Anda di halaman 1dari 19

MAKALAH

TEKNOLOGI INFORMASI AKUNTANSI

PENELITIAN TERHADAP UMKM KONTER “LOCO CELL”

Disusun Oleh :

KELOMPOK 7

Miranti Intan Clarisa 2001061013

Gestamala 2001061017

Anisa Umi Octavia 2001061032

PROGRAM STUDI D3 AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS LAMPUNG

2021/2022
KATA PENGANTAR
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan banyak
nikmat seperti Kesehatan dan umur Panjang bagi kita semua. Berikut nikmat hidayah-Nya
puka, saya dapat menyelesaikan makalah ini yang berjudul “Penelitian Terhadap UMKM
Loco Cell” yang merupakan tugas mata kuliah “Teknologi Informasi Akuntansi”.

Saya menyadari dalam makalah ini masih banyak terdapat kekurangan dan kesalahan
baik dari isinya maupun struktur penulisannya. Oleh karena itu, saya mengharapkan kritik
dan saran positif untuk perbaikan makalah ini.

Demikian, semoga makalah ini dapat memberikan banyak manfaat bagi kami sebagai
penulis dan bagi pembaca.

Bandar Lampung, 25 November 2021

Kelompok 7
DAFTAR ISI

Contents
KATA PENGANTAR.........................................................................................................................2
DAFTAR ISI........................................................................................................................................3
BAB 1...................................................................................................................................................4
PENDAHULUAN................................................................................................................................4
1.1 Latar Belakang..........................................................................................................................4
1.2 Rumusan Masalah.....................................................................................................................5
1.3 Tujuan Masalah.........................................................................................................................5
BAB II..................................................................................................................................................6
PEMBAHASAN...................................................................................................................................6
2.1 Data dan Profil Usaha.........................................................................................................6
2.1.1 Profil dan Sejarah Usaha............................................................................................6
2.1.2 Target Pemasaran........................................................................................................6
2.2 Hasil Penelitian dan Analisis Usaha...................................................................................7
2.3 RENCANA BIAYA...................................................................................................................7
BAB III.................................................................................................................................................9
LANGKAH-LANGKAH POS............................................................................................................9
3.1 LANGKAH-LANGKAH DALAM INPUT DATA KE DALAM APLIKASI POS
SECARA GRATIS..........................................................................................................................9
BAB IV...............................................................................................................................................15
PENUTUP..........................................................................................................................................15
4.1 Kesimpulan..............................................................................................................................15
4.2 Saran.........................................................................................................................................15
DAFTAR PUSAKA...........................................................................................................................16
LAMPIRAN.......................................................................................................................................17
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Perkembangan dunia terkadang memberikan efek positif bagi kemajuan manusia itu
sendiri, terutama pada bidang komunikasi. Dewasa ini teknologi komunikasi semakin
berkembang dan terus maju, berbagai alat komunikasi dengan teknologi canggih sudah
banyak digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat. Telepon genggam atau yang lebih
dikenal dengan sebutan HP (handphone) merupakan salah satu alat komunikasi yang
sedang digemari oleh banyak orang. Pada awalnya penggunaan telepon genggam ini
hanya oleh orang-orang tertentu yang mempunyai kemampuan untuk membelinya,
mengingat saat itu harga telepon genggam masih sangat mahal.
Namun kini, dimanapun kita berada bisa dengan mudah menjumpai orang yang
mempunyai HP dan itu merupakan suatu pemandangan yang sudah biasa. Seiring
berkembangnya Handphone juga tidak hanya digunakan alat komunikasi saja, melainkan
sebagai multimedia layaknya komputer kecil yang sering disebut dengan Smartphone.
Smartphone memiliki daya tarik tersendiri di seluruh kalangan, baik dari anak-anak,
remaja, maupun orang tua. Smartphone menjadi solusi tepat sebagai komunikasi pada
jaman ini karena teknologi yang canggih, tidak sedikit orang yang sering mengganti
Smartphone-nya karena ingin fasilitas yang lebih baik untuk mengikuti perkembangan
jaman, dan jumlah pengguna HP dari tahun ke tahun semakin bertambah.
Dengan melihat seberapa pentingnya sebuah HP sehingga lebih memudahkan kita
dalam berkomunikasi. Kami mengambil keputusan untuk menganalisis usaha “PULSA &
KUOTA”, karena untuk menggunakan sistem kerjanya, pulsa dan kuota adalah
kebutuhan pokok dari alat tersebut. Dengan jumlah pelanggan yang mumpuni,
keuntungan di bidang usaha pulsa dan kuota ini cukup menggiurkan.
Untuk dapat menggunakan layanan telepon, sms dan internet melalui telepon celluler,
telepon celluler harus memiliki pulsa. Semakin banyaknya pengguna telepon celluler
semakin banyak pula yang membutuhkan pulsa. Terkait dalam hal tersebut
bermunculanlah para agen atau pedagang pulsa salah satunya adalah Loco Cell. Loco Cell
merupakan salah satu agen atau pedagang pulsa yang melakukan transaksi pencatatan
hasil penjualan masih menggunakan buku. Beberapa hal yang menjadi alasan utama
mengenai bisnis pulsa menjadi bisnis yang diminati adalah karena atas dasar kebutuhan
penggunaan ponsel itu sendiri yang mengakibatkan adanya kebutuhan serta kemudahan
dalam mendapatkan pulsa. Selain itu, adanya kecenderungan untuk berkomunikasi dalam
rangka menjalin relasi, yang bertitik pada sifat dasar manusia dalam prinsip
kehidupannya, yaitu bahwa manusia merupakan makhluk sosial yang selalu
membutuhkan antara satu dengan yang lainnya. Hubungan yang terikat antar sosial yang
satu dengan sosial yang lainnya, bangsa yang satu dengan bangsa yang lainnya dengan
berbagai tujuan. Maka di sinilah alasan diciptakannya alat komunikasi tersebut dan telah
mengalami banyak perkembangan sampai saat ini.

