Anda di halaman 1dari 2

A.

NGT

NGT adalah kependekan dari Naso Gastric Tube. Alat ini adalah alat yang digunakan untuk memasukkan nutsrisi
cair dengan selang plastic yang dipasang melalui hidung sampai lambung.

Nasogastric Tubes (NGT) sering digunakan untuk menghisap isi lambung, juga digunakan untuk memasukan obat-
obatan dan makananan. NGT ini digunakan hanya dalam waktu yang singkat.

(Metheny&Titler,2001).

Ukuran NGT diantaranya di bagi menjadi 3 kategori yaitu:

·Dewasa ukurannya no 14-20

·Anak-anak ukurannya no 8-16

·Bayi ukuran no 5-7

MACAM-MACAM NGT :

1.Selang NGT dari karet

2.Selang NGT dari bahan plastic

3.Selang NGT dari bahan silicon

Indikasi pasien yang di pasang NGT adalah diantaranya :

·Pasien tidak sadar (koma)

·Pasien karena kesulitan menelan

·Pasien Pra atau Post operasi esophagus atau mulut

·Pasien dengan masalah saluran pencernaan atas : stenosis esofagus, tumor mulut atau faring atau esofagus, dll.

·Bayi prematur atau bayi yang tidak dapat menghisap.

Tujuan dan Manfaat Tindakan Naso Gastric Tube digunakan untuk:

·Mengeluarkan isi perut dengan cara menghisap apa yang ada dalam lambung(cairan,udara,darah,racun)

·Memberikan nutrisi pada pasien yang tidak sadar dan pasien yang mengalami kesulitan menelan ( memenuhi
kebutuhan cairan atau nutrisi) dll.

Keadaan yang tidak diperbolehkan untuk dipasang NGT :

·Pada pasien yang memliki tumor di rongga hidung atau esophagus

·Pasien yang mengalami cidera serebrospinal


·Pasien dengan trauma cervical

·Pasien dengan fraktur facialis

Peralatan yang dipersiapkan diantaranya adalah :

1. Handscun bersih

2. Handuk kecil

3. Perlak

4. Bengkok

5. spuit 50 cc – 100 cc

6. Stetoskop

7. Tongue spatel

8. Plaster

9. Pen light

10.Gunting

11. Klem

12. Baskom berisi air

Anda mungkin juga menyukai