Anda di halaman 1dari 7

1.

Dalam menjalankan kegiatan penelitian, setelah menyajikan metode


penlitian maka kegiatan yang dilakukan adalah mengumpulkan data.
Jelaskan:
a. macam-macam data dari berbagai aspek (sumber, waktunya dan
cara memperoleh data)
jawab :
adapun macam-macam data dari berbagai aspek yaitu :
1) Data menurut sumber pengambilan
 Data Primer : data yang dikumpulkan secara
langsung di lapangan oleh orang yang bersangkutan atau
penulis penelitian. Data ini biasanya merupakan data yang
valid dan akurat karena data bersifat real time.
 Data sekunder : data yang diambil dari sumber-
sumber yang sudah ada. Data ini adalah kumpulan
informasi yang ada sebelumnya dan dikumpulakn guna
melengkapi kebutuhan data. sumber daya sekunder yaitu
data laporan dari pemerintah, publikasi pemerintah dan
buku-buku

2) Data menurut waktu pengumpulannya


 Time Series : adalah kumpulan dari yang
terkumpul dalam kurun waktu tertentu atau dari waktu ke
waktu.
 Cross Section : data yang terkumpul pada satu
waktu tertentu namun dengan mengamati banyak hal,
misalnya data perkembangan PDRB kota/kabupaten di
jawa tengah pada tahun 2021 .

3) Data menurut cara memperoleh data


 Angket : pengumpulan data dengan menyerahkan
list pertanyaan kepada responden.
 Wawancara : mengajukan pertanyaan secara langsung
kepada responden sebagai cara memperoleh data.
 Observasi : pengamatan perilaku dan suasana yang
berkenaan dengan tujuan penelitian
 Stude dokumentasi : pengumpulan data yang tidak
langsung ditujukan pada penelitian, namun dengan
menggunakan dokuman berupa surat, notulen rapat, catan
khusus dan lain-lain

b. skala pengukuran pengukuran data


Jawab :
1) Data Nominal : data yang berasal dari pengelompokan
peristiwa yang dikelompokan pada katagori tertentu
2) Data ordinal : data yang berasal dari katagori yang
disusun menurut besarnya (dari yang terendah ke tertinggi),
dengan jarak yang tidak harus sama
3) Data interval : objek yang diurutkan berdasarkan suatu
atribut tertentu dan jarak tiap objek adalah sama.
4) Data Rasio : data yang menghimpun semua ciri data
ordinal dan interval dan dilengkapi titik nol absolut. Data ini
menunjukkan ukuran objek yang sebenarnya.

2. Penelitian yang menggunakan data primer yang menggunakan sampling


diperlukan metode penentuan sampling. Jelaskan:
a. perbedaan dan persamaan antara metode simple random sampling
dan systematic random sampling
jawab :
1) Perbedaan :
 Simple random sampling dilakukan dengan pemilihan acak dari
suatu individu dari total populasi yang ada.
 Systematic random sampling memilih individu tertentu dari
populasi yang ada.
 Simple random sampling dirasa cukup adil, karena probabilitas
setiap individu sama dengan validasi yang akurat.
 Pada systematic random sampling akan mencerminkan
karakteristik dari objek sampel yang diambil.
2) Persamaan :
Keduanya sama-sama mengambil sampel dari lapangan secara
acak, namun tetap mementingkan pada kebutuhan dari
pengambilan data. sample random sampling memilih secara acak,
systematic random sampling juga sama memilih secara acak
individu namun dengan kriteria tertentu.

b. dasar dan besarnya penentuan jumlah sampel yang digunakan dalam


penelitian
jawab :
1) dalam pedoman yang dikemukan oleh roscoe dalam Sekaran, yaitu:
 Sampel minimum jika sampel dibagi dalam beberapa kategori
minimum sampel per kategori sebesar 30.
 Jumlah sample paling sesuai yaitu 30<n<50
 Dalam melakukan penelitian eksperimen Semple yang
dibutuhkan sebesar 10 sampai dengan 20.

2) Berdasarkan metode penelitian menurut Gay (1976), yaitu:


 Untuk penelitian Descriptive dibutuhkan minimal 10% dari
jumlah populasi.
 untuk design Descriptive korelasi membutuhkan minimal 30
obyek.
 Dalam metode eksperimen dibutuhkan sebanyak minimal 15
obyek dan untuk metode ex post dibutuhkan minimal 15 obyek
perkelompok.

