Anda di halaman 1dari 6

Muhammad Najib 20.12.

5263

Nurul Hikmah 20.12.5287

Tugas Pengembangan Kurikulum PAI Kelompok 8

Sekolah Alam Islami Model Audery & Howard Nicholls

Nama Lembaga: Sekolah Alam Al-Akhyar (SMP IT Alam Al-Akhyar)

Menurut Audery & Howard Nicholls ada 5 langkah yang dilakukan dalam
mengembangkan kurikulum:

a. Analisis situasi
b. Seleksi tujuan
c. Seleksi dan organisasi isi
d. Seleksi dan organisasi metode
e. Evaluasi

Sekolah Alam adalah sekolah formal yang konsep pendidikan lingkungan


belajar dan metode pembelajarannya menggunakan alam.

Visi:
Menjadi lembaga pendidikan yang berciri khas sekolah alam dengan karakter islam.
Misi:
 Menyelenggarakan pendidikan yang mengintegrasikan pendidikan umum
dan agama
 Menjadikan lingkungan pendidikan yang menyenangkan dan menjadikan
lingkungan hidup sebagai media dan bahan ajar.
1. Analisis Situasi:
Analisis yang kami lakukan adalah:
 Jika dilihat sekarang ini, kebanyakan sekolah di Indonesia lebih
memfokuskan dan menekankan pendidikan pada aspek kognitifnya.
 Kebanyakan peserta didik merasa bosan dalam pembelajarannya karena
hanya berada didalam kelas. Sekolah alam cocok untuk anak siswa yang
cenderung aktif. Siswa tidak melulu belajar di dalam kelas atau ruangan.
 Jalan masuk menuju ke lokasi sekolah tidak terlalu padat kendaraan karena
merupakan jalan pedesaan, tetapi masih bisa dijangkau kendaraan umum
dan jaringan internet masih aman. Lokasi sekolah juga dekat dengan
permukiman penduduk, dan penduduk yang tinggal disekitar lokasi sekolah
akan ikut berperan serta membantu beberapa pembelajaran.
 Alasan kami memilih wilayah pedesaan ini karena kami mendapati berbagai
macam profesi warga, sehingga kami bisa bekerja sama dalam hal
penunjang proses belajar mengajar di sekolah kami yaitu “belajar dengan
ahlinya”. Dan kebetulan di wilayah sini belum terdapat sekolah alam yang
berbasis islami.
 Sekolah alam sekolah yang didesain dengan dipenuhi pepohonan rindang,
ruang kelas terbuka, proses belajar yang terjadi di alam terbuka. Sekolah
alam menyediakan lahan sekolah yang masih sangat asri yang dapat
dimanfaatkan siswa untuk belajar.
2. Seleksi Tujuan
 Sekolah alam hadir sebagai sekolah dengan pembelajaran yang berkarakter
dan terintegrasi dengan lingkungan (alam), yaitu proses belajar mengajar
tidak hanya di dalam kelas saja, tapi bisa di luar kelas dengan menjadikan
alam sebagai media penunjang pembelajaran.
 Meningkatkan kemampuan anak dalam beroganisasi membentuk kerjasama
dalam bekerja secara berkelompok
 Meningkatkan motivasi dan kepercayaan diri anak akan kemampuannya
serta mampu berpikir kreatif.
 Membentuk pribadi yang islami, dan dapat berprestasi sesuai dengan minat
dan bakatnya. Tidak hanya dari segi akademik saja.
 Pendidikan sekolah alam yang berbasis islami ini bertujuan untuk
membantu siswa tumbuh menjadi manusia yang berkarakter islami, dan
manusia yang tidak saja mampu memanfaatkan tapi juga mencintai dan
memelihara alam sebagai bagian dari ciptaan Allah.
3. Seleksi dan organisasi isi
a. Jenjang pendidikan selama tiga tahun, dimulai dari kelas 7 sampai dengan
kelas 9. Proses belajar mengajar berlangsung selama 6 hari (senin-sabtu).
Jam belajar dimulai kurang lebih dari pukul 07.30 pagi sampai pukul 16.00
sore, shalat dzuhur dan ashar berjamaah, dan untuk paginya ada pembiasaan
shalat dhuha dan tadarus.
b. Mata Pelajaran: Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Arab, PAI, PKN,
Kewirausahaan, Matematika, IPA, IPS, PJOK, Tahsin, Sbk. Ekstrakurikuler
ada pramuka, sepak bola, kaligrafi, melukis, tahfiz, voly.
c. Fasilitas: kelas, kantor, UKS, ruang kepala sekolah dan TU, perpustakaan,
mushola, Aula, lab komputer, tempat parkir, wc, arena olahraga, arena
outbond, lahan perkebunan, peternakan, kantin dan asrama.
d. kegiatan penunjang pembelajaran:
 Melaksanakan kegiatan tahsin yang bertujuan untuk membimbing
membaca Al-Qur’an yang sesuai.
 Melaksanakan kegiatan outbond seminggu 1x untuk melatih jiwa
kepemimpinan anak dengan mengembangkan nilai-nilai adil, amanah,
musyawarah, kerjasama dan saling melindungi. Konsepnya permainan,
dimana dalam kegiatan outbond tercipta suatu pembelajaran.
 Market day 1x dalam sebulan dan dilakukan secara bergantian oleh
seluruh kelas 7-9. Tujuannya untuk menumbuhkan dan mengasah
kemampuan kewirausahaan siswa.
 Melaksanakan Outing Class, yaitu seperti belajar langsung pada ahlinya
dan dilakukan di luar sekolah.
 Melaksanakan Jumat bersih sekaligus gardening untuk menanamkan
kepedulian dan cinta akan lingkungan.
Jadwal Pelajaran Kelas 7

