Anda di halaman 1dari 1

Nama: Muhammad Nadil

Nim : 180901031

Tugas Sumary

Dalam kehidupan sehari-hari, kata perkawinan adalah kata yang sering kita dengar dan telah kita
pahami artinya, Perkawinan menurut hukum Islam adalah pernikahan, yaitu akad yang sangat kuat
miitsaqan ghaliizhan untuk menaati perintah Allah dan melakukannya merupakan ibadah. Dari sisi gereja
Katolik, "Perkawinan adalah persekutuan hidup dan kasih suamiistri yang mesra yang diadakan oleh Sang
Pencipta dan dikukuhkan dengan hukumhukumNya, dibangun oleh perjanjian perkawinan atau
persetujuan pribadi yang tak dapat ditarik kembali. Memasuki Kehidupan Perkawinan, Pembahasan
tentang kehidupan perkawinan akan dimulai dengan pembahasan tentang kehidupan dewasa sebagai
masa kehidupan yang sedang dijalani oleh kebanyakan calon pasangan suami-istri.

Pasangan yang mantap untuk membina rumah tangga dan memasuki kehidupan perkawinan
adalah pasangan yang telah mengenal pasangannya masing-masing, memiliki kesamaan minat dan tujuan
hidup, saling terbuka, saling percaya, saling menghormati, dan saling memahami, Yang terpenting adalah
bagaimana calon pasangan mampu untuk selalu berusaha saling mengenal dan mendalami pasangan
masing-masing, tanpa harus memaksakan kehendak pribadi kepada pasangannya, dan dapat menerima
pasangan kita apa adanya. Ketika pasangan memasuki kehidupan perkawinan dan tidak berarti proses
mengenal dan memahami satu sama lain itu berhenti, seharusnya lebih saling mengenal dan saling
memahami.

Cinta merupakan kekuatan yang mampu menarik dua orang dalam satu ikatan yang tidak
terpisahkan, yang dinamakan perkawinan. Cinta yang pertama berisikan reaksi emosional yang dalam
kepada pasangan, sedangkan cinta yang kedua adalah kasih sayang yang dirasakan pasangan kepada
orang yang dicintainya. inta yang pertama penuh gelora dan gairah, sedangkan cinta yang kedua
melibatkan rasa percaya, sayang, dan toleransi pada segala kekurangan pasangan. Pada masa pacaran
dan di awal perkawinan, biasanya yang dominan adalah passionate love yang menggebu-gebu dan
diwarnai oleh sikap posesif terhadap pasangan, sedangkan companiate love berkembang secara perlahan-
lahan dan ada pada perkawinan yang bahagia dimana masing-masing pihak merasa pasangannya adalah
teman yang sangat dibutuhkan keberadaannya, baik secara fisik maupun secara psikologis, untuk saling
mengisi dalam kehidupan Bersama.

Uraian di atas menunjukkan bahwa cinta merupakan hal yang tidak hanya muncul dalam masa
pacaran dan awal pernikahan, tetapi cinta justru akan berkembang menjadi kasih sayang dalam
perjalanan waktu kehidupan perkawinan. Bentuk cinta kasih yang paling sederhana adalah memberikan
ucapan terima kasih dan menyatakan permohonan maaf kepada pasangan

Anda mungkin juga menyukai