3. Dalam menyajikan pernyataan yang diambil dari kutipan dalam


penelitian, diperlukan tatacara menunjukkan sumber kutipan. Jelaskan:
a. cara menyajikan kutipan sebagai dasar suatu pernyataan
 Kutipan Langsung : pada kutipan ini jika kutipan berisi kurang
dari 40 kata nama penulis haruslah disebutkan pada bagian awal
kalimat. Nama penulis yang disebutkan pada awal kalimat harus
ditulis dengan lengkap diikuti dengan tahun penerbitan buku yang
dia keluarkan. Jika ingin melakukan kutipan langsung ditulis
dengan menggunakan tanda kutip sebagai bagian terpadu dalam
teks utamanya. Jika jumlah kata lebih dari 40 kata atau lebih
kutipan ditulis tanpa tanda kutip dan ditulis terpisah dari teks yang
mendahului kutipan.
 Kutipan Tidak Langsung: dalam kutipan tidak langsung tidak
terdapatnya tanda kutip yang menyertai kalimat kutipan nya. Nama
penulis dapat ditempatkan di awal kutipan ataupun di akhir kutipan
sebagai sumber kutipan.
 Kutipan dari Internet: I Dika ingin mengutip dari internet terlebih
dahulu kita membuat kata pengantar yang relevan dengan materi
yang ingin kita kutip dan cantum kan kutipan harus disertai dengan
alamat internet yang diakses. Alamat internet yang diakses
haruslah bersumber valid.
b. perlunya menyajikan daftar pustaka
Jawab :
Perlunya menyajikan daftar pustaka bertujuan untuk memberikan
referensi kepada para pembaca penelitian jika ingin meneruskan penelitian
tersebut atau melakukan pengecekan kembali terhadap penelitian yang
bersangkutan. Perlunya menyajikan daftar pustaka sebagai bentuk
apresiasi kepada penulis buku, yang di mana tulisannya terdapat di karya
tulis. Perlunya menyajikan daftar pustaka yang paling utama adalah
memberikan informasi kepada pembaca bahwa apa yang dituliskan bukan
hanya berdasarkan pemikiran penulis namun adanya rujukan dari
penelitian terdahulu atau teori yang telah dikemukakan.

c. Mendeley merupakan suatu aplikasi yang berguna untuk membuat


sitasi (bodynote & daftar pustaka) secara otomatis. Jelaskan manfaat
penggunaan aplikasi Mendeley
Jawab :
Manfaat dari penggunaan aplikasi mendeley adalah penulis karya
ilmiah dapat dengan mudah memasukkan referensi penulisan baik dari
jurnal ilmiah, laporan pemerintah, buku, ataupun publikasi ke dalam karya
tulis di mana referensi tersebut dijadikan daftar pustaka penelitian tersebut.
Selain mudah dalam memasukkan referensi penulisan sebagai daftar
pustaka, dengan menggunakan Mendeley penulis juga dapat dengan
mudah memasukkan sitasi dalam karya tulisnya. Mendeley juga dapat
digunakan sebagai pengolahan data base berupa jurnal buku ataupun
referensi lainnya dan dapat dengan mudah melakukan sitasi ketika
melakukan penulisan di microsoft word, hal ini tentu sangat memudahkan
bagi penulis untuk menuliskan referensi ke dalam karya tulisnya.

4. Penelitian yang telah selesai dilakukan perlu disusun menjadi laporan


penelitian. Jelaskan:
a. komponen dalam menyusun laporan penelitian
Jawab :
Adapun komponen dalam menyusun laporan penelitian yaitu:
1) Bagian Pendahuluan : bagian pendahuluan merupakan bagian
awal dari komponen dalam penyusunan laporan penelitian. Bagian
pendahuluan berisi yaitu halaman judul yang merupakan
Dicantumkan nya judul dari penelitian. Kedua, kata pengantar yang
merupakan uraian pendek dari penulis tentang penelitian. Ketiga,
daftar isi. Keempat, daftar table, gambar, dan grafik.
2) Bagian isi laporan : dalam bagian ini dituliskan isi laporan dari
BAB I – BAB 5. Bab satu, berisi permasalahan, rumusan masalah,
dan tujuan penelitian. Bab dua, meliputi penemuan terdahulu, teori,
kerangka pikir dan hipotesis. Bab tiga, berisi pemilihan sup jek
penelitian dan desain penelitian. Bab empat, meliputi pengumpulan
dan penyajian data dan analisis dan hasil penelitian. Bab lima,
berisi kesimpulan & saran.
3) Bagian penutup : bagian ini meliputi daftar pustaka, lampiran dan
indeks

b. proses penulisan makalah publikasi ilmiah yang baik dan benar


Jawab :
1) Proses Penelitian
2) Penulisan Makalah
3) Pengiriman Makalah : dalam hal ini penulis melakukan
pengiriman makalah kepada penerbit.
4) Proses review : dalam proses ini penerbit meriview jurnal yang
dikeluarkan oleh penulis
5) Revisi (Jika ada) : jika dalam penulisan jurnal masih terdapatnya
masalah dalam penulisan maka penerbit berhak mengajukan revisi
kepada penulis.
6) Proses Revisi : proses revisi dilakukan jika menurut penerbit ada
penulisan yang harus di revisi oleh penulis
7) Terima : makalah akan diterima saat proses revisi telah dilakukan
8) Publikasi : setelah dilakukannya proses revisi dan dan makalah
sudah diterima maka selanjutnya akan dilakukan publikasi
makalah oleh penerbit.
Jika pada stel 7, ditolak maka dilakukan perbaikan jurnal dan
dikirimkan pada penerbit lain.

Anda mungkin juga menyukai