Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mukhammad Aqmal Azis

NIM : 52106130007
Prodi : Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia
Mata kuliah : Linguistik Umum
Materi : Linguistik Bahasa

Resume Ulasan
Linguistik adalah ilmu tentang bahasa, atau ilmu yang menjadikan bahasa sebagai objek
kajiannya

Masyarakat bahasa adalah sekelompok orang yang merasa menggunakan bahasa yang
sama.

Variasi bahasa tinggi ( T ) digunakan dalam situasi- situasi resmi, seperti pidato
kenegaraan, bahasa pengantar dalam pendidikan, khotbah, surat- menyurat resmi dan buku
pelajaran, variasi T ini harus dipelajari melalui pendidikan formal di sekolah- sekolah.

Variasi bahasa rendah ( R ) digunakan dalam situasi tidak formal, seperti di rumah, di
warung, di jalan, dalam surat- surat pribadi dan catatan untuk diri sendiri, variasi R ini dipelajari
secara langsung di dalam masyarakat umum dan tidak pernah dalam pendidikan formal.

Hal yang sangat menonjol yang bisa terjadi dari adanya kontak bahasa ini adalah
terjadinya atau terdapatnya apa yang disebut bilingualisme dan multilingualisme dengan
berbagai macam kasusnya, seperti interferensi, integrasi, alihkode, dan campurkode.
Linguistik sebenarnya juga tidak menutup diri terhadap bahasa tulis, sebab apapun yang
berkenaan dengan bahasa adalah juga menjadi objek linguistik, padahal bahasa tulis dekat sekali
hubungannya dengan bahasa. Hanya masalahnya, linguistik juga punya prioritas dalam
kajiannya. Begitulah, maka bagi linguistik bahasa lisan adalah primer, sedangkan bahasa tulis
adalah sekunder. Bahasa lisan lebih dahulu daripada bahasa tulis.

Bahasa sebagai objek kajian linguistik adalah sistem lambang bunyi yang arbitrer yang
digunakan oleh para anggota kelompok sosial untuk bekerja sama, berkomunikasi, dan
mengidentifikasi diri. Bahasa adalah sistem, bahasa itu berwujud lambang, bahasa itu bunyi,
bahasa itu bermakna, bahasa itu arbitrer, bahasa itu konvensional, bahasa itu produktif, bahasa
itu unik di samping universal, bahasa itu dinamis, dan bahasa itu manusiawi serta bervariasi.

Anda mungkin juga menyukai