Anda di halaman 1dari 4

KEMENTERIAN KESEHATAN RI

POLITEKNIK KESEHATAN MATARAM JURUSAN KEPERAWATAN


PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN

CHEKLIST
MEMANDKAN PASIEN DI ATAS TEMPAT TIDUR

Nama :..................................................................
No. Mahasiswa :..................................................................

Definisi :
Memandikan pasien adalah suatu tindakan membersihkan seluruh bagian tubuh pasien
dengan cara memposisikan pasien berbaring di tempat tidur dengan menggunakan air
bersih, sabun, dan larutan antiseptik.

Tujuan :
a. Menjaga kebersihan tubuh;
b. Mencegah kemungkinan terjadinya infeksi akibat kebersihan kulit yang kurang;
c. Memperlancar system peredaran darah;
d. Menambah kenyamanan pasien.

NO. PELAKSANAAN KETERAMPILAN NILAI KET


0 1 2
A TAHAP PRA INTERAKSI
1. Persiapan pasien
2. Persiapan alat dan bahan
a. Handscoon bersih
b. Handsanitizer
c. Bengkok
d. Celemek
e. 1 stel pakaian bersih
f. Waskom mandi yang berisi air baik hangat atau dingin,
waskom mandi dua buah, masing-masing berisi air
dingin dan air hangat 2/3 bagian.
g. Sabun mandi dalam tempatnya
h. Pengalas kecil
i. Perlak sedang
j. 2 handuk bersih
k. 3 waslap
l. Kain penutup/selimut mandi
m. Tempat untuk pakaian kotor
n. Sisir
o. Bedak badan/talk/lotion
p. Minyak kayu putih jika diperlukan
q. Pispot
r. Urinal
s. Tissue gulung
3. Persiapan lingkungan

B TAHAP ORIENTASI
1. Memberi salam, panggil klien dengan panggilan yang
disenangi
2. Memperkenalkan nama perawat
3. Menjelaskan prosedur dan tujuan tindakan pada klien atau
keluarga
4. Menjelaskan tentang kerahasiaan

C TAHAP KERJA
1. Bawa alat kedekat pasien
2. Tutup pintu/jendela atau pasang sampiran
3. Atur posisi pasien dalam keadaan terlentang
4. Cuci tangan
5. Pakai celemek dan handscoon
6. Ganti selimut pasien dengan selimut mandi
7. Tawarkan pasien untuk berkemih
8. Buka pakaian pasien bagian atas, lalu menutup bagian yang
terbuka dengan selimut mandi sampai dada
9. Sesuaikan tingkat kehangatan air pada punggung tangan
pasien
10. Basahi washlap
11. Turunkan bantal kepala pasien
12. Lakukan mencuci muka terlebih dahulu, dengan cara:
a. Bentangkan washlap di bawah kepala pasien
b. Tanyakan pada pasien apakah biasa menggunakan
sabun wajah atau tidak
c. Bersihkan
- Mata : dari ujung mata sampai kelenjar air mata
(lakrimalis)
- Wajah : dahi, mata, telinga, pipi, bibir dan
leher.
d. Sabuni dan bilas sampai bersih
e. Keringkan dengan handuk pengalas
f. Sisir rambut pasien dengan rapih
g. Angkat pengalas dan letakkan di tempat pakaian
kotor
13. Lakukan mencuci lengan/ekstremitas atas dengan cara:
a. Letakkan kedua tangan pasien diatas handuk yang
telah dilebarkan
b. lengan pasien yang terjauh dibersihkan :
- dari jari-jari kepangkal tangan
- dari telapak tangan ke ketiak
c. Sabuni dan bilas sampai bersih
d. Keringkan dengan handuk sambil dipijat
e. Masukkan tangan yang telah dibersihkan kedalam
selimut
f. Lakukan tindakan pada tangan sebelahnya
14. Lakukan mencuci bagian dada dan perut, dengan cara:
a. Selimut mandi dan handuk diturunkan sampai perut
bagian bawah
b. Angkat kedua tangan pasien keatas
c. Bersihkan bagian dada dan perut pasien dengan
gerakan zig-zag menggunakan washlap dan sabuni,
lalu bilas sampai bersih
d. Keringkan dengan handuk sambil dipijat
e. Jika perlu oleskan minyak kayu putih dan beri
bedak dan merata kemudian tutup kembali selimut
mandi
f. Angkat handuk dari perut pasien
15. Lakukan mencuci punggung dengan cara:
a. Miringkan pasien ke kiri
b. Bentangkan handuk dibawah punggung sampai
glutea
c. Basahi daerah punggung hingga glutea dengan
gerakan zig-zag kemudian disabuni, lalu dibilas
d. Keringkan dengan handuk sambil dipijat
e. Berikan minyak kayu putih kalau perlu dan bedak
secara merata
f. Pakaian bagian atas dipasangkan dengan rapi.
g. Atur posisi pasien telentang
16. Lakukan pencucian daerah kaki dengan cara:
a. Ganti air dengan air bersih
b. Atur posisi pasien menekuk kedua kaki
c. Lepaskan pakaian bawah pasien, kemudian tutup
kembali dengan selimut mandi
d. Keluarkan kaki terjauh dari selimut mandi
e. Bentangkan handuk dibawah kaki pasien secara
memanjang dan lutut ditekuk
f. Bersihkan kaki dengan cara:
- Dari sela-sela jari sampai kepangkal paha
- Dari pangkal paha bawah ketelapak kaki
g. Sabuni dan bilas sampai bersih
h. Keringkan sambil dipijat
i. Masukkan kaki kedalam selimut
j. Lakukan tindakan pada kaki sebelahnya
k. Angkat handuk dan letakkan ditempat pakaian
kotor
17. Lakukan mencuci lipatan paha dan genitalia, dengan cara:
a. Tekuk kedua kaki pasien
b. Pasang perlak dibawah bokong pasien
c. Tawarkan pasien untuk membersihkan genetalia
secara mandiri
d. Bentangkan handuk dibawah genetalia
e. Basahi daerah lipatan paha dan genitalia, kemudian
diberi sabun, dibilas dan keringkan
f. Angkat perlak pengalas dan handuk
g. Pasangkan diapers jika diperlukan,celana dalam
yang bersih dan pasangkan pakaian bagian bawah.
18. Ganti selimut pasien dengan selimut mandi
19. Rapikan pasien dan atur posisi yang aman dan nyaman
20. Rapikan alat
21. Lepas celemek dan handscoon
22. Cuci tangan.

D TAHAP TERMINASI

1. Menanyakan pada pasien apa yang dirasakan setelah


dilakukan tindakan
1.
2. Menyimpulkan hasil prosedur yang disimpulkan
3. Melakukan kontrak untuk tindakan selanjutnya
4. Berikan reinforcement sesuai dengan kemampuan klien

E TAHAP DOKUMENTASI

Catat seluruh hasil tindakan dalam catatan keperawatan

Keterangan :
0 = tidak dikerjakan
1 = di kerjakan tidak dengan sempurna
2 = dikerjakan dengan sempurna

Mataram,

Pembimbing / Penguji

Praktik

(………...............……………..)

Anda mungkin juga menyukai