Anda di halaman 1dari 2

BELAJAR SAHAM DARI NOL

Saham itu sebenarnya apasih?? Saham adalah dokumen elektronik yg merupakan bukti kepemilikan dari
sebuah perusahaan terbuka yg bisa diperjual belikan oleh investor lainnya dengan satuan perlembar
saham.

Kepemilikan perusahan pribadi/owner kepemilikan 100% keuntungan 100%. Lalu bagaimana dengan
kepemilikan IPO? Keuntungan owner di pecah dijual ke public jadi bisa dapat keuntungan dari publik,
contoh owner 60% sedangkan public 40% tetapi owner tetap dapat tunjangan/gaji dari perusahaan.
public sendiri dibagi menjadi 2 investor institusi dan investor ritel, kalau seperti ini control di tentukan
oleh rapat umum pemegang saham. Tetapi keuntungan juga dibagi kalau pemilik memutuskan untuk
mengambil keuntungan tapi itu juga tidak harus. Investor ritel mendapat keuntungan dari jualbeli
saham.

Saham adalah profile picture perusahaan dari kondisi saham yg bersangkutan. Kalau harga sahamnya
naik berarti fundamental perusahaan nya bagus dan begitupun sebaliknya. Tetapi realitanya seperti
profile picture manusia yg tidak harus sama dengan aslinya.

3 kategori pemegang saham yaitu pemilik, investor institusi, dan investor ritel

*PEMILIK (Pemegang saham mayoritas)


-berapa banyak saham yg dijual ke public
-memilih jabatan
-menentukan gaji dan tunjangan
-menentukan arah, tujuan dan strategi perusahaan

*INVESTOR INSTITUSI
-jika memiliki saham dalam jumlah cukup besar, pendapatannya akan di dengar oleh manajemen dan
pemilik perusahaan
-meminta untuk menempatkan orang strategis di perusahaan
-pada kasus tertentu bisa bergabung dengan investor institusi lainnya, untuk berkualisi dan menjadi
pemegang saham mayoritas, dan merebut kendali perusahaan dari pemilik

*INVESTOR RITEL
-membaca laporan keuangan perusahaan
-memprediksi naik turunnya harga saham
-menjual sahamnya ke investor lain

HAK DARI PEMEGANG SAHAM (RITEL)


-ikut RUPS (dapat makan gratis dan bingkisan)
-mendapat dividen (jika pemilik perusahaan memutuskan untuk bagi dividen di tahun tersebut)
-menjual sahamnya ke investor lain yg kemungkinan bisa menghasilkan keuntungan atau kerugian.
BUKAN HAK DARI PEMEGANG SAHAM (RITEL)
-mendapat gaji dari perusahaan
-menggunakan fasilitas milik perusahaan
-mengambil asset atau produk dari perusahaan
-berpartisipasi atau merubah arah dari perusahaan
-mengganti posisi manajemen perusahaan
-mengatur pergerakan harga saham

Lalu siapa yg mengatur pergerakan harga saham?


Versi komentator saham (akademisi analis/media)
-prospek masa depan/masa lalu kantor
-profit/loss/revenue/operating profit/asset/hutang perusahaan
-berita yg berhubungan/tidak berhubungan dengan perusahaan
-berita dari dalam/luar negeri
-faktor ekonomi, politik, social, teknologi, dan dunia hiburan

Versi dukun saham (penjual ramalan atau rekomendasi saham)


-perhitungan pergerakan ombak laut
-pergerakan bulan/bintang/planet diluar angkasa
-harga saham naik karena saya sudah ramalkan akan naik

Versi bursa efek Indonesia


-penentuan harga saham ditentukan oleh mekanisme bidoffer
-harga saham akan dengan mudah dinaikkan oleh investor yg punya banyak uang
-harga saham akan dengan mudah di turunkan oleh investor yg punya banyak saham
-pihak BEI tidak pernah minta pendapat dari komentator atau dukun saham

Anda mungkin juga menyukai