnya 5
revitalisasi pusat pusat pengabdian kerjasama dengan kerjasama kerjasama
pengabdian yang market stakeholder dengan dengan
driven stakeholder stakeholder
Menyusun Penyusunan 2 proposal dapat 3 proposal 4 proposal
kerangka kebijakan proposal berkompetisi
unggulan pengabdian (didanai)
pengabdian unggulan
multidisiplin (Sibermas, UJI,
Vucer Multi
Years, dll)

2 Peningkatan motivasi dan Meningkatkan Peningkatan minat Peningkatan Peningkatan minat Peningkatan . Peningkatan
partisipasi sivitas motivasi dan melalui: (1) minat melalui: melalui: (1) minat melalui: minat melalui:
akademika pada partisipasi sivitas sosialisasi, (2) (1) sosialisasi, sosialisasi, (2) (1) sosialisasi, (1) sosialisasi,
pengabdian pada akademika dalam pelatihan satu kali, (2) pelatihan satu pelatihan satu kali, (2) pelatihan satu (2) pelatihan satu
masyarakat melaksanakan (3) bedah proposal kali, (3) bedah (3) bedah proposal kali, (3) bedah kali, (3) bedah
pengabdian sebanyak 5% dari proposal sebanyak 5% dari proposal proposal
proposal yang sebanyak 5% proposal yang sebanyak 5% sebanyak 5%
masuk dari proposal masuk dari proposal dari proposal
yang masuk yang masuk yang masuk

67
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
5% dosen terlibat 10% dosen 15% dosen terlibat 20% dosen 25% dosen
dalam kegiatan terlibat dalam dalam kegiatan terlibat dalam terlibat dalam
PPM kegiatan PPM PPM kegiatan PPM kegiatan PPM
Keterlibatan Keterlibatan Keterlibatan Keterlibatan Keterlibatan
mahasiswa dalam mahasiswa mahasiswa dalam mahasiswa mahasiswa
PPM 25% dalam PPM 35% PPM 45% dalam PPM 55% dalam PPM 65%
3 Pengembangan Menghasilkan Inventarisasi hasil Pelaksanaan Pelaksanaan Pelaksanaan Pelaksanaan
pengabdian pada pengabdian penelitian yang pengabdian pengabdian pengabdian pengabdian
masyarakat berbasis riset, masyarakat yang dapat diaplikasikan masyarakat masyarakat masyarakat masyarakat
potensi wilayah dan berkualitas sehinggga ke masyarakat berbasis riset berbasis riset 21% berbasis riset berbasis riset
kebutuhan masyarakat mampu mencari 10% 30% 35%
solusi permasalahan
yang dihadapi
masyarakat
25% hasil 35% hasil 45% hasil 55% hasil 70% hasil
pengabdian tahun pengabdian pengabdian tahun pengabdian pengabdian
berjalan tahun berjalan berjalan tahun berjalan tahun berjalan
dipublikasikan dipublikasikan dipublikasikan dipublikasikan dipublikasikan

Peningkatan Peningkatan Pengajuan Dharma Penguatan


kualitas artikel kualitas artikel akreditasi Dharma Rafflesia
pengabdian dalam pengabdian Rafflesia terakreditasi C
Dharma Rafflesia dalam Dharma
Rafflesia
Penyusunan Profil 10 % hasil 30% hasil 40% hasil 50% hasil
Pengabdian untuk pengabdian telah pengabdian telah pengabdian telah pengabdian telah
didesiminasikan didesi-minasikan didesiminasikan didesi-minasikan didesi-minasikan

68
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Menghasilkan Identifikasi 3 kabupaten/kota 5 kabupaten 7 Kabupaten Seluruh
pengabdian yang potensi dalam telah mempunyai Kabupaten/kota
mempunyai bentuk database data base (Propinsi)
keunggulan untuk wilayah wilayah
pemberdayaan
masyarakat
4 Pengembangan desa Terbangun model Inventarisasi Pembinaan 3 Pembinaan 3 desa Pembinaan 6 Pembinaan 6
binaan pengembangan keadaan wilayah desa desa desa
pedesaan di wilayah
pesisir, pertanian
dataran rendah dan
tinggi
5 Pengembangan KKN Integrasi potensi desa Menyusun 40 % 50 %Pelaksanaan 60 % 70 %
yang terpadu yang dan karakteristik database desa Pelaksanaan program KKN Pelaksanaan Pelaksanaan
berkelanjutan fakultas dengan lokasi KKN program KKN yang berbasis program KKN program KKN
program KKN yang berbasis potensi desa dan yang berbasis yang berbasis
potensi desa dan karakteristik potensi desa dan potensi desa dan
karakteristik fakultas karakteristik karakteristik
fakultas fakultas fakultas
Penyusunan model
KKN yang relevan
dengan
karakteristik
masing-masing
fakultas

