Anda di halaman 1dari 4

KEPENDUDUKAN DI INDONESIA

 Penduduk adalah jumlah/populasi manusia yang berada di wilayah tertentu


 Populasi adalah penduduk/ jumlah seluruh mahluk hidup
 Untuk mengetahui jumlah penduduk suatu negara dilakukan dengan sensus
penduduk/ cacah jiwa
 Sensus penduduk/ cacah jiwa adalah serangkaian kegiatan untuk mengumpulkan,
mengolah, menerbitkan data-data/ keterangan tentang penduduk secara
menyeluruh pada suatu daerah/ wilayah dan waktu tertentu
 Demografi adalah Ilmu yang mempelajari tentang penduduk
o Dinamika penduduk adalah perubahan jumlah penduduk pada suatu wilayah dari
waktu ke waktu
o Ledakan penduduk adalah pertambahan penduduk yang semakin melaju
o Pertumbuhan penduduk adalah jumlah penduduk yang disebabkan oleh kelahiran,
kematian dan migrasi
Pertumbuhan penduduk adalah keseimbangan dinamis antara kekuatan yang
menambah dan kekuatan yang mengurangi jumlah penduduk

Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan penduduk


1. Faktor demografi
 Pertumbuhan penduduk alami adalah pertumbuhan penduduk yang diperoleh
dari selisih kelahiran dan kematian dalam 1 tahun
P = ( L – M )atau Pa = L – M atau T = L – M
P / Pa / t pertumbuhan penduduk pertahun
L lahir
M mati
 Pertumbuhan penduduk total adalah pertumbuhan penduduk yang dihitung
dari selisih antara kelahiran, kematian, migrasi yang masuk dan migrasi yang
keluar
T = ( L – M )+ (I – E) atau Pt = Po+( L– M)+(MI-MO)
Pt/ T jumlah penduduk pertahun
Po jumlah penduduk permulaan/awal
L jumlah kelahiran
M jumlah kematian
MI/ I jumlah migrasi yang masuk
MO/ E jumlah migrasi yang keluar
 Pertumbuhan penduduk migrasi adalah pertumbuhan penduduk yang
dihitung dari selisih jumlah migrasi yang masuk dan migrasi yang keluar
T=I–E
T jumlah penduduk pertahun
I jumlah migrasi yang masuk
E jumlah migrasi yang keluar
2. Non demografi (kesehatan, pendidikan, tradisi daerah )

Jumlah Penduduk
 Indonesia memiliki jumlah penduduk yang sangat besar 256 juta jiwa menempati
urutan keempat di dunia setelah Cina (1.372 juta jiwa), India (1.314 juta jiwa),
dan Amerika Serikat (321 juta jiwa)

Persebaran Penduduk
 Persebaran atau distribusi penduduk adalah bentuk penyebaran penduduk di
suatu wilayah atau negara
 Persebaran penduduk dapat dikenali dari kepadatan penduduk yang
merupakan indikator adanya perbedaan sumber daya yang dimiliki suatu wilayah
 Kepadatan penduduk juga memberikan informasi kepada pemerintah tentang
pemerataan pembangunan, Contohnya di Papua kepadatan penduduk rata-rata
hanya 4 jiwa per kilometer persegi dan pulau Jawa kepadatan penduduknya
mencapai 945 jiwa per kilometer persegi
Kondisi persebaran penduduk yang tidak merata merupakan sebuah permasalahan bagi
pelaksanaan pembangunan perlu dilakukan upaya pemerataan penduduk yang seimbang

Komposisi Penduduk
 Komposisi penduduk adalah pengelompokan penduduk berdasarkan usia /umur,
jenis kelamin, mata pencaharian, agama, bahasa, pendidikan, tempat tinggal,
jenis pekerjaan, dan lain-lain
 Komposisi penduduk diperlukan dalam suatu negara untuk dijadikan dasar
pengambilan keputusan dalam penentuan kebijaksanaan pelaksanaan
pembangunan

