Anda di halaman 1dari 17

TUGAS

PERANCANGAN LINGKUNGAN 3
SISTEM PENYALURAN AIR LIMBAH
KECAMATAN GRABAG DAN NGABLAK,
MAGELANG

DISUSUN OLEH :
AURINA THREEWASTI
09.2019.1.00663
DOSEN PEMBIMBING :
TALENT NIA PRAMESTYAWATI, ST., MT.
NIP. 193153

JURUSAN TEKNIK LINGKUNGAN


FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN
INSTITUT TEKNOLOGI ADHI TAMA SURABAYA
TAHUN 2020
Kata Pengantar

Puji syukur Alhamdulillah saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,
karena telah melimpahkan rahmat-Nya berupa kesempatan dan pengetahuan
sehingga “Tugas Besar Perencanaan Lingkungan 3 (SPAL)” ini bisa selesai pada
waktunya.
Terimakasih saya ucapkan kepada Ibu Talent Nia Pramestyawati S.T., M.T.
yang telah membimbing dengan memberikan ide-idenya sehingga Tugas Besar
Perencanaan Lingkungan 3 ini bisa disusun dengan baik dan rapi.
Saya berharap semoga Tugas Besar Perencanaan Lingkungan 3 ini bisa
menambah pengetahuan para pembaca. Namun terlepas dari itu, saya memahami
bahwa Tugas Besar Perencanaan Lingkungan 3 ini masih jauh dari kata sempurna,
sehingga kami sangat mengharapkan kritik serta saran yang bersifat membangun
demi terciptanya tugas besar selanjutnya yang lebih baik lagi.

Timika, Juli 2020

Penyusun
Daftar ISI

Contents
Kata Pengantar................................................................................................................2
Daftar ISI............................................................................................................................3
Daftar Tabel.......................................................................................................................4
BAB I.................................................................................................................................5
PENDAHULUAN.............................................................................................................5
1.1. Latar Belakang...................................................................................................5
1.2 Tujuan................................................................................................................7
1.3 Ruang Lingkup...................................................................................................7
BAB II TINJAUAN PUSTAKA........................................................................................9
2.1. Definisi Air Limbah................................................................................................9
2.2 Sistem Penyaluran Air Limbah/Buangan.........................................................10
2.2.1 Berdasarkan Sistem Pengumpulan............................................................10
2.2.2 Berdasarkan Sarana.................................................................................11
2.2.3 Berdasarkan Pengaliran...................................................................................12
2.3. Perencanaan Jalur Saluran.....................................................................................12
2.3.1. Faktor-faktor Penentu dalam Penyaluran Air Buangan.................................13
2.4 Perencanaan Saluran Air Limbah.....................................................................13
2.4.1 Daerah Pelayanan............................................................................................13
2.4.2 Debit Air Buangan....................................................................................14
2.4.3 Fluktuasi Pengaliran........................................................................................17
2.5. Perhitungan Dimensi Pipa................................................................................18
2.6 Dampak Air Limbah.........................................................................................19
BAB III............................................................................................................................21
GAMBARAN UMUM KECAMATAN GRABAK DAN NGABLAK...........................21
KABUPATEN MAGELANG..........................................................................................21
3.1. Kondisi Umum.....................................................................................................21
3.1.1. Kabubaten Magelang.....................................................................................21
3.2. Kondisi Fisik.........................................................................................................22
3.2.1. Kondisi Topografi..........................................................................................22
3.3. Kondisi Demografis/Kependudukkan................................................................23
3.4. Kondisi Fasilitas / Non Domestik..........................................................................24
3.4.1. Fasilitas Pendidikan........................................................................................24
3.4.2. Fasilitas Kesehatann.......................................................................................33
3.4.3. Fasilitas kerpribadatan...................................................................................39
BAB IV............................................................................................................................42
PERENCANAAN SISTEM PENYALURAN AIR LIMBAH.........................................42
4.1. Proyeksi Penduduk................................................................................................42
4.1.1. Kecamatan Ngablak..................................................................................43
4.1.2. Kecamatan Grabag...................................................................................50
b. Metode Geometri.....................................................................................................50
4.2. Proyeksi Fasilitas..............................................................................................56
4.2.1. Fasilitas Pendidikan..................................................................................56
a. Fasilitas Pendidikan SD/MI......................................................................................57
a. Fasilitas Pendidikan SMP/MTS.................................................................................60
a. Fasilitas Pendidikan SMA/SMK/MA..........................................................................62
4.2.2. Fasilitas Kesehatan.......................................................................................66
a. Proyeksi Fasilitas Puskesmas....................................................................................67
4.3. Kebutuhan Air Bersih........................................................................................70
4.3.1. Kebutuhan Air Bersih Domestik................................................................70
4.3.2. Kebutuhan Air Bersih Non Domestik........................................................71
4.3.3. Pembagian blok pelayanan..........................................................................77
4.4 Perhitungan Pembebanan Saluran...................................................................80
Tabel 4. 18 Perhitungan Kebutuhan Dimensi...............................................................82
Tabel 4. 19 Perhitungan kebutuhan dimensi.................................................................83