1.2 Rumusan Masalah


1. Data dan Profil usaha
2. Hasil penelitian dan analisis pembahasan
1.3 Tujuan Masalah

1. Untuk memenuhi tugas mata kuliah Teknologi Informasi Akuntansi


2. Untuk mengetahui identitas usaha
3. Untuk mengetahui Jenis operasional usaha

BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Data dan Profil Usaha

2.1.1 Profil dan Sejarah Usaha

1. Jenis Usaha : Penjualan Pulsa


2. Nama tempat usaha : Loco Cell
3. Berdiri : Tahun 2020
4. Didirikan : Ayu Aditya
5. Alamat : Jl. Teuku Umar no. 18 Gn. Sari, Kec. Tj. Karang
Pusat, Kota Bandar Lampung, Lampung 35121

Sebelum membangun gedung sebelumnya, sudah membuka penjualan pulsa namun


transaksi dilakukan langsung bertatap muka dan pulsa yang dijualpun hanya 1 jenis yaitu
pulsa hp saja namun setelah kurang lebih 3 bulan baru mendirikan gedung/ruko pada tahun
2020. Hal tersebut dikarenakan mendapatkan keuntungan yang cukup tinggi sehingga di
bangunlah gedung/ruko tersebut.
Modal pertama membuka usaha pada saat hanya dirumah di bawah Rp. 500.000
namun setelah berjalan hampir 1 tahun total pendapatan dan modal awal mencapai Rp.
1.500.000, sehingga mulailah menjual isi pulsa selain pulsa hp seperti voucher yang
nominalnya dari kecil sampai besar, kemudian perdana, accessories HP, token listrik, dan
lain-lain.

2.1.2 Target Pemasaran


Target pemasaran Loco Cell adalah kalangan semua kalangan yang memiliki
handphone. Segmen pasar yang di bidik untuk sementara waktu dua tahun ke depan adalah
masyarakat di daerah kota Bandar Lampung yang di lakukan adalah dengan cara memasang
pengumuman melalui brosur ,spanduk, dan papan nama di depan lokasi usaha ,serta dengan
menawarkan paket-paket menarik yang berbeda dari conter lain. Dengan asumsi barang
dagangan terjual 1-5 unit Hp/hari, Pulsa dan Kartu Internet maupun Perdana.

