Anda di halaman 1dari 3

ABJAD RUSSIA ABJAD INDONESIA

Aa Aa

Ии Ii

Йй Yy

Гг Gg

Дд Dd

Ее Ye ye

Бб Bb

Ёё Yo yo

Жж Zh zh

Зз Zz

Вв Vv/Ww

Кк Kk

Лл Ll

Мм Mm

Нн Nn

Оо Oo

Пп Pp

Рр Rr

Сс Ss

Тт Tt

Уу Uu

Фф Ff

Ээ Ee

Цц Ts ts

Чч Ch ch
Шш Sh sh

Щщ Sch sch

Хх Kh kh

Юю Yu ya

Яя Ya ya

Ыы "i" keras, "i" yang


diucapkan dengan posisi
lidah agak ke belakang

Ьь tanda lunak/lemah

Ъъ tanda keras/kuat

Seperti telah disebutkan pada tulisan sebelumnya, bahwa bahasa Rusia memiliki sistem
penekanan baca yang disebut "ударение" (dibaca: udarenyiye). Untuk kata dengan satu suku
kata, maka tekanan ada pada suku kata tersebut. Sedangkan untuk kata dengan dua suku kata
atau lebih, maka penekanan ada pada salah satu suku kata tersebut. Dalam
penggunaannya, penekanan baca ini akan mempengaruhi pelafalan bunyi huruf, khususnya
huruf vokal.

Pernah mendengar ungkapan bahasa Rusia "spasibo" dan/atau "spasiba" yang artinya 'terima
kasih'? Tapi yang mana yang benar? Sebenarnya yang pertama adalah latinisasi dari cara
menuliskannya, yang dalam alfabet Rusia ditulis: "спасибо", sedangkan cara bacanya
adalah /spa-SI-bα/. Penulisan /SI/ dengan huruf besar maksudnya bahwa ketika melafalkan
bagian tersebut, agak dihentakkan atau agak dibaca lebih panjang dari yang lainnya. Kenapa
bunyi "o" pada kata "спасибо" dibaca /α/? Untuk mengetahuinya, silakan lanjut membaca aturan
yang berkenaan dengan penekanan bunyi huruf:

- Huruf "a" yang mendapat tekanan, serta yang terletak sebelum bunyi yang mendapat tekanan,
maka dibaca /a/. Sedangkan yang tidak mendapat tekanan, dibaca agak tidak jelas, atau dalam
transliterasi dilambangkan dengan /α/. Sebagai contoh, bandingkan antara "кулак" yang
dibaca /ku-LAK/,  "паук" yang dibaca /PA-uk/, dengan "кукла" yang dibaca /KU-klα/.

- Huruf "е" yang dilafalkan sebagai /ye/, akan berbunyi /yi/ jika tidak mendapat tekanan. Sebagai
contoh, bandingkan antara dua huruf "e" pada kata "берег" yang dibaca berbeda: /BYE-ryik/.

- Huruf "ё" yang dilafalkan sebagai /yo/, selalu mendapat tekanan. Contoh: "моё" dibaca /мa-
YO/.

- Huruf "o" yang dilafalkan sebagai /o/, akan berbunyi /a/ jika terletak sebelum bunyi yang
mendapat tekanan, dan akan berbunyi /α/ jika tidak mendapat tekanan. Sebagai contoh,
bandingkan antara "двор" yang dibaca /dvor/ dengan "двoряночка" yang dibaca /dvar-YA-nαch-
kα/.

- Huruf "я" yang dilafalkan sebagai /ya/ akan berbunyi /yi/ jika tidak mendapat tekanan. Sebagai
contoh, bandingkan antara "яд" yang dibaca /yat/ dengan язык yang dibaca /yi-ZYK/.
Bagaimana dengan huruf konsonan? Terkait dengan penekanan, huruf konsonan tidak begitu
mendapat pengaruh. Namun ada aturan khusus pada pelafalan bunyi konsonan sebagai berikut
(huruf besar yang ditulis di sini adalah huruf konsonan yang sedang dibahas, bukan penekanan
bunyi seperti yang dibahas di atas):

- Huruf "б" yang dilafalkan sebagai /b/, akan berbunyi /p/ jika berada di akhir kata. Sebagai
contoh, bandingkan antara "хлеба" yang dibaca /khlye-Bα/ dengan "хлеб" yang dibaca /khlyeP/.

- Bagi orang Rusia, huruf "в" jika ditulis ke huruf Latin dapat ditulis "v" atau "w", namun bunyinya
ada di antara bunyi "v" dan "w". Jika berada di akhir kata, maka bunyinya akan menjadi /f/.
Sebagai contoh, bandingkan antara "Иван" yang dibaca /i-Van/ dengan "Иванов" yang dibaca /I-
va-noF/.

- Huruf "г" yang dilafalkan /g/, akan berbunyi /k/ jika berada di akhir kata. Contoh: Bandingkan 
dengan "друг" yang dibaca /druK/. Pengecualian: kata Бог (Tuhan) tidak dibaca /boK/,
melainkan /boH:/. Untuk beberapa kata, huruf "г" dibaca seperti /w/, misalnya "его" dibaca /yi-
Wo/, нового dibaca /no-vα-Wα/, dsb.

- Huruf "д" yang dibaca /d/, akan berbunyi /t/ jika berada di akhir kata. Sebagai contoh,
bandingkan antara "дай" yang dibaca /Daĭ/ dengan "сад" yang dibaca /saT/.

- Huruf "ж" yang dilafalkan sebagai /zh/, akan berbunyi /sh/ jika berada di akhir kata. Sebagai
contoh, bandingkan antara kata "мужa" yang dibaca /mu-ZHα/ dengan kata "муж" yang
dibaca /muSH/.

- Huruf "з" yang diafalkan sebagai /z/, akan berbunyi /s/ jika berada di akhir kata. Sebagai
contoh, bandingkan antara kata "глаза" yang dibaca /glaZa/ dengan kata "глаз" yang dibaca
/glaS/.

- Huruf "й" yang dilafalkan sebagai /ĭ/ merupakan  huruf "i" diftong. Bunyinya seperti huruf "i"
pada kata "amboi" atau "semai". Huruf ini dinamakan "i kratkoye" yang berarti "huruf 'i' pendek".

Aturan lainnya:

- Tanda "ъ" atau "tanda pengeras", merupakan tanda yang menjadi penegas jika berada di akhir
kata (sebenarnya peletakkan di akhir kata sudah tidak digunakan lagi selepas Revolusi Oktober
1918), dan menjadi penjeda jika berada di antara huruf lainnya di tengah kata. Tanda ini
dinamakan "tvyordiy znak", yang berarti "tanda keras". Contoh penggunaan: "объект" dibaca
/ab--yekt/.

- Tanda "ь" atau "tanda pelunak", merupakan tanda yang menjadi pelunak bunyi huruf di
sekitarnya. Misalnya, bunyi /n/ akan menjadi /n'/ atau /ny/, bunyi /t/ menjadi /t'/ atau /ty/ atau /ts/,
bunyi /d/ menjadi seperti /d'/ atau /dy/ atau /j/, dst. Tanda ini dinamakan "myagkiy znak", yang
berarti "tanda lunak". Contoh penggunaan: "павильон" dibaca /pα-vi-l'yon/. 

- Tidak ada huruf "h" dalam bahasa Rusia. Untuk kata serapan, biasanya bunyi "h" digantikan
dengan huruf "х", misalnya "Allah" menjadi "Аллах", "Bahrain" menjadi "Бахрейн". Namun
beberapa kata serapan lainnya, terkadang digantikan dengan "г", misalnya "Hawaii" menjadi
"Гавайи", "handball" menjadi "ганбол".

Anda mungkin juga menyukai