Daftar Tabel
Tabel 3. 1 Rekapitulasi Jumlah Penduduk 5 Tahun Terakhir kecamatan Ngablak..........25
Tabel 3. 2 Rekapitulasi Jumlah Penduduk 5 Tahun Terakhir kecamatan grabag.............25
Tabel 3. 3 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2014....................................26
Tabel 3. 4 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2015....................................28
Tabel 3. 5 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2016....................................28
Tabel 3. 6 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2017....................................29
Tabel 3. 7 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2018....................................29
Tabel 3. 8 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Ngablak Tahun 2019....................................30
Tabel 3. 9 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2014......................................30
Tabel 3. 10 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2015....................................31
Tabel 3. 11 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2016....................................32
Tabel 3. 12 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2017....................................33
Tabel 3. 13 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2018....................................34
Tabel 3. 14 Banyakkan Fasilitas Pendidikan Grabak Tahun 2019....................................35
Tabel 3. 15 Data Fasilitas Kesehatan Grabag tahun 2014-2019........................................37
Tabel 3. 16 Data Fasilitas Kesehatan Ngablak tahun 2014-2019......................................40
Tabel 3. 17 Banyakkan Fasilitas Kepribadatan Ngablak Tahun 2014-2019.....................41
Tabel 3. 18 Banyakkan Fasilitas Kepribadatan Grabak Tahun 2014-2019......................42
Y

Tabel 4. 1 Perhitungan Nilai Korelasi Arimatika Kec. Ngablak..........................................45


