Anda di halaman 1dari 3

Alhamdulillah...

Wassholaatu wassalaa „ala Rosulillaah...


Walaahaula walaa quwwata illaa billaah...

Segala puji bagi Allah... Rabb Semesta Alam, yang sempurna dari Maha Sempurna.
Allah yang Maha Pemurah,
senantiasa mencurahkan rahmah.
Mengasihi hamba-hamba-Nya yang lemah,
memberikan rezeki yang berlimpah,
Insyaa Allah barokah.

Hadirin yang dirahmati Allah...


Pada kesempatan kali ini, perkenankanlah saya menyampaikan sebuah tausyiah singkat, yang
berjudul “Keutamaan Membaca Al-Quran”.

Al-Quran adalah kumpulan firman Allah SWT yang diturunkan kepada Nabi Muhammad
SAW dengan perantara Malaikat Jibril, sebagai pedoman serta petunjuk bagi seluruh umat
manusia.

Pak, Bu.. punya Al- Quran kan, di rumah? Punya?


Dibaca setiap hari, Pak, Bu? Iyaaa?
(Kalau pada jawab “iyaa..”, ucapkan “Alhamdulillah...”)

Di dalam Al-Quran, terkandung banyak pelajaran dan peringatan.


Namun, Pak, Bu... coba kita lihat keadaan zaman sekarang.
Alquran yang seharusnya dibaca dan diamalkan, kini hanya menjadi sebuah pajangan.
Bahkan Al-Quran hanya dibiarkan, tergeletak berdebu dan tak pernah dibersihkan.
Na‟uudzubillah...
Apalagi, yang namanya “kids zaman now”.
Bukannya rajin membaca Al-Quran, tapi justru asyik dengan games online.
Gadged dipegang, Al-Quran dipinggirkan.
Rajinnya main facebook, instragaman, juga twitteran.
Bahkan waktu sholat wajib puuun, mungkin terlewatkan.
Na‟udzubillah summa na‟udzubillah...

Hadirin yang dirahmati Allah...


Membaca Al-Quran merupakan salah satu amalan yang utama.
Beberapa keutamaan membaca Al-Quran diantaranya:
Yang pertama, Mendapatkan Pelajaran yang Bermanfaat.
Allah SWT berfirman dalam Surah Shaad ayat 29, yang berbunyi :

Yang artinya: “Ini adalah sebuah Kitab yang kami turunkan kepadamu penuh dengan berkah
supaya mereka memperhatikan ayat-ayat-Nya dan supaya mendapat pelajaran orang-orang
yang mempunyai pikiran”

Tujuan membaca Al-Quran, tidak hanya sekedar membaca atau mengkhatamkannya saja.
Namun kita juga harus merenungi maknanya, mengambil pelajaran dan manfaat di dalamnya,
serta mengamalkan isinya.
Dengan demikian, kita akan dapat membedakan mana yang benar dan mana yang salah.
Keimanan kita tak kan goyah, syaithan penggoda pun akan kalah.
Insyaa Allah.. bahagia dunia-akhirat penuh berkah.

Selanjutnya, keutamaan membaca Al-Quran yang kedua adalah “Mendapatkan Pahala


Kebaikan yang Berlipat Ganda”.
Di dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Tirmidzi, Rasulullah shallallahu „alaihi
wasallam bersabda, yang artinya:
“Siapa yang membaca satu huruf dari Al Quran, maka baginya satu kebaikan dengan bacaan
tersebut, satu kebaikan dilipatkan menjadi 10 kebaikan semisalnya dan aku tidak
mengatakan „Alif Laam Miim‟ satu huruf akan tetapi Alif satu huruf, Laam satu huruf dan
Miim satu huruf.”

Bayangkan, Hadirin... satu huruf yang kita baca, pahalanya 1 kebaikan. Kemudian 1 kebaikan
itu dikalikan 10 dengan kebaikan semisalnya. MaaSyaa Allah...
Misalkan saja kita membaca “Alhamdulillahirobbil „aalamiin”, satu ayat dari Surah Al-
Fatihah. Di dalam 1 ayat saja, terdapat 17 huruf. 17 huruf ini akan diberi ganjaran pahala
sebanyak 17 kebaikan. Kemudian 17 kebaikan akan dilipatgandakan lagi dengan 10
kebaikan. Sehingga dengan membaca “Alhamdulillahirobbil „aalamiin” saja, Insyaa Allah
kita akan memperoleh 170 kebaikan.
MaaSyaa Allah... itu baru satu ayat saja yang kita baca.
Lantas, bagaimana jika kita membaca 1 halaman, 1 juz, bahkan mengkhatamkan 1 Al-Quran?
Berapa banyak pahala kebaikan yang akan Allah berikan?
Mauuu???
Kalau aku sih “YES”... ^_^

Hadirin yang dirahmati Allah...


Keutamaan membaca Al-Quran yang ketiga adalah “Al-Quran akan Mendatangkan
Syafa‟at pada Hari Kiamat”.
Di dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Muslim, Rasulullah shallallahu „alaihi
wasallam bersabda, yang artinya:
“Bacalah Al Quran karena sesungguhnya dia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi
syafa‟at kepada orang yang membacanya”

Jika kita rajin membaca dan mengamalkan Al-Quran, Insyaa Allah Al-Quran akan menjadi
penolong kita di hari kiamat kelak. Al-Quran yang akan membela dan menuntun kita menuju
surga.

Hadirin yang dirahmati Allah...


Selain 3 keutamaan yang telah saya sebutkan tadi, masih banyak keutamaan lain yang dapat
kita peroleh dengan membaca Al-Quran. Oleh karena itu, mulai hari ini, mari kita membaca
dan mengamalkan Al-Quran setiap hari. Mari kita sinari rumah kita dengan bacaan Al-Quran.
Semoga kelak kita bisa menjadi Ahlul Quran, Shohibul Quran, dan Hamilul Quran.
Aamiin, Allahumma Aamiin.

Demikianlah tausyiah singkat yang dapat saya sampaikan.


Terima kasih atas segala perhatian. Mohon maaf atas segala kekurangan.
Saya akhiri dengan : Wabillahi taufik wal hidayah,
Wassalamu‟alaykum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai