Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN MINGGUAN

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR

Identitas:
1. Nama Mahasiswa : Desky Rohaeni
2. NIM : 1801200
3. SD Sasaran : SDN Margajaya (Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya)
4. Tanggal : 04 April 2021

• Rencana kegiatan :
Rencana awal yang akan dilakukan di SDN Margajaya ialah melakukan pembelajaran
luring, membuat soal soal untuk peserta didik, membuat berbagai motivasi agar mereka
senang menghadapi pembelajaran luring setelah sekian lama melakukan pembelajaran
daring, Mengawasi Try Out untuk kelas 6, Membantu administrasi guru dan peserta didik,
memperiksa jawaban peserta didik

• Pelaksanaan kegiatan :
Mengawasi Try Out, Membantu memeriksa jawaban peserta didik, membantu administrasi
guru, membantu administrasi peserta didik, membantu orang tua murid, memberikan
motivasi terhadap peserta didik

• Analisis hasil kegiatan :


Kegiatan berlangsung lancar sesuai harapan, ketika saya mengawasi try out sikap para
siswa berbeda beda, ada yang siap mengerjakan karena sudah prepare sebelum pelaksanaan
try out (belajar, menghafal) dan ada juga yang main-main dalam pengerjaan tersebut karena
kurangnya persiapan dalam belajar sebelum menghadapi try out. Untuk ketertiban para
peserta didik sudah tertib sehingga selama proses try out tidak ada kendala. Kegiatan
mahasiswa dalam membantu administrasi terutama untuk bantuan KIP, saya rasa cukup
dapat dirasakan manfaatnya bagi peserta didik, guru, maupun orang tua peserta didik
sehingga jalannya proses administrasi tidak membutuhkan waktu yang cukup lama
sehingga dapat meminimalisir angka kerumunan orang tua dan peserta didik yang
menerima bantuan KIP di sekolah.

1
• Hambatan :
Hambatan terbesar diminggu ini adalah ketika saya menanyakan apakah para peserta didik
mempunyai gadget semua? Dan ternyata banyak diantara mereka yang mengaku tidak
mempunyai gadget sehingga hal ini dapat menghambat kegiatan pembelajaran selama
daring. Upaya untuk mengatasi dari saya adalah mengadakan pembelajaran door to door
sehingga nantinya bisa saja para peserta didik yang tidak mempunyai gadget berkumpul
disuatu tempat seperti madrasah yang luas atau di balai desa sehingga pembelajaran yang
daring dapat melalui gadget dan yang tidak mempunyai gadget dapat belajar bersama di
tempat tadi dan pastinya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

• Rencana perbaikan :
Rencana saya setelah melihat kondisi kelas secara langsung saat mengawasi peserta didik
try out adalah mengganti baterai jam dinding sebab jamnya sudah tidak jalan, lalu
memperbarui data data yang ada dikelas sebab saya melihat masih ada data peserta didik
tahun kemarin yang terpampang di tembok, lalu saya juga merencanakan perbaikan tata
letak didalam kelas sebab saya melihat ada tong sampah besar didalam kelas mungkin nanti
senin saya akan memindahkannya keluar sehingga kelas bersih dan sehat.

Anda mungkin juga menyukai