Anda di halaman 1dari 5

MODUL PEMBELAJARAN

TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN


KELAS XI TKJ

FIREWALL PADA JARINGAN VOIP

NI WAYAN WIYANTARI UTAMI, S.Kom


SMK NEGERI 1 TANJUNG
2021
FIREWALL PADA JARINGAN VOIP

1. Pengertian Jaringan Voip


Jaringan VoIP atau Voice Over Internet Protocol merupakan jaringan yang
menyediakan layanan internet multimedia, dan merupakan jaringan yang
strukturnya lebih rumit dari jaringan computer.

2. Firewall
Firewall adalah sebuah sistem atau perangkat keamanan khususnya pada jaringan
komputer yang bertugas untuk menjaga lalu lintas data di dalam jaringan komputer
berjalan dengan aman, dan dalam waktu bersamaan juga mencegah lalu lintas data
yang tidak aman untuk masuk di dalam jaringan komputer. Firewall dapat di jumpai
dalam bentuk perangkat keras atau perangkat lunak.
A. Jenis Karakteristik Firewall
1. Personal Firewall
Personal firewall merupakan firewall yang digunakan oleh individual atau
pribadi untuk membentengi computer PC ataupun notebook dari serangan
berbahaya yang datang dari luar(biasanya internet).
Contohnya : Firewall yang sudah ada pada sistem operasi yang digunakan.
2. Network Firewall
Network firewall merupakan firewall khusus yang difungsikan pada sebuah
jaringan computer untuk kemanan jaringan.
Contohnya : ISA Server, CISCO PIX, CISCO ASA, dan IP Tables.

B. Fungsi Firewall
1. Mengontrol dan mengawasi paket data yang mengalir di Jaringan Komputer.
2. Melakukan autentifikasi terhadap akses.
3. Aplikasi proxy Firewall mampu memeriksa lebih dari sekedar header dari
paket data.
4. Mencatat setiap transaksi kejadian yang terjadi di Firewall.
C. Manfaat Firewall

1. Mengidentifikasi ancaman yang berlaku


2. Mengidentifikasi serangan dan meminimalkan peluang untuk serangan.
3. Meminimalkan dampak dari serangan(jika terjadi)
4. Mengelola dan mengurangi serangan yang sukses secara tepat waktu.
5. Menjaga informasi rahasia dan berharga yang menyelinap keluar tanpa
sepengetahuan.
6. Sebagai filter yang digunakan untuk mencegah lalu lintas tertentu mengalir ke
subnet jaringan.

D. Kriteria Proses Kerja Firewall


Ada beberapa kriteria yang dipakai firewall saat akan memberi akses boleh tidaknya
sebuah data lewat dalam suatu jaringan:
1. Alamat IP dari computer sumber
2. Port TCP/UDP dari sumber
3. Alamat IP dari computer tujuan
4. Port TCP/UDP tujuan data pada computer tujuan
5. Informasi dari header yang disimpan dalam paket data
6. Melakukan autentifikasi terhadap akses kejaringan.
7. Aplikasi firewall mampu memeriksa lebih dari sekedar header dari paket data.

3. Fungsi Firewall Pada Jaringan VoIP


1. VoIP memiliki ribuan port yang dapat diakses untuk berbagai keperluan.
firewall komputer bertugas menutup port-port tersebut kecuali beberapa port
yang perlu tetap terbuka.
2. Firewall di VoIP bertindak sebagai garis pertahanan pertama dalam mencegah
semua jenis hacking.
3. Menjaga informasi rahasia dan berharga agar tidak keluar tanpa diketahui oleh
pengguna.
4. Untuk memodifikasi paket data yang datang melalui Firewall.
5. Merekam aktivitas atau lalu lintas yang terjadi dalam jaringan, hal tersebut
berguna untuk mendeteksi apabila ada percobaan pembajakan jaringan.
6. Mendeteksi protocol aplikasi yaitu dengan cara memeriksa header paket data
dan juga mendeteksi protocol aplikasi dengan lebih spesifik.
7. Memberikan akses untuk izin ari sistem yang aman.
8. Melindungi physing, deface dan carding.

4. Jenis-Jenis Ancaman Pada Jaringan VoIP


1. Fabrication
Merupakan ancaman berupa objek palsu yang disiapkan di dalam sebuah
sistem, serangan dapat berupa pesan palsu yang dikirim ke orang lain.
2. Interruption
Suatu ancaman yang dapat menyerang sistem dan membelokir sehingga tidak
dapat di akses oleh yang berwenang, serangan dapat merusak perangkat keras
dan juga saluran jaringan.
3. Modification
Merupakan perubahan pada suatu asset atau data oleh pihak yang tidak
bertanggung jawab, jenis serangan nya yaitu berupa perubahan data hingga
pesan yang diubah saat dipindahkan oleh suatu jaringan.
4. Interception
Merupakan penyadapan yaitu saat pihak luar yang tidak berwenang mengambil
alih akses dari suatu akses.

TUGAS
1. Physing, Deface dan Carding merupakan hal-hal yang harus dilindungi oleh firewall.
Jelaksan maksud dari ketiga hal tersebut!
2. Carilah contoh-contoh kasus ancaman firewall VoIP menurut jenis-jenis
ancamannya(Fabrication, Intterruption, Modification, Interception), minimal 1 contoh
kasus per jenis ancaman.

Anda mungkin juga menyukai