Tabel 4. 2 Perhitungan Nilai Korelasi Geometri Kec. Ngablak..........................................46
Tabel 4. 3 Perhitungan Nilai Korelasi Least Square Kec. Ngablak.....................................46
Tabel 4. 4 Rekapitulasi Hasil Nilai Koefisien Korelasi Kec. Ngablak...................................47
Tabel 4. 5 Persentase Pertambahan Penduduk Kec. Ngablak..........................................48
Tabel 4. 6 Proyeksi Penduduk Kecamatan Ngablak Tahun 2022-2031.............................50
Tabel 4. 7 Perhitungan Nilai Korelasi Arimatika Kec. Grabag...........................................52
Tabel 4. 8 Perhitungan Nilai Korelasi Geomteri Kec. Grabag............................................52
Tabel 4. 9 Perrhitungan Korelasi Least Square Kec. Grabag.............................................53
Tabel 4. 10 Rekapitulasi Hasil Nilai Koefisien Korelasi Kec. Grabag..................................54
Tabel 4. 11 Proyeksi Penduduk Kecamatan Grabag Tahun 2022 – 2031..........................56
Tabel 4. 12 Proyeksi Fasilitas Pendidikan Tingkan SD/MI Tahun 2022 - 2031..................59
Tabel 4. 13 Proyeksi Fasilitas Pendidikan Tingkat SMP/MTS Tahun 2022 – 2031............62
Tabel 4. 14 Proyeksi Fasilitas Pendidikan Tingkat SMA/SMK/MA Tahun 2022 - 2031......64
Tabel 4. 15 Proyeksi Fasilitas Puskesma Tahun 2022 – 2031............................................69
Tabel 4. 16 Hasil Perhitungan Debit Air Limbah Peak Total Terlayani per Blok dam
Qmin................................................................................................................................80
Tabel 4. 17 Hasil Perhitungan Pembebanan di Setiap Jalur Pipa......................................83
Tabel 4. 18 Perhitungan Kebutuhan Dimensi...................................................................84
Tabel 4. 19 Perhitungan kebutuhan dimensi.....................................................................85
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Sanitasi lingkungan adalah status kesehatan suatu lingkungan yang
mencakup perumahan, pembuangan kotoran, penyedian air bersih dan
sebagainya (Notoadmodjo,2007). Banyak sekali permasalahan lingkungan
yang harus dihadapi dan sangat mengganggu terhadap tercapainya
kesehatan lingkungan.Kesehatan lingkungan bisa berakibat positif
terhadap kondisi elemen-elemen hayati dan non hayati dalam
ekosistem.Bila lingkungan tidak sehat maka sakitlah elemennya,tapi
sebaliknya jika lingkungan sehat maka sehat pulalah ekosistem
tersebut.Perilaku yang kurang baik dari manusia telah mengakibatkan
perubahan ekosistem dan timbulnya sejumlah masalah sanitasi.

Masalah sanitasi, khususnya sanitasi di perkotaan merupakan isu


yang krusial dan selalu menarik perhatian banyak pihak saat ini. Selain
permasalahannya yang kompleks, sanitasi lingkungan berperan besar
dalam upaya meningkatkanderajat kehidupan dan kesehatan masyarakat,
terutama pada masyarakat lapisan bawah. Sanitasi lingkungan terkait
dengan peningkatan kebersihan/higienis dan pencegahan berjangkitnya
penyakit yang berhubungan dengan factor – factor lingkungan. Beberapa
factor lingkungan yang berhubungan dengan sanitasi tersebut termasuk
penanganan air limbah rumah tangga yang berasal dari mandi, cuci, dan
limbah tinja dari kakus/ Water Closet (WC).

Air limbah adalah air bekas pemakaian, baik dari bekas pemakaian
rumahtangga, maupun dari bekas pemakaian industri. Air bekas rumah
tangga dapatdisebut dengan Air Limbah Domestik berasal dari aktivitas
sehari-hari manusiaseperti bak cuci dapur maupun tangan, kamar mandi,
kakus (WC atau peturasan)dan lain sebagainya. Air limbah domestik ini
tidak hanya berasal dari rumahtinggal tetapi dapat juga berasal dari
instansi-instansi seperti perkantoran, sekolah-sekolah, rumah sakit, dan
lain sebagainya serta dapat juga dari daerah komersilyaitu perhotelan,
tempat hiburan, mall, pasar, dan lain lain-lain. Sedangkan airbekas
pemakaian proses industri disebut dengan Air Limbah Industri.

Sesuai dengan penggunaannya, setiap air bekas pemakaian pasti


telahterkontaminasi oleh bahan-bahan yang dipakainya, yang
kemungkinan bersifatfisik, air menjadi keruh, berbau, berwarna. Bersifat
kimiawi, air mengandungbahan-bahan kimia yang dapat mengganggu
kesehatan. Bersifat organo-biologis,air mengandung mikroba/zat organik
yang bersifat pathogen dan lain sebagainya.Cemaran air limbah domestik
umumnya bersifat organo-biologis, sedangkan air limbah industri lebih
cenderung bersifat fisiko-kimiawi karena didalamnya terdapat bahan-
bahan berbahaya dan beracun (B3) yaitu logam berat sebelum dibuang ke
badan sungai harus diolaha secara tepat agar tidak mencemari lingkungan.

Sistem sanitasi juga memiliki permasalahan dan kendala tersendiri.


