Anda di halaman 1dari 2

Pada prinsipnya hubungan internasional berlandaskan dengan asas saling menguntungkan

antar negara, segala hal dan manfaat yang terkandung di dalamnya dihargai untuk
kesejahteraan rakyat negara tersebut.Melalui politik, negara dapat bekerja sama untuk
memenuhi kebutuhannya. Mengurangi anarkisme Melalui studi hubungan internasional,
dunia berada dalam keadaan stabil dan perdamaian dapat dipertahankan. Dengan adanya Ilmu
Hubungan Internasional setelah perjanjian Westphalia pada tanggal 24 Oktober 1648, bukan
hanya menghentikan perang yang terjadi di daerah tersebut, namun juga dapat menghentikan
perang hampir di seluruh dunia dan menjadi awal mula terciptanya dunia modern. Setelah
Ilmu Hubungan Internasional diciptakan, terjadi banyak sekali perubahan pada sistem politik
negara – negara di seluruh dunia terutama di benua Eropa. Berikut ini adalah manfaat politik
dalam hubungan internasional:
 Terciptanya organisasi – organisasi internasional yang diikuti oleh banyak negara
sebagai anggotanya dengan tujuan Bersama untuk menciptakan dunia yang damai
tanpa peperangan. Seperti PBB yang memiliki dewan keamanan yang memiliki
beberapa tugas seperti:
o Menjaga perdamaian dan keamanan internasional (Pasal 24 Piagam
Perserikatan Bangsa-Bangsa).
o Menyerahkan proposal dari Negara yang ingin menjadi Anggota PBB ke
Sidang Umum (Pasal 4.(2)).
o Mengirimkan pemberhentian atau penangguhan keanggotaan suatu negara ke
Majelis Umum (Pasal 5 dan 6).
o Melakukan seleksi terhadap calon hakim Mahkamah Internasional (Pasal 40
dan 61).
o Berperan dalam menjaga perdamaian dan keamanan internasional.

Dewan keamanan PBB juga dapat menyelesaikan sengketa antar negara dengan
cara sebagaimana disebutkan didalam bab VI dan VII piagam PBB yaitu:
o Memanggil para pihak untuk penyelesaian sengketa secara damai melalui
negosiasi, pemeriksaan, mediasi, konsiliasi, arbitrase, penyelesaian hukum dan
tindakan lainnya (Pasal 33).
o Melakukan investigasi terhadap masalah sengketa(Pasal 34).
o Melaksanakan prosedur dan metode yang direkomendasikan untuk
penyelesaian perselisihan (Pasal 36-38).
 Menjadi awal mula terbentuknya kerjasama antar negara – negara di dunia.
 Pemerintah dapat membangun reputasi internasional yang baik
 Pemerintah memiliki kemampuan untuk mendorong bantuan hukum kepada warga
negara di luar negeri.
 Memungkinkan terjadinya aktivitas ekspor dan impor antar negara di dunia
 Dengan mempelajari politik internasional, negara-negara dapat bekerja sama untuk
memuaskan kepentingan negara-negara tersebut.
 Menimbulkan rasa percaya dengan negara lain
 Adanya kegiatan beasiswa dan pertukaran pelajar antar negara sebagai bukti
kerjasama politik
 Suatu negara menjadi tahu apakah mereka memiliki sekutu dengan kepentingan yang
sama
 Terciptanya organisasi – organisasi politik regional yang diciptakan berdasarkan
daerah dan kepentingan yang memungkinkan suatu negara mendapatkan tempat di
panggung politik internasional

https://ppkn.co.id/manfaat-hubungan-internasional/
https://www.kompas.com/skola/read/2020/03/05/234500669/dewan-keamanan-pbb--fungsi-
tugas-dan-anggota?page=all

Anda mungkin juga menyukai