Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH BAHASA INDONESIA

“MEMBACA UNTUK MENULIS”

Dosen Pembimbing :

Naajihah Mafrudho

Penyusun :

Silvia Adien Purwanta (2002070049)

PRODI S1 ADMINISTRASI RUMAH SAKIT

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH LAMONGAN

2021
HALAMAN PENGESAHAN

Nama : Silvia Adien Purwanta (2002070049)

Jurusan : S1 Admnistrasi Rumah Sakit

Perguruan Tinggi : Universitas Muhammadiyah Lamongan

Judul Makalah : Membaca Untuk Menulis

Saya yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa makalah yang saya selesaikan
adalah benar. Dengan ini saya menyatakan penulisan makalah dengan judul “Membaca
Untuk Menulis” telah memenuhi syarat serta ketentuan yang di tetapkan oleh dosen.

Lamongan , 01 Oktober 2021

Yang Membuat Pernyataan Yang Memberi Pengesahan

(……………………….) (………….…………….)

2
KATA PENGANTAR

Segala puji atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta hidayah- Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan makalah yang membahas tentang “Membaca Untuk
Menulis”. Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Bahasa Indonesia. Selama
membuat makalah ini saya banyak mendapatkan bantuan dari berbagai pihak, maka dari itu
sudah selayaknya saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat
dalam pembuatan makalah ini.

Saya menyadari bahwa makalah ini masih banyak kekurangan, baik dari segi penyajian,
penulisan, dan penggunaan tata bahasa, untuk itu saran dan kritik yang membangun sangat
saya perlukan sebagai proses perbaikan untuk karya tulis selanjutnya hingga menjadi lebih
baik.

Lamongan, 01 Oktober 2021

Penulis

3
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN..................................................................................2

KATA PENGANTAR..............................................................................................3

DAFTAR ISI.............................................................................................................4

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar belakang................................................................................................5
B. Rumusan Masalah..........................................................................................5
C. Tujuan ...........................................................................................................5
D. Manfaat..........................................................................................................5

BAB II PEMBAHASAN

A. Pengertian Skipping.......................................................................................6
B. Pengertian Selecting.......................................................................................7
C. Pengertian Skimming......................................................................................7
D. Pengertian Scanning.......................................................................................8

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan....................................................................................................10

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................11

4
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Membaca adalah kegiatan yang selalu ada dan selalu melekat dalam kehidupan kita dan
tidak lepas dari kegiatan sehari-hari. Dengan membaca kita juga bisa mendapatkan berbagai
informasi dan pengetahuan, membaca juga bisa membantu kita untuk menulis seperti
membuat karya ilmiah. Dan dari tulisan kita bisa berguna untuk orang lain dalam mendapat
ilmu, oleh karena itu tidak heran jika penulis suka membaca.

Kita tau bahwa membaca adalah kegiatan yang di lakukan sehari-hari. Dan jenis
bacaan yang di baca pasti berbeda-beda sesuai lingkungan dan kesukaan genre bacaan.
Seperti bacaan di lingkungan mahasiswa, perkerja kantoran, dan anak sekolah dasar, semua
itu membaca buku yang berbeda karena lingkungan mereka berbeda. Hal ini menuntut para
pembaca untuk menggunakan trik-trik tertentu dalam mengambil informasi pada setiap jenis
bacaan yang dibutuhkan.

Dari membaca kita dapat menulis sesuatu seperti makalah, cerita, dan lin-lain, ada
beberapa cara memba cepat agar tau mana ide pokok nya. Skipping (menemukan ide pokok),
Selecting (baca pilih), Skimming (melihat sekilas), dan Scanning (mencari sesuatu)

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang di sebut Skipping ?
2. Apa yang di sebut Selecting?
3. Apa yang di sebut Skimming?
4. Apa yang di sebut Scanning ?
C. Manfaat
Mengetahui apa itu Skipping, Selecting, Skimming, dan Scanning.