Secara konsep, sistem sanitasi yang diterapkan di perkotaan seharusnya
terpadu, komunal atau terpusat, jadi limbah dan saluran air kotor dapat
diolah dengan teratur. Saluransaluran yang membentuk jaringan sanitasi
harus diarahkan pada kawasan pengolahan tersendiri, yaitu IPAL (Instalasi
Pengolahan Air limbah). Melalui IPAL, warga kota bisa merasa nyaman
karena tak perlu lagi membuang air kotor secara sembarangan. IPAL ini
tidak hanya diperuntukkan bagi limbah rumah tangga, tetapi juga bagi
sentra industri-industri, baik kecil atau besar. Untuk mengolah air limbah
domestik maka salah satu teknologi yang digunakan adalah dengan
menggunakan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) komunal. IPAL
Komunal merupakan pengolahan air limbah secara offsite, dimana sumber
air limbah berasal dari beberapa tempat (rumah tangga) tetapi
pengolahannya dilakukan terpusat di satu tempat. Namun tidak semua
tipikal air limbah yang diolah di IPAL komunal, parameter-parameter
tertentu pada efluennya sesuai dengan yang direncanakan atau baku mutu
yang telah ditetapkan.Penanganan air limbah harus ditangani secara serius,
jika tidak ditangani dapat memberikan dampak yang merugikan, seperti
pengaruhnya terhadap kesehatan makhluk hidup disekitar,
1.2 Tujuan
Adapun maksud dari kegiatan perencanaan bangunan pengelolaan air
limbah setempat di Kecamatan Tenggilis Mejoyo ini adalah sebagai
berikut :
a. Untuk menyalurkan air limbah yang berasal dari domestic maupun non
domestik menuju ke instalasi pengolahan air limbah sehingga air dapat
diolah kembali hingga mencapai standar baku mutu yang telah
ditetapkan.
b. Mencegah terjadinya pencemaran air di Kecamatan Ngablak dan
Grebeg
c. Menciptakan kondisi lingkungan yang sehat dan menghindari
terjangkitnya penyakit menular karena air, terutama air buangan yang
merupakan media tumbuh dan berkembangnya bibit penyakit.
d. Menganalisis kualitas dan kuantitas air limbah domestik eksisting di
Kecamatan Tambaksari.
e. Merencanakan Sistem Penyaluran Air Limbah (SPAL) domestik di
Kecamatan Ngablak dan Grebek. .
f. Mendapatkan nilai Bill Of Quantity (BOQ) dan Rekapitulasi Anggaran
Biaya (RAB).
1.3 Ruang Lingkup
Sistem Penyaluran Air Limbah (SPAL) yang direncanakan pada tugas
ini terdiri dari perencanaan sistem penyaluran air limbah untuk suatu area
pelayanan. Adapun ruang lingkup atau batasan dalam tugas perencanaan
sistem penyaluran air limbah adalah sebagai berikut :
1. Daerah pelayanan Kecamatan Ngablak dan grabag, kabupaten
Magelang
2. Pembagian blok pelayanan
3. Perhitungan kebutuhan air bersih domestik
4. Perhitungan debit air limbah
5. Jalur pipa
6. Blok pelayanan
7. Perhitungan pembebanan saluran
8. Perhitungan dimensi pipa
9. Perhitungan penanaman pipa
10. Bangunan Pelengkap
11. Profil hidrolis
12. Rencana biaya (BOQ dan RAB)
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Definisi Air Limbah


Air limbah merupakab air dari ssuatau daerah permukiman yang telah
dipergunakan untuk berbagai keperluan, harus dikumpulkan dan dibuang
untuk menjaga lingkungan hidup yang sehat dan bai. Terdapat banyak sekali
literatur yang menjelakan tentang definisi air limbah. Menurut Metcalf dan
eddy (1981),Batasan air limbah adalah”kombinasi cairan dan sampah-sampah
cait yang berasal dari daerah pemukiman, perdagangan, perkantoran dan
industry, Bersama dengan air tanah, air permukaam dan air hujan yang
mungkin ada” sedangkan menurut enters dan stell (1979), Batasan air limbah
adalah cairan yang dibawa oleh saluran limbah

