Anda di halaman 1dari 1

Tafsir ilmi atau sains adalah sebuah corak penafsiran Alquran yang menjelaskan ayat

Alquran berdasarkan pemahaman sains. Tafsir al-jawahir fi tafsir al-Qur'an karya


Tantawi Jawhari adalah salah satu tafsir bercorak sains. Tantawi Jauhari adalah
seorang cendekiawan Mesir, ada juga yang menyebutnya sebagai seorang filosof Islam.
Tantawi selalu mengatakan Islam adalah agama akal. Dalam penyusunan kitab tafsirnya
Tantawi sepertinya memang dipengaruhi ketertarikannya pada gejala-gejala alam di
semesta. Imam Tantawi dalam tafsirinya menyajikan isu-isu seputar sains, Tantawi
berusaha menggabungkan dan mengikat apa yang disebutkan Alquran dengan penemuan-
penemuan ilmiah. Beberapa topik yang menariknya adalah astronomi, penciptaan surga
dan neraka, kehidupan manusia, hewan-hewan, benda-benda, pengetahuan modern dari
persfektif matematika, fisika, biologi, kimia, dan lainnya. Tantawi juga meluaskan
pandangan scientifiknya pada pandangan fiqh, akhlak dan aqidah. Dalam menyusun
kitab tafsirya Imam Tantawi menyusun dengan menggunakan metode tahlili. Upaya
penafsiran ayat Alquran dari berbagai aspek yang dikandungnya dan yang ditafsirkan
adalah seluruh ayat Alquran dari surat al-Fatihah sampai dengan surat alNas. Hanya
saja yang membedakan tafsir besutan Tantawi ini dengan tafsir pada umumnya adalah
pendekatan yang ditempuh. Karya Tafsir yang ditulis oleh Tantawi Jawhari, yang
cukup fenomenal berjudul "alJawahir fi Tafsir alQur'an al-Karim". Ia berangkat dari
ketertarikannya terhadap fenomenafenomena keajaiban alam yang ada di langit dan
bumi, sebagaimana ayat-ayat al-Qur'an juga berbicara tentang fenomena-fenomena
tersebut. Kitab al-Jawahir fi Tafsiri al-Qur'an al-Karim karya Tantawi Jawhari
sangat menarik, karena memberi warna baru dalam sejarah penafsiran al-Qur'an,
mengingat pada era klasik dan pertengahan penafsiran al-Qur‟an selalu diwarnai
dengan corak-corak normatif-ideologis. Adanya tafsir yang bercorak ilmi,
membuktikan bahwa al-Qur'an selaras dengan ilmu pengetahuan.

Anda mungkin juga menyukai