5
BAB II
PEMBAHASAN
A. Membaca Skipping
a. Pengertian
Skipping adalah teknik membaca yang mengabaikan atau melompati bagian yang
tidak diperlukan atau bagian yang sudah dimengerti. Sederhananya, jika tullisan yang
dibaca sudah tidak relevan dengan keinginan maka abaikan atau lompati saja. Teknik
membaca skipping dapat digunakan di semua jenis bacaan. Teknik membaca cepat
Skipping merupakan salah satu teknik cepat selain selecting, skimming, dan scanning,
hal ini di nyatakan oleh Yeti Mulyati (2000:5).
Teknik baca lompat atau Skipping yaitu membaca dengan loncatan-loncatan.
Maksudnya, bagian-bagian bacaan yang sudah dipahaminya tidak dihiraukan. Bagian
bacaan yang demikian dilompati untuk mencapai efektifitas dan efesiensi membaca
(Yeti Mulyati 2000:5).
Kecepatan tinggi akan diperoleh pembaca apabila mampu melakukan skiippping
(latihan gerakan mata berupa lompatan menuju kelompok kata yang merupakan
ungkapan penekanan). Tentu saja bagian yang dilompati adalah bagian yang tidak
esensial. Bagian yang tidak esensial ini anatar lain yang dianggap tidak perlu
mendapat, atau kalimat-kalimat yang tidak menimbulkan hilang jejak jika
dihilangkan. Dengan kata lain, objek bacaan dalam membaca cepat hanyalah kata-
kata kunci yang sarat dengan makna. Kaitanya dengan membaca cepat “Teknik
Skipping”. Inti dari teknik ini ialah gerakan mata yang teratur. Skipping dapat di
artikan sebagai teknik baca lompat yaitu membaca dengan loncat-loncatan (Haryadi
2006a:166).
b. Langkah-langkah Skipping
1. Pelatihan presepsi kata dan frase
Pelatihan presepsi merupakan kegiatan membaca yang dilakukan bersama-sama
oleh mata dan otak, mata berkerja seperti kamera, yaitu memotret hasilnya flim
negative, selanjutmya hasilnya flim positif. Mata melihat dan otak
menginterprestasikan saat itu juga, sehingga apa yang dilihat itulah yang didapat.
2. Pelatihan memperluas jangkauan mata

6
Inti dari membaca cepat salah satunya ialah bagaimana proses membaca dapat di
perluas tidak hanya pada area di sekitar fokus pandangan melainkan juga di area
di sekitarnya
3. Pelatihan pergerakan irama mata
Pelatihan ini menekankan pada ayunan visual yang teratur untuk melihat
kelompok kata.
4. Melatih meningkatkan kosentrasi
Membaca merupakan aktivitas aktif, memberi tanggapan terhadap arti apa yang
dibaca dan hal memerlukan konsentrasi.
5. Berlatih mengenal kata kunci penentuan untuk mempermudah mengikuti jalan
pikiran penulis
Kata kunci penentuan meliputi ungkapan penekanan, kata pengubah arah, kata
ilustrasi, kata tambahan, kata simpulan (Soedarso, 2005:70-71).
6. Pelatihan pengelompokan satuan ide
Hakikatnya pelatihan pengelompokan satuan ide merupakan latihan membaca
pada tingkat konseptual.
B. Membaca Selecting
a. Pengertian
Selecting atau biasa disebut juga teknik baca-pilih. jenis teknik membaca yang
satu ini cukup terbilang sangat mengutamakan kebutuhan, artinya memilih teks dan
bagiannya yang dibaca berdasar pada kebutuhan. Teknik ini biasanya dilakukan
sebelum kegiatan membaca, misalnya saat membaca judul berita di surat kabar.
Selecting biasanya digunakan oleh orang yang ingin mengembangkan tulisannya
hingga menjadi menarik. Dalam mengembangkan tulisan dibutuhkan setidaknya
banyak monitoring berita yang memuat informasi sama dengan yang ingin si penulis
kembangkan.
b. Langkah-langkah membaca Selecting
Membaca sesuai yang di butuhkan oleh penulis, karna nanti akan dikembangkan
menjadi tulisan yang menarik pembaca untuk mebacanya.
C. Membaca Skimming
a. Pengertian
Skimming adalah teknik membaca yang menggunakan gerakan mata cepat untuk
berpindah dengan cepat dan menemukan kata kunci dalam sebuah teks. Skimming

