Anda di halaman 1dari 33

Materi ke-1

Bagian-bagian, Cara
Penggunaan dan
Perawatan Mikroskop
Praktikum Ilmu Dasar
Selasa , 26 Oktober 2021
Capaian
Praktikum
Pokok Bahasan
1. Pengertian Mikroskop

• Alat bantu yang digunakan melihat


obyek dengan ukuran yang sangat
kecil dan tidak dapat dilihat dengan
mata biasa.
• Instrumen optik ini tersusun dari lensa
atau kombinasi beberapa lensa untuk
membuat gambar yang diperbesar dari
obyek yang sangat kecil.
• Komponen utama mikroskop - lensa
cembung atau konkaf
Letak dan sifat bayangan benda yang
dikorelasikan dengan letak benda

Letak benda Letak bayangan Sifat bayangan


Antara pusat lensa dan titik api Di belakang lensa Nyata, terbalik, diperbesar,
(F)
Antara focus pertama (F) dan Di depan lensa Maya, diperbesar, tegak
focus kedua (2F)
MARS

VENUS

Pembentukan bayangan pada mikroskop majemuk


Maya, terbalik, perbesar
2. Bagian-bagian
mikroskop dan
fungsinya
2. Bagian-bagian mikroskop dan fungsinya
a. Lensa okuler – lensa yang dekat dengan mata

Memperbesar obyek 10 x a
Sifat bayangan – maya, tegak, diperbesar b
c

b.tubus
Menghubungkan lensa okuler dan turet
Jalannya cahaya

c.turet atau rumah prisma


Didalamnya ada cermin
Membelokkan cahaya
Lanjutan..

d. Lengan mikroskop
▪ Tempat melekatnya bagian-bagian
mikroskop
▪ Penopang mikroskop
e
▪ Memegang mikroskop ketika membawa
d
e. Revolver
▪ Tempat melekatnya lensa obyektif
▪ Pemutar lensa yang bergerigi

Lanjutan..
f. Lensa obyektif
▪ Memperbesar obyek
▪ Maya, terbalik, diperbesar
▪ 4x (merah), 10x (kuning), 40x
(biru) dan 100x (putih)
▪ Perbesaran mikroskop =
perbesaran lensa okuler x
perbesaran lensa obyektif
▪ 400x = 10 x 40
f
Lensa obyektif 100x menggunakan minyak emersi untuk meningkatkan resolusi.
(b) Minyak emersi dan kaca (lensa) memiliki indeks bias yang sangat mirip, ada sedikit
refraksi sebelum cahaya mencapai lensa, menghindari gesekan dan memperjelas
bayangan. Tanpa minyak imersi, cahaya menyebar saat melewati udara di atas slide dan
menurunkan resolusi gambar.
Lanjutan..
g.meja mikroskop

Tempat meletakkan slide yang diamati

h. Penjepit obyek statis dan dinamis

Mencegah slide bergerak saat diamati

g h

i. Penggerak meja kanan-kiri dan


depan-belakang
i
Menggerakkan meja mikroskop
Meja digeser ke kanan – bayangan
bergesar ke kiri dan sebaliknya
Meja bergeser ke depan – bayangan
bergeser kebelakang dan sebaliknya
Lanjutan..
j.Kondensor

• Mengatur intensitas cahaya – mengumpulkan


cahaya
• Didalamnya terdapat aperture diaphragm –
pupil mata
• Perbesaran lensa obyektif besar – bukaan
aperture diaphragm kecil
• Perbesaran lensa obyektif kecil – bukaan
aperture diaphragm besar

j
k.Filter – dipasang pada kondensor
k

Memberi warna pada latar belakang hasil


pengamatan
Lanjutan..

l. Pengerak focus kasar


▪ Menggerakkan meja obyek ke
atas dan ke bawah
m. Penggerak focus halus
▪ Memfokuskan bayangan saat
pengamatanl.
n. Lampu – sumber cahaya –
halogen
o. Rheostat – mengatur
pencahayaan
p. Saklar – on atau off mikroskop n
l m
q. Kaki mikroskop – menopang
seluruh mikroskop p
q o
Penggunaan Mikroskop

