Anda di halaman 1dari 15

PROPOSAL PENYULUHAN KESEHATAN

PROGRAM PENCEGAHAN PENULARAN PENYAKIT DEMAM


BERDARAH

“Penerapan PHBS Untuk Pencegahan penyakit DBD”

NAMA KELOMPOK :

Andi surya abdi

Elsinta Agustina

Suriyanti Nurrachmatia Usemahu

Yusrianti

Desi manapa

Kristin Natalia Edael

DOSEN : A. Awalia Anwar, SKM.,M.Kes (MARS)

S1 ADMINISTRASI RUMAH SAKIT


STIKES MEGA RESKY MAKASSAR
2017
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik : Penyuluhan pencegahan penularan penyakit demam


berdarah

Penyuluh : Mahasiswa Program Studi Administrasi Rumahsakit Stikes


Mega Resky Makassar

Kelompok Sasaran : Masyarakat Umum

Tanggal/Bln/Th : 2017/7/24

Waktu : 60 menit
DAFTAR ISI

Kata Pengantar...............................................................................................................I

Daftar Isi.......................................................................................................................Ii

A. Latar Belakang......................................................................................................

B. Maksud Dan Tujuan Kegiatan...............................................................................

C. Manfaat..................................................................................................................

D. Nama Dan Tema Penyuluhan................................................................................

E. Sasaran Kegiatan...................................................................................................

F. Waktu Dan Tempat................................................................................................

G. Metode Kegiatan...................................................................................................

H. Susunan Acara.......................................................................................................

I. Anggaran.................................................................................................................

J. Lampiran Materi.....................................................................................................

PENUTUP.......................................................................................................................
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, segala Puji hanya bagi Allah yang telah memberikan rahmat serta
petunjuknya-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan proposal “Laporan
Kegiatan Promosi Kesehatan” ini. Proposal Laporan kegiatan ini disusun dengan
maksud untuk mempermudah para pembaca khususnya para mahasiswa dan
masyarakat pada umumnya.

Ucapan terimakasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu
dalam penyusunan proposal ini, khususnya kepada dosen pengampu mata kuliah
Keperawatan Komunitas yang telah memberikan arahan dan bimbingan sehingga
proposal ini dapat terselesaikan.

Kami menyadari bahwa proses penyusunan proposal laporan kegiatan ini tidaklah
mudah sehingga memungkinkan adanya banyak kekurangan dan kesalahan dalam
teknik penulisan, tata bahasa maupun isinya. Oleh karena itu, kami sangat
harapkan kritik dan saran yang bersifat membangun, guna penyempurnaan
proposal yang selanjutnya.

Semoga proposal laporan kegiatan promosi kesehatan ini dapat bermanfaat. Akhir
kata, kami sampaikan terima kasih.

Makassar , Juli 24, 2017

Penyusun

( Andi Surya Abdi)


A. LATAR BELAKANG

Dengan meliat kondisi lingkungan pemukiman warga untuk saat ini,


sangat rentan terjadinya penyakit demam berdarah saat ini, karena masyarakat
untuk saat ini masih kurang peduli dengan kebersihan lingkungan dan masih
kurang pengetahuannya mengenai perilaku hidup bersih dan sehat. Dan dengan
meliat kondisi saat ini kami bertujuan untuk membuat program sosialisasi
masyarakat dalam bentuk penyuluhan kesehatan. Guna untuk memberikan
pemahaman dan pengetahuan mengenai perilaku hidup bersih dan sehat, serta
cara untuk terhindar dari penyakit demam berdarah. Karena salah satu langkah
untuk terhindar dari penyebaran penyakit demam berdarah diantaranya yaitu
dengan menjaga lingkungan sekitar.

Karna yang seperti yang kita ketahui penyebaran Penyakit demam dengue
disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan kepada manusia melalui
perantara nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus. Tidak seperti nyamuk-
nyamuk yang pada umumnya mencari makan di malam hari, Aedes aegypti dan
Aedes albopictus umumnya menggigit di pagi hari sampai sore hari menjelang
petang.

Jentik-jentik nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus sering


ditemukan pada air selokan yang tidak mengalir, kolam, waduk, atau kamar
mandi di rumah kita. Itu artinya serangga ini menjadikan air yang tenang
sebagai media untuk berkembang biak.

Dengan melihat status demografi untuk sekarang ini Wilayah yang


memiliki tingkat sanitasi buruk, seperti di kota-kota berpenduduk padat yang
terletak di negara-negara berkembang (salah satunya Indonesia), adalah
wilayah yang sering dilanda permasalahan demam dengue. Selain populasi
penduduk yang terus bertambah, penyebaran virus dengue juga didukung oleh
mobilitasnya yang terus meningkat.

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar berharap jumlah penderita


demam berdarah atau populer disebut DBD (Demam Berdarah Dengue) dapat
menurun di 2017. Pasalnya, penderita DBD 2016 sempat mengalami
peningkatan, yakni mencapai 248 kasus. Angka ini lebih tinggi jika
dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yakni 142 kasus. Kepala Dinkes Kota
Makassar, Naisyah T Azikin mengungkapkan, tingginya angka kasus DBD
tersebut karena masyarakat kurang memperhatikan genangan air saat musim
penghujan tiba.

"Penyakit DBD ditularkan lewat gigitan nyamuk aedes aegypty.


Penyebarannya penyakit demam berdarah bisa kita stop dengan cara menguras
air MCK, membersihkan sampah kaleng dengan cara mengubur. Intinya,
jangan sampai ada air tergenang yang bisa menjadi habitat nyamuk DBD,"
jelas Naisyah pada Rakyatku.com, Sabtu (14/1/2017).

Naisyah mengakui, angka penyandang DBD tahun 2016 cukup tinggi jika
dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Dengan penderita meninggal
dunia dua orang pada Februari 2016. Pada tahun 2016 jumlah serangan DBD
terbanyak terjadi pada rentang Februari sampai Juni. Kemudian terus
mengalami penurunan kasus hingga akhir tahun.

"Selain karena pola hidup yang tidak bersih, kondisi itu juga dipicu oleh
faktor musim yang tidak menentu," ujar wanita kembali dilantik pada 29
Desember 2016 lalu ini. Untuk menekan jumlah serangan DBD, lanjut
Naisyah, pihaknya rutin menggalakkan promosi kesehatan dan
memberdayakan masyarakat untuk melakukan pemberantasan sarang nyamuk
dilingkungan masing-masing.

"Jika temukan adanya indikasi atau gejala DBD. Seperti, ada kenaikan
suhu tubuh dan timbul bercak merah di bagian tubuh. Maka segera bawa ke
Puskesmas atau rumah sakit terdekat agar dapat ditangani sedini mungkin,"
pungkasnya.
B. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
Ada pun maksud dan tujuan kami mengadakan penyuluhan ini, guna untuk
meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai penyebab dan akibat yang di
timbulkan apa bila tidak menjada lingkungan, yang nantinya beresiko bagi
masyarakat mengenai penularan penyakit demam berdarah. Dalam penyuluhan
ini kami pun memiliki tuan umum dan khusus yang dimana tujuannya di
jelaskan pada paragraph berikutnya.

Tujuan umum : warga atau masyarakat sekitar yang mengikuti penyuluhan


kami nantinya sudah mendakapkan ilmu mengenai pencegahan
dan penyebaran penyakit demam berdarah.

Tujuan khusus:
1. Intuk menambah wawasan pengetahuan mengenai informasi
bahaya demam berdarah bagi masyarakat.
2. Memberdayakan masyarakat dalam menghadapi wabah
demam berdarah.
3. Mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dan berperan aktif
dalam penanganan pencegahan penyakit demam berdarah.
4. Mengontrol pola hidup bersih terhadap lingkungan
masyarakat yang berpartisipasi, selama kurang lebih 2 bulan
kedepan setelah diadakan penyuluan ini.

C. MANFAAT
Adapun manfaat yang kami akan berikan pada penyuluhan kami ini yaitu,
memberikan pemahaman terhadap masyarakat untuk menjaga perilaku hidup
bersih dan sehatnya agar terhindar dari penyakit demam berdarah. Serta
Membimbing dan mengajak Masyarakat untuk tetap mejaga perilaku hidup
bersih dan sehatnya. Setelah mengadakan penyuluhan ini kami berharap
masyarakat mampu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat agar terhindar
dari penyakit demam berdarah serta penyebarannya. Kami di sini bertujuan
untuk mengajak masyarakat untuk lebih meningkatkan derajat kesehatannya
dengan cara meninggalkan perilaku buruk yang dulunya dia sering lakukan ke
perilau sehat.

