Anda di halaman 1dari 1

KONSERVASI BUDAYA SEBAGAI WARISAN LELUHUR BANGSA

Kali ini kita akan bahas tentang konservasi budaya. Sebelumnya kita akan
mencari apa itu konservasi, konservasi adalah menjaga atau melestarikan. Jadi
konservasi budaya dapat kita artikan sebagai menjaga atau melestraikan budaya
agar tidak hilang oleh zaman. Seperti yang kita ketahui budaya adalah warisan
leluhur bangsa yang harus kita jaga. Di zaman globalisasi ini kadang banyak yang
menyepelekan bahkan tidak menghargai budaya kita sendiri. Budaya bangsa kita
tersebar dari Sumatra sampai Papua yang bersatu dalam bingkai Bhineka Tunggal
Ika. Kita sebagai penerus bangsa sudah seharusnya menjaga dan melestarikan
budaya kita yang ada bukan malah yang tua suruh melestarikan budaya bangsa. Kita
harus bersama-sama menjaga budaya ini agar tidak diambil oleh bangsa lain seperti
kasus yang dulu.
Di era globalisasi ini banyak menimbulkan dampak positif dan negatif
terhadap budaya. Perkembangan globalisasi saat ini menimbulkan berbagai
masalah terutama di bidang kebudayaan seperti menurunnya rasa nasionalisme dan
patriotisme, semakin hilangnya budaya asli suatu daerah, hilangnya sifat
kekeluargaan dan gotong-royong serta semakin banyaknya masyarakat yang
meniru gaya hidup kebarat-baratan. Kita sebagai pemuda bangsa Indonesia harus
bisa selektif dalam menghadapi arus globalisasi khususnya pada budaya. Ada yang
bilang budaya cerminan pribadi bangsa, jadi kita harus menggunakan budaya kita
yang baik ini dalam kehidupan sehari-hari seperti memberi hormat kepada orang
yang lebih tua. Itulah contoh budaya kita yang harus dijaga, sekarang kita tidak
melihat budaya itu di kalangan remaja. Terkadang para remaja malah
menyepelekan orang yang lebih tua atau tidak memberi rasa hormat kepada orang
yang lebih tua. Untuk itu kita harus menjaga betul budaya ini.
Cara melestarikan budaya yang hampir punah oleh arus globalisasi ini
antara lain menanam kan rasa bangga dan cinta terhadap budaya kita sendiri.
Dengan menanamkan budaya, kita mejadi bangga terhadap budaya kita sendiri.
Selanjutnya memperkenalkan budaya kita ke orang lain atau bangsa lain. Hal itu
membuat orang lain tahu bahwa budaya kita ini baik dan bisa ditiru oleh orang lain.
Selain itu memakai batik pada hari-hari tertentu. Dengan memakai kiat berati
bangga dengan budaya yang kita miliki seperti batik.
Dari penjelasan diatas, dapat kita simpulkan bahwa sebagai generasi muda
kita tidak perlu malu dengan budaya kita sendiri. Seharusnya kita jaga dan
lestarikan budaya bangsa ini agar tidak punah oleh zaman. Kita sebagai generasi
muda harus ikut berperan langsung dalam melestarikan budaya bangsa agar
kekhasan budaya bangsa Indonesia tidak semakin luntur dan hilang.

Anda mungkin juga menyukai