• Gunakan kedua tangan untuk membawa mikroskop –


satu tangan di lengan mikroskop dan tangan yang lain
dibawah kaki mikroskop
• Tempatkan mikroskop di meja yang datar dan bersih –
hindari meletakkan mikroskop di tepi meja
• Hindari menyentuh lensa okuler dan obyektif dengan
jari
• Periksa colokan listrik sebelum menyalakan mikroskop
• Hati-hati meletakkan object glass dan cover slip pada
meja obyek – mudah pecah – goresan pemanen pada
lensa obyektif
• Gunakan perbesaran lensa obyektif paling rendah untuk
memfokuskan bayangan pada awal pengamatan
Lanjutan Penggunaan
Mikroskop
• Apabila mikroskop selesai digunakan, maka
bersihkan lensa okuler dan obyektif dari residu
lengket (noda minyak dan sidik jari)
• Turunkan meja obyek dengan setelan paling
rendah setelah pemakaian – mencegah pegas tidak
kendur
• Tutup mikroskop dengan plastic cover agar
terhindar dari debu
• Simpan mikroskop di tempat (lemari yang sejuk)
yang dilengkapi lampu agar terhindar dari jamur –
lensa okuler dan obyektif
Perawatan Mikroskop
a. Mikroskop dipegang hati-
hati dengan dua tangan
(HARUS!)
▪ Sebagian besar masalah
mikroskop – penanganan yang
tidak tepat.
▪ Saat Anda mengambil dan
membawa mikroskop, pegang
lengan penyangga logam
dengan satu tangan dan
letakkan tangan yang lain di
bagian bawah alas atau kaki
mikroskop.
Lanjutan.. b. Pilih tempat yang tepat untuk
bekerja dengan mikroskop
▪ Letakkan mikroskop di atas meja
yang rata dan bebas dari getaran –
mengganggu focus hasil pengamatan
(kecil) dan komponen mikroskop
(besar).
▪ Letakkan mikroskop pada ruangan
yang nyaman bagi pengguna untuk
meletakkan kakinya di bawah meja
– menggunakan kursi yang dapat
disesuaikan ketinggiannya.
▪ Jangan letakkan mikroskop di depan
jendela yang terang benderang –
letakkan di depan dinding atau
jendela yang digelapkan.
c. Jangan biarkan lensa menyentuh
slide
▪ Harga lensa objektif mikroskopis
sangat mahal – harus memberi
perhatian lebih
▪ Meja obyek harus diturunkan sejauh
mungkin dari lensa obyektif - gunakan
pengatur fokus kasar dan atau halus
untuk menggeser meja ke atas hingga
gambar terfokus.
▪ Jangan biarkan lensa menyentuh slide
– menyebabkan goresan permanen pada
permukaan lensa.
▪ Gunakan pengatur focus halus untuk
lensa obyektif pembesaran tinggi
(100x)
▪ Ingatlah untuk beralih ke lensa obyektif
terendah setelah penggunaan terakhir
dan sebelum penggunaan baru.
d. Bersihkan lensa obyektif
(100x) segera setelah
menggunakan minyak emersi
▪ Lensa obyektif segera dibersihkan
setelah digunakan – kerak
menyebabkan kerusakan pada
lapisan (coating) lensa.
▪ Lensa okuler dan kondensor dapat
dilepas untuk dibersihkan –
jangan gunakan pelarut organik
yang dapat merusak lapisan
lensa.
e. Gunakan hanya kertas lensa khusus untuk
membersihkan lensa
▪ Lensa mikroskop mudah tergores dan harus
dirawat dengan sangat hati-hati.
▪ Air blower (peniup udara – dapat ditemukan di
kit pembersih kamera) – menghilangkan debu
tanpa menyentuh lensa.
▪ Lens paper (kertas lensa) - residu lengket
(seperti noda minyak atau sidik jari) dapat
menggores kaca jika dibiarkan terlalu lama
▪ Lens paper dibasahi dengan aquadest atau
larutan pembersih lensa dan diusap dengan
lembut menggunakan gerakan melingkar dari
tengah ke tepi.
▪ Cotton bud yang dibungkus lens paper
▪ Jangan pernah membersihkan lensa dengan
alkohol, tissue biasa, kertas pembersih,
kertas toilet, kapas atau handuk tangan –
dapat menggores permukaan lensa.
Membersihkan lensa obyektif
f. Tutup mikroskop dengan plastic
atau dust cover, jika tidak
digunakan
▪ Debu yang jatuh di jalur cahaya
dan jamur yang menempel pada
lensa akan mengganggu kualitas
gambar mikroskopis (mis. bayangan
