Anda di halaman 1dari 13

SOAL UJIAN MID SEMESTER

Mata Kuliah : Pembelajaran PKn SD II


Dosen : Dra. Reinita, M.Pd
Tanggal : 05-April-2021
Waktu : 90 menit

Nama : Nurul Fhadillah


NIM : 18129074
Sesi : 18 BKT 11
1. Kenapa seorang guru penting
melakukan analisis kurikulum?
Jawab :
Guru merupakan titik sentral, yaitu sebagai ujung tombak dilapangan dalam
pengembangan kurikukulum.. Dikarenakan pengembangan kurikulum bertitik tolak
dari dalam kelas, guru hendaknya mengusahakan gagasan kreatif dan melakukan uji
coba kurikulum dikelasnya. Ini merupakan suatu fase penting dalam upaya
pengembangan kurikulum, disamping sebagai unsur penunjang admistrasi secara
keseluruhan.
Tujuan analisis kurikulum mengungkapkan data apa saja yang masih perlu dicari,
hipotesis apa yang perlu diuji, pertanyaan apa yang perlu dijawab, metode apa yang
harus digunakan untuk mendapatkan informasi baru dan kesalahan apa yang harus
segera di perbaiki juga mengevaluasi kurikulum tersebut.
Sedangkan fungsi dari analisis kurikulum itu sendiri yaitu memperbaiki kelemahan
yang ada, menciptakan metode baru, meningkatkan produktifitas SDM dalam dunia
pendidikan, dan menjawab pertanyaan yang masih belum terjawab pada kurikulum
sebelumnya.
Jadi, dapat disimpulkan, bahwa guru penting melakukan analisis kurikulum
karena, dengan analisis kurikulum guru bisa mengetahui sejarah tentang kurikulum
dari masa ke masa, baik konsep, komponen, metode yang digunakan beserta tujuan dan
fungsinya. Sebagai guru hendaknya kita tahu bagaimana perkembangan kurikulum di
Indonesia. Dengan melakukan analisis kurikulum guru dapat membedakan bagaimana
efektifitas kurikulum dari masa ke masa dan bagaimana cara kita memperkecil
kekurangan dalam kurikulum tersebut karena keberhasilan belajar mengajar antara lain
ditentukan oleh kemampuan professional dan pribadi guru dalam mengembangkan
kurikulm.
2. Jelaskan hal apa saja yang dapat saudara pahami setelah melakukan kegiatan
analisis kurikulum 2013?
Jawab :
Setelah melakukan analisis kurikulum 2013 maka dapat di pahami tentang :
a. Komponen-komponen yang terdapat pada kurikulum 2013 yaitu adanya
Kompetensi Inti dan Kompetensi dasar
Kompetensi Inti
Kompetensi Inti merupakan terjemahan atau operasionalisasi Standar
Kompetensi Lulusan dalam bentuk kualitas yang harus dimiliki oleh peserta
didik yang telah menyelesaikan pendidikan pada satuan pendidikan tertentu
atau jenjang pendidikan tertentu, gambaran mengenai kompetensi utama
yang dikelompokkan ke dalam aspek sikap, keterampilan, dan pengetahuan
yang harus dipelajari peserta didik untuk suatu jenjang sekolah, kelas dan
mata pelajaran.
Kompetensi Dasar
Kompetensi Dasar merupakan kompetensi setiap mata pelajaran
untuk setiap kelas yang diturunkan dari Kompetensi Inti. Kompetensi Dasar
adalah konten atau kompetensi yang terdiri atas sikap, keterampilan, dan
pengetahuan yang bersumber pada kompetensi inti yang harus dikuasai
peserta didik.
b. Dalam Kurikulum 2013 Kompetensi Inti dirancang dalam empat kelompok
yang saling terkait yaitu berkenaan dengan sikap keagamaan (Kompetensi
Inti 1), sikap sosial (Kompetensi Inti 2), pengetahuan (Kompetensi Inti 3),
dan penerapan pengetahuan (Kompetensi Inti 4).
Keempat kelompok itu menjadi acuan dari Kompetensi Dasar dan harus
dikembangkan dalam setiap peristiwa pembelajaran secara integratif.
Kompetensi yang berkenaan dengan sikap keagamaan dan sosial
dikembangkan secara tidak langsung (indirect teaching) yaitu pada waktu
peserta didik belajar tentang pengetahuan (Kompetensi Inti 3) dan penerapan
pengetahuan (Kompetensi Inti 4).
c. Jumlah KD yang ada untuk setiap pembelajaran untuk setiap tingkat kelas
mulai dari muatan Bahasa Indonesia,PPKn,Matematika, IPA, IPS, SBdP dan
PJOK berbeda antar masing-masing muatan pembelajaran
d. Materi pada kurikulum 2103 yaitu Relevan dengan kompetensi yang
dibutuhkan, materi bersifat Materi esensial dan disesuaikan dengan tingkat
perkembangan anak
e. Pembelajaran berpusat kepada siswa Berpusat pada peserta didik (student
centered active learning),Sifat pembelajaran yang kontekstual
f. Penilaian dalam kurikulum 2013 Menekankan aspek kognitif, afektif,
psikomotorik secara proporsional, Penilaian test dan portofolio saling
melengkapi

