Anda di halaman 1dari 11

KEANEKARAGAMAN HAYATI

Drs.Syariffudinn,M.Sc.,P.Hd
Enni Dosmaria Sihotang
Kata Pengantar

Puji Syukur penulis sampaikan kepada Tuhan Yang Maha Esa pencipta
alam semesta yang merupakan sumber dari segala sumber ilmuu atas izin dan
kehendakNya Booklet Keanekaragaman Hayati ini dapat diselesaikan.
Buku ini disusun dengan tujuan mengembangkan booklet keanekaragaman
hayati menjadi sebuah produk hasil penelitian skripsi . Buku ini digunakan
sebagai referensi tambahan dalam mempelajari keanekaragaman hayati. Isi buku
ini terdiri dari berbagai Tingkatan Keanekaragaman Hayati , Keanekaragaman
Hayati dan Klasifikasi Keanekaragaman Hayati.
Isi buku ini disesuaikan dengan silabus Kurikulum 2013 yang digunakan
sekolah. Dalam pembuatan buku ini penulis mengucapkan terimakasih kepada
dosen pembimbing dosen validator materi , dan media, orang tua, serta teman-
teman yang telah menbantu sehingga buku ini siap untuk di cetak dan digunakan.
Penulis menyadarii booklet hasil pengembangan ini masih banyak
kekurangan , sehingga penulis memerlukan saran dan masukkan guna
memperbaiki booklet keanekaragaman Hayati.

Medan, 2021

Penulis
KEANEKARAGAMAN HAYATI

Kompetensi Dasar :

3.2 Menganalisis data hasil observasi tentang berbagai tingkat keanekaragaman


hayati ( gen, jenis, dan ekosistem ) di Indonesia.

4.2 Menyajikan hasil identifikasi usulan upaya pelestarian keanekaragaman


hayati Indonesia berdasarkan hasil analisis data ancaman kelestarian berbagai
keanekaragaman hewan dan tumbuhan khas Indonesia yang di komunikasikan
dalam berbagai betuk media informasi.

Tujuan Pembelajaran

1. Siswa mampu menjelaskan konsep keanekaragaman gen, jenis, dan


ekosistem.
2. Siswa mampu mengkategorikan contoh keanekaragaman hayati kedalam
tingkat gen, jenis , dan ekosistem.
3. Siswa mengetahui pembagian wilayah penyebaran flora dan fauna
Indonesia berdasarkan garis weber dan Wallace.
4. Siswa mampu menganalisis data ancaman kelestarian keanakaragaman
hayati Indonesia.
5. Siswa mampu menjelaskan berbagai tipe ekosistem yang ada di Indonesia.
6. Siswa mampu menyebutkan upaya pelestarian keanekaragaman hayati.
7. Siswa mampu megurutkan tingkat klasifikasi makhluk hidup.

PANDUAN MENGERJAKAN BOOKLET


KEANEKARAGAMAN HAYATI
Bagi Guru
1. Guru harus memahami Booklet terlebih dahulu, sebelum
menerapkannya kepada peserta didik

Bagi Siswa

1 .Bacalah Kompetensi Dasar dan Tujuan dari pembelajaran yang


ingin dicapai dari penggunaan Booklet ini.

2. Mengamati dan memahami pertanyaan, serta gambar yang terdapat


dalam Booklet.

3. Ajukan pertanyaan kepada guru jika ada yang tidak dipahami

4. Jawablah pertanyaan pada kolom yang disediakan dalam


Booklet.
PETA KONSEP

TINGKAT KEANEKARAGAMAN
HAYATI

Keanekaragaman Keanekaragaman
Gen Ekosistem

Keanekaragaman
Jenis / Species
Mari Amati Lingkungan di
Sekitar Kita !

Makhluk hidup apa saja yang bisa kita temukan ? Apakah kita hanya
menemukan satu jenis makhluk hidup saja ? Tentu saja tidak bukan. Pasti kita
akan menemukan bermacam-macam jenis hewan, serangga dan tumbuhan.

Apa itu biodiversitas ?

ittekcno.blogspot.com

Gambar 1. Keanekaragaman Hayati

Mari kita menjelajahi alam dan mengenal keanekaragaman


hayati yang ada . Sebelum itu ayok jawab dulu pertanyaan
di bawah ini . Semangat !!!

Apa itu Keanekaragaman Hayati ?


Keanekaragaman hayati ( Biodiversitas) adalah istilah untuk menjelaskan berbagai
macam variasi atau perbedaan sifat/ ciri di antara makhluk hidup yang ada di suatu tempat .
Keanekaragaman hayati dibedakan menjadi 3 bagian yaitu keanekaragaman gen, jenis/ spesies
dan ekosistem.
Keanekaaragama
n Gen

Keanekaragaman
Hayati
Keanekaragama
n Jenis/ Species

Keanekaragama
n Ekosistem

1.Tingkat

1.1 Keanekaragaman Hayati Tingkat Gen

Apa yang dimaksud dengan Keanekaragaman Hayati


tingkat Gen ?

Materi yang Keanekaragaman gen


mengendalikan sifat GEN membuat sifat-sifat
atau karakter didalam satu spesies
bervariasi yang kenal
dengan isitlah Varietas
Jika Gen berubah ,
maka sifat-sifat gen
pun berubah
Keanekaragaman pada tingkatan gen merupakan keanekaragaman yang paling
rendah. Gen adalah faktor pembawa sifat yang terdapat di dalam kromosom keanekaragaman
gen ditunjukkan , antara lain , oleh variasi bentuk dan fungsi gen . Coba kalian amati wajah
teman-teman kalian 1 kelas, apakah ada yang memiliki wajah sama ? Pasti terdapat perpedaan
diantara mereka walaupun ada yang kembar . Perhatikan Gambar dibawah ini .

siswabiologi2019.com

Keanekaragaman Gen pada Ayam

Meskipun dalam satu jenis spesies , penampakan ayam berbeda satu dengan yang
lainnya. Setiap sifat organisme hidup dikendalikan oleh sepasang faktor keturunan ( Gen), satu
dari induk betina dan satu induk jantan.
Yang membuat variasi tadi adalah :
Rumus :

F=G+L
F = Fenotipe , G = Genotipe , L = Lingkungan

Mari Amati !