WAKTU SENIN SELASA RABU KAMIS


07.45-08.15
UPACARA Tadarus Dan Tahsin
08.15-08.45
08.45-09.45 B. Indonesia Matematika TIK Bahasa Arab
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT
10.30.11.30 Kewirausahaan PKN B. Inggris IPS
11.30-12.30 PAI B. Inggris B. Indonesia Matematika
12.30-13.30 SHALAT DZUHUR DAN ISTIRAHAT
13.30-14.30 IPA SBK IPS IPA
14.30.15.30 Ekstrakurikuler
15.30-16.00 SHALAT ASHAR DAN PULANG
WAKTU JUM'AT SABTU
07.45-08.15
Jum'at Bersih
08.15-08.45
08.45-09.45 PAI
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT Outbond/Market Day/Outing
10.30-11.30 PJOK
SHALAT
11.30-14.00
JUM'AT/DZUHUR+ISTIRAHAT
14.00-16.00 Pramuka

Jadwal Pelajaran Kelas 8

WAKTU SENIN SELASA RABU KAMIS


07.45-08.15
UPACARA Tadarus Dan Tahsin
08.15-08.45
08.45-09.45 Kewirausahaan B. Indonesia Matematika PAI
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT
10.30.11.30 B. Inggris IPS Bahasa Arab IPS
11.30-12.30 B. Indonesia Matematika IPA SBK
12.30-13.30 SHALAT DZUHUR DAN ISTIRAHAT
13.30-14.30 PAI B. Inggris TIK IPA
14.30.15.30 Ekstrakurikuler
15.30-16.00 SHALAT ASHAR DAN PULANG
WAKTU JUM'AT SABTU
07.45-08.15
Jum'at Bersih
08.15-08.45
08.45-09.45 PJOK
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT Outbond/Market Day/Outing
10.30-11.30 PKN
SHALAT
11.30-14.00
JUM'AT/DZUHUR+ISTIRAHAT
14.00-16.00 Pramuka

Jadwal Pelajaran Kelas 9

WAKTU SENIN SELASA RABU KAMIS


07.45-08.15
UPACARA Tadarus Dan Tahsin
08.15-08.45
08.45-09.45 PAI Bahasa Arab Kewirausahaan PJOK
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT
10.30.11.30 IPA B. inggris Matematika SBK
11.30-12.30 B. Indonesia TIK IPS IPA
12.30-13.30 SHALAT DZUHUR DAN ISTIRAHAT
13.30-14.30 PKN B. Indonesia B. Inggris IPS
14.30.15.30 Ekstrakurikuler
15.30-16.00 SHALAT ASHAR DAN PULANG
WAKTU JUM'AT SABTU
07.45-08.15
Jum'at Bersih
08.15-08.45
08.45-09.45 Matematika
09.45-10.30 SHALAT DHUHA DAN ISTIRAHAT Outbond/Market Day/Outing
10.30-11.30 PAI
SHALAT
11.30-14.00
JUM'AT/DZUHUR+ISTIRAHAT
14.00-16.00 Pramuka
Keterangan:
Tadarus: hari selasa membaca surah yasin, rabu membaca surah al-mulk dan hari
kamis membaca surah waqiah

4. Seleksi dan organisasi metode


Sekolah alam menerapkan metode pembelajaran berbasis lingkungan. Konsep
pendidikan sekolah alam ini ada 4 yaitu: pengembangan akhlak dengan metode
“teladan”, pengembangan ilmu pengetahuan (logika berfikir) dengan metode
action learning dan diskusi, pengembangan sifat kepemimpinan (leadership)
dengan metode outbond, pengembangan kewirausahaan dengan metode “belajar
dari ahlinya” dan mengadakan market day. Di sekolah alam juga menerapkan
metode ceramah dan tanya jawab, metode ceramah biasa digunakan pada awal
pembelajaran yang bertujuan untuk menjelaskan materi. Selanjutnya ada metode
pemberian tugas, tugas diberikan ketika guru sudah selesai menjelaskan materi,
tugas bisa berupa individu maupun kelompok. Metode observasi, metode ini
sering dilakukan guna mengasah kemampuan siswa dalam menerima materi,
karena siswa akan mudah menerima materi ketika siswa langsung
mempraktikkannya. Metode diskusi, metode ini dilakukan untuk melatih
kekreatifan dan kekritisan siswa dalam berpikir dan melatih siswa mendapatkan
cara untuk memecahkan masalah.
5. Evaluasi
Evaluasi pembelajaran dilakukan dengan tes tertulis dan tidak tertulis. Adapun
tes tertulis terdiri dari ulangan harian, ujian tengah semester, ujian semester, dan
ujian nasional. Sedangkan tes tidak tertulis berupa studi lapangan dan ujian
praktek dan bisa juga ujian lisan. Kriteria penilaian terdiri dari tiga aspek yaitu
pengetahuan, keterampilan dan sikap.

Anda mungkin juga menyukai