Anda di halaman 1dari 4

Nama : Nur Indah Mardiyah

NIM : 200605502020
Kelas : A

TUGAS 2 PUBLIC RELATION


Soal !
Menjalin hubungan yang baik antara pihak internal dan eksternal perusahaan adalah tugas
penting bagi seorang public relations.
Berikan masing-masing dua contoh yang seorang PR lakukan untuk meningkatkan : 
1. Hubungan dengan komunitas
2. Hubungan dengan pelanggan
3. Hubungan dengan Media Massa/pers
4. Hubungan dengan Pemerintah
Berikan contoh kongkret yang telah dilakukan oleh perusahaan/instansi. 
Contoh : 
Hubungan dengan komunitas : 
    a. Perusahaan Air minum Aqua memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat denngan
program ; "Air Bersih Hidup Sehat"
Program yang dirancang oleh Perseroan untuk berkontribusi dalam upaya perbaikan
kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan kesehatan lingkungan. Pada tahun 2008,
Perseroan mengimplementasikan program tersebut di Kampung Darmaga, Babakan Pari, yang
lokasinya berdekatan dengan Sumber Air Kubang. Sebelum program tersebut dilaksanakan,
masyarakat menggunakan air yang berasal dari rembesan sawah yang disalurkan ke kolam
penampungan air. Air tersebut digunakan untuk kebutuhan sehari-hari seperti mandi, cuci,
masak, wudhu dan kebutuhan lainnya. Di dalam program ini, kegiatan yang dilakukan adalah
pembangunan instalasi pompa, penampungan air, MCK umum, dan tempat wudhu yang dapat
dimanfaatkan oleh sekitar 320 orang yang merupakan penduduk Rt 4 - Rw 2, Desa Babakan
Pari. 
Jawaban