D. NAMA DAN TEMA PENYULUHAN


Adapun nama kegiatan yang akan kami selanggarakan ini yaitu:

Nama Kegiatan : Penyuluhan Pencegahan Penularan Penyakit DBD

Tema Kegiatan : Penerapan PHBS Untuk Pencegahan penyakit DBD

E. SASARAN KEGIATAN

Sasaran kami di penyuluhan kali ini yaitu kami peruntukkan kepada


masyarakat umum

F. WAKTU DAN TEMPAT

Kegiatan penyuluan tentang bahaya DBD ini akan di selenggarakan pada:

Hari Tanggal : Senin, 24 juli 2017


Waktu : Jam 10:00 - Selesai
Tempat : Puskesmas Tamalanrea Makassar

G. METODE KEGIATAN

1. Dialog Interaktif
2. Bermain peran ( peraga dan simulasi )
3. Media cetak(Poster, leaflet, brosur, buku pedoman,) dan media elektronik(
pemutar film,video).
4. Pesan melalui seni
5. Pesan melalui SMS( short message services)
H. SUSUNAN  ACARA

N POKOK SUB POKOK ALOKASI


METODE ALAT PERAGA EVALUASI
O BAHASAN BAHASAN WAKTU
1 Pembukaan - 5 menit - - -

2 Penjelasan 1. Penyebab 1. Cerama 1. LCD


mengenai terjadinya DBD 2. diskusi 2. mengunakan
DBD 2. Dampak yang di media
timbulkan dari pelengkap
penyakit DBD
30 menit Pre post
3. cara
menghindari
penyakit DBD
serta
penyebarannya
3 Mencegah 1. cara penyebaran 1. Demonst
penyebaran penyakit DBD rasi
DBD 2. cara membenahi 2. Peraga
lingkungan dan
menjadi bersih, 20 menit simulasi Pre post
agar terhindar
dari penyebaran
penyakit DBD

4 Penutup

- 5 menit - - -

H. SUSUNAN KEPANITIAAN
Moderator : Elsinta Agustina
Notulen : Suriyanti Nurrachmatia Usemahu
Penyaji : Andi Surya Abdi
Observer : Desi Manapa
Fasilitator : Yusrianti & Kristin Natalia

Pemateri
• Kristin Natalia
• Andi Surya Abdi
• Desi Manapa
• Yusrianti

Pengorganisasian
Pemateri : Menyajikan materi
Moderator : Mengatur jalannya diskusi
Notulis : Mencatat hasil diskusi
Fasilitator : Mendampingi peserta penyuluhan
Observer : Mengobservasi jalannya penuluhan tentang ketepatan
waktu, ketepatan masing-masing peran.

PEMBINA : A. Awalia Anwar, SKM.,M.Kes (MARS)

PENANGGUNG JAWAB : Andi Surya Abdi

SUMBER PUSTAKA MATERI PENYULUHAN

staff.uny.ac.id: Mengenal Bahaya Narkoba bagi Remaja


https://beequinn.wordpress.com/nursing/.../bahaya-penyalahgunaan-
narkobanapza/

I. ANGGARAN BIAYA
Adapun anggaran yang akan di butuhkan dalam melakukan penyuluhan ini
sebesar Rp 2.350.000. Terlampir di bawah ini.
A. Alat bantu kegiatan
1. Spanduk/ banner = Rp. 300.00
2. LCD Proyekor 1 set = Rp. 250.000
3. Brosur = Rp. 100.000
4. Alat peraga = Rp. 150.000
5. Alat lain – lain = Rp. 100.000
TOTAL = Rp. 1.000.000
B. Komsumsi
1. Snack peserta dan panitia = Rp. 300.000
2. Snack narasumber = Rp. 100.000
C. Transportasi = Rp. 100.000
D. TOTAL = Rp. 1.500.000
J. LAMPIRAN MATERI

PENCEGAHAN PENULARAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH


“Penerapan PHBS Untuk Pencegahan penyakit DBD”

A. PENYEBAB TERJADINYA DEMAM BERDARAH


Penyebab Terjadinya Penyakit Demam Berdarah - Penyakit
Demam Berdarah adalah suatu penyakit yang tergolong kedalam golongan
penyakit akut yang disebabkan oleh adanya virus dengue, yang masuk
melalui peredaran darah manusia melalui gigitan nyamuk dari jenis aedes,
yaitu : aedes aegypti atau aedes albopictus. Terdapat emat jenis virus dengue
yang berbeda, namun berelasi dekat, yang dapat menyebabkan demam
berdarah. Virus dengue merupakan virus dari jenis flavivirus, famili
flaviviridae. Penyakit demam berdarah berada pada daeraha tropis dan
subtropis di berbagai belahan dunia, teruatama di musim hujan yang
lembab.

