Anda di halaman 1dari 5

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA

REPUBLIK INDONESIA
KANTOR WILAYAH GORONTALO
Jl. TinalogaNomor : 1 Gorontalo
Telepon (0435) 826242, Faksimili (0435) 831287
Laman : gorontalo.kemenkumham.go.id, email : kanwilgorontalo@kemenkumham.go.id

LAPORAN PELAKSANAAN
KEGIATAN FASILITASI PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIK
PADA BAGIAN HUKUM SETDA KABUPATEN GORONTALO UTARA

A. Pendahuluan

1. Umum

Naskah Akademik adalah naskah hasil penelitian atau pengkajian

hukum dan hasil penelitian lainnya terhadap suatu masalah tertentu yang dapat

dipertanggungjawabkan secara ilmiah mengenai pengaturan masalah tersebut

dalam suatu Rancangan Peraturan Daerah sebagai solusi terhadap

permasalahan dan kebutuhan hukum masyarakat. Naskah Akademik

merupakan bahan baku yang dibutuhkan dalam pembentukan peraturan

perundang-undangan, termasuk Peraturan Daerah. Dengan dukungan naskah

akademik yang memadai diharapkan dapat dibentuk peraturan perundang-

undangan yang baik, dalam arti aplikatif dan futuristik.

Dalam Pasal 56 ayat (2), Undang Undang Nomor 12 Tahun 2011

tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (sebagai undang-

undang pengganti Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2004) menetapkan

“Rancangan Peraturan Daerah Provinsi sebagaimana dimaksud pada ayat (1)

disertai dengan penjelasan atau keterangan dan/atau Naskah Akademik”.

Pencantuman klausul “... dan/atau...” berdampak pada tidak adanya ketegasan

pembuatan Naskah Akademik dalam proses pembuatan rancangan peraturan


1
daerah (raperda). Hal ini sangat disayangkan karena Naskah Akademik
seharusnya dipandang sebagai hal yang krusial bukan sebagai hal yang parsial

dari suatu pembuatan raperda, karena dalam pembuatan Naskah Akademik

tersebut akan termuat dengan cermat landasan filosofis, sosiologis dan yuridis

sebagai dasar yang baik untuk suatu raperda.

Maksud dan Tujuan

a. Maksud

Untuk melakukan koordinasi terkait Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik.

b. Tujuan

Untuk memfasilitasi dalam melakukan penyelarasan terhadap penyusunan

Naskah Akademik Rancangan Peraturan Daerah yang ada di Kabupaten

Gorontalo Utara.

2. Ruang Lingkup

Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik dilaksanakan pada Bagian

Hukum SETDA Kabupaten Gorontalo Utara.

3. Dasar Hukum

1. Surat Keputusan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM

Gorontalo Nomor: W.26-328.HN.01.03 tanggal 30 Juli 2020 Tentang

Penunjukkan Tim Pelaksana Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Naskah

Akademik.

2. Surat Perintah Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM

Gorontalo Nomor :W.26.UM.03.08-602 tanggal 11 Agustus 2020.

B. Kegiatan Yang Dilaksanakan

Tim melaksanakan kegiatan Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik di

Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Gorontalo Utara yang diterima


2
langsung oleh bapak Muhamad Andri Pomanto, staff pada Sub Bagian
Perundang-undangan. Tim Pelaksana menjelaskan maksud dan tujuan yaitu

terkait Penyusunan Naskah Akademik. Apakah pada tahun 2020 sudah ada

Naskah Akademik yang sedang dalam tahap penyusunan, kami dari Kantor

Wilayah Kementerian Hukum dan HAM siap untuk memfasilitasi dalam melakukan

penyelarasan Naskah Akademik tersebut. Bapak Andri menjelaskan bahwa ada

Naskah Akademik Rancangan Peraturan Daerah di Kabupaten Gorontalo Utara

belum ada, terkait pandemik sehingga banyak kegiatan yang di tunda.

C. Hasil Yang Dicapai

Tim mendapatkan data bahwa di Kabupaten Gorontalo Utara belum ada

Naskah Akademik yang di susun.

D. Kesimpulan dan Saran

1. Kesimpulan

Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik pada Bagian Hukum

SETDA Kabupaten Pohuwato berjalan dengan baik dan lancar.

2. Saran

Diperlukan keseriusan dan kerjasama yang baik dari Pemerintah Daerah

bersama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo untuk

menghasilkan Produk Hukum yang lebih baik dan taat asas.

E. Penutup

Demikian laporan ini dibuat sebagai bahan laporan atas pelaksanaan tugas

Kegiatan Fasilitasi Penyusunan Naskah Akademik Kantor Wilayah Kementerian

Hukum Dan Hak Asasi Manusia Gorontalo yang dilaksanakan selama 1 hari pada

tanggal 12 Agusutus 2020 di Bagian Hukum SETDA Kabupaten Gorontalo Utara.

3
Dibuat di Gorontalo,

Pada tanggal 13 Agustus 2020,

Pegawai Yang ditugaskan,

1. Tri Oktavia Hilala, S.H.

NIP. 19881004 201212 2 001

2. Suwarti Suna, S.H.

NIP. 197908112003122001

4
DOKUMENTASI PELAKSANAAN
KEGIATAN FASILITASI PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIK
PADA BAGIAN HUKUM SETDA KABUPATEN GORONTALO UTARA

Anda mungkin juga menyukai