Coba perhaikan lingkungan


disekitarmu. Amatilah adanya
keanekaragaman gen yang di
jumpai . Dan diskusikanlah
hasilnya didalam kelas.
1.2 Keanekaragaman Hayati Tingkat Jenis / Species

Apa yang dimaksud dengan Keanekaragaman Hayati


tingkat Jenis / Species ?

Keanekaragaman hayati tingkat jenis menunjukkan keanekaragaman atau variasi


yang terdapat pada berbagai jenis atau spesies makhluk hidup dalam genus yang sama atau
familia yang sama. Pada berbagai spesies tersebut terdapat perbedaan- perbedaan sifat.
Contoh lain seperti hewan anggota famili Felidae atau keluarga kucing,yaitu
kucing, harimau, singa dan citah. Diantara mereka terdapat perbedaan yang mencolok
dalam perbedaan warna penutup tubuh, ukuran tubuh, tingkah laku, dan lingkungannya

Amati dan deskripsikan lengkap ciri-ciri


mulai dari tinggi batang, ukiran batang ,
bentuk daun , tempat tumbuh dari tanaman
Jamubu yang ada di sekolah.

1.3 Keanekaragaman Hayati Tingkat Ekosistem

Apa yang dimaksud dengan Keanekaragaman Hayati


tingkat Jenis / Species ?

Komponen abiotik meliputi iklim, cahaya, batuan, air, tanah, dan kelembaban. Ini
semua disebut faktor fisik. Selain faktor fisik, ada faktor kimia, seperti salinitas (kadar
garam), tingkat keasaman, dan kandungan mineral.Keanekaragaman ekosistem dapat
diamati pada tingkatan organisasi kehidupan yang lebih besar,misalnya biome atau bioma.
Bioma merupakan komunitas ekologi yang utama atau formasi makhluk hidup, baik hewan
maupun tumbuhan, yang menghuni wilayah yang luas. Bioma biasanya diidentifikasi atas
dasar vegetasinya yang khas, misalnya tundra, hutan hujan tropis, dan hutan gugur. Bioma
sering disebut ekosistem dalam skala besar.

1.4 Peran Keanekaragaman Hayati dalam Kehidupan Manusia


Sebutkan yang kalian ketahui contoh-contoh dari peran

keanekaragaman hayati dalam kehidupan manusia?


\
Selama hidupnya, suatu jenis makhluk hidup selalu memerlukan makhluk
hidup lain. Tidak ada satu makhluk hidup pun yang dapat hidup sendiri tanpa bantuan
makhluk hidup lain. Manfaat yang kita peroleh sebagai manusia dari keanekaragaman
hayati salah satu nya sumber bahan pangan. Berbagai jenis hewan dan tumbuhan dapat
digunakan manusia sebagai sumber bahan pangan. Seperti sayuran, buah- buahan, lauk pauk
dll.Manfaat selanjutnya sebagai sumber bahan sandang. Beberapa jenis hewan dan
tumbuhan yang dapat dijadikan sumber bahan sandang, antara lain kapas, biri-biri, ulat
sutra, dan pisang abaka.Sumber bahan bangunan dan alat- alat rumah tangga. Pada bambu,
jati, gaharu, damar adalah beberapa contoh tumbuhan yang dapat dijadikan sumber bahan
bangunan dan alat-alat rumah tangga.

Sumber bahan obat-obatan. Banyak jenis tumbuhan yang dapat dijadikan bahan
obat-obatan, seperti mengkudu, jahe, sirih, kumis kucing dll. Pada hewan juga dapat
digunakan sebagai bahan obat-obatan, seperti cacing tanah untuk obat tifus. Sumber plasma
nutfah. Plasma nutfah biasanya diartikan sebagai gen. banyak jenis makhluk hidup, baik
hewan maupun tumbuhan memiliki sifat-sifat unggul. Seperti tahan terhadap penyakit, tahan
kekeringan, dan tahan air asin. Gen-gen ungguldari jenis-jenis liar dapat dimanfaatkan
untuk, misalnya, rekayasa genetika.Sumber keindahan. Beberapa jenis tumbuhan dan hewan
merupakan sumber keindahan, baik bentuk, warna, maupun suaranya, yang dapat dijadikan
sebagai hewan atau tanaman hiasan, sepertiikan mas koki, burung lovebird,bougenville.
REFERENSI
Ani Mardiastuti.
http://ani_mardiastuti.staff.ipb.ac.id/files/2011/09/KEHATI -DAN
PERMASALAHANNYA.pdf . 2011 .

Syamsuri, Istamar dkk. IPA Biologi untuk SLTP kelas 1. Malang. Erlangga. 2002

Sugiarto, Teguh dan Ismawati, Eny. Ilmu Pengetahuan Alam kelas VII . Jakarta. Pusat

Perbukuan. 2008.

Tarsoen Waryono . KEANEKARAGAMAN HAYATI DAN KONSERVASI EKOSISTEM


MANGROVE. https://staff.blog.ui.ac.id/tarsoen.waryono/files/2009/12/3 -
mangrove-di-p-jawa-ok.pdf . 2009 .

Anda mungkin juga menyukai