69
Issue Strategis: Peningkatan Mutu, Relevansi dan Daya Saing
Program Strategis: Peningkatan Softskill dan Lifeskill Mahasiswa
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Peningkatan kualitas Meningkatkan Penalaran 7 jenis pelatihan 10 jenis pelatihan 10 jenis 12 jenis 15 jenis
penalaran, keilmuan, kualitas penalaran, dan pelatihan pelatihan pelatihan
minat, dan bakat keilmuan, minat dan keilmuan
mahasiswa bakat mahasiswa
40 % lulusan 50% lulusan 60% lulusan 70% lulusan 80% lulusan
menguasai prgram menguasai prgram menguasai menguasai menguasai
Word, Excell, dan Word, Excell, dan prgram Word, prgram Word, prgram Word,
Powerpoint Powerpoint Excell, dan Excell, dan Excell, dan
Powerpoint Powerpoint Powerpoint
<1% lulusan tahun 2% lulusan tahun 3% lulusan 4% lulusan 5% lulusan
berjalan berjalan tahun berjalan tahun berjalan tahun berjalan
mempunyai nilai mempunyai nilai mempunyai nilai mempunyai nilai mempunyai nilai
TOEFL = 400 TOEFL = 400 TOEFL = 400 TOEFL = 400 TOEFL = 400
<1% mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa <5% mahasiswa
menulis dan menulis dan menulis dan menulis dan menulis dan
berbicara dalam berbicara dalam berbicara dalam berbicara dalam berbicara dalam
bahasa Inggris bahasa Inggris bahasa Inggris bahasa Inggris bahasa Inggris
1% lulusan telah 2% lulusan telah 3% lulusan telah 4% lulusan telah 5% lulusan
presentasi ilmiah presentasi ilmiah presentasi ilmiah presentasi ilmiah presentasi ilmiah
tingkat nasional tingkat nasional tingkat nasional tingkat nasional tingkat nasional
1% lulusan telah 2% lulusan telah 3% lulusan telah 4% lulusan telah 5% lulusan telah
menulis di jurnal menulis di jurnal menulis di jurnal menulis di jurnal menulis di jurnal
ilmiah nasional ilmiah nasional ilmiah nasional ilmiah nasional ilmiah nasional
1% lulusan telah 2% lulusan telah 3% lulusan telah 4% lulusan telah 5% lulusan telah
mampu mampu mampu mampu mampu
menghasilkan menghasilkan menghasilkan menghasilkan menghasilkan
aktivitas ekonomi aktivitas ekonomi aktivitas aktivitas aktivitas
secara mandiri secara mandiri ekonomi secara ekonomi secara ekonomi secara
mandiri mandiri mandiri

70
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1% mahasiswa 2,5% mahasiswa 5% mahasiswa 7,5% mahasiswa 10% mahasiswa
mengikuti mengikuti mengikuti mengikuti mengikuti
pelatihan pelatihan pelatihan pelatihan pelatihan
kewirausahaan kewirausahaan kewirausahaan kewirausahaan kewirausahaan
1% mahasiswa 1,5% mahasiswa 2% mahasiswa 3% mahasiswa 4% mahasiswa
terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan
bisnis berbasis bisnis berbasis bisnis berbasis bisnis berbasis bisnis berbasis
bidang ilmu bidang ilmu bidang ilmu bidang ilmu bidang ilmu
1% mahasiswa 1,5% mahasiswa 2,0% mahasiswa 2,0% mahasiswa 2,5% mahasiswa
terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan terlibat kegiatan
LKTM, KIR, LKTM, KIR, LKTM, KIR, LKTM, KIR, LKTM, KIR,
PKM, seminar PKM, seminar PKM, seminar PKM, seminar PKM, seminar
1 kegiatan 2 kegiatan 3 kegiatan 4 kegiatan 4 kegiatan
pagelaran seni pagelaran seni pagelaran seni pagelaran seni pagelaran seni
1 kegiatan apresiasi 2 kegiatan 3 kegiatan 4 kegiatan 4 kegiatan
sastra apresiasi sastra apresiasi sastra apresiasi sastra apresiasi sastra
4 kegiatan olahraga 5 kegiatan 6 kegiatan 7 kegiatan 10 kegiatan
PKM 14 judul, PKM 18 judul, PKM 20 judul, PKM 22 judul, PKM 24 judul,
PKMI 1 judul PKMI 2 judul PKMI 3 judul PKMI 4 judul PKMI 5 judul
2 Pengembangan integritas Meningkatkan 1% matakuliah 1,5% matakuliah 2% matakuliah 2,5% matakuliah =2,5%
antara kegiatan kurikuler relevansi kegiatan terintegrasi terintegrasi terintegrasi terintegrasi matakuliah
dan ekstra kurikuler kurikuler dengan terintegrasi
ekstrakurikuler