B. AKIBAT TERJADINYA DEMAN BERDARAH


Penyakit demam dengue disebabkan oleh virus dengue yang
ditularkan kepada manusia melalui perantara nyamuk Aedes aegypti dan
Aedes albopictus. Tidak seperti nyamuk-nyamuk yang pada umumnya
mencari makan di malam hari, Aedes aegypti dan Aedes albopictus
umumnya menggigit di pagi hari sampai sore hari menjelang petang.
Jentik-jentik nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albopictus sering
ditemukan pada air selokan yang tidak mengalir, kolam, waduk, atau kamar
mandi di rumah kita. Itu artinya serangga ini menjadikan air yang tenang
sebagai media untuk berkembang biak.
C. CARA PENCEGAHAN PENYAKIT DEMAM BERDARAH
Demam berdarah dapat dicegah dengan pemberian vaksin Dengue.
Vaksin ini diberikan pada anak usia 9-16 tahun, sebanyak tiga kali dengan
jarak enam bulan.

D. SARAN UNTUK HIDUP SEHAT

Adapun saran lain agar terhindar dari penyakit DBD yaitu:

1. Pengurasan tempat-tempat penampungan air perlu dilakukan secara


teratur sekurang-kurangnya seminggu sekali agar nyamuk tidak dapat
berkembangbiak di tempat itu.
2. Membersihkan Rumah Salah satu tindakan yang dilakukan keluarga
dalam upaya mencegah penyakit DBD adalah dengan menjaga
kebersihan rumah dan lingkungan di sekitar rumah. Tindakan
membersihkan rumah lebih difokuskan kepada kebersihan kamar
mandi. Bak kamar mandi dikuras sampai kering, disikat dengan bros
kemudian diisi kembali dengan air bersih. Biasanya tindakan
menguras bak kamar mandi ini dilakukan seminggu sekali.

E. CARA MENGOBATI GEJALA PENYAKIT DEMAM BERDARAH


Apabila gejala yang kita alami sudah dipastikan akibat demam dengue,
maka saran pengobatan yang umumnya diberikan oleh dokter adalah:
1. Banyak beristirahat.
2. Minum banyak cairan untuk mencegah dehidrasi (terutama untuk
mengganti cairan tubuh yang terbuang akibat gejala demam tinggi
dan muntah-muntah).
3. Mengonsumsi parasetamol dan acetaminophen untuk meredakan
demam dan nyeri.
4. Berhenti menjalani aktivitas untuk sementara waktu sampai tubuh
benar-benar pulih
F. TANDA TANDA GEJALA PENYAKIT DEMAM BERDARAH
Berikut ini beberapa gejala demam dengue, di antaranya:
1. Suhu badan tinggi yang bisa mencapai 41 derajat celcius
2. Tubuh menggigil
3. Kehilangan nafsu makan
4. Badan terasa lelah
5. Sakit kepala
6. Sakit tenggorokan
7. Wajah berwarna kemerahan
PENUTUP

KESIMPULAN

Dengan melihat kondisi sekarang, kami masih banyak mendapatkan


lokasi loskasi pemukiman masyarakan yang jauh dari kata bersih, maka dari itu
kami mengajak masyarat untuk berpartisipasi dalam penyuluhan ini guna untuk
menambah wawasan tentang pentingnya menerapkan pola hidup bersih dan sehat
agar terhindar dari penyebaran penyakit demam berdarah yang akan timbul atau di
akibatkan oleh lingkungan yang kurang bersih. Serta bisa merubah perilaku
hidupnya yang dahulu kurang sehat menjadi sehat dan terhindar dari resiko
penyakit demamberdarah.

Anda mungkin juga menyukai