Anda di halaman 1dari 4

Rancangan Ekosistem

Ekosistem Sawah

Ekosistem Sawah

Sawah Merupakan Ekosistem Buatan manusia yang dibuat untuk tujuan


pembudidayaan tanaman seperti padi, jagung,ubi , kacang hijau ,kedelai, serta
tanaman lain sebagai sumber makanan dan bahan penunjang kebutuhan hidup lainnya.
Adapun komponen ekosistem yang ada di sawah diantaranya;

 Komponen Biotik

yang termasuk kedalam komponen biotik yaitu padi (sebagai tanaman primer),
rumput, gulma, serta hewan lain yang ada seperti; katak, keong, tikus, dan beberapa
macam serangga yang berperan sebagai hama, dan terkadang juga ditemukan ular,
sebagai predator tikus dan katak, selain itu juga ada cacing yang berperan sebagai
dekomposer (pengurai).

 Komponen Abiotik

Adapun komponen Abiotik yang dapat dijumpai antara lain; tanah, air, batu, udara,
dan cahaya.

Rancangan Jaringan Makanan

Jaringan Makanan di Sawah


Dari gambar diatas dapat diketahui bahwa jaringan makanan di sawah, padi berperan sebagai produsen
lalu dimakan oleh konsumen tingkat 1 yaitu belalang, belalang dimakan oleh konsumen tingkat 2 yaitu
burung pipit, konsumen tingkat 2 dimakan oleh konsumen tingkat atas yaitu elang, jika elang mati maka
diuraikan oleh decomposer.
Rantai Makanan

Pada rancangan gambar ini, rumput berperan sebagai produsen lalu dimakan oleh ulat yang merupakan
konsumen tingkat 1, lalu ulat dimakan oleh burung yang menjadi konsumen tingkat 2, burung dimakan
oleh kucing yang menjadi konsumen tingkat 3, jika kucing mati akan diuraikan oleh
pengurai/decomposer.
Aliran energy

Dari gambar diatas dapat dilihat bahwa matahari berperan sangat besar dalam aliran energy serta
kehidupan. Matahari berperan sebagai sumber energy bagi komponen biotik dan abiotic. Matahari
memberikan sinarnya kepada rumput/tumbuhan sehingga menjadi produsen lalu ruput/tumbuhan itu
dimakan oleh ulat sehingga rumput menjadi sumber energy bagi ulat. Setelah itu ulat dimakan oleh
ayam, ulat merupakan sumber makanan bagi ayam selain sisa sisa makanan, lalu ayam dimangsa oleh
musang yang mana ayam merupakan sumber energy bagi musang tersebut.

Anda mungkin juga menyukai