71
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
3 Peningkatan budaya sikap Meningkatkan 30% mahasiswa 40% mahasiswa 60% mahasiswa 70% mahasiswa 80% mahasiswa
akademik, sosial, perilaku positif memahami nilai, memahami nilai, memahami nilai, memahami nilai, memahami nilai,
kemandirian dan mahasiswa dalam etika, sikap dan etika, sikap dan etika, sikap dan etika, sikap dan etika, sikap dan
kreativitas akademik, sosial, moral akademis, moral akademis, moral akademis, moral akademis, moral akademis,
kemandirian dan sosial, kemandirian sosial, kemandirian sosial, sosial, sosial,
kreativitas dan kreativitas dan kreativitas kemandirian dan kemandirian dan kemandirian dan
kreativitas kreativitas kreativitas
10% mahasiswa 15% mahasiswa 20% mahasiswa 25% mahasiswa 30% mahasiswa
telah melaksanakan telah telah telah telah
nilai, etika, sikap melaksanakan melaksanakan melaksanakan melaksanakan
dan moral nilai, etika, sikap nilai, etika, sikap nilai, etika, sikap nilai, etika, sikap
akademis, sosial, dan moral dan moral dan moral dan moral
kemandirian dan akademis, sosial, akademis, sosial, akademis, akademis,
kreativitas kemandirian dan kemandirian dan sosial, sosial,
kreativitas kreativitas kemandirian dan kemandirian dan
kreativitas kreativitas
Satu musola di GB Pemeliharaan Pemeliharaan Pemeliharaan
I, II, III
Sosialisasi kode Sosialisasi kode Sosialisasi kode Sosialisasi kode Sosialisasi kode
etik mahasiswa etik mahasiswa etik mahasiswa etik mahasiswa etik mahasiswa
4 Pengembangan inkubator Melatih mahasiswa Studi kelayakan Inkubator Penguatan Penguatan
kewirausahaan berwirausaha pendirian kewirausahaan
inkubator terbentuk
kewirausahaan
5 Peningkatan Meningkatkan 5% mahasiswa 7,5% mahasiswa 10% mahasiswa 12,5 mahasiswa 15% mahasiswa
kesejahteraan mahasiswa kesejahteraan menerima beasiswa
mahasiswa
25% beasiswa dari 30% beasiswa dari 35% beasiswa 40% beasiswa 50% beasiswa
luar Diknas luar Diknas dari luar Diknas dari luar Diknas dari luar Diknas
5% mahasiswa 10% mahasiswa 15% mahasiswa 20% mahasiswa 50% mahasiswa
mengikuti program mengikuti program mengikuti mengikuti mengikuti
Askes mahasiswa Askes mahasiswa program Askes program Askes program Askes
mahasiswa mahasiswa mahasiswa