3. Apakah terdapat perbedaan tujuan dan ruang lingkup pembelajaran PKn SD


menurut kurilulum 2006 dengan kurikulum 2013, berikan alasan saudara!
Jawab :
1) Tujuan
Terdapat sdikit perbedaan pada tujuan pembelajaran PKn SD menurut
kurilulum 2006 dengan kurikulum 2013 yaitu dalam Kurikulum 2006 mata
pelajaran Kewarganegaraan bertujuan adalah membentuk peserta didik yang
memiliki wawasan berbangsa dan bernegara serta nasionalisme yang tinggi
Berpikir secara kritis, rasional, dan kreatif dalam menangggapi isu
kewarganegaraan. Dan Berpartisipasi secara bermutu dan bertanggungjawab, dan
bertindak secara cerdas dalam kegiatan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Sedangkan dalam Kurikulum 2013 tujuan dari PPKn adalah mempersiapkan
perserta didik sebagai warganegara yang menguasai pengetahuan(knowlage), sika
dan nilai (attitude dan vallue) serta keterampilan ( skilss) yang dapat dimanfaatkan
untuk menumbukan rasa kebangkasaan dan cinta tanah air
2) Ruang lingkup
 Ruang lingkup kurikulum/substansi utama perubahan PKn menjadi PPKn
2006 meliputi:
a. Persatuan dan kesatuan bangsa, meliputi; hidup rukun dalam perbedaan,
cinta lingkungan, kebanggaan sebagai bangsa Indonesia, sumpah pemuda,
keutuhan NKRI, partisipasi dalam pembelaan negara, sikap positif terhadap
NKRI, keterbukaan dan jaminan keadilan.
b. Norma, Hukum, dan Peraturan, meliputi; tertib dalam kehidupan keluarga,
tata tertib di sekolah, norma yang berlaku di masyarakat, peraturan-peraturan
daerah, norma-norma dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sistem
hukum dan peradulan nasional, hukum dan peradilan internasional.
c. Hak Asasi Manusia, meliputi; hak dan kewajiban anak, hak dan kewajiban
anggota masyarakat, Instrumen nasional dan internasional HAM, pemajuan,
penghormartan dan perlindungan HAM.
d. Kebutuhan Warga Negara, meliputi; hidup gotong royong, harga diri sebagai
warga masyarakat, kebebasan berorganisasi, kemerdekaan mengeluarkan
pendapat, menghargai keputusan bersama, prestasi diri, persamaan
kedudukan warga negara.
e. Konstitusi Negara, meliputi; Proklamasi kemerdekaan dan konstitusi-
konstitusi yang pernah digunakan di Indonesia, hubungan dasar negara
dengan konstitusi.
f. Kekuasaan dan Politik, meliputi; pemerintahan desa dan kecamatan,
pemerintahan daerah dan otonomi, pemerintah pusat, demokrasi dan sistem
politik, budaya politik. Budaya demokrasi menuju masyarakat madani,
sistem pemerintahan, pers dalam masyarakat madani.
g. Pancasila, meliputi; kedudukan Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi
negara. Proses perumusan Pancasila sebagai dasar negara, pengamalan nilai-
nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Pancasila sebagai ideologi
terbuka
h. Globalisasi, meliputi; globalisasi di lingkungannya, politik luar negeri
Indonesia di era globalisasi, dampak globalisasi, hubungan internasional dan
organisasi internasional dan mengevaluasi globalisasi.
 Ruang lingkup kurikulum/substansi PPKn 2013 meliputi:
a. Pancasila, sebagai dasar negara dan pandangan hidup bangsa.
b. UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945, sebagai hukum dasar yang
menjadi landasan konstitusional kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara.
c. Bhinneka Tunggal Ika, sebagai wujud keberagaman kehidupan
bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara dalam keberagaman yang kohesif
dan utuh
d. Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), sebagai bentuk negara
Indonesia.
Berdasarkan uraian di atas, dapat dilihat bahwa terdapat
penyederhanaan dari kurikulum 2006 ke kurikulum 2013. Hal-hal yang
dibahas pada pada kurikulum 2006 bukan berarti dihilangkan atau tidak
diajarkan pada kurikulum 2013, tetapi hal tersebut dikaitkan dengan
penguatan empat pilar kebangsaan.