Air limbah atau yang lebih dikenal dengan air buangan ini adalah :
a. Limbah cair atau air buangan (waste water) adalah cairan buangan
yang berasal dari rumah tangga, perdagangan, perkantoran industry
maupun tempat-tempat umum lainnya yang biasanyamengandung
bahan-bahan atau zat-zat yang dapat membahayakan Kesehatan atau
kehidupan manusia serta menggangu kelestarial lingkungan hidup.
b. Kombinasi dari cairan atau air yang membawa buangan dari
perumahan , industry, komersial, dan industry Bersama dengan air
tanag, air permukaan, dan air hujan
c. Kotoran dari masyarakat dan rumah tangga. Industry, air
tanag/permukaan, serta buangan lainya (kotoran umum)
d. Semua air/zat cair yang tidak lagi dipergunakan, sekalipun kualitasnya
mungkin baik
Sesuai peraturan pemerintah No, 82 Tahun 2001 tentang pengolahan kualita
air dan pengendaliab pencemaran air, maka diperlukan berbagai usaha untuk
melakukan pengamanan limbah cair. Limbah yang tidak dikelolah dengan
baik, dapat menimbulkan gangguan terhadap lingkungan maupun Kesehatan.
2.2 Sistem Penyaluran Air Limbah/Buangan
2.2.1 Berdasarkan Sistem Pengumpulan
Berdasarkan sistem pengumpulannya, sistem penyaluran air
buangan di bagi menjadi dua, yaitu :
1. Sistem Terpisah
Merupakan suatu sistem di mana dilakukan pemisahan dalam
menyalurkan air buangan dan air hujan, yaitu dengan
mengalirkannya ke dalam 2 saluran yang berbeda. Air hujan dapat
disalurkan melalui saluran terbuka menuju ke badan air penerima
(sungai), sedangkan air buangan dapat disalurkan melalui saluran
tertutup menuju ke Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).
Sistem ini banyak digunakan pada daerah yang mempunyai range
curah hujan tinggi.
Keuntungan sistem ini adalah :
a. Unit pengolahan air buangan relatif kecil.
b. Dimensi saluran tidak begitu besar.
Kerugian sistem ini adalah :
Harus dibuat dua saluran yang berbeda, yaitu untuk air buangan
dan air hujan.
2. Sistem Tercampur
Merupakan suatu sistem di mana air buangan dan air hujan
disalurkan dalam satu saluran yang sama dan harus merupakan
saluran tertutup. Sistem ini dapat diterapkan pada daerah yang
memiliki frekuensi curah hujan rendah. Sistem ini dibagi menjadi 2
macam, yaitu :
1. Sistem Langsung
Merupakan sistem jaringan penyaluran air buangan di
mana air hujan dan air buangan langsung dijadikan satu, baik
pada musim kemarau atau musim hujan.
Keuntungan sistem ini adalah :
a. Hanya memerlukan satu saluran penyaluran air buangan.
b. Terjadi pengenceran konsentrasi air buangan oleh air hujan
yang akan mempermudah proses pengolahan pada IPAL.
Kerugian sistem ini adalah :
a. Memerlukan unit pengolahan air buangan yang relatif besar,
karena terjadi penggabungan antara air buangan dengan air
hujan.
b. Dimensi pipa yang diperlukan untuk penyaluran air buangan
akan relatif besar.
2. Sistem Interceptor
Merupakan suatu sistem di mana penggabungan antara air
buangan dengan air hujan hanya dilakukan pada saat musim
kemarau saja, sedangkan pada saat musim hujan penyaluran
melalui saluran intercept.
Keuntungan sistem ini adalah :
a. Beban instalasi pengolahan tidak terlalu besar.
b. Air hujan difungsikan sebagai air penggelontor bagi air
buangan pada saat awal musim hujan.
Kerugian sistem ini adalah :
Memerlukan konstruksi yang lebih rumit.
2.2.2 Berdasarkan Sarana
Berdasarkan sarana yang diperlukan, sistem penyaluran air buangan
dibagi
menjadi :
1. Sistem onsite
Merupakan suatu sistem penyaluran air buangan yang tidak
mempergunakan jaringan terpusat dalam pengoperasian dan
