Anda di halaman 1dari 2

DRAF

SOP PTMT PKPBA PUSAT PENGEMBANGAN BAHASA


UIN MAULANA MALIK IBARAHIM MALANG

A. KETENTUAN UMUM
1. Mahasiswa yang hadir maksimal 50% dari kapasitas ruangan (absen paruh atas dan absen
paruh bawah).
2. Perkuliahan boleh dilaksanakan di luar kelas dengan mematuhi protokol kesehatan ketat.
3. Perkuliahan Luring diatur sebagai berikut:
a. Hari Senin dan Rabu adalah untuk nomor absen paruh atas.
b. Hari Selasa dan Kamis adalah untuk nomor absen paruh bawah.
c. Hari Jum’at jam pertama digunakan hafalan mufradat untuk nomor absen paruh atas,
sedangkan jam kedua untuk nomor absen paruh bawah.
4. Perkuliahan Daring diatur sebagai berikut:
a. Bagi mahasiswa yang terjadwal perkuliahan Daring (hari Senin s.d. Kamis) akan diberi
materi perkuliahan melalui media pembelajaran berikut: Aplikasi HATI/Google
Classroom/Google Meet/Zoom Meeting/Whatsapp/Youtube/Telegram, dan lain-lain.
b. Hari Jum’at khusus untuk hafalan mufradat dan muraja’ah.
c. Bagi mahasiswa yang tidak diizinkan oleh orang tua/walinya untuk mengikuti PTMT,
maka tetap mengikuti perkuliahan secara Daring setiap hari aktif (sesuai jadwal
perkuliahan).
B. BAGI DOSEN
1. Setiap dosen yang mengajar harus dalam kondisi sehat/prima.
2. Mematuhi protokol kesehatan ketat (mengecek suhu tubuh, memakai masker, mencuci
tangan dengan sabun dan air mengalir/hand sanitizer).
3. Mengambil absensi di resepsionis (Bapak Pujiono Slamet) sekaligus tanda tangan
kehadiran dengan mematuhi protokol kesehatan ketat.
4. Mengatur jarak antar mahasiswa saat pembelajaran berlangsung.
5. Setiap dosen yang terjadwal mengajar memiliki tanggung jawab pembelajaran Luring
dan Daring.
C. BAGI MAHASISWA
1. Mahasiswa yang mengikuti perkuliahan harus dalam kondisi sehat/prima.
2. Mahasiswa yang sedang dalam kondisi kurang sehat, diwajibkan izin kepada wali
kelas/dosen yang mengajar, dan mengikuti perkuliahan secara Daring jika
memungkinkan.
3. Mahasiswa yang terjadwal perkuliahan Luring wajib mematuhi protokol kesehatan ketat
(mengecek suhu tubuh, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air
mengalir/hand sanitizer).
4. Mahasiswa duduk sesuai dengan tempat yang telah diatur dengan menjaga jarak.
5. Sebelum, saat, dan setelah mengikuti perkuliahan mahasiswa tidak boleh berkerumun.

Anda mungkin juga menyukai