Anda di halaman 1dari 14

TUGAS MAKALAH

Dosen : Setiawan Ardi Putra SE.MAP

PERKEMBANGAN SAINS DAN TEKNOLOGI

OLEH :

ERWIN : C0121390 INDAH RIANA : C0121366


FADLI YANDRA : C0121349 LISA : C0121359
PANDI : C0121582 NURMALASARI : C0121354
ARNITA : C0121572 NABILA YUSUF : C0121363
ASMIRA : C0121350 RESKI AMELIA : C0121353
FITRIANI : C0121388 RIRING : C0121348
FITRIANI : C0121352 WINDA PUTRI NINGSI : C0121357
HASRIANI : C0121504

UNIVERSITAS SULAWESI BARAT


TAHUN AJARAN 2021/2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan pencipta alam semesta yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan tugas makalah
yang berjudul (Perkembangan Sains dan Teknologi ) ini tepat pada waktunya.
Adapun tujuan dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas dari Bapak
Setiawan Ardi Putra SE.MAP. Selain itu, makalah ini juga bertujuan untuk menambah
wawasan tentang Perkembangan Sains dan Teknologi. kami mengucapkan terima kasih
kepada Bapak Setiawan Ardi Putra SE.MAP , selaku dosen Wawasan Keilmuan
Teknologi dan Lingkungan yang telah memberikan tugas ini sehingga dapat menambah
pengetahuan dan wawasan sesuai dengan bidang studi yang kami tekuni.Kami juga
mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membagi sebagian
pengetahuannya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini.
Kami menyadari, makalah yang kami tulis ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena
itu, kritik dan saran yang membangun akan kami nantikan demi kesempurnaan makalah
ini

Majene,11 Oktober 2021

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................... i

DAFTAR ISI .............................................................................................................. ii

BAB I PENDAHULUAN .........................................................................................

A. Latar Belakang ...................................................................................................

BAB II PEMBAHASAN ...........................................................................................

A. Apa yang dimaksud dengan Perkembangan ? ....................................................

B. Perkembangan sains dan teknolog di Indonesiai ................................................

a. Macam-macam Perrkembangan teknologi di Indonesia

1) Teknologi Kontruksi

2) Teknolgi Transportasi

3) Teknologi Informasi dan Komunikasi

b. Perkembangan Sains dan Teknologi

1) Satelit

2) Telepon Seluler

3) Televisi

4) Komputer dan Internet

5) Teknologi 4G

C. Pengaruh Sains Dan Teknologi Dalam Perkembangan Peradaban Manusia .....

D. Dampak Sains Dan Teknologi Dalam Peradaban Manusia ...............................

ii
BAB III PENUTUP ...................................................................................................

KESIMPULAN ..........................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................

iii
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sains dalam Bahasa inggris science adalah usaha-usaha sadar untuk menyelidiki,
menemukan dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan
dalam alam manusia. Segi-segi ini di batasi agar di hasilkan rumusan-rumusan yang
pasti. Ilmu memberikan kepastian dengan membatasi lingkup pandangannya, dan
kepastian ilmu-ilmu di peroleh dari keterbatasannya.
Ilmu bukan sekedar pengetahuan (knowledge), tetapi merangkum sekumpulan
pengetahuan berdasarkan teori-teori yang di sepakati dan dapat secara sistematik di
uji dengan seperangkat metode yang di akui dalam bidang ilmu tertentu.
Secara etimologis, akar kata teknologi adalah “techne” yang berarti serangkaian
prinsip atau metode rasional yang berkaiatan dengan pembuatan suatu objek, atau
kecakapan tertentu, atau pengetahuan tentang prinsip-prinsip atau metode, dan seni.
Teknologi adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang di
perlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Penggunaan teknologi
oleh manusia di awali dengan pengubahan sumber daya alam menjadi alat-alat
sederhana.
Sains berperan menciptakan teknologi baru, dan sebaliknya teknologi berperan
menciptakan teori baru. Kini laju perkembangan sains teknologi berjalan semakin
cepat sedangkan kapasitas manusia untuk menyesuaikan diri dengan perubahan
tersebut secara komparatif terbatas atau lebih lambat.
Teknologi memiliki dua aspek yaitu aspek perangkat keras ( terdiri dari materi
atau benda-benda fisik) dan aspek perangkat lunak yakni pengetahuan/Informasi
umum. Kedua aspek tersebut penting untuk penggunaan secara praktis seperti
komputer, tetapi karena perangkat keras lebih terlihat oleh pengamatan visual, orang
akan berpikir teknologi itu adalah perangkat keras, hp, laptop, listrik padahal tidak
demikian pada kenyataannya.

