Anda di halaman 1dari 1

LEMBAR MATERI – 02

# 2. TIROID(Kelenjar Gondok)
Kelenjar ini terdapat di daerah leher yang berbentuk seperti kupu-kupu yang menghasilkan hormon
tiroksin. Hormon ini berperan untuk mengontrol laju metabolism tubuh terutama untuk menghasilkan
energi didalam tubuh. Kekurangan hormon ini pada masa pertumbuhan dapat menyebabkan
kretinisme, dan jika berlebihan akan menyebabkan hiperaktif. Kekurangan pada orang dewasa
menyebabkan obesitas(kegemukan luar biasa).

# 3. PARATIROID(Kelenjar Anak Gondok)


Kelenjar ini menghasilkan parathormon yang memiliki fungsi mengatur kadar kalsium dan posfor
dalam darah dan tulang. Kelebihan dapat menyebabkan tulang keropos karena kalsium dan posfor
dilepas dari tulang.

# 4. PANKREAS(Pulau Langerhans)
Menghasilkan Insulin dan Glukagon. Insulin berfungsi menurunkan kadar gula darah(Glukosa) dengan
cara merubah glukosa menjadi gula otot(Glikogen). Kekurangan insulin dapat menyebabkan penyakit
Kencing manis(Diabetes mellitus)

# 5. ADRENAL(Anak Ginjal)
Kelenjar ini terdiri atas bagian korteks dan bagian medulla.
Bagian Korteks menghasilkan hormon-hormon beriukt :
- Glukokortikoid(Kortisol) : Berperan dalam proses pengubahan senyawa organik menjadi
karbohidrat(Glukoneogenesis)
- Mineralokortikoid(Aldosteron) : Mengatur keseimbangan kadar Na dan mineral dalam cairan
tubuh
- Gonadokortikoid(Androgen) : Merangsang pertumbuhan sek sekunder pria
Bagian Medula menghasilkan hormone Adrenalin yang berfungsi meningkatkan kinerja tubuh
seperti meningkatkan denyut jantung dan tekanan darah, meningkatkan laju respirasi dan
meningkatkan gerakan tubuh.

# 6. OVARIUM
Menghasilkan dua macam hormone yaitu :
- Esterogen : Menumbuhkan ciri-ciri seks sekunder wanita seperti membesarnya pinggul, tumbuhnya
payu dara dantumbuhnya rambut disekitar organ kelamin dan merangsang pertumbuhan dinding
Rahim(uterus)
- Progresteron : Mempersiapkan kehamilan dan mencegah rusaknya dinding Rahim yang menebal.

# 7. TESTIS

Menghasilkan hormon testosterone yang berfungsi menumbuhkan ciri-ciri seks sekunder pria seperti
tumbuhnya kumis dan jambang, suara membesar, dada menjadi lebih bidang dan tumbuhnya rambut disekitar
kelamin.

Kelenjar endokrin didalam tubuh dapat dibedakan menjadi 3 Kelompok yaitu :

1. Kelenjar yang bekerja sepanjang hidup


Misalnya kelenjar gondok.
2. Kelenjar yang bekerja mulai saat tertentu
Misalnya kelenjar kelamin
Kelenjar ini bekerja dimulai usia puber
3. Kelenjar yang bekerja sampai saat tertentu
Misalnya kelenjar timus
Kelenjar ini hanya ada semasa pertumbuhan

2 SISTEM HORMON

Anda mungkin juga menyukai