pemeliharaan. Dengan kata lain, air buangan yang dihasilkan diolah
dekat dengan sumber air buangan tersebut. Contoh penerapan
sistem ini adalah pada septic tank dan sumur resapan.
2. Sistem offsite
Merupakan sistem penyaluran air buangan yang memerlukan
pengorganisasian dan pengolahan yang terpusat, di mana semua air
buangan yang dihasilkan disalurkan ke suatu tempat dan diolah
secara kolektif. Sistem ini meerupakan altrenatif lain bila sistem
onsite tidak dapat diterapkan karena terbatasnya lahan dan tidak
memadainya kondisi lahan (tanah) sebagai akibat tingginya tongkat
kepadatan penduduk.
2.2.3 Berdasarkan Pengaliran
Berdasarkan pengalirannya, sistem penyaluran air buangan ini dibagi
menjadi :
1. Full Sewerage
Merupakan suatu sistem di mana air buangan dialirkan tanpa
proses pengendapan. Saluran ini biasa digunakan pada pemakaian
air yang besar dan tidak menimbulkan resiko bagi kesehatan dan
saluran ini memerlukan pemeliharaan yang rumit.
2. Small Bore Sewer
Merupakan suatu sistem di mana air buangan dialirkan melalui
proses pengendapan terlebih dahulu. Sistem ini merupakan
alternatif yang lebih murah karena jumlah manhole yang
diperlukan lebih sedikit. Kemiringan dapat lebih diperkecil karena
kecepatan penggerusan tidak perlu dipertimbangkan dalam
pengaliran air buangan yang sudah tidak mengandung solid ini,
sehingga pipa tidak perlu ditanam lebih dalam.
2.3. Perencanaan Jalur Saluran
Perpipaan adalah pipa dari rumah atau bangunan penghasil air buangan
sampai kepada pipa yang menuju bangunan pengolahan. Pipa yang terdapat
dalam sistem perpipaan meliputi :
1. Pipa persil Pipa persil adalah saluran yang menyalurkan air
buangan dari rumah atau bangunan ke pipa service, di mana pipa ini
masih terdapat dalam halaman rumah atau bangunan yang bersangkutan.
Pipa ini berdiameter minimal 4”, diameter maksimalnya tergantung dari
volume air limbah yang dialirkan.
3. Pipa servis Pipa servis adalah pipa yang menampung aliran dari
pipa service. Pipa ini berdiameter antara 6'' sampai dengan 8'', dan pipa ini
diharapkan dapat melayani 50 rumah atau setiap satu pemenggal jalan
(blok), sehingga pada satu blok terdapat satu pipa service.
3.Pipa lateral Pipa lateral adalah pipa yang menerima air buangan dari
pipa service. Ukuran dari pipa lateral tergantung dari pipa service yang
dilayani, tetapi biasanya berdiameter lebih besar dari 12''. Unttuk sistem
jaringan kecil, pipa service dapat berfungsi sebagai pipa letral,
sedangkan untuk sistem jaringan besar, pipa lateral dapat berkembang
sebagai pipa cabang.
4. Pipa induk Pipa induk adalah pipa yang menampung air buangan
dari beberapa pipa lateral. Pipa ini merupakan penyaluran air buangan
terakhir sebelum dibawa ke BPAB. Ukuran dari pipa ini tergantung dari
besarnya populasi daerah pelayanan.
2.3.1. Faktor-faktor Penentu dalam Penyaluran Air Buangan
Agar saluran tetap berfungsi, baik dalam keadaan deit maksimum ataupun dalam
keadaan debit mínimum, ada beberaoa faktor yang harus diperhitungkan,
Yaitu :
1. Luas penampang saluran
2. Kemiringan saluran
3. Kekasaran saluran
4. Kondisi pengaliran
5. Belokan atau rintangan lain
6. Karakteristik effluen (viskositasnya)
2.4 Perencanaan Saluran Air Limbah
Perencanaan sistem penyaluran air buangan berpedoman pada kriteria-
kriteria yang paling memungkinkan untuk dapat diterapkan sesuai dengan
kondisi dan situasi setempat. Dalam perencanaan pembuatan saluran,
pertimbangan dasar yang perlu mendapat perhatian adalah daerah pelayanan
dan debit air buangan.