7
memberi tahumu informasi umum apa yang ada di dalam suatu bagian dengan lebih
efisien waktu.
Membaca-layap (skimming) adalah membaca dengan cepat untuk mengetahui isi
umum atau bagian suatu bacaan. (Farida Rahim, 2005). Membaca layap dibutuhkan
untuk mengetahui sudut pandang penulis tentang sesuatu, menemukan pola organisasi
paragraf, dan menemukan gagasan umum dengan cepat (Mikulecky & Jeffries dalam
Farida Rahim, 2005).
b. Langkah-langkah membaca Skimming
1. Baca judul, sub judul dan subjudul untuk mencari tahu apa yang dicari teks
tersebut.
2. Perhatikan ilustrasi (gambar atau foto) agar Anda mendapatkan informasi
lebih jauh tentang topik tersebut.
3. Baca awal dan akhir kalimat setiap paragraf
4. Jangan membaca kata per kata.
5. Biarkan mata melakukan skimming kulit luar sebuah teks.
6. Inti kata kunci atau kata kunci-nya, kemudian lanjutkan dengan berpikir
mengenai arti teks tersebut.
D. Membaca Scanning
a. Pengertian
Menurut Menurut Soedarso (2006:89), scanning adalah suatu teknik membaca
untuk mendapatkan suatu informasi tanpa membaca yang lain- lain. Jadi dalam
membaca scanning siswa langsung ke masalah yang dicari yakni mengenai fakta
khusus dan informasi tertentu.
Teknik membaca ini berguna untuk mencari beberapa informasi secepat
mungkin. Biasanya kita membaca kata per kata dari setiap kalimat yang
dibacanya. Dengan berlatih membaca, seseorang bisa belajar membaca untuk
memahami teks bacaan dengan cara yang lebih cepat. Tapi, membaca dengan cara
mengetahui ini tidak asal digunakan. Jika untuk keperluan untuk membaca buku
teks, puisi, surat penting dari ahli hukum, dan sebagainya, perlu lebih detail
tentang hal itu.
b. Langkah-langkah membaca scanning
1. Perhatikan penggunaan urutan seperti 'angka', 'huruf', 'langkah', 'pertama',
'kedua', atau 'selanjutnya'.

8
2. kata yang dicetak tebal, miring atau yang dicetak berbeda dengan teks lainnya.
3. kadang-kadang penulis menempatkan kata kunci di batas paragraph.
Langkah atau proses scanning yang lain yakni bisa dilakukan dengan cara
berikut :
a) Menggerakkan mata seperti anak panah langsung meluncur ke bawah
menemukan informasi yang telah ditetapkan,
b). Setelah kecepatan diperlambat untuk menemukan keterangan lengkap dari
informasi yang dicari, dan
c) Pembacaan memiliki pemahaman yang baik dengan yang dibaca (misalnya,
kamus disusun secara alfabetis dan ada kata kunci di setiap halaman bagian kanan
atas, ensiklopedi disusun secara alfabetis pembalikan untuk istilah yang dua kata,
dan sebagainya).

9
BAB III

PENUTUPAN

A. Kesimpulan
Dari urutan di atas dapat ditarik kesimpulan tentang Membaca Untuk Menulis sebagai
berikut :
1. Skipping
Skipping adalah teknik membaca dengan mencari inti dan mengabaikan semua
kalimat yang sudah dipahami.
2. Selecting
Selecting adalah teknik yang memilih bacaan sesuai kebutuhan saja.
3. Skimming
Skimming adalah membaca dengan cepat untuk mengetahui isi umum atau bagian
suatu bacaan.
4. Scanning
Scanning berarti mencari informasi spesifik secara cepat dan akurat. Memindai
artinya terbang di atas halaman-halaman buku.

10
DAFTAR PUSTAKA
http://mywritingnrw.blogspot.com/2016/10/makalah-bahasa-indonesia-membaca-untuk.html
https://kuliahdimana.id/news/read/349/Teknik-Membaca-Cepat-
Skimming#:~:text=Skimming%20adalah%20teknik%20membaca%20yang,bagian
%20dengan%20lebih%2
https://www.google.com/search?
q=membaca+scannning&oq=membaca+scannning&aqs=chrome..69i57j0i13l6j0i13i30l3
.9594j0j7&sourceid=chrome&ie=UTF-8
https://perpustakaan.iain-tulungagung.ac.id/index.php/2020/08/28/4-teknik-membaca-secara-
efektif/#:~:text='Skipping'%20teknik%20membaca%20yang
%20mengabaikan,digunakan%20di%20semua%20jenis%20bacaan.

11

Anda mungkin juga menyukai