atau noda yang tidak diinginkan).
▪ Tubus harus dijaga agar bebas
dari debu dan jangan simpan
mikroskop tanpa lensa okuler.
▪ Jika menemukan bintik debu di
mikroskop, JANGAN mencoba
membuka mikroskop sendiri!
Selalu hubungi toko tempat membeli
mikroskop dan minta teknisi
profesional untuk memperbaikinya.
g. Simpan mikroskop di tempat yang bersih dan
kering
▪ Pastikan mikroskop disimpan di tempat
yang bersih dan kering dengan
ventilasi udara yang baik
▪ Kelembaban dapat merusak bagian
logam mikroskop dan
memungkinkan jamur tumbuh di
dalam mikroskop
▪ Udara lembab juga dapat
menyebabkan kerusakan pada
peralatan seiring waktu
▪ Jauhkan mikroskop dari area yang
berpotensi menimbulkan asap kimiawi
korosif – merusak lensa atau
menimbulkan korosi pada bagian
logam
▪ Letakkan mikroskop di permukaan
yang stabil dan hindari getaran yang
konsisten
h. Jaga bohlam (lampu) mikroskop
– halogen
▪ Setelah menggunakan mikroskop,
matikan iluminator dan tunggu
hingga dingin sebelum memasang
penutup debu
▪ Membiarkan bohlam menjadi
dingin akan memperpanjang masa
pakainya dan menghindari biaya
penggantian yang mahal
▪ Jangan menyalakan mikroskop saat
menggunakan intensitas cahaya
penuh (bohlam akan terlalu panas
dan meledak)
▪ Jangan pernah menyentuh bohlam
dengan jari (minyak tubuh akan
merusak bohlam)
▪ Gunakan tisu jika Anda perlu
memegang bohlam
▪ Jika mikroskop tidak segera
digunakan, maka kabel daya
mikroskop untuk melindungi dari
lonjakan listrik
i. Simpan Panduan Pengguna dan
kunci pas di tempat yang aman
▪ Mikroskop harus dilengkapi dengan
panduan pengguna dan kunci
pas khusus sesuai kebutuhan –
simpan di tempat yang aman dan
mudah ditemukan
▪ Selalu merujuk ke panduan
pengguna saat melakukan
pengaturan pada mikroskop dan
gunakan kunci pas yang disediakan
▪ Jangan pernah menggunakan
tenaga, alat yang tidak sesuai
atau terlalu kencang saat
melakukan perawatan atau
penyesuaian pada mikroskop –
mengakibatkan kerusakan
peralatan.
j. Lakukan pemeriksaan dan
perawatan rutin – satu tahun
▪ Pemeriksaan dan perawatan
mikroskop secara berkala perlu
sekali dilakukan
▪ Komponen yang bergerak harus
diperiksa, dibersihkan dan diberi
pelumas
▪ Bersihkan minyak dan kotoran dari
permukaan yang bergerak
menggunakan kain bersih
▪ Periksa lensa okuler dan obyektif
dari noda minyak atau debu
▪ Periksa kabel daya dan steker
untuk keamanan, dan persediaan
bohlam pengganti, kertas lensa
dan larutan pembersih.
k. Periksakan mikroskop
secara professional
▪ Pemeliharaan dan
perawatan yang baik
dengan melakukan
pemeriksaan dan servis
profesional setiap 200
jam penggunaan atau
setiap tiga tahun (mana
yang terpenuhi lebih
dulu)
▪ Mintalah bantuan
professional, jika ada
bagian mikroskop yang
rusak.
l. Pastikan semua pengguna
memahami prosedur
penggunaan mikroskop
▪ Pengguna mikroskop – multiple
user
▪ Pengguna baru harus
didampingi petugas laboratorium
atau asisten
▪ Pasang prosedur penggunaan
mikroskop di dalam
laboratorium yang mudah
terlihat
▪ Ada petugas khusus yang
bertanggung memeriksa dan
merawat mikroskop
m. Keselamatan pertama – safety first
▪ Melindungi diri sendiri saat
menggunakan mikroskop – jas
laboratorium
▪ Hati-hati dengan slide dan penutupnya -
terbuat dari kaca dan jika pecah,
pengguna akan terluka dan berdarah.
▪ Sumber daya dan sambungan listrik ke
mikroskop harus diamankan dan
distabilkan serta tidak membuat
pengguna berisiko tersengat listrik
▪ Pencegahan kerusakan pada mata
akibat paparan lampu halogen intensitas
cahaya tinggi
▪ Mikroskop harus digunakan secara
ergonomis untuk mencegah ketegangan
pada punggung dan leher.
THANKS !
Any Question ?

Anda mungkin juga menyukai