4. Pilihlah salah satu tema, subtema, pembelajaran dalam kurikulum 2013,


kemudian kembangkanlah indikator dan tujuan pembelajaran untuk
pembelajaran tersebut!
Jawab :
Kelas / Semester : 1/1
Tema : 1. Diriku
Sub Tema : 4. Aku Istimewa
Pembelajaran :6
Muatan Terpadu: Bahasa Indonesia, Matematika, PPKn
a. Kompetensi Dasar dan Indikator
Muatan : PPKn
Kompetensi Indikator
3.3 Mengidentifikasi keberagaman 3.3.1 Menyebutkan contoh-contoh kekhasan
karakteristik individu di individu di rumah (C1)
rumah (C1)
3.1.2 Menggali informasi tentang ciri
khas masing-masing individu di
rumah (C2)
4.3 Menceritakan pengalaman kebersamaan 4.3.1 Menceritakan pengalaman mengenai
dalam keberagaman kehidupan sehari- kekhasan masing-masing anggota
hari di rumah di rumah (P2) keluarga dalam kebersamaan di rumah
(P2)

Muatan : Matematika

Kompetensi Indikator
3.4.1. Menghitung banyak objek gabungan
3.4 Menjelaskan dan melakukan
dua kelompok objek sejenis (bilangan 1
penjumlahan dan pengurangan
sampai dengan 10) (C2)
bilangan yang melibatkan bilangan
cacah sampai dengan 99 dalam
kehidupan sehari-hari serta
mengaitkan penjumlahan dan
pengurangan (C1)
4.4 Menyelesaikan masalah kehidupan 4.4.1 Menyelesaikan masalah dalam
sehari-hari yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari yang berkaitan
penjumlahan dan pengurangan dengan penjumlahan (bilangan 1 sampai
bilangan yang melibatkan bilangan dengan 10) (P3)
cacah sampai dengan 99 (P3)

Muatan : Bahasa Indonesia

Kompetensi Indikator
3.11 Mengenal puisi anak/syair lagu (berisi 3.11.1Mengidentifikasi ungkapan
ungkapan sayang, atau persahabatan) yang sayang atau persahabatan dalam
diperdengarkan dengan tujuan untuk sebuah puisi/syair lagu yang
kesenangan. (C1) diperdengarkan dengan tepat (C1)
4.11 Melisankan puisi anak atau syair lagu 4.11.1 Mengekspresikan kembali
(berisi ungkapan kekaguman, kebanggaan, ungkapan sayang telah didengar
hormat kepada orang tua, kasih sayang, atau dengan tepat (P2)
persahabatan) sebagai bentuk ungkapan diri
(P1)

b. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah mendengarkan cerita guru, siswa mampu menyebutkan jenis
kelamin dan karakter anggota keluarga di rumah dengan tepat
2. Dengan menyebutkan karakter dari anggota keluarga di rumah, siswa
mampu menceritakan pengalaman kerjasama antar seluruh anggota
keluarga di rumah dengan baik
3. Setelah mengenal konsep penjumlahan sederhana, siswa mampu
menghitung banyak objek gabungan dari dua kelompok objek sejenis
dengan tepat
4. Dengan mengenal konsep penjumlahan sederhana, siswa mampu
menyelesaikan masalah penjumlahan dalam bentuk soal cerita dengan baik
5. Setelah menyimak guru membacakan puisi sederhana, siswa mampu
mengidentifikasi puisi anak tentang ungkapan sayang dengan baik
6. Dengan mengikuti guru membaca puisi sederhana, siswa dapat
mengekspresikan ungkapan sayang melalui puisi dengan baik.

5. Setelah saudara tuliskan indikator dan tujuan pembelajarannya, maka


tentukan pendekatan / strategi , metode atau model untuk membelajarkannya!

