Anda di halaman 1dari 6

ANALISIS KEMAMPUAN SISWA PADA SOAL SPLDV SISWA KELAS

VIII (DELAPAN) SMP TERPADU WISMA WISNU


Oleh :
Anisa Anggun Setyaningsih
Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,
Universitas PGRI Madiun
anvan.030@gmail.com
Abstrak
Matematika adalah salah satu mata pelajaran yang identik dengan
menghitung dan selalu berkaitan dengan angka atau simbol. Pada tingkat Sekolah
Menengah Pertama pelajaran matematika hanya digemari oleh sebagian kecil
siswa. Sudah menjadi hal umum jika rata-rata nilai matematika selalu lebih rendah
dibandingkan dengan mata pelajaran yang lain.
Penulis melakukan penelitian di SMP Terpadu Wisma Wisnu. Dalam penelitian
ini penulis ingin mengetahui kemampuan siswa dalam mempelajari matematika
khususnya sistem persamaan linier dua variable (SPLDV) pada siswa kelas VIII
(Delapan) SMP Terpadu Wisma Wisnu. Dengan teknik tes dan wawancara. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa lebih dari 50% siswa tidak mampu menyelesaikan
soal persamaan linier dua variable (SPLDV)
Penulis merumuskan masalah mengapa siswa kesulitan terha Pada pelajaran
Kata Kunci : SPLDV, Matematika, SMP

Pendahuluan
Menurut KBBI, Matematika adalah ilmu tentang bilangan, hubungan
antara bilangan dan prosedur operasional yang digunakan dalam menyelesaikan
masalah mengenai bilangan.
Menurut ahli pendidikan matematika, matematika adalah ilmu yang membahas
pola atau keteraturan (pattern) dan tingkatan (order).
Depdiknas (2006:388) telah menyatakan bahwa mata pelajaran matematika di SD,
SMP, SMA, dan SMK bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai
berikut.
1. Memahami konsep matematika, menjelaskan keterkaitan antarkonsep dan
mengaplikasikan konsep atau algoritma, secara luwes, efisien, dan tepat,
dalam pemecahan masalah.
2. Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan

Saat ini siswa per siswa di beri pinjaman satu buku K13 yang di sediakan oleh
sekolah
Tujuan
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kemampuan siswa
kelas VIII (Delapan) SMP Terpadu Wisma Wisnu menyelesaiakan soal uraian
SPLDV.
Metode
Metode yang digunakan adalah metode jenis penelitian kualitatif deskriptif untuk
mengetahui penyebab kesulitan siswa kelas VIII (Delapan) dalam menjawab soal
uraian SPLDV
a. Subyek Penenlitian dan prosedur Pemilihan subyek
Subyek penelitian ini yaitu siswa/ siswi SMP Terpadu Wisma Wisnu
khususnya kelas VIII (Delapan) yang berjumlah sebanyak 15 siswa. Peneliti
memilih siswa kelas VIII karena materi SPLDV sudah disampaikan pada semester
satu tahun pelajaran 2019/2020. Siswa kelas VIII juga sudah mengikuti UAS,
yang salah satu materinya adalah SPLDV.
b. Instrumen Penelitian
Adapun instrument tes yang digunakan untuk mengetahui kemampuan
siswa adalah soal uraian SPLDV yang dikutip dari buku teks K13 yang digunakan
siswa atau soal yang tingkatannya sama dengan UAS.
c. Teknik Pengumpulan data
Menurut Sugiyono (2012: 401) dikemukakan bahwa dalam penelitian
kualitatif, teknik pengumpulan data yang utama adalah tes dan wawancara
mendalam, kemudian gabungan dari keduanya tau triagulasi.
1. Metode Tes
Metode ini digunakan untuk mengetahui sampai sejauh mana
kemampuan siswa untuk menyelesaikan soal SPLDV. Data yang
didapatkan dari tes ini akan digunakan penulis sebagai bahan analisis
mengenai kemampuan siswa untuk menyelesaikan soal SPLDV.
Langkah-langkah peneliti dalam mengumpulkan data ini adalah :
a. Menyiapkan soal
b. Membagi soal kepada siswa
c. Mengawasi siswa dalam mengerjakan soal
d. Mengumpulkan hasil tes
e. Memeriksa dan mengevaluasi hasil tes
f. Menganalisis hasil tes
2. Metode Wawancara
Metode wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah
wawancara yang bebas dan tidak berstruktur. Pedoman wawancara
yang digunakan hanya berupa garis-garis besar permasalahan yang
akan ditanyakan.
Hasil dan Pembahasan
Pada bab ini peneliti akan menguraikan data dan hasil penelitian tentang
permasalahan yang sudah dirumuskan yaitu analisis kemampuan siswa dalam
menyelesaikan soal SPLDV siswa kelas VIII (Delapan) SMP Terpadu Wisma
Wisnu.
Berikut adalah dokumentasi dari pelaksanaan tes SPLDV terhadap 15 siswa kelas
VIII (Delapan) SMP Terpadu Wisma Wisnu.
Pada hasil tes yang telah diperiksa dan dievaluasi menunjukkan bahwa lebih dari
8 siswa tidak bisa mengerjakan soal SPLDV. Artinya lebih dari 50% siswa belum
memahami materi SPLDV.
Mereka cenderung bingung ketika dihadapkan soal dengan tipe soal cerita.
Daftar Pustaka
Kamus Besar Bahasa Indonesia Pusat Bahasa Edisi keempat, Departemen
pendidikan Nasional
Sugiyono.(2012).Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,
Kualitatif, dan R&D, Bandung : Alfabeta
Fadjar Shadiq, M.App.Sc,(2014).Pembelajaran Matematika (Cara Meningkatkan
Kemampuan Berpikir Siswa), Yogyakarta : Graha Ilmu
Https://superprof.co.id/blog/pemakaian-matematika-di-kehidupan-sehari-hari/
Https://bukusekolahdigital.com/data/2013/

Soal
1. Apakah Anda menyukai pelajaran matematika
2. Apakah sudah menerima materi SPLDV
3. Apakah Guru membuat media pembelajaran dalam mengajar?
4. Apakah Guru menggunakan alat peraga saat mengajar?
5.
6. Metode apa yang anda gunakan untuk menyelesaikan SPLDV
a. Subsitusi
b. Eliminasi
7. Berapa

Anda mungkin juga menyukai