Anda di halaman 1dari 3

MANAJEMEN OPERASI JASA

FAKULTAS EKONOMI PRODI MANAJEMEN

Nama : Estauryna Sirait


Npm : 19520178
Grup : MC3
Dosen Pengampu : Toman Sony Tambunan, S.E, M.Si
KEBIJAKAN PENENTUAN TATA LETAK
FASILITAS USAHA JASA PENGETIKAN
Untuk sebuah tata letak yang baik jasa kami perlu menetapkan hal-hal berikut :
a. Peralatan penanganan bahan
Kami harus memutuskan peralatan yang akan digunakan, seperti mesin ketik,
printer, mesin fotokopi, kertas HVS, plang nama, dan buku catatan
transasksi.
b. Kapasitas dan persyaratan luas ruang
Jumlah pekerja yang akan kami ambil sekitar 2 – 3 orang. Ruangannya
persegi empat minimal berukuran 400 x 200 centimeter atau 4 x 2 meter,
ditambah toilet dan ruangan istirahat.
c. Lingkungan hidup dan estetika
Kami akan membuat jendela, penghijauan, dan tinggi atap untuk
menyediakan aliran udara, mengurangi kebisingan, dan menyediakan
keleluasaan pribadi agar kami nyaman dalam bekerja.
d. Aliran informasi
Kami akan membuat jarak antar ruang, pembatas setengah badan agar kami
tidak kesulitan saat berkomunikasi antar pekerja.

Ada dua jenis tata letak fasilitas usaha jasa yang akan kami buat yaitu :
1) Tata letak fasilitas Indoor (didalam ruangan)
1. Perencanaan ruangan
Faktor ini mencakup perancangan interior dan arsitektur, seperti
penempatan perobotan.
 Kami akan menyediakan kursi Panjang 2 untuk pelanggan dan
satu meja yang kami tempatkan di luar ruangan atau teras.
 Kami akan menyediakan satu kursi dan satu meja kecil bagi setiap
karyawan yang kami tempatkan diruangan tengah dan
memberikan sekat atau pembatas kecil.
 Lemari besar yang menyimpan barang berukuran besar akan kami
letakkan di depan ruangan agar dapat dilihat dengan mudah oleh
pelanggan dan karyawan, dan lemari kecil yang menyimpan
barang berukuran kecil akan kami letakkan di dekat meja kerja
karyawan agar karyawan mudah untuk mencarinya.
2. Perlengkapan perabotan
 Kami akan menyediakan satu lemari kecil untuk menyimpan
barang-barang berharga berukuran kecil seperti flasdisk, hekter,
klip, pulpen dan lain sebagainya. Dan kami juga akan
menyediakan satu lemari besar untuk menyimpan barang-barang
berukuran besar seperti box kertas hvs, buku transaksi, tinta
printer dan lain sebagainya.
 Kami akan membuat atau memajang barang pajangan sebagai
tanda penyambutan bagi para pelanggan, dan memajang foto atau
prestasi yang dimiliki oleh pemilik jasa.
3. Tata cahaya
Kami akan mencat dingding dengan warna hijau yang menggambarkan
suasana ketenangan, segar, riang dan lain-lain.

2) Tata letak fasilitas outdoor (diluar ruangan)


 Kami akan menyediakan kursi Panjang 2 untuk pelanggan dan
satu meja yang kami tempatkan di luar ruangan atau teras.
 Kami akan menyediakan tempat parkir untuk pelanggan agar
memudahkan pelanggan kami untuk berkunjung kelokasi jasa
kami.

Anda mungkin juga menyukai