Pertumbuhan dan Kualitas Penduduk


 faktor yang memengaruhi pertumbuhan penduduk, yakni kelahiran, kematian, dan
migrasi
 Kelahiran dan kematian disebut faktor alami
 migrasi disebut faktor nonalami
 Kelahiran bersifat menambah jumlah penduduk
 Kematian bersifat mengurangi jumlah penduduk
 Migrasi yang bersifat menambah disebut migrasi masuk (imigrasi)
 migrasi yang bersifat mengurangi disebut migrasi keluar (emigrasi)

Pertumbuhan penduduk yang cepat menyebabkan beberapa hal


a. Pertumbuhan penduduk usia muda yang cepat menyebabkan tingginya angka
pengangguran
b. Persebaran penduduk tidak merata
c. Komposisi penduduk kurang menguntungkan karena banyaknya penduduk usia muda yang
belum produktif sehingga beban ketergantungan tinggi
d. Arus urbanisasi tinggi, sebab kota lebih banyak menyediakan lapangan kerja
e. Menurunnya kualitas dan tingkat kesejahteraan penduduk
Macam – macam komposisi penduduk
1. Komposisi Penduduk Berdasarkan Usia
o berdasarkan interval usia tertentu, seperti 0–5 tahun (usia balita), 6–12
tahun (usia SD), 13–15 tahun (usia SMP), tahun 16–18 (usia SMA), 19–24
tahun (usia Perguruan Tinggi), 25–60 tahun (usia dewasa), dan >60 tahun
(usia lanjut)
o berdasarkan usia produktif dan usia nonproduktif, misalnya: usia 0–14 (usia
belum produktif), 15–64 (usia produktif), dan usia >65 (tidak produktif)
2. Komposisi Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin
a. untuk menghitung angka beban ketergantungan (Dependency ratio)
b. Menghitung ratio jenis kelamin (Sex ratio)
c. Membuat dasar perencanaan bidang pendidikan
d. Memperkirakan lapangan pekerjaan
e. Memperkirakan jumlah kelahiran di masa mendatang
Piramida penduduk adalah Grafik balok yang dibuat horizonntal mengenai komposisi
jumlah/ prosentase penduduk berdasarkan jenis kelamin dan umur pada saat tertentu
Macam-macam piramida
1. Piramida penduduk Muda (Expansive)

a. berbentuk besar pada bagian bawah dan semakin kecil ke


bagian puncak
b. dikenal nama piramida segitiga, kerucut, limas, atau
piramida penduduk muda
c. Piramida ekspansif menunjukkan penduduk di suatu
wilayah berada dalam keadaan tumbuh
d. Piramida ini menunjukkan jumlah penduduk usia muda
lebih besar dari pada usia tua
e. angka kelahiran tinggi, dan tingkat kematian bayi rendah
f. Pertambahan penduduk tinggi
Negara dengan piramida ekspansif memiliki pertumbuhan
penduduk yang cepat dijumpai di negara-negara berkembang seperti Indonesia, Malaysia,
Filipina, Mesir, Nigeria, India, dan Brazil
2. Piramida penduduk Tetap ( Stationer )
a. berbentuk seperti granat atau sarang tawon
b. Bentuk piramida ini menunjukkan jumlah
penduduk usia muda hampir seimbang dengan
penduduk usia tua ( tingkat kelahiran dan
kematian rendah) Sehingga jumlah dan
pertumbuhan penduduknya relatif tetap
c. Piramida ini bisa ditemukan di Amerika
Serikat dan Inggris
3. Piramida pnduduk Tua (Constictive )

a. angka kelahiran menurun dengan


cepat dan tingkat kematian rendah.
b. Piramida penduduk ini menunjukkan
jumlah penduduk usia dewasa cukup
banyak dibandingkan jumlah
penduduk mida
c. Angka kematian lebih besar daripada
angka kelahiran
d. Jumlah penduduk terus berkurang
e. Banyak negara maju yang memiliki
bentuk piramida ini seperti Amerika
Serikat, Swedia, Jerman, dan
Jepang.

Anda mungkin juga menyukai