1
Teknologi informasi adalah merupakan perpaduan dari teknologi telekomunikasi
dan komputer ( Soft & Hard ). Dengan perkembangan kedua teknologi tersebut
memungkinkan orang dapat berinteraksi dari satu tempat ke tempat lain tidal perlu
melihat Batasan wilayah ataupun negara. Teknologi informasi tidak hanya digynakan
dibidang industri ataupun ekonomi , tetapi juga dibidang keamanan .

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Apa yang dimaksud dengan Perkembangan ?


Perkembangan merupakan bertambahnya struktur dan fungsi tubuh yang lebih
kompleks dalam kemampuan gerak kasar, gerak halus, bicara dan bahasa serta
sosialisasi dan kemandirian.

B. Perkembangan Sains dan Teknologi di Indonesia


Seperti banyak negara berkembang lainnya,Indonesia belum dianggap sebagai
negara yang terkemuka didunia dalam perkembangan sains dan teknologi. Namun,
sepanjang sejarahnya, ada prestasi penting, dan kontribusi yang dibuat oleh
Indonesia untuk sains, dan teknologi.
Menurut catatan yang dibuat oleh Fakultas ilmu Komputer (FASILKOM)
Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, teknologi komputer baru
diperkenalkan di Indonesia dalam kurun waktu antara tahun 1970 sampai dengan
tahun 1972-an.
a. Macam-macam perkembangan teknologi.
Berikut macam-macam teknologi yang ada di indonesia:

1) Teknologi Kontruksi
Ada beberapa perkembangan teknologi penting yang dibuat oleh Indonesia di
era Indonesia modern (pasca kemerdekaan). Pada tahun 80-an seorang insinyur
Indonesia asal Bali, Tjokorda Raka Sukawati menemukan teknik konstruksi
jalan yang dinamai Teknik Sosrobahu, yang menjadi terkenal setelah itu, dan
banyak digunakan oleh banyak negara. Teknologi ini telah diekspor ke Filipina,
Malaysia, Thailand dan Singapura dan pada tahun 1995, hak paten diberikan
kepada Indonesia.

3
2) Teknologi Transportasi
Indonesia memiliki industri kereta api dan transportasi rel yang mapan, dengan
perusahaan produsen kereta milik negara, PT. Industri Kereta Api, yang terletak
di Madiun, Jawa Timur. Sejak 1982, perusahaan ini telah memproduksi gerbong
kereta penumpang, gerbong barang, dan teknologi kereta api lainnya, dan
mengekspornya ke berbagai negara, seperti Malaysia dan Bangladesh.

3) Teknologi Informasi dan Komunikasi


Indonesia adalah salah satu dari sedikit negara yang saat era 1970-an memiliki
satelit komunikasi mereka sendiri. Sejak tahun 1976, serangkaian satelit bernama
"Palapa" dibangun, dan diluncurkan di Amerika Serikat untuk perusahaan
telekomunikasi milik negara di Indonesia, Indosat. Dalam teknologi internet,
seorang ilmuwan teknologi informasi Indonesia, Onno Widodo Purbo telah
mengembangkan RT/RW-net, infrastruktur internet berbasis masyarakat yang
memungkinkan tersedianya akses internet yang terjangkau bagi masyarakat di
daerah pedesaan.

