Anda di halaman 1dari 1

Irvan Sudirman

170410180044

1. Menurut kamus Merriam Webster, progresif diartikan sebagai sebuah sifat ketertarikan pada ide-
ide baru atau modern terutama dalam politik dan pendidikan. Jika ada satu pernyataan yang
menyatakan bahwa gerakan mahasiswa saat ini ‘kurang progresif’, dan dibutuhkan tanggapan
saya terkait itu, maka saya memerlukan konfirmasi terkait apa yang dimaksud dengan “ide-ide
modern” dan seberapa banyak kuantitas gerakan mahasiswa yang menganut ide-ide tersebut
agar kita bisa menyebutnya sebagai progresif. Jika ide-ide modern berarti ide-ide tentang
menolak budaya korupsi dan menciptakan masyarakat yang setara. Maka, saya akan menyatakan
bahwa ada beberapa kelompok yang bersifat progresif sedemikan rupa, dan ada sebagian
kelomopok lainnya tidak. Namun, jika harus menyatakan bahwa gerakan-gerakan itu sudah
ataupun belum greget, maka itu masih jauh dari kapasitas saya, saya tidak memiliki ukuran secara
umum terkait kuantitas apa yang menyebabkan suatu gerakan mahasiswa cukup atau masih
kurang progresif.
2. Pengaruh civil society di Indonesia akan sangat besar dalam pembangunan demokrasi di
Indonesia, jika pendidikan politik di negeri ini dapat berjalan lancar. Sejauh ini, banyak factor yang
menjadi penghambat pendidikan politik di negeri kita, seperti rantai kemiskinan, terus
berkuasanya para oligarki, terus bertumbuhnya para patron,1 dan lain-lain. Ketika kita berbicara
tentang kemiskinan, sulit bagi masyarakat yang termasuk miskin tersebut untuk melakukan
gerakan-gerakan politik yang progresif. Hal ini dikarenakan, mereka berada pada kondisi kritis,
kondisi kesulitan untuk memenuhi kebutuhan primernya seperti mendapatkan makanan dan
tempat tinggal yang layak. Bagi saya, mendapatkan pendidikan politik adalah suatu kemewahan,
sebab, untuk mencernanya saja, kita perlu memerlukan biaya-biaya yang tidak sedikit, bahkan
melebihi kebutuhan makan kita sehari-hari.

1
Patron adalah istilah yang digunakan pada pejabat public yang menjadi agen para pengusaha atau orang yang
memiliki kekayaan, yang bertujuan untuk mempermudah kepentingannya.

Anda mungkin juga menyukai