1. Hubungan dengan komunitas :


a. Perusahaan PT.Sido Muncul berperan sebagai perencana dan pelaksana program CSR
( corporate social responsibiity ).
Pada program tersebut pengenalan situasi merupakan proses identifikasi lingkungan
secara konkret dengan memilih dan memilah segala macam informasi, data, isu, opini
dan fakta. Program Pemberantasan Sarang Nyamuk, beranjak dari merebaknya isu DBD
yang menjangkit di Desa Diwak. Memilih sekolah sebagai sasaran program CSR
Pemberantasan Sarang Nyamuk merupakan pilihan yang tepat untuk mengangkat isu
DBD dan Pemberantasan Sarang Nyamuk. Anak-anak merupakan korban DBD
terbanyak.selain itu, guru dan masyarakat sekolah adalah pemegang kebujakan
disekolah berpengaruh dalam menentukan produk-produk yang boleh atau tidak dijual
dan dikomsumsi dilingkungan masyarakat sekolah.
b. Perusahaan KALLA GROUP
Dalam programnya perusahaan Kalla Group membuat kegiatan sosial yaitu vaksin
massal yang disponsori langsung oleh Kalla Group sendiri dengan target minimal 1000
vaksin perharinya di beberapa tempat yang ada di Makassar. Contohnya, di Mall Ratu
Indah yang mengadakan vaksinasi massal secara gratis yang di sponsori oleh Kalla
Group.
2. Hubungan dengan pelanggan
a. PT. Indosat Makassar telah menyediakan sarana untuk akses berbagai macam produk
Indosat yang terbaru mulai dari handphone hingga ipad terbaru. Termasuk apabila ada
pelanggan yang ingin complain kepada PT. Indosat Makassar telah disediakan sarana
bagi para pengunjung seperti: gallery Indosat, media sosial dan call center.
b. PT. Sunindo Gapura Prima (SOLO PARAGON) harus dapat menjalankan fungsinya
dalam mengidentifikasi faktor – faktor yang penting bagi customer, menangani complain
customer, membangun rasa percaya dan loyalitas customer terhadap brand / produk yang
ditawarkan, mencatat dan mengikuti aspek penjualan serta membuat informasi holistic
tentang informasi layanan dan penjualan dari pelanggan.
c. Dalam melaksanakan pelayanan prima kepada pelanggan Public Relations PT. Telkom
Kandatel Solo tidak bekerja secara sendiri tetapi didukung dan ditangani oleh unit-unit
yang lain. Dari hasil observasi secara langsung, dalam memberikan pelayanan prima
kepada pelanggan ada unit lain yang secara langsung menanganinya. Misalkan bagian
Customer Care dalam rubrik “Hallo Surakarta” yang disiarkan di Radio PTPN setiap hari
Rabu jam 12.00 sampai dengan 13.00 WIB melalui teleconference yang menangani
keluhan-keluhan pelanggan dan informasi yang yang dibutuhkan oleh pelanggan. Selain
itu dalam memberikan pelayanan prima kepada pelanggan juga dilakukan oleh para
karyawan yang secara langsung berhubungan dengan para pelanggan. Seperti yang
terdapat dalam Plasa Telkom yang melayani pelanggan yang membutuhkan informasi
seputar Telkom dan komplainkomplain yang ingin disampaikan oleh pelanggan.
3. Hubungan dengan Media Massa/pers
a. Staf Subbagian Hubungan Pers, secara bergiliran mendampingi wartawan ketika
melaksanakan peliputan pada acara-acara resmi yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi
Riau terutama kegiatan Gubernur Riau. Membuat dan menerbitkan Surat Keputusan
tentang langganan dan pembayaran koran, majalah dan tabloid setiap tahun anggaran dan
mendistribusikan majalah, koran atau tabloid yang ada di Provinsi Riau ataupun Nasional
kepada gubernur, sekretaris daerah, asisten, kepala biro, kepala bagian, dan kepala
subbagian yang ada di Sekretariat Daerah Provinsi Riau.
b. Pemkab Karanganyar mepunyai peran dan fungsi sebagai penghubung antara pemerintah
dengan masyarakat melalui media dengan melakukan aktivitas media relations seperti
press conference, press release, press interview, press tour, press gathering, dan media
visit. Aktivitas media relations yang dilakukan Humas Pemkab Karanganyar bertujuan
menjaga hubungan baik dengan media serta untuk memperoleh publisitas sebanyak dan
seluasluasnya melalui media.
4. Hubungan dengan Pemerintah
a. Strategi Humas Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas Dalam Meningkatkan Citra
Kabupaten adalah Menjalin hubungan baik dengan semua media yang beredar di
Kabupaten Sambas baik cetak maupun elektronik, Memanfaatkan dunia maya (internet)
sebagai media memperkenalkan program kerja dan agenda Pemerintah Kabupaten
Sambas serta Agenda kegiatan Pimpinan Daerah, Mendorong Satuan Kerja Perangkat
Daerah (SKPD) yang ada di Kabupaten Sambas membangun situs atau website masing-
masing sebagai bentuk keterbukaan dan tranparansi kinerja SKPD, membangun dan
menjalin koordinasi, komunikasi serta kerjasama dengan media massa khususnya media
cetak dalam rangka publikasi kegiatan, program kerja pimpinan daerah Kabupaten
Sambas.
b. PT. Dirgantara Indonesia dalam meningkatkan hubungan dengan pemerintah
(government relations) adalah melalui pemberitaan diberbagai media, baik media cetak,
media elektronik, media online, dan kegiatan pameran, liputan khusus, cerita khusus,
humas expose, roadshow kedirgantaraan, advertorial, workshop dan seminar, press
release, dan video release, blind artikel,plan visit serta plant tour. Dalam proses
komunikasi yang berperan sebagai penerima pesan adalah Kementerian BUMN (Badan
Usaha Milik Negara) dan Kementerian Keuangan sebagai pemegang saham, Kementerian
Perindustrian dan Kementerian Perhubungan sebagai mitra kerja, Kementerian
Pertahanan sebagai konsumen, dan lembaga DPR - RI sebagai penentu kebijakan.

Anda mungkin juga menyukai