4
b. Perkembangan Alat Sains dan Teknologi
Teknologi manusia dimulai dari hal sederhana seperti pengembangan bahasa,
pembuatan perkakas dari batu hingga yang sangat rumit seperti komputer kuantum.
Sedangkan sains mempunyai cangkupan yang lebih luas karena mengkaji suatu
gejala alam atau gejala yang terjadi di kehidupan manusia berdasarkan aspek-
aspek teoretis ataupun yang berkaitan dengan hal-hal abstrak secara matematis
hingga ranah filsafat.

1) Satelit
Di antara kamu tentu sudah tahu kan kalau Indonesia punya satelit? Satelit
milik Indonesia dinamakan Sistem Komunikasi Satelit Domestik (SKSD) Palapa.
Satelit ini dibangun melalui sistem komunikasi yang dikendalikan Indonesia sejak
tahun 1974 dan selesai pada tahun 1976.
Sistem satelit Palapa ini memungkinkan Indonesia mengakses berbagai informasi
melalui sinyal yang dipancarkan ke berbagai perangkat elektronik, seperti televisi,
radio, telepon dan sejenisnya.
2) Telepon seluler
Jauh sebelum smartphone yang kamu miliki sekarang, teknologi telepon seluler
sudah dikenal Indonesia sejak tahun 1990-an lho. Saat itu, penggunaan teknologi
ponsel memang masih sederhana, yaitu hanya sebatas untuk melakukan dan
menerima panggilan, hingga mengirim pesan singkat Short Message Service
(SMS).
Awalnya, jenis telepon seluler yang dipasarkan di Indonesia berteknologi
sistem AMPS (Advance Mobile Phone System). Namun, karena memiliki
kelemahan yang tidak dapat menjangkau daerah terpencil, telepon seluler pun
beralih ke teknologi sistem Global System Mobile (GSM).

5
3) Televisi
Jauh sebelum ditemukannya YouTube, televisi menjadi media penyampai
informasi yang sangat digemari di Indonesia. Perkembangan teknologi siaran
televisi bermula dari ditemukannya alat teleskop elektronik oleh seorang
mahasiswa dari Berlin yang bernama Paul Nipkow yang menggunakan teleskop
elektronik tersebut untuk mengirim gambar tanpa kabel dari satu tempat ke tempat
lainnya pada tahun 1884.
Di Indonesia, televisi diperkenalkan tahun 1962 dengan siaran televisi Republik
Indonesia (TVRI) yang kemudian mengalami perkembangan yang sangat
signifikan dengan munculnya beberapa televisi swasta yakni, RCTI, SCTV, TPI,
ANTEVE, TV7. Global TV dan masih banyak lagi yang lainnya.
4) Komputer dan internet
Pada tahun 1990-an, perkembangan IPTEK di Indonesia ditandai dengan
diperkenalkannya sistem teknologi informasi berupa jaringan internet. Internet
memanfaatkan jaringan berbagai komputer yang terhubung secara langsung
(online). Jaringan internet dapat digunakan untuk mengakses berbagai informasi
yang dibutuhkan oleh masyarakat di bidang bisnis, telekomunikasi dan
pendidikan.
Sebagai contoh, adanya fasilitas e-mail (electronic mail), chatting (komunikasi
langsung) dan dengan ditemukanya teknologi VoIP (Voice on Internet Protocol)
di jaringan internet, kita semua bisa melakukan pembicaraan telepon jarak jauh
dan sambungan langsung internasional yang mudah dan murah.