72
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
Feasibility study Persiapan Launching Launching Launching
lembaga kredit launching program program program program
mahasiswa
0% mahasiswa 2% mahasiswa 4% mahasiswa 6% mahasiswa 8% mahasiswa
memanfaatkan memanfaatkan memanfaatkan memanfaatkan memanfaatkan
kredit mahasiswa kredit mahasiswa kredit mahasiswa kredit mahasiswa kredit mahasiswa
6 Popularitas (Peningkatan Meningkatkan Peminat yang Peminat yang Peminat yang Peminat yang Peminat yang
tingkat kompetisi popularitas UNIB mendaftar S1 2 x mendaftar S1 3x mendaftar S1 4x mendaftar S1 5x mendaftar S1 6x
program) sebagai pilihan utama kapasitas kapasitas kapasitas kapasitas kapasitas
Peminat yang Peminat yang Peminat yang Peminat yang Peminat yang
mendaftar Diploma mendaftar Diploma mendaftar mendaftar mendaftar
>3x kapasitas >3x kapasitas Diploma >3x Diploma >3x Diploma >3x
kapasitas kapasitas kapasitas
7 Peningkatan sarana dan Meningkatkan 5% lengkap 10% lengkap 15% lengkap 20% lengkap 25% lengkap
prasarana organisasi aktivitas mahasiswa
kemahasiswaan
8 Peningkatan kepuasan Meningkatkan Pembuatan Kepuasan Kepuasan Kepuasan Kepuasan
mahasiswa kepuasan mahasiswa instrumen untuk mahasiswa 20% mahasiswa 40% mahasiswa 60% mahasiswa 80%
mengukur
kepuasan
Pembuatan
prosedur
penanganan
keluhan dan
pengaduan
mahasiswa
9 Peningkatan keterlibatan Meningkatkan Sosialisasi 7% keputusan 9% keputusan 11% keputusan 13% keputusan
mahasiswa dalam keterlibatan keterlibatan melibatkan melibatkan melibatkan melibatkan
pengambilan keputusan mahasiswa dalam mahasiswa dalam mahasiswa mahasiswa mahasiswa mahasiswa
pengambilan pengambilan
keputusan keputusan

73
Issue Strategis : Penguatan Tatakelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik
Program Strategis: Peningkatan Sistem Informasi Manajemen Berbasis Teknologi Informasi
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Peningkatan dan Meningkatkan kinerja 50% unit telah 75% unit telah 100% unit telah 100% unit telah 100% unit telah
pengembangan sistem orgnisasi mempunyai mempunyai mempunyai mempunyai mempunyai
pengelolaan organisasi struktur organisasi struktur organisasi struktur struktur struktur
yang baik yang baik organisasi yang organisasi yang organisasi yang
baik baik baik
45% unit telah 55% unit telah 65% unit telah 75% unit telah 85% unit telah
mempunyai sistem mempunyai sistem mempunyai mempunyai mempunyai
perencanaan dan perencanaan dan sistem sistem sistem
garis besar rencana garis besar rencana perencanaan dan perencanaan dan perencanaan dan
yang baik yang baik garis besar garis besar garis besar
rencana yang rencana yang rencana yang
baik baik baik
25% unit telah 35% unit telah 45% unit telah 55% unit telah 65% unit telah
mempunyai sistem mempunyai sistem mempunyai mempunyai mempunyai
monitoring dan monitoring dan sistem sistem sistem
evaluasi yang baik evaluasi yang baik monitoring dan monitoring dan monitoring dan
evaluasi yang evaluasi yang evaluasi yang
baik baik baik
25% unit telah 35% unit telah 45% unit telah 55% unit telah 65% unit telah
memiliki pedoman memiliki pedoman memiliki memiliki memiliki
pelaksanaan pelaksanaan pedoman pedoman pedoman
pengelolan pengelolan pelaksanaan pelaksanaan pelaksanaan
administrasi yang administrasi yang pengelolan pengelolan pengelolan
baik baik administrasi administrasi administrasi
yang baik yang baik yang baik
Pembuatan Semua fakultas Implementasi Implementasi Implementasi
pedoman dan lembaga
kerjasama dan mempunyai
kemitraan pedoman
kerjasama dan
kemitraan
Pembuatan data 20% data base 40% data base 60% data base 80% data base
base sistem
pengelolaan

