Anda di halaman 1dari 4

Nama : Yesica

Nim : 20.11.401.01.0867

Dosen : Herli Gustiani SST,.M,Kes

PERCAKAPAN KONSELING PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF

jam 09:00 pagi Ny.D datang berkunjung ke klinik bidan Ys,ibu sudah berada diruang yang sudah di
sediakan untuk melakukan konseling ASI eksklusif pada ibu

Bidan : Assalamu'alaikum Ibu, permisi

Pasien : Walaikum salam bidan

Bidan : sebelumnya saya bidan Ys yg akan membantu menangani ibu pagi ini, yaitu KONSELING
PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF

Pasien : baik bidan ,silahkan

Bidan : baik ibu, terimakasih yaa bu, sudah mempercayai keilinik kami dengan ibu berkunjung kemari.

Pasien : iyaa bidan sama-sama soalnya saya merasa disini nyaman dan aman bidan .

Bidan : Alhamdulillah yaa bu kalo begitu, baik ibu , untuk kesempatan kali ini ,saya akan menjelaskn
pada ibu mengenai ASI eksklusif,mulai dari pengertian Asi eksklusif, manfaat,zat" yang terkandung pada
ASI, jenis ASI ,kemudian memberitahu ibu mengenai cara-cara memperbanyak ASI sampai cara
penyimpanan nya,serta cara penerapan ASI eksklusif saat ibu bekerja, apa ibu bersedia.

Menjelaskan pada ibu secara jelas dan tepat dengan kata/ kalimat yang mudah dipahami

Pasien : iyaa bidan saya , bersedia

Bidan : ibu sebelumnya sudah pernah atau belum dapat informasi mengenai ASI Eksklusif

Pasien : sudah bidan,cuman tidak terlalu jelas soalnya cumn dengar-dengar dari teman yang cerita aja

Bidan : iyaa, ngga papa bu,jadi begini bu ASI Eksklusif itu adalah bayi yang hanya di beri ASI saja,
tanpa adanya tambahan cairan/makanan kecuali obat, vitamin dan mineral sampai bayi berumur 6 bulan”

Menjelaskan manfaat ASI *

DimanaASI memiliki manfaat sebagai:

1. nutrisi
2. daya tahan tubuh
3. meningkatkan kecerdasan
4. meningkatkan jalinan kasih sayang
5. penghematan biaya obat – obatan, tenaga, sarana keseharan,
6. menciptakan generasi penerus bangsa yang tangguh dan berkualitas

Lalu ASI juga memiliki Zat kekebalan nya,

Zat kekebalan yang terkandung dalam ASI, iyalah :

1. Faktor bifidus : Mendukung proses perkembangan bakteri yang “menguntungkan” dalam usus
bayi, untuk mencegah pertumbuhan bakteri yang merugikan
2. Laktoferin : Mengikat zat besi dalam ASI sehingga zat besi tidak digunakan oleh bakteri
pathogen untuk pertumbuhannya
3. Anti alergi
4. Mengandung zat anti virus polio
5. Membantu pertumbuhan selaput usus bayi sebagai perisai untuk menghindari zat-zat merugikan
yang masuk ke dalam peredaran darah

Selain itu ASI memiliki beragam komposisi jenis ASI :

Menjelaskan jenis-jenis ASI

Kolostrum

a) Merupakan cairan yang pertama kali cairan kental dengan warna kekuning – kuningan dibanding
susu matur.
b) Disekresi hari ke 1 sampai ke 3 ,bila dipanaskan akan menggumpal, sedangkan ASI matur tidak
c) Merupakan pencahar yang ideal untuk membersihkan mekonium dari usus bayi yang baru lahir
dan mempersiapkan saluran pencernaan makanan bayi bagi makanan yang akan datang
d) Lebih banyak mengandung , karbohidrat, protein, mineral, antibodi memberikan perlindungan
bagi bayi sampai umur 6 bulan dibandingkan dengan ASI matur

Air Susu Masa Peralihan

a) Merupakan ASI peralihan dari kolostrum sampai menjadi ASI yang matur
b) Disekresi dari hari ke 4 sampai ke 10
c) Kadar protein makin rendah sedangkan kadar karbohidrat dan lemak semakin meninggi dan
volume juga semakin meningkat.

Air Susu Matur

a) Merupakan ASI yang disekresi pada hari ke 10 dan seterusnya, komposisi relative konstan.
b) Merupakan caioran berwarna putih kekuningan yang diakibatkan warna dari Ca-casein, riboflafin
dan karoten yang terdapat didalamnya
c) Tidak menggumpal jika dipanaskan
d) Terdapat antimicrobial factor antara lain : antibody (kekebalan terhadap infeksi), protein, hormon
– hormon
Bidan : Setelah itu saya memberitahu ibu mengenai cara-cara memperbanyak- melakukan ASI eksklusif
di produksi ASI , tolong disimak ya ibu ,nanti akan saya berikan juga buku mengenai pemberian ASI
eksklusif,agar ibu dapat membaca nya kembali di rumah Ya,buu.