6
5) Teknologi 4G
Membahas jaringan internet dan seluler tentu tak bisa lepas dari teknologi 4G.
Siapa sangka teknologi jaringan dengan koneksi cepat ini ditemukan oleh orang
Indonesia. Ya, benar sekali, teknologi 4G ternyata ditemukan oleh profesor muda
asal Kediri, Jawa Timur bernama Prof. Dr. Khoirul Anwar.
Di Indonesia, nama Prof Khoirul mungkin tidak terlalu terkenal. Namun, siapa
sangka beliau begitu terkenal di Jepang dan negara lainnya. Profesor lulusan
Teknik Elektro ITB tahun 2000 ini melanjutkan studi di Nara Institute of Sains
Technology Jepang.
Saat berkuliah di Jepang ini lah, Khoirul Anwar menemukan teknologi
jaringan internet yang lebih cepat dari teknologi 3G, Pahamifren, keren kan?
Lewat temuannya, seluruh pengguna internet di dunia merasakan manfaat begitu
besar, yaitu kecepatan transfer data dan efektifitas penggunaan perangkat seluler.

7
C. Sains Dan Teknologi Dalam Perkembangan Peradaban Manusia.
Sains dan teknologi adalah suatu bagian yang tidak lepas dari kehidupan manusia
dari awal peradaban sampai akhir kehidupan manusia. Sains dan teknologi terus
berkembang seiring perkembangan peradaban manusia di dunia. Jika melihat
fenomena perkembangan peradaban manusia dari masa ke masa. Kita akan melihat
dengan jelas bagaimana peran sains dan teknologi sangatlah sentral. Walaupun pada
masa-masa awal, manusia belum ada konsep sains dan teknologi. Pada masa-masa
itu (seperti masa prasejarah) perkembangan peradaban manusia hanyalah dengan
logika berfikir sederhana dan dari fenomena-fenomena alam yang sederhana.
Misalnya penemuan awal berburu sederhana pada masa prasejarah, mungkin bagi
kita adalah hal yang sederhana, akan tetapi pada masa itu penemuan tersebut adalah
hal yang sangat revolusioner dan hebat.
Karena peran sains dan teknologi yang sangat sentral dalam perkembangan
peradaban maka kini banyak negara yang berlomba-lomba untuk mengembangkan
sains dan teknologi. Mereka percaya bahwa dengan majunya sains dan teknologi
maka berimbas pada kemajuan bangsa tersebut. Dan memang benar faktanya
demikian. Jika kita melihat sejarah dimana kemajuan sains dan teknologi sangat
menentukan kemajuan bangsa bahkan dijadikan tolak ukur kemajuan bangsa. Dan
hal yang lebih penting bangsa dapatkan dengan mengembangkan sains dan teknologi,
yakni meningkatkan kesejahteraan bangsa.

8
BAB III
KESIMPULAN

Sains dan teknologi adalah suatu bagian yang tak lepas dari kehidupan manusia
dari awal peradaban sampai akhir kehidupan manusia. Sains dan teknologi terus
berkembang seiring perkembangan peradaban manusia di dunia. Pada hakikatnya,
kemajuan sains dan teknologi adalah sesuatu yang tidak dapat di pisahkan dalam
kehidupan ini. Karena kemajuan sains dan teknologi akan berjalan sesuai dengan
peningkatan kebutuhan manusia. Perkembangan sains dan teknologi dalam peradaban
manusia tidak hanya memberikan dampak positif bagi manusia namun juga dapat
menimbulkan dampak negatif.

9
DAFTAR PUSTAKA

http:// artikel.ragam.bahasa.Radita Lestari.2014.com diunduh tanggal 01 oktober 2017


http:// artikel.penulisan.huruf.dalam.eyd.Ade Agustian.2009.com diunduh tanggal 01
oktober 2017 http://artikel.pengertian.makna.gramatikal.oriwokis20.2012.com
diunduh tanggal 01 oktober 2017
https://scholar.google.com/scholar?hl=id&as_sdt=0%2C5&q=perkembangan+sains+dan
+teknologi&oq=#d=gs_qabs&u=%23p%3D04tAIouoA18J

10

Anda mungkin juga menyukai