74
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
2 Peningkatan akses Meningkatkan kinerja 1. pelatihan 1. pelatihan 1. pelatihan 1. pelatihan 1. pelatihan
informasi pelayanan internal pengelolaan bagi pengelolaan pengelolaan pengelolaan pengelolaan
dan eksternal 10% pengelola informasi bagi 20% informasi bagi informasi 40% informasi bagi
informasi pengelola 30% pengelola pengelola 50% pengelola
2. implementasi 2. implementasi 2. implementasi 2. implementasi 2. plementasi
monitoring dan monitoring dan monitoring dan monitoring dan monitoring dan
evaluasi evaluasi evaluasi evaluasi evaluasi
4. pelaksanaan 4. pelaksanaan 4. pelaksanaan 4. pelaksanaan 4.pelaksanaan
merit system merit system merit system merit system merit system
3 Peningkatan kinerja Meningkatkan kinerja 5% pengelola 10% pengelola 15% pengelola 20% pengelola 25% pengelola
pengelola sistem pengelola sistem dapat menata data dapat menata data dapat menata dapat menata dapat menata
informasi dalam informasi base base data base data base data base
memanfaatkan teknologi
informatika
4 Pengembangan pola Mengembangan pola Rancangan pola 10% takeholdesr 20% stakeholder 30% stakeholder 40% stakeholder
komunikasi dengan komunikasi komunikasi dan
stakeholder internal dan sosialisasi
eksternal
5 Pengelolaan informasi Meningkatkan 10% pimpinan 15% pimpinan 20% pimpinan 25% pimpinan 30% pimpinan
secara efektif dan efisien layanan informasi dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang
pengelolaan pengelolaan pengelolaan pengelolaan pengelolaan
informasi informasi informasi informasi informasi
10% karyawan 20% karyawan 30% karyawan 40% karyawan 50% karyawan
dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang dilatih tentang
pengelolaan pengelolaan pengelolaan pengelolaan pengelolaan
informasi informasi informasi informasi informasi
Pelatihan dosen 5% Pelatihan dosen Pelatihan dosen Pelatihan dosen Pelatihan dosen
15% 30% 35% 45%
Penataan Tupoksi Penataan Tupoksi Penataan Penataan Penataan
Tupoksi Tupoksi Tupoksi

75
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
6 Peningkatan efisiensi Meningkatkan Merancang dan 50% mahasiswa 75% mahasiswa 100% mahasiswa Pengurusan KRS
sistem informasi berbasis efektivitas proses membangun sistem dapat mengakses dapat mengakses dapat mengakses melalui
Teknologi Informasi komunikasi dan nilai melalui nilai melalui nilai melalui intranet/internet
informasi intranet/internet intranet/internet intranet/internet
Menata jaringan Koleksi bahan Koleksi bahan Setiap program Setiap ruang
intranet pustaka bisa pustaka bisa studi dosen
diakses dari 6 diakses dari
fakultas setiap jurusan
3 bahan ajar dapat 4 bahan ajar 5 bahan ajar 6 bahan ajar
diakses melalui dapat diakses dapat diakses dapat diakses
intra/internet melalui melalui melalui
intra/internet intra/internet intra/internet
7 Pengembangan sistem Meningkatan 100 % Sistem 100% sistem 100% sistem 100% sistem 100% sistem
informasi keuangan akuntabilitias Informasi keuangan keuangan keuangan keuangan
keuangan Keuangan terimplementasi terimplementasi terimplementasi terimplementasi
terbentuk dan monev dan monev dan monev dan monev
8 Peningkatan efisiensi Meningkatkan Studi kelayakan Pembentukkan
kelembagaan efisiensi dan pembentukkan Sekolah Pasca
efektivitas lembaga Sekolah Pasca Sarjana setingkat
Sarjana setingkat Fakultas
Fakultas
9 Pengembangan tata Meningkatkan 25% tata kearsipan 50% tata kearsipan 100% tata 100% tata 100% tata
kearsipan efisiensi layanan sesuai SOP sesuai SOP kearsipan sesuai kearsipan sesuai kearsipan sesuai
SOP SOP SOP

76
Issue Strategis : Penguatan Tatakelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik
Program Strategis: Percepatan UNIB menjadi PT-BHP; Peningkatan otonomi pengelolaan sumberdaya manusia

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Pengembangan Meningkatkan Rancangan sistem Terbentuknya 50% Fakultas 70% Fakultas 90% Fakultas
manajemen SDM kinerja pimpinan, analisis jabatan panduan sistem dan Universitas dan Universitas dan Universitas
dosen, karyawan, dan analisis jabatan menerapkan menerapkan menerapkan
mahasiswa analisis jabatan analisis jabatan analisis jabatan
Rancangan sistem Terbentuknya 60% sistem 80% sistem 95% sistem
rekruitmen panduan sistem rekruitmen rekruitmen rekruitmen
rekruitmen diimplementasik diimplementasik diimplementasik
an an an
Rancangan sistem Terbentuknya 60% sistem jalur 70% sistem jalur 85% sistem jalur
jalur karir panduan sistem karir karir karir
jalur karir diimplementasik diimplmentasika diimplementasik
an n an
Rancangan sistem Terbentuknya 50% pimpinan,
20% pimpinan, 35% pimpinan,
evaluasi kerja panduan sistem dosen, karyawan,
dosen, karyawan, dosen, karyawan,
evaluasi kinerja dan mahasiswa
dan mahasiswa dan mahasiswa
memiliki kinerja
memiliki kinerja memiliki kinerja
baik
baik baik
10% dosen dan
15% dosen dan 20% dosen dan 25% dosen dan
karyawan dilatih
karyawan dilatih karyawan dilatih karyawan dilatih
budaya kerja
budaya kerja budaya kerja budaya kerja
korporasi
korporasi korporasi korporasi
Rancangan merit Penerapan merit Penerapan merit Penerapan merit Penerapan merit
system system dan monev. system dan system dan system dan
monev. monev. monev.

