Anda di halaman 1dari 4

TUGAS KELOMPOK

ELEKTRONIKA DASAR
SPECIAL-PURPOSES DIODE

KELOMPOK 7 :
AHMAD NAFI’ BUDIANTO (2221500032)
ARI SOHIBUSSULTONI (2221500036)
SYAHRUL RAMADHAN (2221500059)

PROGRAM STUDI D3 TEKNIK TELEKOMUNIKASI


DEPARTEMEN TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK ELEKTRONIKA NEGERI SURABAYA
2021
TUGAS 4
SPECIAL-PURPOSES DIODE

I. SOAL
(Eng) 7. what is the use of Optoisolator ?
(Ind) 7. apa kegunaan dari Optoisolator?

II. PENDAHULUAN
Optoisolator atau yang biasa disebut juga dengan Optocoupler adalah
perangkat elektronika yang menggunakan cahaya untuk memasang sinyal dari
inputnya (misalnya, LED) ke outputnya (misalnya, Photo-diode). Optoisolator
merupakan komponen semikonduktor yang tersusun atas LED inframerah dan
sebuah photo triac yang digunakan sebagai pengendali triac (rangkaian daya).

Optoisolator biasanya terdiri dari dua macam yaitu optoisolator yang


terintegrasi dengan rangkaian zero crossing detector dan opoisolator yang
tidak terintegrasi dengan zero crossing detector. Optoisolator yang terintegrasi
dengan zero crossing detector biasanya menggunakan triac sebagai solid state
relay (SSR), sedangkan pada Optoisolator yang tidak terintegrasi dengan zero
crossing detector biasanya menggunakan triac untuk mengendalikan tegangan.

Gambar 1. Simbol diode optoiosolator (kiri) dan transistor optoisolator


(kanan)
III. PEMBAHASAN
Apa kegunaan dari Optoiolator?
Berikut adalah kegunaan dari optoisolator menurut masing-masing anggota
kelompok 7 :

• Ahmad Nafi’ Budianto (2221500032)


Optoisolator biasanya digunakan pengatur regulator dan saklar listrik dari
dua rangkaian terpisah yang tujuannya agar tidak ada kontak langsung
antara bagian primer dengan sekunder. Selain itu juga biasa digunakan
sebagai antar muka (interface) antara rangkaian pengendali dengan
rangkaian daya (triac) dan juga sebagai pengaman rangkaian kendali,
karena antara LED infra merah dan photo triac tidak terhubung secara
elektrik, sehingga bila terjadi kerusakan pada rangkaian daya (triac) maka
rangkaian pengendali tidak ikut rusak.

• Ari Sohibussultoni (2221500036)


Optoisolator adalah komponen yang digunakan sebagai komponen kontrol
I/O untuk peralatan yang beroperasi dengan tegangan DC atau AC .
biasanya terdiri dari kombinasi dari komponen LED (Light Emitting
Diode) dan phototransistor. LED pada optocoupler berfungsi untuk
memancarkan cahaya infra merah atau biasa disebut dengan IR LED.
Sinyal infra merah memiliki kelebihan, seperti ketahanannya yang lebih
baik dibandingkan cahaya lainnya. Sedangkan phototransistor merupakan
komponen semikonduktor yang memiliki kepekaan yang tinggi terhadap
cahaya. Biasanya optosiolator digunakan sebagai Sensor kecepatan moil
hybrid, Sebagai switch atau saklar, dan sebagai sensor gerakan otomatis.

• Syahrul Ramadhan (2221500059)


Optocouper biasanya digunakan untuk mengendalikan motor Relay dan
Motor AC. Driver Optocouper ini di controller oleh Arduino dan
Atmega32/16. Jadi dengan tegangan dengan sinyal kecil mampu
mengendalikan beban Motor AC atau beban Lampu AC dengan daya yang
besar. Karena LED yang terhubung ke kontroller hanya di hubungkan oleh
cahaya saja, maka ketika ada kerusakan pada rangkaian photo transitor
( komponen sensitif cahaya lainnya ) maka tidak akan merusak fungsi
rangkaian controller nya. Sebagai contoh control kecepatan motor dengan
sinyal PWM yang di hubungkan langsung dengan controller. Ketika ada
perubahan induksi pada motor, seperti lonjakan listrik, maka akan merusak
atau mengganggu controller. Karena line pwm langsung di hubungkan ke
driver nya Motor. Hal ini akan jauh berbeda jika sinyal pwm ini kita
hubungkan ke optocoupler. Maka ganguan atau perubahan lonjakan
induksi pada motor tidak akan mempengaruhi controller nya.

Anda mungkin juga menyukai