Pasien : Baik bidan , Terimakasih

Menjelaskan cara memperbanyak produksi ASI

a) Bayi menyusui setiap 2 jam selama 10 – 15 menit disetiap payudara


b) Bangunkan bayi, buka baju/gedong yang membuat rasa gerah, duduklah selama menyusui
c) Pastikan bayi menyusu dengan posisi yang baik (menempel pada ibunya) dan menelan secara
aktif
d) Susui bayi ditempat yang tenang nyaman dan minumlah setiap kali menyusui
e) Tidur bersebelahan/dekat dengan bayi sehingga dapat menyusui setiap saat
f) Ibu meningkatkan istirahat dan minum

Selanjutnya saya akan

Menjelaskan cara pemerahan ASI dengan tangan

a) Tangan dicuci sampai bersih.


b) Siapkan cangkir/gelas bertutup yang telah dicuci dengan air mendidih.
c) Payudara dikompres dengan kain handuk yang hangat dan dimasase dengan kedua telapak tangan
dari pangkal kea rah kalang payudara. Ulangi pemijatan ini pada sekitar payudara secara merata.
d) Dengan ibu jari di sekitar kalang payudara bagian atas dan jari telunjuk pada sisi yang lain, lalu
daerah kalang payudara ditekan kea rah dada.
e) Daerah kalang payudara diperas dengan ibu jari dan jari telunjuk, jangan memijat/menekan
putting, karena dapat menyebabkan rasa nyeri/lecet.
f) Ulangi tekan –peras-lepas-tekan-peras-lepas, pada mulanya ASI tak keluar, setelah beberapa kali
maka ASI akan keluar.
g) Gerakan ini diulang pada sekitar kalang payudara pada semua sisi, agar yakin bahwa ASI telah
diperas dari semua segmen payudara

Setelah itu saya akan

Menjelaskan cara penyimpanan dan pemberian ASI perah

a) Di udara terbuka/bebas 6-8 jam


b) Di lemari es (40C) 24 jam
c) Di lemari pendingin/beku (- 18 0C) 6 bulan
d) ASI yang telah didinginkan bila akan dipakai tidak boleh direbus, karena kualitasnya akan
menurun yaitu unsure kekebalannya. ASI tersebut cukup didiamkan beberapa saat di dalam suhu
kamar, agar tidak terlalu dingin; atau dapat pula direndam di dalam wadah yang telah berisi air
panas. Memberikan ASI perah dengan menggunakan sendok.

Serta saya akan

Menjelaskan cara penerapan ASI Eksklusif pada ibu bekerja


a) Selama cuti hanya memberikan ASI saja
b) Sebelum masa cuti habis ubah pola minum bayi dengan ASI perah
c) Sebelum berangkat bekerja susui bayi
d) Selama di kantor perah ASI setiap 3-4 jam
e) Simpan di lemari es dan dibawa pulang
f) Setelah dihangatkan diberikan dengan sendok

Bidan : jadi begitu bu cara pemberian ASI eksklusif,apakah menurut ibu ada yang atau ada yg ingin ibu
tanyakan bu,mengenai Pemberian ASI eksklusif, atau ingin bertanya mengenai hal-hal lain juga boleh
buu.

Pasien : Alhamdulillah semuanya jelas bidan dan dapat saya pahami,hanya saja kalo saya ada pertanyaan
mengenai ASI eksklusif nanti apa harus berkunjung kemari bidan

Bidan : Bisa bu,tapi untuk memper mudah ibu , agar tidak repot bolak-balik,ini buku Pemberian ASI
eksklusif yang saya janjikan pada ibu sebelumnya, nah di sini sudah ada nomor sata yg bisa ibu hubungi
yaa bu.

Pasien : baik bidan, terimakasih sekali bidan untuk penjelasan, terimakasih juga untuk bukunya jadi saya
dapat dengan mudah untuk membaca ulang saat di rumah.

Bidan : terimakasih kembali ibu,kalo misalnya nanti ada keluhan yang ibu rasakan boleh menghubungi
saya melalui nomor yang sudah ada dalam buku ya bu,atau kalo ibu ingin langsung di periksa bisa
langsung datang kembali ke klinik kami

Pasien : baik bidan nanti saya akan mengabarkan ke bidan,kalo begitu saya ijin pamit ya bidan ,
Assalamualaikum.

Bidan : iyaa ibu,walaikum salam , hati-hati di jalan ibu

Anda mungkin juga menyukai