77
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
2 Peningkatan manajemen Mengoptimalkan Panduan resourch Validasi dan Penerapan Penerapan Penerapan
fasilitas fisik penggunaan fasilitas sharing penerapan panduan panduan panduan panduan
Universitas Bengkulu
Memutakhirkan Memutakhirkan Memutakhirkan Memutakhirkan Memutakhirkan
fasilitas fisik fasilitas fisik fasilitas fisik fasilitas fisik fasilitas fisik

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
3 Peningkatan kebanggaan Meningkatkan rasa Satu atribut lima atribut sepuluh atribut sepuluh atribut sepuluh atribut
terhadap UNIB (E’sprit d memiliki Universitas
corp) Bengkulu
Rancangan motto Membentuk wadah 2x pertemuan per 2x pertemuan per 2x pertemuan per
silaturahmi antar tahun tahun tahun
warga UNIB
Reuni alumni 1x reuni alumni 1x reuni alumni 1x reuni alumni
per tahun per tahun per tahun
Gerakan cinta 1x kegiatan 1x kegiatan 1x kegiatan
almamater
Kemudahan bagi 1% putra-putri 2% putra-putri 2% putra-putri
staf dan dosen tetap staf dan dosen staf dan dosen staf dan dosen
UNIB untuk tetap UNIB UNIB UNIB
mendapatkan
beasiswa
4 Rasionalisasi Mengubah struktur - Policy study - Sosialisasi dan Implementasi Penguatan
keorganisasian organisasi sesuai tentang Organisasi internalisasi
dengan kebutuhan di dan Tatalaksana OTK.
masa yang akan Kerja (OTK) - Restrukturisasi
datang

78
Issue Strategis : Penguatan Tatakelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik
Program Strategis: Percepatan UNIB menjadi PT-BHP; Peningkatan otonomi pengelolaan keuangan dan asset

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Peningkatan jumlah dan Meningkatkan jumlah Inventarisasi Penerimaan PNBP Penerimaan Penerimaan Penerimaan
sumber dana dan sumber dana non- produk dan jasa naik 10% PNBP naik 20% PNBP naik 30% PNBP naik 40%
pemerintah yang dapat
dipromosikan dan
ditawarkan ke
masyarakat
SPP per mahasiswa SPP per mahasiswa SPP per SPP per SPP per
per tahun 1-2 juta per tahun 1-2 juta mahasiswa per mahasiswa per mahasiswa per
tahun 1-2 juta tahun 1-2 juta tahun 1-2 juta
2 Peningkatan akuntabilitas Meningkatkan Inventarisasi 50 % unit-unit 100 % unit 100 % unit 100 % unit
pengelolaan keuangan akuntabilitas kegiatan dalam memiliki rencana memiliki rencana memiliki rencana memiliki rencana
pengelolaan keuangan RKA program kegiatan program program program
dan anggaran yang kegiatan dan kegiatan dan kegiatan dan
baik anggaran yang anggaran yang anggaran yang
baik baik baik
3 Perbaikkan mekanisme Memperbaiki Identifikasi 50 % Unit 100 % Unit 100% Unit 100 % Unit
alokasi dana dan mekanisme alokasi kelemahan dan mempunyai SOP mempunyai mempunyai mempunyai
pencairan dana dana dan pencairan kekuatan existing mekanisme alokasi SOP mekanisme SOP mekanisme SOP mekanisme
dana mechanism dan pencairan dana alokasi dan alokasi dan alokasi dan
pencairan dana pencairan dana pencairan dana
4 Perbaikkan kapasitas Memperbaiki 20% pimpinan/staf 30% pimpinan/staf 45% 55% 65%
manajerial dan kinerja kapasitas manajerial unit telah unit telah pimpinan/staf pimpinan/staf pimpinan/staf
pengelolaan keuangan dan kinerja mengikuti mengikuti unit telah unit telah unit telah
pengelolaan keuangan pelatihan pelatihan mengikuti mengikuti mengikuti
pengelolaan pengelolaan pelatihan pelatihan pelatihan
keuangan keuangan pengelolaan pengelolaan pengelolaan
keuangan keuangan keuangan
5 Perbaikan sistem Memperbaiki sistem 10 % memiliki 25 % memiliki 40 % memiliki 55 % memiliki 70 % memiliki
manajemen monitoring manajemen panduan sistem panduan sistem panduan sistem panduan sistem panduan sistem
dan evaluasi internal monitoring dan monev. Internal monev. Internal monev. Internal monev. Internal monev. Internal
evaluasi

