Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Yoga Pratama

NPM : A10170120
Kelas : C

PERTANYAAN STUDI KASUS

1. Bagaimana perangkat lunak dapat menambah nilai untuk produk pembuat mobil?
2. Bagaimana pembuat mobil memperoleh manfaat dari perangkat lunak mobil yang
disempurnakan? Bagaimana pelanggan memperoleh manfaat?
3. Apa kegiatan rantai nilai yang terlibat dalam meningkatkan mobil dengan perangkat
lunak?
4. Seberapa banyak keuntungan kompetitif perangkat lunak yang menyediakan bagi para
pembuat mobil? Jelaskan jawaban anda
5. Selain perusahaan pembuat mobil, berikan contoh perusahaan nasional yang
mendapatkan keuntungan kompetitif dari perangkat lunak yang dikembangkan?

JAWABAN !

1. akan sangat banyak keunggulan kompetitif yang menyediakan perangkat lunak untuk
produsen mobil. Karena teknologi akan semakin berkembang dan akan selaluada
teknologi dan keunggulan baru yang akan keluar dari competitor lain yang akan
mengalahkan dan meninggalkan teknologi yang sudah ada. Dan perangkat lunak yang
akan dilahirkan akan memberikan tampilan dan keunggulan baru yang akan lebih
memudahkan konsumen yang membeli mobil mereka

2. Manfaat si pembuat mobil dari perangkat lunak yang di sempurnakan, akan berdampak
pada penjualan di pasaran dan akan mampu bersaing dengan kompetitor , pelanggan
memperoleh manfaat dari penyempurnaan perangkat lunak contohnya dengan adanya
MyFord (nama aplikasi buatan Ford) layar sentuh yang terdapat pada dasbor mobil yang
berguna dalam menentukan navigasi kendaraan, musik, integrasi telepon, dan mengatur
suhu. Sehingga memudahkan konsumen untuk berkendara.

3. Aktivitas pendukung ( Support activities), karena dalan hal ini pembuat mobil pembuat
mobil melakukan pengembangan teknologi (technology development), yaitu kegiatan
yang terkait biaya dengan produk, perbaikan proses, perancangan peralatan,
pengembangan perangkat lunak komputer, sistem telekomunikasi, kapabilitas basis data
baru hingga pengembangan dukungan sistem berbasis komputer.

4. Beberapa keuntungan kompetitif perangkat lunak:


a) Memberikan nilai ekonomis bagi perusahaan. Bill Ford Jr., chairman perusahaan
Ford, memenangkan penghargaan untuk penggunanaan perangkat lunak dalam
mengurangi kemacetan di perkotaan dengan berinvestasi pada teknologi yang
merespons masalah yang ditimbulkan oleh lalu lintas di kota besar.
b) Mempersingkat waktu untuk pengeluaran produk terbaru
c) Mengikuti trend pasar terbaru yang diminati oleh pelanggan. Dengan menyediakan
perangkat lunak pada mobil tentunya akan memberikan inovasi baru yang diminati
konsumen. Dengan kehadiran aplikasi di mobil, perusahaan mobil telah memasuki
wilayah yang belum pernah dipetakan sebelumnya. Sekarang perusahaan harus
menyediakan sumber untuk mengupdate dan menguji perangkat lunak guna mutakhir
bagi pelanggan.

5. Sebagai contoh adalah PT Telkom dan PT Pos Indonesia. Revolusi perangkat lunak yang
masuk bersama dengan teknologi Internet, pada awalnya terlihat seperti membawa
lonceng kematian bagi dua perusahaan BUMN di Indonesia ini, karena Internet dianggap
akan memakan pasar PT Telkom di industri komunikasi suara dan PT Pos Indonesia di
komunikasi melalui pos. Tetapi, karena kedua perusahaan ini berhasil mengelola dan
memanfaatkan informasi disertai inovasi di bidang teknologi komunikasi tersebut dengan
baik, datangnya perubahan tidak mematikan bisnis kedua perusahaan ini.

Anda mungkin juga menyukai