Anda di halaman 1dari 1

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Studi kelayakan bisnis adalah suatu penelitian tentang layak atau tidaknya suatu proyek
bisnis yang biasanya merupakan proyek investasi dilaksanakan. Studi kelayakan bisnis sangat
penting untuk dilaksanakan baik pada usaha yang baru akan dijalankan maupun kepada
perluasan/pengembangan dari usaha yang telah ada. Hal ini dikarenakan dalam melakukan suatu
proyek bisnis digunakan masukan-masukan berupa sumberdaya maupun sumber dana.
Sumberdaya dan sumber dana yang digunakan ini jumlahnya terbatas. Agar tidak terjadi
pemborosan terhadap penggunaan sumberdaya dan sumber dana yang terbatas tersebut maka
perlu dilakukan penelitian apakah proyek bisnis yang akan dilaksanakan akan menguntungkan
atau tidak. Jika tidak menguntungkan sebaiknya proyek bisnis tersebut tidak dilaksanakan.
Tetapi jika menguntungkan maka dapat diteruskan/dilanjutkan ke operasional proyek bisnis.

3.2 Saran

Sebagai pelaku bisnis yang baru ingin merencanakan atau memulai bisnisnya hendaknya
melakukan studi kelayakan bisnis supaya lebih mengetahui serta memahami kemana kedepannya
bisnis akan berjalan dan bagaimana bisnis akan dapat dilakukan.

Sebagai pembaca yang bijak dengan adanya tulisan ini semoga semakin mengerti tentang
bagaimana pentingnya studi kelayakan bisnis dan dapat mengaplikasikan keilmuan yang
diperoleh dari makalah ini sehingga dapat memulai bisnis dengan cara yang baik dan benar.

Anda mungkin juga menyukai