Anda di halaman 1dari 4

Pertanyaan “ PENYUPLAI OKSIGEN GRATIS”

1. Kehidupan di planet bumi dimulai dari ….


a. Hewan
b. Tumbuhan
c. Air
d. Bebatuan

2. Menurut sebagian ahli berdasarakan fosil tumbuhan tertua yang ditemukan, kehidupan di
daratan baru dimulai sekitar…..
a. 450 juta tahun lalu
b. 250 juta tahun lalu
c. 150 juta tahun lalu
d. 100 juta tahun lalu

3. Setelah tumbuhan makhluk-makhluk lain, seperti hewan dan manusia yang diperkirakan
kehidupannya dimulai sekitar ….
a. 150 juta tahun lalu
b. 200 juta tahun lalu
c. 250 juta tahun lalu
d. 300 juta tahun lalu

4. Proses penahapan kehidupan di muka bumi bukanlah tanpa maksud. Kehadiran tumbuhan
jauh sebelum hewan dan manusia karena ia memiliki peran yang sangat besar yaitu ……
a. Sebagai bahan makanan
b. Melapisi atmosfer bumi dengan oksigen sehingga layak untuk dihuni
c. Sebagai tempat berteduh
d. Menyejukkan lingkungan

5. Tumbuhan dapat memproduksi oksigen karena sel tumbuhan tidak sebagaimana sel manusia
dan hewan yang dapat menggunakan ….
a. Menggunakan energi matahari secara langsung
b. Membuat makanan sendiri
c. Tumbuhan heterotroph
d. Melakukan fotosintesis

6. Tumbuhan akan mengubah energi matahari menjadi energi kimia, dan menyimpannya dalam
bentuk nutrien dengan cara yang khusus. Proses ini dinamakan ….
a. Fototropis
b. Fototropisme
c. Fotosintesis
d. Fatamorgana
7. Fotosintesis adalah suatu proses biokimia yang dilakukan tumbuhan, alga, dan beberapa jenis
bakteri untuk memroduksi energi terpakai (nutrisi) dengan memanfaatkan energi ….
a. Panas
b. Air
c. Matahari
d. Cahaya

8. Hampir semua makhluk hidup bergantung pada energi yang dihasilkan dalam fotosintesis.
Akibatnya fotosintesis menjadi …. bagi kehidupan di bumi.
a. Sangat penting
b. Luar biasa
c. Kebutuhan mendesak
d. Makanan

9. Bagian tumbuhan yang paling bertanggungjawab atas terjadinya proses fotosintesis adalah….
a. Klorofil
b. Stomata
c. Lentisel
d. Daun

10. Klorofil berasal dari bahasa Greek lama: chloros = …. dan phyllon = ….
a. Hijau , batang
b. Hijau , daun
c. Batang , hijau
d. Daun , hijau

11. Klorofil berfungsi untuk menukarkan tenaga ….. kepada makanan pada tumbuhan dalam
proses fotosintesis.
a. Makanan
b. Air
c. Garam mineral
d. Cahaya matahari

12. Pada ayat ini Allah menjelaskan, bahwa Dia Yang Maha kuasa mengeluarkan api dari pohon
hijau yang membakarnya, tentu kuasa melakukan apa saja termasuk menghidupkan kembali
tulang belulang yang telah berserakan menjadi makhluk yang hidup kembali. Penjelasan
diatas adalah penjelasan dari surah ….
a. Surah Yasin/36: 80
b. Surah Yasin/36 : 17
c. Surah Yasin/36 : 15
d. Surah Yasin/36 : 18
13. Dalam tafsir Al-Muntakhab yang dikutip oleh Tim Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur‟an
dijelaskan bahwa energi surya dapat berpindah ke dalam tumbuh- tumbuhan melalui proses
….
a. Penyerapan
b. Fotosintesis
c. Penyinaran
d. Radiasi

14. Sel tumbuh-tumbuhan yang mengandung zat hijau daun (klorofil) mengisap karbondioksida
dari udara. Sebagai akibatnya terjadilah interaksi antara gas karbondioksida dan air yang
diserap oleh tumbuh-tumbuhan dari dalam tanah akan dihasilkan zat karbohidrat berkat
bantuan …..
a. Oksigen
b. Kloroplas
c. Cahaya matahari
d. Garam mineral

15. Batu bara yang kita kenal itu pun pada mulanya adalah pohon yang tumbuh dan membesar
melalui proses ….
a. Fotosintesis
b. Pembakaran
c. Penghangatan
d. Asimilasi sinar

16. Salah satu fungsi penting tumbuhan yang telah dibahas yaitu menghasilkan oksigen dari
proses fotosintesis secara ….. untuk makhluk hidup lain
a. Gratis
b. Berkelanjutan
c. Bertahap
d. Banyak

17. Selain oksigen yang dihasilkan tumbuhan juga dapat dimanfaatkan oleh makhluk hidup lain
sebagai ….
a. Tempat berteduh
b. Sumber makanan
c. Makanan pokok
d. Sumber air

18. Fungsi tumbuhan sebagai sumber makanan bagi manusia dan hewan dijelaskan di banyak
tempat dalam Al-Qur‟an, yaitu salah satunya pada surah ….
a. Abasa/80:21-32
b. Abasa/80:22-32
c. Abasa/80:23-32
d. Abasa/80:24-32
19. “Maka hendaklah manusia itu memperhatikan makanannya. Sesungguhnya Kami benar-benar
telah mencurahkan air (dari langit), kemudian Kami belah bumi dengan sebaik-baiknya, lalu
Kami tumbuhkan ………. di bumi itu, anggur dan sayur-sayuran, zaitun dan kurma, kebun-
kebun (yang) lebat, dan buah-buahan serta rumput-rumputan, untuk kesenanganmu dan untuk
binatang-binatang ternakmu”
a. Biji-bijian
b. Tumbuhan
c. Makanan
d. Buah-buahan

20. Allah telah menumbuhkan beberapa macam tumbuhan dan buah-buahan yang semuanya itu
ditujukan kepada manusia dan binatang salah satunya yaitu agar manusia dan hewan
mempunyai ….
a. Kenikmatan dalam hidupnya
b. Kesenangan dalam hidupnya
c. Kebermanfaatan dalam hidupnya
d. Pengharapan dalam hidupnya

Anda mungkin juga menyukai