Entrepeneur

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Alwan Kurnia

NIM 160810201249
Kewirausahaan A

Biografi Wishnutama
Nama  : Wishnutama Kusubandio

Lahir  : Jayapura, 4 Mei 1976

Profesi : CEO dan pendiri NET TV

Riwayat Pendidikan:

o SMP Tarakanita 5 Jakarta, Indonesia


o Kooralbyn International School Queensland, Australia
o International School Singapore
o Norwich University – The Military College of Vermont, Amerika Serikat
o Mount Ida College jurusan Liberal Arts, Boston, Amerika Serikat
o Emerson College, jurusan Communication, Boston, Amerika Serikat

Wishnutama Kusubandio merupakan sosok dibalik suksesnya salah satu stasiun TV


swasta di Indonesia yaitu NET.TV, beliau memang tidak asing di dunia pertelevisian Indonesia,
mengingat sebelumnya dia merupakan aktor penting dengan kesuksesan stasiun TV lainnya yaitu
Trans TV, dengan mempunyai beberapa acara andalan mereka diantaranya ada Opera Van Java,
On the Spot, Extravaganza, dsb.

Dibawah kepemimpinan Wishnutama, menjadikan Trans Corp memiliki program-


program yang berkualitas yang diperhitungkan dalam dunia pertelevisian di negeri ini. Selama
kurang lebih 11 tahun bekerja di Trans Corp, pada akhirnya di tahun 2012 Wishnutama memilih
untuk mundur. Dengan pribadinya yang selalu optimis dan berpuas diri setelah itu bersama
dengan Agus Lasmono, mereka berdua bekerja sama untuk mendirikan stasiun televisi baru yaitu
NET.TV, yang merupakan kependekan dari News and Entertainment Television yang dahulunya
merupakan channel spacetoon yang diambil alih.
Melalui NET.TV Wishnutama ingin memberikan atau menyajikan program-program
yang benar-benar menghadirkan ketenangan yang diinginkan oleh para penikmat televisi dengan
tidak menghadirkan acara-acara yang mengandung sifat provokatif seperti gosip atau perdebatan
politik. Menurut Wisnu acara yang menarik adalah perpaduan antara hiburan dengan edukasi
yang dapat mencerdaskan para pemirsa televisi. Dari semua perjalanan karir Wisnu bahwa kita
harus menjadi orang yang pantang menyerah dan berdedikasi pada pekerjaan atau bidang yang
kita cintai.

Baru-baru ini Wishnutama ditunjuk menjadi Direktur kreatif upacara pembukaan Asian
Games 2018 yang hasilnya sungguh luar biasa, tidak mudah untuk melaksanakan amanat
tersebut. Dibutuhkan sosok yang memiliki kreativitas tinggi agar bisa memadukan seluruh ragam
budaya yang ada di Indonesia ini.

Anda mungkin juga menyukai