Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH

“RANCANGAN PERCOBAAN”

Disusun Oleh:
Apri Ardiansyah
(21110038)

Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian


Dharma Wacana Metro
Tahun Ajaran 2021
Kata Pengantar

Puji Syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan hidayah-Nya, penulis
dapat menyelesaikan Tugas makalah yang berjudul “Rancangan Percobaan” dengan tepat waktu.
Makalah ini disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Rancangan Percobaan. Selain itu,
makalah ini bertujuan untuk menambah wawasan tentang rancangan percobaan yang berguna
untuk pembuatan data statistik untuk skripsi dan lainnya.

Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada ibu dewi selaku dosen pengampu mata
kuliah Rancangan Percobaan. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua pihak yang
telah membantu diselesaikannya makalah ini.

Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh Karena itu, saran
dan kritik yang membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Metro, 30 November 2021

Penulis

APRI ARDIANSYAH
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ……………………………………………………………..

KATA PENGANTAR……………………………………………………………

DAFTAR ISI……………………………………………………………………...

BAB I PENDAHULUAN ………………………………………………………..

A. Latar Belakang …………………………………………………………………………..


B. Tujuan Penulisan ………………………………………………………………………..

BAB II PEMBAHASAN …………………………………………………………

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kedelai merupakan tumbuhan serbaguna karena akarnya memiliki bintil pengikat


nitrogen bebas. Kedelai merupakan tanaman dengan kadar protein tinggi sehingga tanamannya
digunakan sebagai pupsuk hijau dan pakan ternak. Pemanfaatan utama kedelai adalah dari biji.
Biji kedelai kaya protein dan lemak serta beberapa gizi penting lain, misalnya vitamin (asam
fitat) dan lesitin. Permintaan kedelai menunjukkan kenaikan yang cukup besar seiring dengan
pertambahan jumlah penduduk dan pendapatan masyarakat. Namun, di sisi lain kemampuan
memproduksi kedelai di dalam Negeri belum mampu mencukupi kenaikan permintaan tersebut
(Manurung, 2003)

Usaha peningkatan produksi kedelai sering mengalami berbagai kendala , kendala biotik
utama yang membatasi produktifitas kedelai di daerah tropic yaitu banyaknya jenis hama
potensial yang dapat menyerang dan menurunkan produksi kedelai. Serangan hama merupakan
salah satu factor pembatas, seperti halnya serangan hama Plutella xylostella yang merupakan
salah satu hama pada tanaman kedelai. Serangan hama ini bahkan dapat menimbulkan kerusakan
sampai 100 persen terutama pada musim kemarau (Sudarwohadi, 1973 dalam Bukhari, 2010).

Pengendalian menggunakan insektisida sintetik dapat membunuh musuh alami hama dan
organisme bukan sasaran lainnya, serta timbulnya hama sekunder, resistensi, resurjensi, masalah
residu dan pencemaran lingkungan, untuk itu diperlukan alternatif lain. Penggunaan insektisida
nabati merupakan salah satu solusi untuk mengendalikan hama dengan meminimalisir kerusakan
lingkungan. Insektisida nabati yang berasal bahan tanaman berupa biji, daun, akar maupun
bagian tanaman lainnya. Salah satu bahan yang dapat dijadikan pestisida alami adalah daun
mimba (Azadirachta indica A. Juss) merupakan tumbuhan yang umum ditanam sebagai tanaman
peneduh.

B. Tujuan

Mengetahui efektifitas daun mimba dalam pengendalian larva Plutella xylostella pada
tanaman kedelai
BAB II
PEMBAHASAN

Anda mungkin juga menyukai