Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN MINGGUAN

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR

Identitas:
1. Nama Mahasiswa : Desky Rohaeni
2. NIM : 1801200
3. SD Sasaran : SDN Margajaya (Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya)
4. Tanggal : 17 April 2021

• Rencana kegiatan :
Rencana di minggu ke empat ialah melakukan pembelajaran luring, membuat berbagai
motivasi agar mereka senang menghadapi pembelajaran luring setelah sekian lama
melakukan pembelajaran daring, Mengawasi Ujian Praktik, Membantu administrasi guru
dan peserta didik, membantu guru memonitoring siswa di madrasah tempat pesantren
Ramadhan.

• Pelaksanaan Kegiatan :
Memberikan motivasi pada peserta didik, mengawasi ujian praktik olahraga dan
B.indonesia, mengantarkan siswa ke madrasah untuk melaksanakan kegiatan pesantren
Ramadhan dan setiap harinya membant memonitoring kegiatan pesantren Ramadhan.

• Analisis hasil kegiatan :


Kegiatan Ujian Praktik ini merupakan Sebagian Langkah akhir untuk dapat lulus dari
jenjang SD. Ujian praktik yang telah dilaksanakan di minggu ini ialah olahraga untuk
mengetest kebugaran jasmani siswa seperti sit-up, Push-up, skotrass. Setelah melihat hasil
dari test rata-rata siswa hanya mendapat 15 – 20 kali dalam waktu 1 menit. Dan untuk
pelajaran B.Indonesia ialah praktik membaca puisi, pidato dan surat resmi. Hasil anaisis
dari kegiatan tersebut siswa masih kurang dalam pencapaian jumlah yang didapat, akrena
kurang berlatih dan jarang melaksanaka olahraga yang mengakibatkan dalam ujian praktik
gampang Lelah. Dan dalam kegiatan praktik B.Indonesia kebanyakan masi kurang percaya
diri sehingga dalam pembacaan tidak lantang dan masih malu malu.

1
• Hambatan :
Terdapat beberapa peserta didik yang masih tidak percaya diri, malu – malu dan kurang
aktif dalam proses pembelajaran. Upaya saya untuk mengatasi hambatan tersebut adalah
terus memotivasi dan memberikan contoh sedikit demi sedikit agar rasa percaya diri dalam
diri siswa tumbuh sehingga dapat menghilangkan rasa malu dan takut salah pada siswa
tersebut.

• Rencana perbaikan :
Rencana saya adalah memperbaiki data dengan mengupdate data terbaru pada buku
presensi sebab masih banyak para peserta didik yang tempat pesantren Ramadhan yang
belum sesuai dengan informasi yang disampaikan.

Anda mungkin juga menyukai