Anda di halaman 1dari 3

KEMENTERIAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF/

BADAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF


DEPUTI BIDANG KEBIJAKAN STRATEGIS

RESUME RAPAT KOORDINASI


LAPORAN TAHUNAN PEMERINTAH TAHUN 2021
DISELENGGARAKAN OLEH KANTOR STAF PRESIDEN
KAMIS, 19 AGUSTUS 2021

WAKTU DAN Rapat secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting pada hari Kamis,
:
TEMPAT 19 Agustus 2021 pukul 13.00-15.00 WIB
PIMPINAN 1. Febry Calvin, Deputi I Kantor Staf Presiden
:
RAPAT 2. Trijoko, Kantor Staf Presiden
PESERTA : 1. Sugeng Santoso, Kemenkomarves
RAPAT 2. Cecep Rukendi, Plt. Kepala Biro Komunikasi
Kemenparekraf/Baparekraf
3. Okto, Kementerian Kelautan dan Perikanan
4. Perwakilan dari Kementerian/Lembaga Terkait sesuai undangan
Pembahasan Rencana Materi yang akan disampaikan dalam Laporan
Tahunan Pemerintah Tahun 2021 berdasarkan masukan dari K/L
terkait. Tujuan pelaksanaan Rapat adalah:
1. Mengidentifikasi dan mengkonfirmasi isu-isu strategis Bidang
AGENDA
: Kemaritiman dan Investasi
RAPAT
2. Membahas potensi glorifikasi isu strategis dan/atau hasil capaian
pembangunan oleh pemerintah
3. Menentukan arah narasi laporan

HIGHLIGHTS : 1. Kerangka Isu-isu strategis yang diangkat untuk K/L di bawah


Kemenkomarves adalah tentang infrastruktur; energi; kehutanan
dan lingkungan hidup; maritim dan kelautan; pariwisata dan
ekonomi kreatif; serta investasi.
2. Setiap Perwakilan K/L menyampaikan program dan kegiatan serta
capaian masing-masing K/L dan materi yang bisa masuk dalam
Laporan Tahunan Pemerintah.
3. Untuk Kemenparekraf diharapkan dapat menyampaikan
perkembangan berkaitan dengan Respon sektor pariwisata di
tengah Pandemi dan pertumbuhan reformasi ekonomi digital.
4. Bapak Cecep Rukendi, Kepala Biro SDMO dalam kapasitasnya
sebagai Plt. Kepala Biro Komunikasi mewakili Kemenparekraf
Gedung Kementerian BUMN Lt.18, Jalan Medan Merdeka Selatan No. 13 Jakarta 10110
Telepon (021) 21202768 ; Faksimile : (021) 21202768,
Email: deputibidangkebijakanstrategis@gmail.com; Situs Web: www.kemenparekraf.go.id
menyampaikan hal-hal sebagai berikut:
▪ Sektor pariwisata merupakan salah satu sektor yang terdampak
paling berat karena adanya Pandemi Covid-19
▪ Namun Kemenparekraf melakukan perubahan fokus dengan
melakukan pemulihan dampak Pandemi bagi para pelaku
pariwisata dan ekonomi kreatif terdampak dan juga melakukan
persiapan destinasi dengan penerapan Protokol CHSE bagi
destinasi dan jasa akomodasi pariwisata.
▪ Memberikan fasilitas akomodasi/menginap di hotel bagi tenaga
kesehatan agar tidak menularkan bagi keluarganya.
▪ Instansi vertikal di daerah (Poltekpar di daerah) menjadi sentra
vaksinasi di daerah.
▪ Pemberian bantuan insentif pemerintah di bidang Pariwisata
dan Ekonomi Kreatif.
▪ Kampanye I Do care dalam rangka menghadapi normal baru
▪ Peningkatan kapasitas upskilling dan reskilling SDM;
Pengembangan desa wisata; Mendukung local artisan.
▪ Terkait Pertumbuhan Ekonomi Digital yang masuk dalam
Identifikasi Isu Strategis disampaikan bahwa terdapat 3
sektor yang tumbuh selama Pandemi karena berkaitan
dengan digital yakni Sub Sektor TV dan Radio, aplikasi dan
game developer. TV dan Radio tumbuh sebesar 10,42 %
serta aplikasi dan game developer tumbuh sebesar 4.47 %.
▪ Peningkatan pemanfaat e-commerce dengan nilai transaksi itu
milyaran.
KESIMPULAN Beberapa hal yang memerlukan tindak lanjut berupa koordinasi
& TINDAK internal Kemenparekraf yaitu:
LANJUT
1. Deputi Bidang Strategis dapat menindaklanjuti dengan
menyiapkan bahan/narasi :
a. berkaitan tentang respon pariwisata dan ekonomi kreatif di
tengah Pandemi (Program & Kegiatan) yang didukung
dengan data target dan capaian vaksinasi; sertifikasi CHSE;
Bantuan Insentif Pemerintah di bidang Pariwisata dan
Ekonomi Kreatif selama tahun 2021 dari Kedeputian teknis
lainnya yang kemudian diintegrasikan dengan bahan-bahan
yang dimiliki satuan kerja lainnya seperti Biro Perencanaan
dan Keuangan dan juga dokumentasi dari Biro Komunikasi
(Menteri terutama Bersama stakeholders)
b. Pertumbuhan ekonomi digital ekraf.
Perlu adanya narasi dan data statistik ekraf (grafik, tabel,
dsb) tentang pertumbuhan subsektor ekonomi digital apa

Gedung Kementerian BUMN Lt.18, Jalan Medan Merdeka Selatan No. 13 Jakarta 10110
Telepon (021) 21202768 ; Faksimile : (021) 21202768,
Email: deputibidangkebijakanstrategis@gmail.com; Situs Web: www.kemenparekraf.go.id
saja yang tumbuh di masa pandemi selama tahun 2021 serta
foto-foto pendukung. (Menteri terutama bersama
stakeholders).
2. Perlu adanya Pertemuan internal antara Satker terkait
penyiapan bahan khususnya terkait data dengan Satker terkait.

Gedung Kementerian BUMN Lt.18, Jalan Medan Merdeka Selatan No. 13 Jakarta 10110
Telepon (021) 21202768 ; Faksimile : (021) 21202768,
Email: deputibidangkebijakanstrategis@gmail.com; Situs Web: www.kemenparekraf.go.id

Anda mungkin juga menyukai