79
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
6 Pengembangan Prosedur Mengembangkan 25% Unit 50 % Unit 100 % Unit 100% Unit 100 % Unit
Standar Operasional SOP mempunyai SOP mempunyai SOP mempunyai mempunyai mempunyai
(SOP) SOP SOP SOP
7 Peningkatan sarana dan Meningkatkan Rasio ketersediaan Rasio ketersediaan Rasio Rasio Rasio
prasarana perpustakaan aksesibilitas sarana bahan pustaka bahan pustaka ketersediaan ketersediaan ketersediaan
dan prasarana terhadap terhadap bahan pustaka bahan pustaka bahan pustaka
mahasiswa < 1:50 mahasiswa 1: 50 - terhadap terhadap terhadap
1: 41 mahasiswa 1:40: mahasiswa 1:35- mahasiswa 1:24 -
1:36 1:25 1:20
Ketersediaan jenis <10% terbitan 5 11%-20% terbitan 11%-20% 11%-20% 11%-20%
bahan pustaka terkini tahun terakhir 5 tahun terakhir terbitan 5 tahun terbitan 5 tahun terbitan 5 tahun
terakhir terakhir terakhir
Perpustakaan buka Perpustakaan buka Perpustakaan Perpustakaan Perpustakaan
mulai pukul 8:00- mulai pukul 8:00- buka mulai pukul buka mulai pukul buka mulai pukul
16:00 16:00 8:00-16:00 8:00-18:00 8:00-21:00
Kunjungan Kunjungan Kunjungan Kunjungan Kunjungan
mahasiswa per mahasiswa per mahasiswa per mahasiswa per mahasiswa per
bulan <5% dari bulan 5%-10% dari bulan 11%-20% bulan 11%-20% bulan 11%-20%
student body student body dari student body dari student body dari student body
Perintisan e-library Layanan e-library Tersedia layanan Tersedia layanan Tersedia layanan
terbentuk e-library bagi e-library bagi e-library bagi
sebagian kecil sebagian kecil sebagian kecil
bidang ilmu bidang ilmu bidang ilmu
Pembentukkan PT-BHP Study kelayakan Persiapan UNIB UNIB menjadi Penguatan
8 PT-BHP menjadi PT-BHP PT-BHP
UNIB

80
Issue Strategis : Penguatan Tatakelola, Akuntabilitas, dan Pencitraan Publik
Program Strategis: Peningkatan brand iamage UNIB

Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
1 Diseminasi profil Meningkatkan citra Diseminasi ke Diseminasi ke Diseminasi ke Diseminasi ke Diseminasi ke
lembaga ke semua lembaga 10% dari jumlah 25% dari jumlah 50% dari jumlah 65% dari jumlah 75% dari jumlah
stakeholder instansi terkait instansi terkait instansi terkait instansi terkait instansi terkait
2 Peningkatan jaringan Mengoptimalkan Penelitian dan Penelitian dan Penelitian dan Penelitian dan Penelitian dan
kerjasama dengan pemanfaatan pengabdian :lokal, pengabdian :lokal, pengabdian pengabdian pengabdian
pemerintah pusat, daerah, sumberdaya manusia regional, nasional, regional, nasional, :lokal, regional, :lokal, regional, :lokal, regional,
industri, masyarakat. dan jaringan dan internasional dan internasional nasional, dan nasional, dan nasional, dan
kerjasama internasional internasional internasional
Jumlah kontrak Jumlah kontrak Jumlah kontrak Jumlah kontrak Jumlah kontrak
penelitian = 100. penelitian = 120 penelitian = 130 penelitian = 140 penelitian = 150
Dan jumlah Dan jumlah Dan jumlah Dan jumlah Dan jumlah
kontrak kontrak pengabdian kontrak kontrak kontrak
pengabdian = 40 = 50 pengabdian = 60 pengabdian = 80 pengabdian = 85
3 Pengembangan university Menyediakan dana Rapat koordinasi Studi kelayakan Satu university tersedia dana 1 tersedia dana 2
venture bagi aktivitas tridarma university venture venture % dari anggaran % dari anggaran
perguruan tinggi terbentuk university university
venture untuk venture untuk
kegiatan kegiatan
tridarma tridarma
perguruan tinggi perguruan tinggi
UNIB Press 10 judul buku 20 judul buku
terbentuk diterbitkan diterbitkan
4 Peningkatan disiplin kerja Meningkatkan Rancangan kode 40 % pimpinan, 45 % pimpinan, 50 % pimpinan, 55 % pimpinan,
disiplin pimpinan, etik dosen dan staf dosen dan staf dosen dan staf dosen dan staf
dosen dan karyawan melaksanakan melaksanakan melaksanakan melaksanakan
Inventarisasi dosen 10% pegawai ada 20% pegawai 30% pegawai 40% pegawai
dan staf yang tidak kontrak kerja ada kontrak kerja ada kontrak kerja ada kontrak kerja
aktif
Pembuatan agenda 50% pegawai 75% pegawai 90% pegawai 100% pegawai
kerja telah mempunyai telah mempunyai telah mempunyai telah mempunyai
agenda kerja agenda kerja agenda kerja agenda kerja

81
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
10% Audit kinerja 50% Audit kinerja 100% Audit 100% Audit 100% Audit
pimpinan, dosen pimpinan, dosen kinerja kinerja kinerja
dan karyawan dan karyawan pimpinan, dosen pimpinan, dosen pimpinan, dosen
dan karyawan dan karyawan dan karyawan
40% staf karyawan 45% staf 50% staf 55% staf
dan dosen karyawan dan karyawan dan karyawan dan
memiliki kerja dosen memiliki dosen memiliki dosen memiliki
yang baik kerja yang baik kerja yang baik kerja yang baik
5 Program kampus hijau & Meningkatkan Penghijauan Penghijauan Penghijauan Penghijauan Penghijauan
bersih kenyamanan disetiap ruang disetiap ruang disetiap ruang disetiap ruang disetiap ruang
lingkungan UNIB terbuka sebanyak terbuka sebanyak terbuka sebanyak terbuka sebanyak terbuka sebanyak
50% 60% 70% 75% 80%
Penyediaan tempat Penyediaan tempat Penyediaan Penyediaan Penyediaan
sampah di 25% sampah di 35% tempat sampah tempat sampah tempat sampah
tempat strategis tempat strategis di 45%tempat di 60% tempat di 75%-tempat
strategis strategis strategis

82
Sasaran
No Kegiatan Tujuan Prioritas
2006 2007 2008 2009 2010
6 Pengembangan tata Mengembangkan tata Memiliki pedoman 100 % sosialisasi 45% 75% 90%
pamong pamong kebebasan pedoman, 30% dilaksanakan dilaksanakan dilaksanakan
akademik, mimbar dilaksanakan
akademik dan
otonomi keilmuan
Memiliki prosedur 25% dilaksanakan 25% 25% 25%
pengambilan dengan baik dan dilaksanakan dilaksanakan dilaksanakan
keputusan dan monev dengan baik dan dengan baik dan dengan baik dan
perencanaan monev monev monev
Memiliki pedoman 50% pegawai telah 75% pegawai 90% pegawai 100% pegawai
kebijakan dinilai telah dinilai telah dinilai telah dinilai
penjenjangan
jabatan akademik,
penilaian prestasi
akademik dan
kecakapan serta
kepribadian sivitas
akademika dan
pegawai

25% pegawai 50% pegawai 50% pegawai 50% pegawai


mempunyai nilai mempunyai nilai mempunyai nilai mempunyai nilai
cukup cukup cukup cukup

83
This document was created with Win2PDF available at http://www.daneprairie.com.
The unregistered version of Win2PDF is for evaluation or non-commercial use only.

Anda mungkin juga menyukai