2.2 Hasil Penelitian dan Analisis Usaha

A. Target penjualan :
Pulsa All Operator diperkirakan total Rp. 4.500.000/bulan
1-5 unit hp/bulan diperkirakan total Rp. 6.500.000

B.    Target pendapatan
Jumlah pendapatan kotor yang diperoleh setiap bulan adalah minimal  Rp. 3.500.000

C.    Target pengembalian modal


Bisa di kisarkan selama 2-3 tahun.
2.3 RENCANA BIAYA

A.    Rencana biaya usaha :


Rencana biaya usaha yang akan saya lakukan adalah sebagai berikut :

1. Investasi yang diperlukan

NO Nama Kebutuhan Jumlah Harga Total Harga


Satuan/Upah
1 Handphone 5 unit Menyesuaikan Rp.5.250.000
2 Pulsa         - Menyesuaikan Rp.2.000.000

3 Kartu Internet 100 lbr Rp .15.000 Rp. 1.500.000


4 Kartu Perdana, 3 pak Rp.200.000 Rp. 600.000
Simpati, As, loop
5 Aksesoris Hp, 100 unit Menyesuaikan Rp.2.300.000
Baterai, casing,
Charger, headset,
Memori
 dll.
6 Tempat Sewa 1X Rp . 2.550.000
7 Publikasi  :         -            - Rp. 500.000
Spanduk, brosur
Dll.
8 Alat tulis/pembukuan Rp. 300.000

       
TOTAL Rp.15.000.000

Total modal awal adalah : Rp.15.000.000


BAB III
LANGKAH-LANGKAH POS

3.1 LANGKAH-LANGKAH DALAM INPUT DATA KE DALAM


APLIKASI POS SECARA GRATIS
1. Langkah pertama silakan unduh aplikasi pos gratis di play store, setelah itu silakan
registrasikan entitas,kemudian meregistrasi entitas usaha siapkan data transaksi,selanjutnya
silakan pilih menu pada bagian kasir.

2. Setelah menu tersebut muncul silakan pilih bagian "Tambah Produk"

1) 2)

3. Langkah ke 3 setelah menu detail produk muncul silakan pilih bagian informasi produk
terlebih dahulu , setelah itu kita dapat menuliskan nama produk yg kita jual beserta harga
jualnya, setelah selesai silahkan pilih 'simpan'.
4. Langkah ke empat silakan pilih menu di samping informasi produk pada bagian
manajemen Stok silakan nyalakan fitur lacak stok produk untuk mengetahui pengurangan dan
penambahan stok , setelah itu isi fitur-fitur dibawah dan sesuaikan dengan kebutuhan entitas.

5. Pada langkah ke 4 silakan pilih salah satu menu ini untuk menghitung stok.

6. Setelah selesai disimpan pada langkah ke enam ini akan muncul informasi produk yang
sudah dibuat ini

3) 4)
5) 6)

7. Langkah selanjutnya apabila terjadi transaksi penjualan maka silakan tab dua kali pada
fitur gambar ke 6 pada bagian produk,maka setelah itu akan muncul menu seperti dibawah
ini.

8.Setelah melakukan langkah ke 7 nanti kita diarahkan pada menu detail pesanan.

9.Setelah mengklik tombol bayar maka kita akan diarahkan pada menu metode pembayaran
yaitu tunai atau non tunai,dan kemudin kita bisa memilih metode pembayaran yang
diinginkan kemudian setelah itu menginput jumlah nominal pembayaran oleh pelanggan.

10.Setelah menginput pembayaran maka kita akan diberikan notifikasi transaksi yang
berhasil terinput dan dapat mencetak transaksi tersebut dengan struk pembayaran kemudian
diberikan kepada pelanggan.
7) 8)
9) 10)

11.Setelah data terinput ke dalam perangkat kita bisa melihat laporan penjualan dan bisa
melihat pengeluaran.
11) 11)
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Pulsa dan Handphone merupakan produk yang bisa dibilang sangat dibutuhkan oleh
semua masyarakat yang memiliki telepon genggam. Apalagi di jaman sekarang ini, banyak
orang yang memiliki telepon genggam lebih dari satu.

4.2 Saran
Usaha konter ini tidak memerlukan kreativitas maupun keterampilan. Dalam
menjalankan usaha pulsa elektrik ini yang diperlukan adalah ketelitian dalam membuat
catatan penjualan sehingga kerugian pun bisa diminimalisir
DAFTAR PUSAKA

https://ternakduit.net/blog/2018/02/27/contoh-proposal-usaha-konter-hp-yang-menarik-
investor/
https://ur1926.blogspot.com/2014/07/makalah-entrepreneurship-riset-konter.html
https://cemungudt-belajar4snih2.blogspot.com/2018/02/contoh-proposal-usaha-
penjualan.html
http://rinaldisandria123.blogspot.com/2017/03/makalah-kewirausahaan-pulsa-elektrik.html
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai