Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN PENGAWASAN SUB BAGIAN PERENCANAAN, TEKNOLOGI

INFORMASI DAN PELAPORAN


BULAN OKTOBER 2021

Kepada
Yth. Ketua Pengadilan Negeri Tanah Grogot

Melalui :
Hakim Pengadilan Negeri Tanah Grogot
Selaku Koordinator Pengawas Bidang.

Bertanda tangan di bawah ini ADITYA CANDRA FATUROCHMAN, SH


Hakim Pengawas Sub Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan
yang ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Negeri Tanah Grogot,
telah melakukan pengawasan pada Sub Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi
dan Pelaporan pada September 2021, dengan hasil pengawasan sebagai berikut:
I. Pendahuluan
A. Dasar Pelaksanaan Pengawasan
1. Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor KMA 080/SK/VIII/2006
tentang Pedoman Pengawasan di Lingkungan Lembaga Peradilan;
2. Buku II tentang Administrasi Pengadilan;
3. Surat Keputusan Ketua Pengadilan Negeri Tanah Grogot tentang
Penunjukan Hakim Pengawas Bidang;
B. Ruang Lingkup Pengawasan
Pengawasan yang dilakukan pada periode bulan September 2021 di Sub
Bagian Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan Pengadilan Negeri
Tanah Grogot Kelas II;
C. Tujuan Pengawasan
1. Untuk mengetahui sejauh mana Sub Bagian Perencanaan, Teknologi
Informasi dan Pelaporan telah melaksanakan tugas dan fungsi sesuai
ketentuan undang-undang dan peraturan lain yang telah ditetapkan;
2. Untuk menindaklanjuti hasil pengawasan yang telah dilakukan
sebelumnya;
D. Metodologi Pengawasan
1. Memeriksa secara langsung ke Sub Bagian Perencanaan, Teknologi
Informasi dan Pelaporan;
2. Melakukan wawancara dan langsung menanyakan tentang hal-hal yang
belum dipenuhi dan memberikan saran serta solusi dari temuan serta
kendala yang dihadapi;
E. Jangka Waktu Pengawasan
Pengawasan dilakukan dalam bulan September 2021 sesuai dengan jadwal
yang telah ditetapkan;

II. Tindak Lanjut Pengawasan Bulan Lalu


1 Kondisi : Catatan Atas Laporan Keuangan (CALK) yang disusun
. setiap semester, untuk semester awal tahun 2021 tidak
disusun

HAKIM WASBID SUB BAG PTIP Halaman 1 of 2 Laporan Pengawasan Bulanan


Sebab : tidak ada permintaan dari Kementerian Keuangan
Tindak : CALK sudah disusun
Lanjut

III. Hasil Pengawasan


1 Kondisi : Line Internet mengalami gangguan baru normal setelah
. beberapa hari
Kriteria : Sesuai Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor
143/KMA/SK/VIII/2007 (Buku 1 Mahkamah Agung RI).
Sebab : Ada gangguan dari indihome/astinet
Akibat : ada beberapa aplikasi yang sifatnya eksternal tidak terakses
Rekomendas : Agar Sub bagian PTIP berkerja sama dengan Sub Bagian
i Umum berkoordinasi kemungkinan menggunakan provider
internet selain Indihome untuk tahun anggaran berikutnya

Kegiatan yang Dilaksanakan PTIP


1 Penyusunan DIPA 01 dan 03 untuk - Bersama dengan Sub Bag Umum
. tahun 2022 dan Keuangan telah dilaksanakan
penyusunan DIPA 01 dan 03 untuk
tahun anggaran 2022

Demikian laporan pengawasan ini dibuat agar ditindaklanjuti sebagaimana mestinya.


Tanah Grogot, 3 Oktober 2021
Pengawas Sub Bagian Perencanaan Teknologi Informasi dan Pelaporan,

Aditya Candra Faturochman, SH.

HAKIM WASBID SUB BAG PTIP Halaman 2 of 2 Laporan Pengawasan Bulanan

Anda mungkin juga menyukai