Anda di halaman 1dari 1

YAYASAN GUPPI BULUKUMBA

MADRASAH ALIYAH GUPPI GUNUNG JATI


Jl : Pendididkan No : 2 Desa Bontomacinna Kec.Gantarang Kabupaten Bulukumba

Mata Pelajaran : FIKIH Hari /Tanggal : Kamis, 02 Desember 2021


Kelas /Semester : XII (IPA/IPS) Waktu : 09.00 – 10.30
1. Tindak pidana pembunuhan dalam hukum islam termaksud dalam fiqih jinayat yaitu
tentang ilmu yang mengatur mengenai hal-hal yang dilarang oleh syariat atau aturan dalam
hukum pidana islam. jadi pembunuhan dapat dibedakan menjadi tiga macam jelaskan
ketiga macam pembunuhan tersebut !
2. Membunuh adalah salah satu perbuatan yang sangat dilarang dalam islam, karena islam
menghormati dan melindungi hak hidup setiap manusia sebagaimana firman Allah SWT
dalam QS.al-isra ayat 33. Tuliskan firman Allah tersebut yang terdapat dalam QS al-isra
ayat 33 !
3. Tindak pidana kejahatan dapat terjadi dimana saja, motif tindak pidana juga berbeda beda,
tindak pidana dapat terjadi karena adanya niat dan juga kesempatan, dalam kasus
pembunuhan berencana pelaku dapat ditindak dengan hukuman mati. jelaskan pendapatmu
apakah hukuman tersebut sesuai dengan figih jinayat ?
4. Pelaku tindak pidana pembunuhan dan penganiayaan yang akan dijatuhi hukuman qisas
jika memenuhi beberapa syarat, Tuliskan syarat-syarat yang dimaksud !
5. Pelaku tindak pidana pembunuhan dan penganiayaan diwajibkan untuk membayar diyat
(denda) sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan. Tuliskan tiga diantaranya ditetapkannya
diat!
6. Diat merupakan sejumlah harta yang wajib diberikan kepada korban atau keluarga korban
berkaitan dengan tindak pidana pembunuhan dan penganiayaan. tuiskan dan jelaskan
macam-macam diat !
7. kifarat adalah denda yang harus dibayar karena telah melanggar suatu ketentuan syarah
dengan tujuan menghapuskan, membersihkan, atau menutupi dosa tersebut. ada beberapa
pelanggaran yang mengharuskan seseorang terkena ketentuan untuk membayar kifarat,
Tuliskan tiga diantaranya !
8. Penetapan Had bagi pelaku tindak pidana zina baik laki-laki maupun perempuan dapat
dilaksanakan jika tertuduh telah melakukan proses pembuktian menurut hukum islam.
Tuliskan dasar-dasar yang dapat digunakan sebagai penetapan hukum zina!
9. Zina merupakan persetubuhan antara laki-laki dan perempuan yang tidak terikat dengan
hubungan atau perkawinan yang sah. zina terbagi atas dua macam . Tuliskan dan jelaskan!
10. Qadzaf merupakan salah satu dosa besar yang diharamkan oleh syariat islam diantara
dalil-dalili yang menegaskan keharaman qadzaf sebagaimana firman Allah SWT dalam
QS An-nur ayat 23. tuliskan firman Allah tersebut yang terdapat QS an-nur ayat 23!
11. Khamr adalah segala jenis minuman dan sejenisnya yang memabukkan dan
menghilangkan fungsi akal. jadi apakah orang-orang yang mengkomsumsi ganja bisa
disejajarkan dengan meminum khamr ? jelaskan!
12. Jika praktik pencurian telah memenuhi syarat-syarat maka pelakunya wajib dikenakan had,
sebagian ulama diantaranya imam Malik dan Imam syafi’i berpendapat bahwa had
mencuri mengikuti urutan penetapan hukuman. Tuliskan ururtan penetapan hukuman
tersebut!
13. Bughat adalah orang-orang yang menentang atau memberontak pemimpin islam yang
terpilih secara sah, seorang baru bisa dikategorikan sebagai bughat dan dikenai had jika
beberapa kriteria melekat pada diri mereka, tuliskan beberapa kriteria tersebut!
14. Kalangan bughat tidak dihukumi kafir, namun hukuman bagi pelaku bughat secara jelas
telah disebutkan yaitu harus diperangi. tuliskan tiga diataranya mengenai bughatyang
hukumnya wajib diperangi!
15. Sebagai lembaga negara yang mendapatkan tugas untuk memutuskan setiap perkara
dengan adil, maka peradilan harus memainkan fungsinya dengan baik. Tulsikan Fungsi
terpenting dalam peradilan islam!

SELAMAT BEKERJA

Anda mungkin juga menyukai