Anda di halaman 1dari 2

MI GUPPI Rakitan Gelar Praktik Memasak Bersama Kelas VI

Rakitan—MI GUPPI Rakitan gelar praktik memasak bersama kelas VI pada Sabtu, 20
Maret 2021. Acara ini adalah rangkaian kegiatan ujian praktek yang dimulai pada Senin,
15 Maret 2021. Ada 18 anak yang terlibat dalam acara ini.
Dibantu para guru, mereka
menyiapkan semua bahan untuk
memasak mulai dari mengupas
buah, memotong bawang,
merebus sayuran, sampai
menggoreng ayam. Tidak lupa,
mereka juga membuat sambal
terasi. Menu minuman yang
mereka buat adalah es buah
yang terdiri atas potongan
semangka, melon, pisang, dan
nanas.
Acara tersebut diadakan di ruang kelas V yang disulap menjadi dapur sementara. Para
siswa membersihkan ruangan itu lebih dulu sebelum digunakan. Mereka menata meja
dan kursi seperti laiknya dapur sungguhan.
Masing-masing siswa ditugasi membawa peralatan memasak seperti wajan, panci,
pisau, hingga ulekan. Ada pula yang bertugas mencari air bersih untuk keperluan
memasak dan mencuci peralatan yang sudah digunakan.

Pada pukul 08.00 WIB, acara tersebut dimulai. Para siswa mempersiapkan diri dengan
berdoa terlebih dahulu di ruang kelas. Setelah itu, mereka mendapat pengarahan dari
Guru Pengawas Ujian Sri Wulandari.
Para siswa dikelompokkan menjadi enam kelompok dengan tugas yang berbeda-beda.
Ada yang bertugas menanak nasi, membuat sambal, menggoreng ayam, hingga
membuat es buah. Masing-masing anak mendapatkan satu porsi makanan dan
minuman yang bisa mereka hias sesuai kreativitas mereka.
Setelah selesai memasak, mereka membawa masakan mereka ke ruang kelas lain
sesuai nomor meja ujian mereka untuk dinilai oleh panitia ujian praktek. Aspek yang
dinilai dalam ujian ini adalah proses memasak, rasa, dan tampilan masakan. Bertindak
sebagai penilai adalah Pak Bani, Ibu Nina, dan Ibu Anjas. Masing-masing penilai menilai
satu aspek masakan siswa.
Setelah penilaian selesai, acara
dilanjutkan dengan makan bersama
hasil kreasi siswa. Semua guru dan
siswa bersama-sama menikmati
masakan yang menggugah selera.
Setelah selesai, semua siswa dibantu
para guru membersihkan peralatan
masak dan acara ditutup dengan doa
bersama.
Selain praktik memasak, siswa kelas 6
MI GUPPI Rakitan juga melaksanakan
praktik menari. Dalam mapel PJOK,
para siswa MI GUPPI Rakitan melaksanakan praktik lari jarak dekat, senam SKJ,
badminton, dan passing bola voli.
Sedangkan mapel lain, seperti Fiqih, para siswa melaksanakan praktek wudlu dan solat
subuh. Ada pula praktek menghafalkan doa-doa harian. Dengan tetap menjaga protokol
kesehatan, acara ujian praktek kelas VI dapat terselesaikan dengan lancar.
Kelas VI juga direncanakan akan melaksanakan Penilaian Akhir Tahun (PAT) mulai
tanggal 22 Maret – 27 Maret 2021. Dengan keterbatasan pembelajaran selama masa
pandemi Covid-19, para siswa tetap optimis dapat mengerjakan soal-soal PTS dengan
maksimal.
Rakitan, 23 Maret 2021
Penulis:
Aji Budi Riyanto

Anda mungkin juga menyukai