Pendekatan : Scientific
Strategi : Cooperative Learning
Metode : Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi dan Ceramah
Model : Contextual Teaching Learning
Teknik : Example Non Example

6. Tentukan langkah-langkah dari pendekatan strategi, metode, model yang


saudara pilih tersebut!
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan ⚫ Guru menyapa siswa dan mengkondisikan kelas 5 menit
agar siap untuk belajar
⚫ Salah satu siswa diminta untuk memimpin doa.
(Religius)
⚫ Guru mengingatkan siswa tentang pelajaran
sebelumnya dan mengaitkan dengan pelajaran
yang akan disampaikan.
⚫ Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan
tujuan kegiatan belajar..
⚫ Menyanyikan lagu tanah airku (Nasionalis)
Inti  Lalu guru bercerita mengenai anggota keluarganya 20 menit
yang memiliki jenis kelamin dan karakter atau
sifat yang berbeda. (Literasi)
 Guru merinci berbagai karakter, misalkan sabar,
penyayang, lembut, pemalu dan sebagainya
serta mendiskusikan artinya bersama dengan
siswa.
( Collaboration)
 Guru menampilkan melalui proyektor animasi yang
berkaitan dengan berbagai karakter, misalkan sabar,
penyayang, lembut, pemalu dan sebagainya (PACK)
 Siswa mengidentifikasi karakter dari animasi video
yang di tampilkan guru (TPACK)
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
dirumah
 Guru menceritakan dongeng kreasi sendiri
yang mengandung masalah penjumlahan.
(Literasi)

 Guru membimbing siswa untuk mendiskusikan


maksud dari soal cerita tersebut dan bagaimana
penyelesaiannya. (creativity and Innovation)
 Minta siswa untuk menyelesaikan soal cerita
pada buku siswa
 Guru mencontohkan penjumalahan dengan
menggunakan buahan segar (Critical thinking &
Communication- 4C)
 Siswa secara berkelompok mempraktekkan
penjumlahan dengan menggunakan buahan segar
 Guru mengkonfirmasi jawaban siswa melalui
diskusi kelas.
 Selanjutnya guru menunjukkan poster bertuliskan
teks puisi pada siswa. (Saintifik-Mengamati,
TPACK)
 Guru membacakan puisi dengan intonasi, kemudian
menanyakan pada siswa adakah yang pernah
mendengarkan cara membaca dengan intonasi
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
 Sampaikan pada siswa bahwa teks yang dibacakan oleh
guru disebut sebagai puisi.
 Guru membacakan teks puisi dan meminta siswa
mengikuti gaya membaca puisi yang dilakukan
oleh guru. (Saintifik-Mengamati)
 Setelah siswa mempelajari cara membaca puisi,
minta siswa secara bergiliran untuk mengekspresikan
ungkapan sayang pada keluarga melalui puisi

Penutup 1. Sebelum kegiatan belajar ditutup siswa melakukan 5 menit


refleksi kegiatan hari ini.
2. Menyanyika lagu daerah.
3. Kegiatan ditutup dengan doa bersama

Kegiatan bersama orang tua:


a. Menyediakan waktu untuk
diwawancara oleh siswa
b. Mengajak siswa berjalan di
pematang sawah untuk melatih
keseimbangan
c. Mencari huruf vokal dan konsonan dari
berbagai kata yang terdapat di majalah
atau Koran
7. Media apa saja yang akan saudara gunakan agar tujuan pembelajaran lebih
mudah dicapai ?
a. Media Visual :
Yaitu media yang hanya dapat dilihat, seperti : foto, gambar, poster, kartun,
grafik dll.
b. Media Audio :
Media yang hanya dapat didengar saja, seperti : kaset audio, mp3, radio.
c. Media Audio Visual :
Media yang dapat didengar sekaligus dilihat, seperti : film bersuara, video,
televise, sound slide.
d. Multimedia :
Media yang dapat menyajikan unsur media secara lengkap, seperti : animasi.
Multimedia sering diidentikan dengan komputer, internet dan pembelajaran
berbasis komputer
8. Tuliskanlah macam-macam media yang dapat digunakan dalam pembelajaran
tematik yang saudara pilih di atas !
1. Media Pembelajaran
a. Media Visual
 Poster berisi teks puisi sederhana.
 Buah-buahan segar
 Gambar buah-buahan dari Google.com dan buku guru

b. Media Audio Visual dan Multimedia


 Animasi berbagai karakter, misalkan sabar, penyayang, lembut, pemalu
dan sebagainya
2. Sumber belajar
a. Hendrifiana Yusfina, Panca Ariguntar, Dan Lubna Assagaf.2017. Buku
Guru : Diriku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013). Jakarta:
Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan
b. Hendrifiana Yusfina, Panca Ariguntar, Dan Lubna Assagaf.2017. Buku
Siswa: Diriku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013). Jakarta:
Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan
c. Lingkungan dan pengalaman siswa

Anda mungkin juga menyukai