2.4.1 Daerah Pelayanan


Daerah pelayanan sistem penyaluran air buangan ini diterapkan
berdasarkan :
1. Jumlah penduduk yang dilayani pada suatu jalur pipa atau
pada blok pelayanan.
2. Aktivitas yang dilakukan oleh bangunan-bangunan non
domestik seperti industri, pasar, dll.

Dalam pembagian daerah pelayanan, pembagian jalur daerah


pengumpulan air buangan ini pun disesuaikan dengan faktor-faktor
lain yang dapat mempengaruhi, yaitu :
1. Tinggi rendahnya permukaan tanah, sehingga dapat diketahui
garis kemiringan wilayah (slope).
2. Kepadatan penduduk yang ada di wilayah tersebut.
3. Tata guna lahan.
2.4.2 Debit Air Buangan
Besarnya debit air buangan yang dihasilkan dapat ditentukan
dengan memperhatikan:
1. Sumber air buangan.
2. Besarnya pemakaian air bersih.
3. Jenis bahan saluran, cara-cara penyambungan dan banyaknya
bahan pelengkap lainnya.
4. Curah hujan, daya serap dan keadaan air tanah.

Hal-hal yang harus diperhitungkan adalah sebagai berikut :


1. Debit Air Buangan Rata-Rata Harian
Dari hasil perkiraan besarnya debit penggunaan air bersih untuk
rumah tangga, bangunan umum, institusional dan sebagainya,
tidak keseluruhannya akan mengalir sebagai air buangan.
Kehilangan ini terjadi karena adanya evaporasi, penyiraman
tanaman, minum, yang besarnya diperkirakan sebesar 15%-40%.
Dengan kata lain, debit air buangan rata-rata harian merupakan
jumlah dari debit air buangan domestik (yang dihasilkan oleh
manusia) dan debit air buangan non domestik (yang dihasilkan
oelh bangunan umum , institusional, dan lain sebagainya).
Untuk mencari besarnya debit air buangan domestik dapat
digunakan rumus : Qd = (60%-85%) x q d
Sedangkan untuk mencari besarnya debit air buangan non
domestik digunakan rumus :
Qnd = (60%-85%) x q nd .

Sehingga besarnya debit air buangan rata-rata per harinya


adalah :
Qave = Qd + Qnd
Di mana :
Qd = debit air buangan domestik (L/det)

Qnd = debit air buangan non domestik (L/det)


Qave = debit rata-rata air buangan per hari (L/det)
qd = kebutuhan air bersih domestik (L/orang/hari)
q nd = kebutuhan air bersih non domestik (L/orang/hari)
2. Debit Infiltrasi Air Tanah dan Air Hujan
Jika digunakan sistem terpisah, harus diperhitungkan pula debit
air yang masuk ke dalam jalur perpipaan, yaitu infiltrasi air tanah
dan air hujan. Infiltrasi ini tidak dapat dihindarkan karena hal
tersebut disebabkan oleh :
 Pekerjaan sambungan pipa yang kurang sempurna.
 Jenis material saluran dan perlengkapan yang dipakai.
 Kondisi air tanah dan fluktuasi muka tanah.
 Celah-celah yang terdapat pada permukaan saluran (manhole)
dari bangunan pelengkap saluran.
Persamaan yang digunakan adalah sebagai berikut :

Qave inf = ( Finf x Luas Area ) / 86400


Di mana :
Qave inf = debit rata-rata infiltrasi
(L/det)
Finf = faktor infiltrasi
Luas Area = luas area pelayanan
(Ha)

Anda mungkin juga menyukai